Anda di halaman 1dari 5

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan desain

penelitian survei. Penelitian survei digunakan untuk mengukur gejala yang ada

tanpa menyelediki alasan gejala tersebut ada. Penelitian jenis ini ditujukan

untuk memperoleh gambaran umum tentang karakteristik populasi.

B. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Sewon 1

Bantul. Waktu penelitian dimulai sejak 26 Agustus 2017 hingga 6 September

2017.

C. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau

subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu untuk diteliti

(Sugiyono, 2005). Populasi pada penelitian ini yaitu masyarakat di

wilayah kerja Puskesmas Sewon 1 Bantul.

2. Sampel

Sampel merupakan bagian dari populasi dan dapat mewakili

seluruh populasi. Penelitian ini menggunan purposive sampling sebagai

teknik pemilihan sampel (sampling). Teknik ini termasuk ke dalam kelompok

nonprobability sampling. Jadi, pengambilan sampel pada penelitian ini tidak


memberi kesempatan yang sama pada setiap anggota populasi untuk menjadi

anggota sampel. Pemilihan sekelompok subjek dalam purposive sampling,

didasarkan atas ciri-ciri tertentu. Sampel penelitian yang digunakan yaitu

semua peserta Prolanis yang hadir pada penyuluhan Prolanis di Puskesmas

Sewon 1 Bantul.

Pemilihan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan

mempertimbangkan biaya, waktu dan tenaga yang dibutuhkan dan ruang

lingkup penelitian. Berdasarkan alasan-alasan tersebut, maka dalam

penelitian ini juga disusun kriteria inklusi dan ekslusi:

a. Kriteria inklusi

Peserta yang datang ke program Prolanis pada tanggal 25 Agustus 2017.

b. Kriteria eksklusi:

1) Peserta yang tidak bersedia mengikuti penelitian ini

2) Peserta yang tidak mengisi semua poin kuesioner penelitian ini

D. Variabel dan Definisi Operasional

1. Variabel

Menurut Notoadmojo (2012), variabel adalah suatu ciri, sifat atau

ukuran yang dimiliki. Berikut variabel-variabel pada penelitian ini:

a. Variabel bebas (independent): pengetahuan, sikap dan tindakan hidup

bersih dan sehat

b. Variabel tergantung (dependent): peserta Prolanis di wilayah kerja

Puskesmas Sewon 1 Bantul

2. Definisi operasional
Definisi operasional yaitu suatu pengertian untuk membatasi

ruang lingkup atau variabel-variabel yang diteliti. Definisi operasional

bertujuan memudahkan pengukuran hubungan antar variabel yang masih

bersifat konseptual.

Tabel Definisi Operasional

Variabel Definisi Operasional


Pengetahuan Pengetahuan adalah informasi yang
telah disusun dan dianalisis untuk
membuatnya diterapkan pada
pemecahan masalah atau pengambilan
keputusan. Pada penelitian ini hal
tersebut dinilai berdasarkan pertanyaan
pada poin pengetahuan pada kuesioner
dalam penelitian ini.
Sikap Sikap adalah cara menempatkan atau
membawa diri, cara merasakan, atau
jalan pikiran. Pada penelitian ini hal
tersebut dinilai berdasarkan pertanyaan
pada poin sikap pada kuesioner dalam
penelitian ini.
Tindakan Tindakan adalah perbuatan sesuatu yg
dilakukan. Pada penelitian ini hal
tersebut dinilai berdasarkan pertanyaan
pada poin tindakan pada kuesioner
dalam penelitian ini.

E. Instrumen Penelitian

1. Alat tulis

2. Kuesioner Gambaran Pengetahuan, Sikap dan Tindakan terhadap

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

F. Cara Pengumpulan Data

Data yang digunakan pada penelitian berupa data primer, yaitu data

yang dikumpulkan dan diolah oleh peneliti. Pada penelitian ini metode
pengumpulan data dilakukan melalui survei. Berikut adalah gambaran singkat

tahap pengumpulan data yang akan dilakukan:

1. Penentuan instrumen penelitian

a. Peneliti mencari kuesioner yang telah tersedia dan tervalidasi

b. Peneliti mengadopsi kuesioner tersebut sesuai sampel yang

digunakan

2. Pengisian kuesioner

a. Peneliti membagikan kuesioner kepada sampel penelitian

b. Peneliti memberikan penjelasan kepada sampel penelitian

mengenai tata cara pengisian

c. Sampel penelitian mengisi kuesioner

d. Sampel penelitian mengumpulkan kuesioner kepada peneliti

3. Pengolahan dan analisis data

a. Peneliti mengelompokkan kuesioner berdasarkan kriteria

inklusi dan eksklusi sampel

b. Peneliti melakukan pendataan kuesioner

c. Peneliti mengolah data kuesioner menggunakan program SPSS

dengan analisis univariat

G. Alur penelitian

Alur pada penelitian ini dapat dilihat pada skema di bawah:


Peneliti mencari Peneliti
Peneliti mendata
tahu jumlah membagikan
peserta yang hadir
peserta Prolanis di kuesioner dan alat
dalam Prolanis
area penelitian tulis

Peserta mengisi
Peneliti
Kuesioner kuesioner dengan
menjelaskan cara
dikumpulkan pendampingan
mengisi kuesioner
peneliti

Kuesioner dipilih
berdasarkan
Pengolahan data Analisis data
kriteria eksklusi
sampel

Gambar 7. Skema alur penelitian

H. Analisis Data

Data yang akan didapatkan dari penelitian ini yaitu berupa data

kuantitatif. Data kuantitatif merupakan data yang berhubungan dengan

angka. Analisa data penelitian yang digunakan yaitu analisis univariate.

Menurut Notoadmodjo (2012), analisis ini bertujuan mendeskripsikan

karakteristik setiap variabel penelitian.

Anda mungkin juga menyukai