Anda di halaman 1dari 10

DIY : Membuat Tas Dari Kaos Bekas

Author: sari widiarti | Senin, Maret 03, 2014 | 17 comments |

Punya kaos bekas di rumah atau memiliki nasib yang sama sepertiku, yaitu punya kaos putih
yang luntur terkena noda? Jangan buru - buru dibuat gombal atau kain pel. Kalau kaosnya masih
bagus, bisa juga loh dibuat tas. Mau tahu caranya? Yuk membuat tas dari kaos bekas, mudah
kok.

Alat dan Bahan :

1. Tentu saja siapkan kaos bekas yang akan dimake over, kali ini aku memakai kaos putih yang
terkena noda.

2. Gunting.

3. Alat Jahit.

4. Kancing besar dari kayu atau yang sekiranya bernuansa etnik.

Caranya :

1. Gunting bagian bawah kaos (gunting melingkar).


Gunting sesuai dengan garis merah

Hasilnya seperti ini, kemudian simpan potongan bagian bawah kaos.

Hasil potongan bagian bawah kaos.

2. Gunting secara vertikal, dengan panjang sesuai dengan selera, kalau aku menggunting dengan
panjang 10cm dan lebar 1cm.
Gunting Secara Vertikal.

Hasilnya seperti ini.

3. Tarik dengan perlahan kain yang digunting tadi, maka hasilnya akan sedikit lebih panjang dari
sebelumnya.
Hasilnya seperti ini.

4. Ikat dua kain kaos tersebut hingga menjadi simpul yang sederhana. Setelah semuanya diikat,
bagian bawah kaos akan terlihat sedikit mengkerut (lebih kecil dari bagian atas kaos).
Hasilnya seperti ini.

Bagian bawah kaos akan terlihat berkerut.


5. Kemudian beralih ke lengan kaos. Gunting sesuai seleran, sesuai dengan besarnya lengan
kamu. Ini fungsinya sebagai handle tas. Lakukan juga dibagian lainnya.

6. Gunting bagian leher sedikit lebih rendah, agar bentuk kaos tidak terlihat lagi.
7. Sebenarnya seperti itu, sudah jadi tas. Tapi aku ingin memberikan sedikit hiasan di tas
tersebut, karena lingkaran terlalu lebar, aku ingin mebuat "pengaman". Caranya, bagian bawah
kaos yang telah kita gunting tadi, letakkan di bagian belakang kaos (usahakan posisinya berada
di tengah) kemudian jahit. Bagian bawah kaos berubah fungsi menjadi tali.

Sudah Jadi, tapi akan lebih dipermanis lagi.

Jahit tali di belakang kaos (usahakan berada di tengah).


8. Bagian depan kaos ditambahkan kancing kayu. Setelah jadi, tali tersebut bisa disematkan di
kancing.

Ada Kantungnya juga. Kantungnya memang sudah ada di kaos.


9. Sudaaaaah jadi deh. Gampang kan? Selamat mencoba.

Hasil akhir.

Tas berbahan dasar kaos cukup kuat loh, cocok juga untuk pengganti tas kresek (kantong
plastik), tas yang ramah lingkungan. Aku sudah coba untuk memakainya ketika pergi ke
minimarket atau sekadar jalan - jalan santai, lebarnya lebih dari lebar dompet. Mendadak
menjadi tas favorit.

Anda mungkin juga menyukai