Anda di halaman 1dari 2

Tips Membuat Resep Ayam Geprek

Gurih dan Lezat


Pertama yang paling penting tentu saja daging ayam yang digunakan harus fresh atau baru
dipotong. Daging yang fresh akan membuat ayam geprek nya lebih empuk dan bumbu nya meresap.
Pada umummnya memang ayam kampung itu lebih enak untuk dibuat resep masakan dari ayam.
Tetapi untuk ayam geprek memang sebaiknya menggunakan ayam potong.
Saat menggoreng ayamnya, minyak sebaiknya banyak dan bisa merendam daging ayam
tepungnya supaya matang sampai didalam.
Daging ayam tidak perlu diungkep supaya tekstur dalamnya nanti lebih juicy dan lembut.
Sambal ayam geprek tidak perlu menggunakan tomat supaya nanti tidak terlalu basah teksturnya.
Selain bumbu, perpedaan resep ayam geprek dengan resep ayam penyet atau ayam goreng tepung
adalah terletak di sambalnya. Sambal ayam geprek biasanya hanya menggunakan bawang putih, cabai
merah, garam dan tidak menggunakan tomat. Biasanya sih banyak yang menyebutnya sambal bawang.
Kalau ayam penyet kan biasanya menggunakan sambal terasi atau sambal tomat bukan. Kalau ayam
goreng tepung kan biasanya disajikan dengan saus sambal instan yang sudah siap jadi. Karena tidak
perlu di ungkep dan hanya menggunakan sambal bawang sederhana, tentu cara membuat ayam geprek
ini lebih praktis dan sederhana. Pas sekali untuk dimasak di rumah untuk resep masakan sehari hari atau
disantap bersama dengan sayur asem. Kalau suka, resep masakan ayam geprek ini bisa juga diberi keju
mozerella lho kemudian dipanggang sampai meleleh.

Bahan Ayam geprek


Pertama ayam potong yang masih segar ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 1 kg.
Lada bubuk atau halus kalau suka kurang lebih 1 sendok kecil.
Garam halus beryodium sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 1/2 sendok kecil saja.
Bubuk cabai kalau suka secukupnya sesuai selera.
Bawang putih halus atau bubuk kurang lebih sebanyak 1 sendok kecil.
Minyak goreng secukupnya untuk menggorengnya.
Bahan Tambahan

Anda mungkin juga menyukai