Anda di halaman 1dari 23

APLIKASI EPNJUALAN (KASIR)

Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Analisa dan Perancangan Sistem

Disusun oleh :
Kelompok 1

1. BAYU ANDIKA [151351033]


2. IRFAN WIHARJO [151351101]
3. ARIF TRIADI [ ]
4. M. RIZKY GUSLAN [ ]

Program Studi Teknik Informatika

STT Wastukancana Purwakarta

2017
ABSTRAK

Dalam suatu lembaga atau unit kerja yang melayani kebutuhan publik baik internal
maupun eksternal sangat diperlukan informasi dan pengelolaan yang tepat dan akurat dalam
aktifitas lembaga atau unit kerja tersebut. Dengan system informasi dan system operasional yang
sesuai kebutuhan, maka aktivitas dalam lembaga atau unit kerja tersebut dapat dilaksanakan
dengan efisien dan efektif. Penelitian dilakukan secara langsung dengan melakukan wawancara
dengan pihak terkait dan mengamati proses transaksi penjualan, pembelian, ketersediaan barang,
member proses pelaporan . Program ini dibuat dengan PHP dan MySQL sebagai database nya.
Dapat disimpulkan bahwa aplikasi penjualan (kasir) ini telah didesain dan bertujuan untuk
memudahkan kerja Pegawai di bagian kasir, gudang dan manageman untuk melakukan transaksi
penjualan maupun pembelian barang berupa kain, pembayaran utang kepada supplier,
mengawasi jalannya system kerja serta dapat menentukan langkah selanjutnya dari data yang
disajikan.
DAFTAR ISI
ABSTRAK ......................................................................................................................................................... i

KATA PENGANTAR......................................................................................................................................... v

BAB I PENDAHULUAN................................................................................................................................... 6

1.1. LATAR BELAKANG MASALAH ........................................................................................................ 6

1.2. RUMUSAN MASALAH .................................................................................................................... 6

1.3. TUJUAN PEMBUATAN APLIKASI .................................................................................................... 7

1.4. MANFAAT PEMBUATAN APLIKASI ................................................................................................ 7

1.5. METODE PEMBUATAN APLIKASI ................................................................................................... 7

1. Metode Pengumpulan Data .......................................................................................................... 7

2. Metode Pengembangan Perangkat Lunak .................................................................................... 8

BAB II PENGEMBANGAN SISTEM ............................................................................................................... 10

2.1. PERENCANAAN KEGIATAN .......................................................................................................... 10

2.2. TOOLS PERANGKAT LUNAK ......................................................................................................... 10

1. PHP (Hypertext Processor) .............................................................................................................. 10

2. MySql .............................................................................................................................................. 11

3. Database ..................................................................................................................................... 11

1.6. SIMBOL – SIMBOL ERD ................................................................................................................ 12

1.7. FLOWMAP SISTEM ...................................................................................................................... 13

1.8. DIAGRAM ALUR APLIKASI........................................................................................................... 14

1.9. ENTITY RELATIONSHIP DIAGRAM................................................................................................ 15

1.10. STRUKTUR TABEL .................................................................................................................... 16

1. TABEL INPUT BARANG ................................................................................................................ 16

2. TABEL BARANG............................................................................................................................ 16

3. TABEL PEMBELI ........................................................................................................................... 16

BAB III TAMPILAN APLIKASI ........................................................................................................................ 17


3.1. DESAIN APLIKASI ......................................................................................................................... 17

1. LAYOUT MENU UTAMA............................................................................................................... 17

2. LAYOUT MENU TAMPIL STOCK DA.............................................................................................. 18

3. LAYOUT MENU INPUT DATA ...................................................................................................... 19

4. LAYOUT LOGIN ............................................................................................................................ 19

3.2. IMPLEMENTASI APLIKASI ............................................................................................................ 20

1. MENU LOGIN............................................................................................................................... 20

2. MENU UTAMA............................................................................................................................. 20

3. TAMPILAN STOCK DATA .............................................................................................................. 21

4. MENU TAMPILAN PENJUALAN .................................................................................................... 21

3.3. PENGUJIAN APLIKASI................................................................................................................... 22


KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
nikmatnya kepada kita semua dan karena hanya dengan ridho serta rahmat-Nya penulis dapat
menyelesaikan tugas kelompok mata kuliah Analisa dan Perancangan system Informasi yang
berjudul “PENJUALAN (Kasir)”. Shalawat serta salam semoga senantiasa terlimpahkan kepada
tauladan kita, kepada manusia yang paling berpengaruh di dunia, yang ajaran-ajarannya membawa
rahmat bagi seluruh alam, kepada seorang hamba yang selalu ada di hati orang-orang beriman
yaitu Muhammad SAW dan juaga kepada sahabat-sahabat yang mendampingi perjuangannya serta
kepada orang-orang yang mencintai dan mentauladaninya.

Dalam penyusunan tugas ini, tidak sedikit hambatan yang kami hadapi. Namun kami
menyadari bahwa kelancaran dalam penyusunan materi ini tidak lain berkat bantuan, dorongan
dan bimbingan dari orang-orang terdekat, sehingga kendala-kendala yang penulis hadapi dapat
teratasi

Semoga ini dapat bermanfaat dan menjadi sumbangan pemikiran bagi pihak yang
membutuhkan, khususnya bagi kami sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai, Amin.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Purwakarta, 29 Desember 2017

Penulis
BAB I
PENDAHULUAN
1.1.LATAR BELAKANG MASALAH

Untuk meningkatkan pelayanan kepada konsumen suatu bidang usaha penjualan harus
inovatif dan selalu memberikan yang terbaik bagi konsumen. Inovatif dalam arti harus menjual
produk-produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen, disamping itu barang-barang yang
ditawarkan mengikuti perkembangan, kemudian selalu memberikan yang terbaik berarti
memberikan banyak kemudahan dalam bertransaksi. Didalam sebuah transaksi seperti mini
market, Mall dan sebagainya untuk menunjang kelancaran dalam bertransaksi dan kemudaan
dalam bertransaksi maka harus mempunyai sebuah Aplikasi yaitu tentang PENJUALAN
(Kasir). Didalam aplikasi ini semua proses transaksi jual beli akan di kelola secara akurat dan
terperinci. Sering kita melihat proses transaski dimasyarakat khususnya dalam bidang
pemasaran atau pertokoan masih banyak yang menggunakan proses manual dalam jual beli
maupun proses perhitungan barang.
Oleh karena itu penulis mencoba merancang sebuah system PENJUALAN (Kasir) yang
mana bertujuan untuk membantu mengoptimalkan proses transaksi agar memudahkan user
dalam bertransaki, sehingga akan menjadi lebih efektif dan akurat untuk system penjualannya.
Berdasarkan hal tersebut, penulis mencoba membahas salah satu permasalahan tersebut
sebagai bahan dalam penulisan Tugas Kelompok mata kuliah Analisa dan perancanagan
system yang berjudul “PENJUALAN (Kasir)” Dengan dibuatnya Aplikasi ini diharapkan
dapat meningkatkan proses transaksi Penjualan.

1.2. RUMUSAN MASALAH

Sesuai dengan judul yang diambil, maka berdasarkan permasalahan yang ada dibuatlah
rumusan masalah sebagai berikut :
Bagaimana cara merancang dan membangun aplikasi yang dapat menunjang transaksi
penjualan dengan lebih efektif dan akurat.
1.3. TUJUAN PEMBUATAN APLIKASI

Tujuan dibuatnya Aplikasi ini adalah :


Merancang dan membangun Aplikasi yang dapat menunjang transaksi penjualan dengan lebih
efektif dan akurat, sehingga memudahkan pemilik toko untuk memperoleh laporan data barang
dan data konsumen.

1.4. MANFAAT PEMBUATAN APLIKASI

Bagi penulis:
1. Mendapatkan ilmu tentang Aplikasi Penjualan (kasir).
2. Memperoleh pengalaman dilapangan secara langsung mengenai dunia kerja langsung.

Bagi Toko Terkait :

1. Sebagai penerapan teknologi informasi guna menghadapi era globalisasi.


2. Efesiensi kinerja dengan memanfaatkan teknologi berbasi computer yang mampu
membantu kinerja manusai di dalamnya.
3. Mempermudah proses transaksi yang dilakukan, sehingga mengurangi resiko kesalahan
yang fatal.

1.5. METODE PEMBUATAN APLIKASI


1. Metode Pengumpulan Data

a. Observasi
Teknik observasi yang dilakukan adalah dengan mengamati dan mencatat kejadian-
kejadian yang berhubungan dengan tujuan pelaksanaan.

b. Interview
Dalam pencarian data dilakukan Tanya jawab langsung dengan pihak terkait.

c. Dokumentasi
Mendapatkan document-dokument yang berupa data seluruh barang yang terdapat di
took terkait yang digunakan untuk diolah sebagai objek perancangan apliaksi
penjualan.

2. Metode Pengembangan Perangkat Lunak

Metode pengembangan perangkat lunak yang digunakan dalam penulisan laporan ini
adalah Model Waterfall. Waterfall adalah sebuah model perkembanan perangkat lunak
yang dilakukan secara sekuensial, dimana satu tahap dilakukan setelah tahap sebelumnya
selesai dilaksanakan. (Roger S. Pressman, 2010:45).
Berikut Adalah penjelasan dari beberapa tahapan yang dilakukan di dalam model waterfall.

1. Analys Requierment (Analisi Kebutuhan)


Pada tahap ini penulis melakukan analisis terhadap poses yang berjalan di Toko
maupun mini market untuk mengetahui permasalahan yang terjadi pada took tersebut,
kemudian mengetahui apa saja yang diperlukan untuk pembangunan system yang akan
dilakukan.

2. Design Sistem (Desain Sistem)


Pada atahap ini penulis melakukan design system dengan menggunakan metode-
metode yang telah ditentukan pada batasan masalah.

3. Coding (Penulisan Code Program)


Pada tahap ini penulis mengkonversi apa yang telah dirancang sebelumnya ke dalam
sebuah bahasa yang dimengerti computer. Kemudian computer akan menjalankan
fungsi-fungsi yang telah didefinisikan sehingga mampu memberikan layanan-layanan
kepada penggunanya.

4. Testing Pengujian (Pengujian)


Penulis melakukan pengujian terhadap program yang telah dibuat. Tahap ini dilakukan
untuk menguji kelayakan system yang telah dibuat.

5. Maintenance (Pemeliharaan)
Tahap akhir dari metode Waterfall adalah tahap perawatan. Tahap ini digunakan untuk
memlihara system serta digunakan untuk menambahkan fitur-fitur baru yang dirasa
perlu ditambahkan.

3. Alat dalam pembuatan Aplikasi


Alat bantu yang digunakan sebagai alat penelitian adalah sebagai berikut :
a. Satu set notebook dengan spesifikasi:
1). AMD Dual Core
2) RAM 2GB
3) Hardisk 320 GB
b. Perangkat Lunak yang digunakan:
1). PHP
2) MySQL
BAB II
PENGEMBANGAN SISTEM
2.1. PERENCANAAN KEGIATAN
Berikut adalah jadwal perencanaan kegiatan yang akan dilakukan dalam proses pembuatan
aplikasi kasir penjualan, dengan jangka waktu 2Bulan 3 Minggu.

2.2.TOOLS PERANGKAT LUNAK


1. PHP (Hypertext Processor)
Menurut Madcoms (2009 : 171) bahasa pemograman PHP adalah bahasa
pemograman yang bekelja dalam sebuah webserver. Script-script PHP yang di buat harus
tersimpan dalam sebuah server dan dieksekusi atau diproses dalam server. PHP akan
melakukan permintaan pada database server dan basil dari database server di oprasikan
lebih lanjut. Setelah semua isi file diprosas, maka hasilnya diserahkan kc web server.
Selanjutnya, web server mengirimkan kode HTML kepada pemakai berdasarkan
penjelasan tersebut, dijelaskan bahwa PHP dapat dieksekusi apabila disimpan dalam web
server. PHP ini berkolaborasi dengan database server yang berfungsi untuk mengelola data.
Yang paling sering digunakan adalam PHP dan MySQL. Bisa dikatakan bahwa pasangan
ini sangat cocok dan serasi dalam penggunaan bersama Data-data yang diproses inilah yang
akan disematkan kc web server yang kemudian dikilimkan ke browser dalam bentuk
HTML. PHP dibuat pertama kali oleh Rasmus Lerdorf, yang pada awalnya dibuat untuk
menghitung jumlah pengunjung pada home pagenya Pada waktu itu PHP bemama F1
(Form Interpreter). Pada saat tersebut PHP adalah sekumpulan script yang digunakan untuk
mengolah data form dari web.
Perkembangan selanjutnya adalah rumus melepaskan kode sumber tersebut dan
menamakannya PTH F1, pada saat tersebut kepanjangan dari PTH F1 adalah Personal
Home Page Form Interpreter. Pelepasan kode sumber ini menjadi open source, maka
banyak programmer yang tertarik untuk ikuI mengembangkan PHP.

Pada tahun 1997 sebuah perusahaan bermma lend, menulis ulang interpreter PHP
menjadi lebih betsih, lebih baik dan lebih cepat. Kemudian pada bulan Juni 1998
pemsahaan tersebut merilis 15 interpreter-baru untuk PHP dan meresmikan nama rilis
tersebut menjadi PHP 3.0. pada pertengahan tahun 1999, Zend merilis Interpreter PHP baru
dan rilis dikenal dengan PHP 4.0. PHP 4.0 adalah versi yang mampu dipakai untuk
membangun aplikasi web Kompleks tetapi tetap memiliki kecepatan proses dan stabilitas
yang tinggi.

Pada bulan Juni tahun 2004 Zend merilis PHP 5.0 versi ini adalah versi mutahir
dari PHP. Dalam versi ini inti dari interpreter PHP mengalami perubahan besar. Dalam
versi ini juga dikenalkan model pemograman berorientasi objek baru untuk menjawab
perkembangan bahasa pemograman kearah pemograman berorientasi objek.

2. MySql
Menurut Raharjo (2011 : 21), “MySql merupakan RDBMS (atau server database)
yang mengelola database dengan cepat menampung dalam jumlah sangat besar dan dapat
di akses oleh banyak user. MySQL juga dapat dikategorikan sebagai Relational Data Base
Management System (RDBMS), karena dalam pembuatan baris data pada MySQL dapat
dipilih-pilih ke dalam berbagai tabel 2 (dua) dimensi. Setiap tabel pada MySQL terdiri atas
1ajur horizontal dan jalur vertical MySqI pada saat ini, banyak digunakan oleh
pemograman web untuk membangun situs yang memerlukan basis data sebagai data dan
pengolahan data.

3. Database
Pengertian Database Menurut Gordon C. Everest Adalah koleksi atau kumpulan
data yang mekanis, terbagi/shared, terdefinisi secara formal dan dikontrol terpusat pada
organisasi. Menurut Toni Fabbri Database adalah sebuah sistem File-file yang terintegrasi
yang mempunyai minimal primary key untuk pengulangan data. Strukturfile yang
menyusun sebuah database adalah data Record dan Field.

Database dapat diumpamakan sebagai contoh tempat penyimpanan data yang


terstruktur agar dapat diakses dengan cepat dan mudah. Membangun sebuah database
merupakan langkah awal pembuatan aplikasi.

1.6.SIMBOL – SIMBOL ERD

Notasi Keterangan

Entitas
Entitas adalah suatu obyek dapat diidentifikasikan dalam
lingkungan pemakai
Relasi menunjukan adanya hubungna diantara sejumlah
Relasi
entitas yang berbeda
Atribut berfungsi mendeskripsikan karakter entitas (atribut
Atribut
yang berfungsi sebagai key diberi garis bawah)
Garis Garis sebagai penghubung antara relasi dan entitas atau
relasi dan entitas dengan atribut

Dalam pembuatan ERD diperlukan beberapa metode dan langkah – langkah, yaitu :

1. Entitas

Adalah segala sesuatu yang dapat di gambarkan oleh data. Entitas juga dapat di artikan sebagai
indifidu yang mewakili suatu yang nyata dan dapat dibedakan dari sesuatu yang lain . entitas ada
dau macam yaitu entitas lemah dan entitas kuat. Entitas kuat merupakan entitas yang tidak
memiliki ketergantungan dengan entitas lainnya, contoh entitas anggota. Sedangkan entitas lemah
merupakan entitas yang kemunculannya tergantung pada keberadaan entitas lain dalam suatu
relasi.
2. Atribut

Atribut ialah karakteristik dari entitas atau relasi yang menyediakan penjelasan detail tentang
entitas atau relasi tersebut. Dan berfungsi untuk mempexjelas at1ibut yang dimilikj oleh sebuah
entitas. Attibut memiliki bentuk lingkarang atau clips.

3. Relasi dan hubungan

Relasi menunjukan adanya hubungan dari sejumlah entitas yang berasal dari himpunan entitas
yang berbeda.

4. Penghubungan antara himpunan relasi

Alur memiIiki fungsi untuk menghubungkan atribut dengan entitas dan entitas dengan relasi
atribut dinyatakan dalam bentuk garis.

1.7. FLOWMAP SISTEM


Berikut adalah flowmap system dari aplikasi :
1.8. DIAGRAM ALUR APLIKASI
1.9. ENTITY RELATIONSHIP DIAGRAM
1.10. STRUKTUR TABEL
1. TABEL INPUT BARANG
ATTRIBUT TIPE DATA KETERANGAN
ID_BARANG INT (20) NOMER ID / UNIK BARANG
NAMA_BARANG VARCHAR (20) NAMA DARI SEBUAH BARANG
JUMLAH_BARANG INT (10) JUMLAH / QTY BARANG
HARGA_BELI INT (10) HARGA BELI SEBUAH BARANG
HARGA_JUAL INT (10) HARGA JUAL BARANG
PRIMERY KEY : ID_BARANG

2. TABEL BARANG
ATTRIBUT TIPE DATA KETERANGAN
ID_BARANG INT (20) NOMER ID / UNIK BARANG
NAMA_BARANG VARCHAR (20) NAMA DARI SEBUAH BARANG
STOCK INT (10) JUMLAH / QTY BARANG
TGL_MASUK DATE TANGGAL BARANG TERSEBUT DITERIMA
FOTO_BARANG TEXT FILE FOTO DARI BARANG
PRIMERY KEY : ID_BARANG

3. TABEL PEMBELI
ATTRIBUT TIPE DATA KETERANGAN
ID_PESANAN INT (20) NOMER ID / UNIK PESANAN
NAMA_PEMBELI VARCHAR (20) NAMA PEMBELI
STATUS BELI VARCHAR (20) STATUS PEMBELIAN (LUNAS/PENDING)
ALAMAT VARCHAR (40) ALAMAT PEMBELI
JUMLAH_BELI INT (20) QTY JUMLAH PEMBELIAN
PRIMERY KEY : ID_PESANAN
BAB III
TAMPILAN APLIKASI

3.1. DESAIN APLIKASI


Untuk dari segi tampilan kita tidak mengkhususkan agar tampilan menarik tapi kita lebih
mengutamakan dari fungsi dan kemudahan dalam penggunaanya. Berikut adalah layout tampilan
aplikasi penjualan kasir :

1. LAYOUT MENU UTAMA


2. LAYOUT MENU TAMPIL STOCK DA
3. LAYOUT MENU INPUT DATA

4. LAYOUT LOGIN
3.2. IMPLEMENTASI APLIKASI
1. MENU LOGIN
Menu login dibuat untuk membatasi dan mengecek siapa saja yang telah login dan siapa saja
yang bisa login, dimana menu login ini bertujuan

2. MENU UTAMA
Pada menu tampilan utama kita menampilkan beberapa resume dari produk yang telah di input
dan data penjual.
3. TAMPILAN STOCK DATA
Pada tampilan stock data terdapat tampilan data produk yang telah di input oleh pekerja, berikut
adalah tampilan dari stock data :

4. MENU TAMPILAN PENJUALAN


Pada menu ini adalah proses input data penjualan ketika seorang customer membeli sebuah produk
maka seorang operator melakukan input data barang dan memberikan bukti pembayaran berupa
nota.
3.3. PENGUJIAN APLIKASI
Selanjutnya adalah tahapan pengujian dimana bertujuan agar aplikasi optimal dan layak untuk di
implementasi / diterapkan di lapangan. Pada proses pengujian ini terdiri dari beberapa proses
produksi yaitu :

No DAFTAR LANGKAH HALAMAN HASIL


PENGUJIAN PENGUJIAN
1 LOGIN SISTEM Pengecekan fungsi login LOGIN SUKSES
dengan melakukan login
asal (username &
password)
2 HALAMAN UTAMA Pengecekan fungsi – MENU SUKSES
fungsi, pengecekan data UTAMA
resume dengan data
utama
3 STOCK DATA Pengecekan data yang HALAMAN SUKSES
baru saja dimasukan STOCK
apakah masuk ke stock DATA
data atau tidak
4 PENJUAL BARANG Melakukan pengecekan HALAMAN SUKSES
proses penjualan barang, PENJUALAN
dengan beberapa kali
transaksi berturut-turut

Anda mungkin juga menyukai