Anda di halaman 1dari 14

PEMERINTAH KABUPATEN PAMEKASAN

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS TEJA
Jalan Raya Teja No. 101 Pamekasan 69317
Telp. ( 0324 ) 321168 Email : puskesmasteja@yahoo.co.id

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS TEJA
NOMOR : A /23/1101/SK/2016

TENTANG
TUGAS POKOK DAN FUNGSI KETENAGAAN PUSKESMAS

KEPALA UPT PUSKESMAS TEJA

Menimbang : a. bahwa dalam rangka peningkatan mutu dan kinerja, UPT


Puskesmas Teja dituntut untuk memberikan pelayanan
kesehatan yang bermutu baik Upaya Kesehatan Perorangan
(UKP) maupun Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM);

b. bahwa untuk menjamin terselenggaranya akses pelayanan


kesehatan di wilayah UPT Puskesmas Teja, maka dipandang
perlu menetapkan tugas pokok dan fungsi ketenagaan di UPT
Puskesmas Teja melalui Keputusan Kepala UPT Puskesmas
Teja.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 08 Tahun 1999


tentang Perlindungan Konsumen (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 1999 Nomor 42);

2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2009 Nomor 144);

3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2014


tentang Tenaga Kesehatan;

4. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2014


tentang Keperawatan;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75


Tahun 2014 tentang Puskesmas;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2015 tentang


Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama dan Tempat Praktek
Mandiri.
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS TEJA


TENTANG TUGAS POKOK DAN FUNGSI KETENAGAAN
PUSKESMAS.

Kesatu : Tugas Pokok dan Fungsi Ketenagaan Puskesmas Teja


sebagaimana tercantum dalam lampiran merupakan bagian
yang tidak terpisahkan dari keputusan ini;

Ketiga : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan


ketentuan apabila dikemudian hari ada kekeliruan akan
diadakan perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pamekasan
Pada tanggal : 1 Maret 2016

KEPALA UPT PUSKESMAS TEJA

NANANG SUYANTO
LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS TEJA
NOMOR : A /23 /1101 /SK /2016
TENTANG : TUGAS POKOK DAN FUNGSI KETENAGAAN
PUSKESMAS

TUGAS POKOK DAN FUNGSI KETENAGAAN


UPT PUSKESMAS TEJA

A. Kepala Puskesmas

Fungsi :

Memimpin Puskesmas dalam menjalankan fungsi Puskesmas sesuai dengan

azas penyelenggaraan Puskesmas dan melaksanakan sebagian kegiatan teknis

Dinas Kesehatan.

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan fungsi-fungsi manajemen puskesmas yang meliputi

perencanaan (P1), Pelaksanaan dan Penggerakan (P2) dan Pemantauan

dan Penilaian (P3).

2. Membuat perencanaan (tahunan, triwulan, dan bulanan) program

rutin/inovasi dengan kooordinasi bersama pelaksana teknis.

3. Mengawasi pelaksanaan program dan pelayanan di puskesmas dan

jaringannya.

4. Mengevaluasi hasil kegiatan/laporan dari bawahan langsung.

5. Membina dan menjaga koordinasi dari semua staf, ruangan dan program di

Puskesmas dan jaringannya.

6. Melaksanakan koordinasi lintas program dan lintas sektor terkait sesuai

dengan prosedur dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang

berlaku.
B. Kepala Sub Bagian Tata Usaha

Fungsi :

Melaksanakan urusan ketata usahaan puskesmas dan jaringannya

Tugas Pokok :

1. Merencanakan kegiatan ketatausahaan di puskesmas meliputi keuangan,

ketenagaan, administrasi surat menyurat, perencanaan puskesmas,

SIK/SIMPUS/SP2TP, inventaris barang, dan rumah tangga.

2. Mengkoordinasi pengumpulan laporan kegitan puskesmas dari masing-

masing penanggung jawab UKP dan UKM , beserta pustu, ponkesdes dan

polindes.

3. Bersama-sama tim SP2TP mengolah data laporan kegiatan yang terkumpul

menjadi informasi kesehatan.

4. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

C. Bendahara Puskesmas

Fungsi :

Membantu Kepala Puskesmas dalam melaksanaan tugas-tugas pengelolaan

keuangan puskesmas yang berasal dari berbagai sumber.

Tugas Pokok :

1. Menyusun rencana kegiatan/POA berdasarkan data program puskesmas

dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

2. Melaporkan penerimaan dana dari berbagai sumber kepada kepala

puskesmas.

3. Melaksanakan pencatatan tanggal dan jumlah penerimaan dalam buku kas

puskesmas.

4. Mengarsipkan buku-buku penerimaan dan pengeluaran keuangan dengan

tertib dan rapi.


5. Melaporkan situasi keuangan puskesmas setiap bulan kepada kepala

puskesmas atau jika dibutuhkan.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

D. Administrasi

Fungsi :

Melaksanakan pengelolaan administrasi puskesmas secara tertib dan rapi

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan pengelolaan administrasi kepegawaian puskesmas

2. Melaksanakan pengelolaan administrasi surat menyurat puskesmas

3. Melaksanakan pengelolaan arsip puskesmas.

4. Melaksanakan pengelolaan administrasi pencatatan dan pelaporan di

puskesmas.

5. Melaksanakan pengelolaan administrasi inventaris puskesmas.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

E. Dokter

Fungsi :

Melaksanakan pelayanan medis di puskesmas dan jaringannya

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan pemeriksaan dan pengobatan pasien.

2. Melaksanakan pelayanan kesehatan di Puskesmas secara kolaborasi sesuai

dengan kondisi pasien.

3. Melaksanakan tindakan medis.

4. Memberikan pelayanan rujukan.

5. Menerima konsultasi tentang pelayanan kesehatan yang dibutuhkan oleh

pasien dan keluarga pasien.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.


F. Dokter Gigi

Fungsi :

Melaksanakan pelayanan kesehatan gigi dan mulut di puskesmas

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan pemeriksaan dan pengobatan gigi dan mulut.

2. Melaksanakan pelayanan kesehatan gigi dan mulut di Puskesmas secara

kolaborasi sesuai dengan kondisi pasien.

3. Melaksanakan tindakan pelayanan gigi dan mulut.

4. Memberikan pelayanan rujukan kesehatan gigi dan mulut.

5. Menerima konsultasi tentang pelayanan kesehatan gigi dan mulut yang

dibutuhkan oleh pasien dan keluarga pasien.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

G. Perawat Gigi

Fungsi :

Melaksanakan asuhan kesehatan gigi dan mulut di puskesmas.

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan asuhan keperawatan gigi dan mulut sesuai SOP, Standar

Pelayanan Minimal (SPM), Standar Pelayanan Publik (SPP) tata kerja dan

kebijakan yang telah ditetapkan oleh kepala Puskesmas.

2. Melaksanakan pencatatan dan menyusun pelaporan serta visualisasi data

kegiatangigi dan mulut sebagai bahan informasi dan pertanggungjawaban

kepada Kepala Puskesmas.

3. Mengidentifikasi, merencanakan, memecahkan masalah, mengevaluasi

kinerja program kesehatan gigi dan mulut.

4. Melaksanakan dan menjaga keselamatan klinik pelayanan kesehatan

gigi meliputi keamanan dan kebersihan alat, ruangan serta pencegahan

pencemaran lingkungan.
H. Perawat

Fungsi :

Melaksanakan asuhan keperawatan individu, keluarga dan masyarakat di

puskesmas dan jaringannya.

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan upaya kesehatan baik upaya kesehatan perorangan maupun

upaya kesehatan masyarakat di puskesmas dan jaringannya.

2. Melaksanakan penyuluhan dan edukasi pasien di puskesmas dan

jaringannya.

3. Melaksanakan kunjungan rumah terhadap pasien pasca perawatan dari

rumah sakit.

4. Melaksanakan pembinaan dan pengembangan UKBM.

5. Melaksanakan kemitraan dengan organisasi kemasyarakatan, LSM, dukun,

TOMA dan TOGA serta kesehatan keluarga.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

I. Bidan

Fungsi :

Melaksanakan asuhan kebidanan individu, keluarga dan masyarakat di

puskesmas dan jaringannya.

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan upaya kesehatan baik upaya kesehatan perorangan maupun

upaya kesehatan masyarakat di puskesmas dan jaringannya.

2. Melaksanakan penyuluhan dan edukasi kebidanan di puskesmas dan

jaringannya.

3. Melaksanaan konseling dan konsultasi kebidanan.

4. Melaksanakan kunjungan rumah ibu hamil, neonatus dan bayi sisiko tinggi.

5. Melaksanakan pembinaan dan pengembangan UKBM.


6. Melaksanakan kemitraan dengan organisasi kemasyarakatan, LSM, dukun,

TOMA dan TOGA serta kesehatan keluarga.

7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

J. Tenaga Laboratorium

Fungsi :

Melaksanakan pelayanan laboratorium puskesmas secara cepat dan tepat

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan pelayanan laboratorium sesuai SOP, SPM, tata kerja dan

kebijakan yang telah ditetapkan Kepala Puskesmas.

2. Meningkatkan mutu pelayanan laboratorium di Puskesmas dengan

melaksanakan upaya pelayanan laboratorium dengan penuh tanggung

jawab sesuai keahlian/standar profesi dan kewenangannya.

3. Membuat pencatatan dan pelaporan serta visualisasi data yang perlu

secara baik, lengkap serta dapat dipertanggungjawabkan sebagai

bahan informasi dan pertanggungjawaban kepada Kepala Puskesmas.

4. Melaksanakan evaluasi hasil kinerja kegiatan beserta Kepala

Puskesmas menyusun perencanaan upaya pelayanan laboratorium.

5. Melaksanakan upaya kesehatan dan keselamatan kerja (K3 laboratorium).

6. Menyiapkan bahan rujukan spesimen.

7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

K. Tenaga Gizi

Fungsi :

Melaksanakan asuhan gizi di puskesmas dan jaringannya.

Tugas Pokok :

1. Menyusun rencana kegiatan pelayanan gizi klinik dan program peningkatan

gizi masyarakat.
2. Melaksanakan pelayanan gizi klinik di Puskesmas.

3. Melaksanakan program perbaikan gizi masyarakat meliputi: pembinaan

posyandu, Pemantauan Status Gizi (PSG), Pemantauan Konsumsi Gizi

(PKG), pemantauan penggunaan garam beryodium, ASI eksklusif,

pemberian kapsul vitamin A, pemberian tablet Fe, penyuluhan gizi dan

koordinasi lintas program sesuai dengan prosedur/SOP.

4. Membuat pencatatan dan pelaporan kegiatan serta visualisasi data sebagai

bahan informasi dan pertanggungjawaban kepada Kepala Puskesmas.

5. Melakukan evaluasi hasil kinerja kegiatan program perbaikan gizi

masyarakat.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

L. Apoteker

Fungsi :

Melaksanakan pengolalaan kefarmasian di puskesmas dan jaringannya.

Tugas Pokok :

1. Menyusun rencana kegiatan pelayanan kefarmasian di Puskesmas.

2. Melaksanakan upaya pelayanan kefarmasian dengan penuh tanggung

jawab sesuai keahlian dan kewenangannya.

3. Melaksanakan upaya pelayanan kefarmasian sesuai SOP, SPM, tata kerja

dan kebijakan yang telah ditetapkan oleh Kepala Puskesmas.

4. Menyerahkan obat sesuai resep ke pasien.

5. Memberikan informasi tentang pemakaian dan penyimpanan obat kepada

pasien.

6. Menyimpan, memelihara dan mencatat mutasi obat dan perbekalan

kesehatan yang dikeluarkan maupun yang diterima oleh kamar obat dalam

bentuk buku catatan mutasi obat.


7. Melaksanakan pengelolaan obat termasuk pencatatan dan pelaporan

secara baik, lengkap serta dapat dipertanggungjawabkan.

8. Membuat pencatatan dan pelaporan pemakaian dan permintaan obat serta

perbekalan kesehatan sebagai bahan informasi dan

pertanggungjawaban kepada Kepala Puskesmas, pencatatandan

pelaporan penggunaan obat secara rasional serta penggunaan obat generik.

9. Melaksanakan evaluasi hasil kegiatan pelayanan obat di kamar obat.

10. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

M. Asisten Apoteker

Fungsi :

Membantu apoteker melaksanakan pengolalaan kefarmasian di puskesmas dan

jaringannya.

Tugas Pokok :

1. Menyerahkan obat sesuai resep dokter ke pasien.

2. Memberikan informasi tentang pemakaian dan penyimpanan obat kepada

pasien.

3. Menyiapkan obat racikan sesuai resep dokter.

4. Berkoordinasi dengan dokter terkait jenis dan dosis obat yang kurang jelas.

5. Melaksanakan pelayanan obat sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan

oleh Kepala Puskesmas.

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Apoteker.

N. Tenaga Kesehatan Masyarakat

Fungsi :

Melaksanakan kegiatan promotif dan preventif di puskesmas dan jaringannya

Tugas Pokok :

1. Menyusun rencana kegiatan program upaya kesehatan masyarakat.


2. Melaksanakan administrasi kesehatan di puskesmas.

3. Melaksanakan upaya kesehatan masyarakat yang terintegrasi dan sinergi

dengan program kesehatan yang lain.

4. Melaksanakan evaluasi dan analisa kegiatan upaya kesehatan masyarakat.

5. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

O. Tenaga Penyuluh

Fungsi :

Melaksanakan program promosi kesahatan di puskesmas dan jaringannya

Tugas Pokok :

1. Menyusun rencana kegiatan promosi kesehatan berdasarkan data program

Puskesmas

2. Melaksanakan penyuluhan kesehatan, pengembangan UKBM,

pengembangan Desa Siaga Aktif dan pemberdayaan masyarakat dalam

PHBS sesuai SOP serta mengkoordinasikan dengan lintas program terkait.

3. Membuat pencatatan dan pelaporan serta visualisasi data promosi

kesehatan sebagai bahan informasi dan pertanggungjawaban kepada

Kepala Puskesmas.

4. Melaksanakan evaluasi hasil kegiatan promosi kesehatan secara

keseluruhan.

5. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

P. Tenaga Kesehatan Lingkungan (Sanitarian)

Fungsi :

Melaksanakan program penyehatan lingkungan di puskesmas dan jaringannya

Tugas Pokok :

a. Menyusun rencana kegiatan kesehatan lingkungan berdasarkan data

program Puskesmas.
b. Melaksanakan program penyehatan lingkungan meliputi: pembinaan

kesehatan lingkungan yang meliputi pengawasan dan pembinaan SAB,

pengawasan dan pembinaan JAGA, pegawasan dan pembinaan TTU

(Tempat Tempat Umum)/ Tempat Pengolahan Makanan (TPM), pestisida,

pelayanan klinik sanitasi, penyuluhan kesehatan lingkungan dan

koordinasi lintas program terkait sesuai dengan prosedur/SOP.

c. Membuat pencatatan dan pelaporan serta visualisasi data kegiatan

kesehatanlingkungan sebagai bahan informasi dan pertanggungjawaban

kepada Kepala Puskesmas.

d. Melaksanakan evaluasi hasil kegiatan kesehatan lingkungan secara

keseluruhan.

e. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas

Q. Pekarya Kesehatan

Fungsi :

Membantu upaya kesehatan baik UKP dan UKM

Tugas Pokok :

1. Membantu pelaksanaan penyuluhan kesehatan masyarakat

2. Membantu pelayanan di ruang farmasi

3. Membantu pelayanan di rawat jalan.

4. Membantu pelayanan di laboratorium.

5. Membantu pelayanan di loket pendaftaran.

6. Membantu pelayanan di program UKM.

7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

R. Tenaga Kebersihan (Cleaning Service)

Fungsi :

Menjaga kebersihan lingkungan di puskesmas


Tugas Pokok :

1. Menyusun rencana kebutuhan sarana kebersihan puskesmas.

2. Menyimpan sarana kebersihan puskesmas di tempat yang aman dan mudah

dijangkau.

3. Melaksanakan kebersihan lingkungan puskesmas secara rutin setiap pagi

dan sore.

4. Melaksanakan kebersihan ruang pelayanan dan ruang perawatan pasien.

5. Menampung seluruh sampah organik dan sampah medis ke tempat

penampungan sementara (TPS) yang telah ditentukan..

6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

S. Tenaga Keamanan

Fungsi :

Menjaga keamanan lingkungan di puskesmas

Tugas Pokok :

1. Menyusun jadwal jaga keamanan setiap harinya.

2. Melaksanakan ronda keamanan setiap pagi, siang dan malam sesuai

dengan SOP yang telah ditetapkan.

3. Menjaga keamanan sarana dan prasarana puskesmas.

4. Menjaga keamanan petugas dan barang/kendaraan pegawai puskesmas.

5. Menjaga keamanan kendaraan pasien dan pengunjung dengan penuh

tanggung jawab.

6. Menerima dan menanyakan keperluan setiap tamu yang berkunjung ke

puskesmas dengan penuh ramah dan santun.

7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.


T. Sopir

Fungsi :

Melaksanakan pelayanan transportasi di puskesmas dan jaringannya

Tugas Pokok :

1. Melaksanakan pelayanan transportasi rujukan pasien.

2. Melaksanakan pelayanan transportasi ambulance mobile.

3. Melaksanakan pelayanan transportasi kegiatan dan pelayanan di puskesmas

dan jaringannya.

4. Melaksanakan perawatan dan pemeliharaan rutin dan berkala kendaraan

puskesmas keliling (pusling) dan ambulance puskesmas.

5. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Puskesmas.

KEPALA UPT PUSKESMAS TEJA

NANANG SUYANTO

Anda mungkin juga menyukai