Anda di halaman 1dari 1

Volvulus merupakan salah satu kegawatan pada bayi dan anak.

Volvulus adalah
kelainan berupa puntiran dari segmen usus terhadap usus itu sendiri, mengelilingi
mesenterium dari usus tersebut dengan mesenterium itu sendiri sebagai aksis longitudinal
sehingga menyebabkan obstruksi saluran cerna. Volvulus lebih sering terjadi pada anak dan
kelainan ini juga ditemukan pada orang yang lebih tua dan lebih banyak pada
lelaki dari pada perempuan. Volvulus juga ditemukan pada orang dengan gangguan
mental, pengaruh obat neuroleptik, gangguan kardiovaskuler, dan penyakit paru
kronik yang berat. Volvulus harus cepat diketahui dan segera melakukan penanganan.
Volvulus dapat diketahui berdasarkan gejala-gejala, pemeriksaan fisik, pemeriksaan
penunjang. Jika volvulus sigmoid tidak segera ditatalaksana maka akan timbul komplikasi
yang dapat mengancam jiwa seperti peritonitis dan syok hipovolemik.

Anda mungkin juga menyukai