Anda di halaman 1dari 2

Motor Lock Pintu Mobil Dua Kabel Dan Lima Kabel

tomotrip.com Motor auto lock pintu mobil dan untuk satu set motor central lock mobil yang ada di
pasaran yang umum di jual terdiri dari dua macam motor yaitu lima kabel dan dua kabel.
Kalau kita beli satu set motor central lock sudah lengkap dengan modul central lock, kabel,
sekrup,kancingan kawat,besi kawat serta plat berlubang untuk tempat motor lock.

Untuk harga satu set central lock yang umum dijual bervariasi mulai 100 ribu rupiah hingga 350 ribu
rupiah.

Perbedaan Fungsi Motor Lock 2 kabel dan 5 kabel


Fungsi motor lock pintu 5 kabel
Untuk motor lock pintu lima kabel ini berfungsi untuk motor central lock yang ditempatkan di pintu central
biasanya pintu depan kanan.
Fungsi kelima kabel tersebut adalah:
1.Tiga kabel warna hitam,putih dan coklat berfungsi untuk saklar
2.Dua kabel warna biru dan hijau untuk menggerakan motor lock yang berasal dari modul remote.
Fungsi motor lock pintu 2 kabel
Sedangkan untuk motor lock dengan dua kabel digunakan untuk menggerakan lock pintu yang lain
seperti pintu depan kiri,pintu belakang kiri,pintu belakang kanan dan juga bisa untuk pintu bagasi.
Untuk pemasangan central lock pada mobil yang belum dilengkapi central lock,gambar rangkaiannya
seperti gambar diatas.

Adapun dua kabel warna biru dan hijau yang ada pada motor central lock tidak perlu di sambung
ke mana-mana jika tidak menggunakan remote, dua kabel tersebut bisa digunakan untuk
mengendalikan motor central lock melalui modul remote.
Sistem central lock pada mobil ini bermacam-macam ada yang saklar untuk central lock menjadi satu
dengan motor lock,tetapi ada juga motor untuk central lock terpisah dengan saklarnya.

Anda mungkin juga menyukai