Anda di halaman 1dari 2

Memahami: Majelis Pengawas Notaris (MPN) dan Majelis Kehormatan

Notaris (MKN)

a. Judul Buku : Memahami: Majelis Pengawas


Notaris (MPN) dan Majelis
Kehormatan Notaris (MKN)
b. Pengarang : Dr. Habib Adjie, S.H., M.Hum
c. Penerbit : PT Refika Aditama
d. Cetakan : Kesatu, September 2017
e. Jumlah Halaman : X + 138 halaman
f. Harga : Rp42.000
g. Tahun Terbit : 2017

Buku ini secara garis besar membahas mengenai jabatan Notaris yang
merupakan jabatan yang istimewa sehimgga dalam pelaksanaan tugasnya harus
dibina, diawasi oleh 3 (tiga) institusi yang berbeda. Substansi buku ini akan
mengulas dan menguraikan ketiga institusi tersebut untuk memperoleh
pemahaman yang integral dan holistik.

Buku ini didalamnya memberikan atau memuat informasi-informasi tentang


notaris yang lumayan lengkap sehingga cocok untuk calon notaris/notaris di
seluruh Indonesia agar dalam menjalankan tugas jabatannya tetap taat dan patuh
pada koridor hukum yang ada sehingga akta yang dibuat dan dihadapan notaris
mempunyai kekuatan pembuktian yang sempurna dan lengkap. Hadirnya buku ini
diharapkan bisa menjadi pandangan untuk para calon notaris atau notaris yang ada
di Indonesia.

Buku yang berjudul Memahami Majelis Pengawas Notaris (MPN) dan Majelis
Kehormatan Notaris (MKN) karangan Dr. Habib Adjie, S.H., M.Hum. ini
memiliki cover yang elegan dan menarik warnanya juga sangat cocok. Bahasanya
mudah dimengerti dan tidak hanya ditujukan kepada notaris saja, tetapi juga bisa
dijadikan bahan referensi mahasiswa dan masyarakat umum bisa dengan mudah
mengetahui isi dari buku ini. Buku ini juga melampirkan contoh surat-surat
pernyataan yang biasa dibuat oleh notaris sehingga bisa dipahami dan diketahui
oleh pembaca. Buku ini juga dilengkapi cukup banyak footnote sehingga cukup
menarik,

Kelemahan dari buku ini tidak terdapat kesimpulan dari setiap bab
sehingga pembaca harus menyimpulkan sendiri inti setiap bab dari buku ini.

Devi Fitriani

201710110311176/1D-Hukum

Anda mungkin juga menyukai