Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

KESEHATAN JIWA PUSKESMAS IBUH

I. Pendahuluan
Masalah kesehatan jiwa masyarakat dewasa ini semakin meningkat,
yaitu dengan semakin meningkatnya tindak kekerasan, tingginya
kenakalan remaja, meningkatnya penyalahgunaan NAPZA,
meningkatnya tawuran dan pengangguran merupakan indikasi keadaan
masyarakat yang sakit. untuk penanganan masalah ini, masyarakat
perlu mendapatkan informasi yang luas tentang kesehatan jiwa baik
dalam permasalahan maupun pencegahan dan penangananya.
Kesehatan jiwa masyarakat merupakan suatu orientasi kesehatan jiwa
yang mencakup semua kegiatan yang dilaksanakan di masyarakat.

II. Latar Belakang


Kesehatan jiwa merupakan tanggung jawab semua pihak,termasuk
dalam penanganan dan pengawasan dalam pengobatan pasien
jiwa,untuk itu kami dari pihak puskesmas ibuh melakukan
pemantauan secara berkala dengan melakukan kunjungan rumah.

III. Tujuan
a. Tujuan Umum :
meningkatkan peran serta masyarakat dalam upaya pelayanan
Kesehatan Jiwa Komunitas , sehingga status kesehatan jiwa
masyarakat meningkat.
b. Tujuan khusus :
1. Terpaparnya informasi kesehatan jiwa dan deteksi dini gangguan
jiwa kepada tenaga puskesmas, sehingga puskesmas dapat
memberikan pelayanan kesehatan jiwa dan mendeteksi dini
gangguan jiwa masyarakat
2. Terpaparnya informasi kesehatan jiwa kepada kader kesehatan,
tokoh masyarakat, tokoh agama, aparat desa, dan kelompok
beresiko, agar terbangun pandangan dan sikap yang positif

3. Terbangunnya sistem rujukan yang baik sehingga pelayanan


kesehatan jiwa dapat berkesinambungan

IV. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan


petugas melakukan pendataan semua pasien dengan gangguan
kesehatan jiwa diwilayah kerja puskesmas ibuh
V. Cara Melaksanakan Kegiatan
kunjungan rumah tentang pemantauan minum obat
VI. Sasaran
Pasien dan keluarga
VII. Jadwal pelaksanaan
2016
Tempat
NO
pelaksanaan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov des

1 Seluruh x x x x x x x x x X X X
Kelurahan di
wilayah kerja
Puskesmas

VIII. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Dan Pelaporan


Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilakukan sesuai dengan jadwal
kegiatan, dengan pelaporan hasil-hasil yang telah dicapai.

IX. Pencatatan, Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan


Evaluasi dilaksanakan setiap selesai kegiatan. Hasil kegiatan dicatat dan
dilaporkan kepada kepala Puskesmas.

X. PENUTUP
Demikianlah kerangka acuan ini dibuat sebagai pedoman dalam
pelaksanaan kesehatan jiwa diwilayah kerja Puskesmas Ibuh.
Mengetahui Payakumbuh, Januari 2016
Kepala Puskesmas Ibuh Penanggung Jawab

dr. Ade Juselina Ns.Yusra,S Kep


19740902 200604 2 015 NIP 19680307 199003 2 002

Anda mungkin juga menyukai