Anda di halaman 1dari 12

PANDUAN

PENGGUNAAN SUMBER DAYA SISTEM


INFORMASI

RS PKU MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA


2015
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr. Wb.

Puji dan syukur kita sampaikan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan hidayah-Nya, sehingga Buku PANDUAN PENGGUNAAN SUMBER
DAYA SISTEM INFORMASI ini selesai disusun. Buku Panduan Penggunaan
Sumber Daya Informasi diharapkan untuk dijadikan pegangan bagi setiap bidang
pelayanan Rumah Sakit dalam proses pelayanan dan dalam pemanfaatan sistem
informasi.

Buku Panduan Pengendalian Panduan Penggunaan Sumber Daya Informasi


ini apabila dijalankan dengan benar, informasi-informasi yang dihasilkan akan
tersimpan dengan aman dapat diakses oleh orang-orang yang berwenang dan akan
mengurangi dampak dari terjadinya insiden keamanan sistem informasi.

Kepada semua pihak yang telah membantu sampai dengan tersusunnya buku
ini kami sampaikan penghargaan dan terima kasih. Kritik dan Saran membangun yang
disampaikan kepada kami akan sangat bermanfaat untuk perbaikan dimasa
mendatang.

Wassalamualaikum Wr Wb

Yogyakarta, 31 Agustus 2015

Penyusun
DAFTAR ISI

Kata pengantar ................................................................................... i

Daftar isi ................................................................... ii

BAB I Definisi .................................................................................... 1

BAB II Ruang lingkup .................................................................................... 2

BAB III Tata laksana .................................................................................... 3

BAB IV Dokumentasi .................................................................................... 6

BAB V Penutup .................................................................................... 7

Lampiran-lampiran

Formulir permohonan data sistem informasi

Formulir permohonan akses internet

Denah Hotspot
BAB I
DEFINISI

Penggunaan sumber daya sistem informasi adalah cara atau upaya untuk
menetapkan aturan umum penggunaan sumber daya sistem informasi, email dan
internet hanya digunakan untuk kepentingan RS PKU Muhammmadiyah
Yogyakarta dan mencegah agar tidak menimbulkan resiko yang merugikan RS
PKU Muhammmadiyah Yogyakarta atau menimbulkan gangguan terhadap
penyediaan layanan sistem informasi RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta.
BAB II
RUANG LINGKUP

Penggunaan sumber daya sistem informasi memiliki ruang lingkup :


1. Karyawan, kontraktor, konsultan, termasuk seluruh personel pihak ketiga yang
menggunakan / mengakses sistem informasi RS PKU Muhammmadiyah
Yogyakarta
2. Seluruh sumber daya sistem informasi yang dimiliki atau disewa RS PKU
Muhammmadiyah Yogyakarta meliputi antara lain:
a. Perangkat Komputer/Laptop/Server
b. Perangkat Komunikasi
c. Aplikasi dan Software lainnya
d. Fasilitas Internet dan Email
3. Klasifikasi data dan informasi di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta
a. Data dan informasi rahasia hanya boleh diakses oleh pihak yang telah
diberi kewenangan oleh rumah sakit. Data dan informasi tersebut
antara lain data dan informasi rekam medis, kepegawaian dan
keuangan.
b. Data dan informasi tidak rahasia boleh diakses oleh semua orang. Data
dan informasi tersebut antara lain data dan informasi profil rumah
sakit, jenis layanan, fasilitas, jadwal dokter, dan informasi rumah sakit
lainnya.
BAB III
TATA LAKSANA

1. Penggunaan sumber daya informasi umum


a. Penggunaan sumber daya sistem informasi harus dimanfaatkan sebesar-
besarnya untuk kepentingan pekerjaan dan kegiatan yang menunjang usaha RS
PKU Muhammmadiyah Yogyakarta
b. Setiap penggunaan komputer harus joint domain selama fasilitas untuk itu
telah disediakan.
c. Seluruh komputer harus dipastikan terpasang software antivirus terkini.
d. Pengguna dilarang meminjamkan User ID dan password miliknya kepada
orang lain. Penyalahgunaan User ID menjadi tanggung jawab pemiliknya.
e. Pengguna dilarang menggunakan User ID atau fasilitas sistem informasi untuk
kegiatan yang dapat mengganggu kinerja jaringan, mengurangi keandalan
sistem informasi, atau mengganggu operasional layanan TI.
f. Setiap pengguna harus melaporkan adanya kelemahan atau gangguan sistem
informasi, jaringan komunikasi, atau masalah penggunaan TI lainnya ke
penanggung jawab terkait.
g. Penanggung jawab hak akses berhak mematikan proses penggunaan sumber
daya sistem informasi atau menutup hak akses pengguna yang berpotensi
mengganggu atau menurunkan kinerja sistem informasi.
h. Setiap pengguna harus mengembalikan sumber daya informasi milik RS PKU
Muhammmadiyah Yogyakarta yang digunakannya segera setelah
penugasannya berakhir, atau sumber daya informasi tersebut tidak lagi
digunakan untuk bekerja di RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta.

2. Penggunaan sumber daya informasi Internet


a. Akses Internet diberikan untuk memfasilitasi karyawan dalam mengakses
sumber informasi yang dapat meningkatkan kompetensi dan kinerjanya.
b. Akses internet untuk internal rumah sakit hanya bisa diakses di bagian tertentu
antara lain : SIM RS, pendaftaran, rekam medis, kesekretariatan, keuangan,
hemodialisa, komite medik, perpustakaan, pemasaran dan pengadaan
c. Pengguna harus sadar bahwa penggunaan Internet mengandung beberapa
risiko, antara lain:
Pencurian, pengubahan atau penghapusan informasi oleh pihak yang tidak
berwenang
Penyusupan (intrusion) oleh pihak luar yang tidak berwenang ke dalam
sistem informasi RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta.
Terserang virus
d. Akses Internet tidak boleh digunakan untuk, antara lain:
Mengunjungi situs (website) yang mengandung unsur pornografi,
mendorong tindak terorisme / kriminal atau tindakan pelanggaran hukum
lainnya.
Mengakses Facebook, Twitter, atau situs jejaring sosial sejenis lainnya.
Mengunduh file audio, video, file dengan ekstensi .exe atau .com atau file
executable lainnya kecuali berwenang untuk itu.
Mengunduh software yang melanggar ketentuan lisensi / standar software
yang ditetapkan RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta..
e. RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta menyediakan akses internet bagi publik
(hotspot) di beberapa area di lingkungan RS PKU Muhammadiyah
Yogyakarta

3. Penggunaan sumber daya email


a. Email harus digunakan sebagai fasilitas pertukaran informasi bagi kelancaran
tugas dan pekerjaan untuk kepentingan rumah sakit
b. Pengguna dilarang membaca email orang lain tanpa sepengetahuan
pemiliknya.
c. Pengguna harus memastikan bahwa lampiran (attachment) file yang diterima
dari email aman dari kandungan virus.
d. Email atau posting pengguna ke suatu newsgroup, chat room (messenger),
atau forum sejenis lainnya, bukan merupakan pernyataan resmi RS PKU
Muhammmadiyah Yogyakarta, kecuali sudah mendapat persetujuan Pejabat
yang berwenang.
e. Pengguna dilarang menggunakan e-mail untuk, antara lain :
Menyebarkan fitnah, menghina atau melecehkan orang/pihak lain,
mengandung unsur SARA, menyebarkan iklan pribadi atau menyebarkan
SPAM.
Menyebarkan virus, worm, trojan, Denial of Service (DoS), atau software
sejenis yang dapat mengganggu kinerja email dan jaringan.
f. Pencantuman Identitas Pengirim/Sender
Gunakan email RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta untuk komunikasi
resmi yang berhubungan dengan RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta
Identitas email pengguna ditetapkan oleh Administrator.
Email resmi RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta adalah
pkujogja@yahoo.co.id
BAB IV
DOKUMENTASI

Formulir permohonan data/informasi dan Formulir permohonan akses internet.


Permohonan data/informasi dan akses internet hanya akan diberikan untuk
kepentingan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta.
BAB V
PENUTUP

Panduan Penggunaan Sumber Daya Sistem Informasi ini dibuat agar dapat
dipatuhi oleh semua pengguna sistem informasi, sehingga upaya untuk
menerapkan aturan umum penggunaan sumber daya sistem informasi, email dan
internet hanya digunakan untuk kepentingan RS PKU Muhammmadiyah
Yogyakarta dan mencegah agar tidak menimbulkan resiko yang merugikan RS
PKU Muhammmadiyah Yogyakarta atau menimbulkan gangguan terhadap
penyediaan layanan sistem informasi RS PKU Muhammmadiyah Yogyakarta
dapat berjalan dengan baik.
FORMULIR PERMOHONAN DATA SISTEM INFORMASI

Kepada Yth.
Manajer SIM RS
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta

Mohon diberikan data


1.
2.
Untuk Keperluan :
1. ..
2. .

Demikian permohonan kami, atas kerjasamanya kami ucapkan banyak terima kasih.
Yogyakarta, .. 20..

Pemohon

(------------------------------- )

Disetujui Oleh:
1. ... Tanda Tangan: ..
Nama & Jabatan
FORMULIR PERMOHONAN AKSES INTERNET

Kepada Yth.
Manajer SIM RS
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta
Mohon diberikan akses internet di :
No Pengguna / IP Addr. komputer Bagian Kewenangan
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10

Demikian permohonan kami, atas kerjasamanya kami ucapkan banyak terima kasih.

Yogyakarta, .. 20..
Pemohon

( ---------------------------------- )
Disetujui Oleh:
1. ... Tanda Tangan: ..
Nama & Jabatan

Anda mungkin juga menyukai