Anda di halaman 1dari 18

PROFIL NEGARA-NEGARA ASEAN

NAMA : NURLISA DESHINTA


KELAS : IX-C
MATA PELAJARAN : ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS)

1
Profil Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN).
Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) atau mungkin sebagian orang
megenalnya dengan istilah “Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tengggara (PERBARA)
merupakan sebuah organisasi geo-politik dan ekonomi dari negara-negara di kawasan Asia
Tenggara yang didirikan di Bangkok pada tanggal 8 Agustus 1967 yang dibentuk berdasarkan
Deklarasi Bangkok oleh beberapa negara seperti Indonesia, malaysia, Filipina, Singapura dan
Thailand.Organisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, meningkatkan
kemajuan sosial, dan meningkatkan pengembangan kebudayaan negara-negara anggotanya.
Selain itu juga bertujuan untuk memajukan perdamaian dan stabillitas di tingkat regionalnya,
serta meningkatkan kesepakatan untuk membahas perbedaan di antara anggotanya dengan cara
damai.
ASEAN memiliki wilayah daratan seluas 4.46 km2 atau setara dengan 3% total luas
daratan di bumi, dan memiliki populasi yang mendekati angka 600 juta jiwa atau setara dengan
8.8% total populasi dunia. ASEAN memiliki luas wilayah laut sekitar tiga kali lipat dari luas
wilayah daratan. pada tahun 2010, kombinasi nominal GDP ASEAN telah tumbuh hingga 1,8
Triliun Donas AS. Jika ASEAN adalah sebuah entitas tunggal, maka ASEAN akan duduk
sebagai ekonomi terbesar kesembilan setelah Amerika Serikat, Cina, Jepang, Jerman, Perancis,
Brazil, Inggris, dan Italia.

Negara-negara anggota ASEAN


Negara-negara yang tergabung dalam organisasi atau negara anggota ASEAN tersebut
adalah Filipina, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Brunei Darussalam, Vietnam, Laos,
Myanmar, Kamboja (lihat gambar dibawah).

Negara-negara yang tergabung dalam ASEAN pastinya mempunyai tujuan masing-masing. Agar
tujuan negara-negara tersebut dapat tercapai, tak jarang beberapa negara yang melakukan
kerjasama dalam mencapai tujuan yang sama. Oleh karena itulah didirikan sebuah wadah untuk
mempermudah kerjasama antar negara yang disebut ASEAN. Untuk lebih jelasnya, berikut ini
adalah profil tiap-tiap negara yang menjadi anggota ASEAN, antara lain:

2
1. SINGAPURA

Nama Resmi Negara : Republic of Singapore


Tanggal Kemerdekaan : 9 Agustus 1965
Lagu Kebangsaan : Majulah Singapura
Ibu kota : Singapura atau Down Town Central
Kota terbesar : Down Town Central
Sistem Pemerintahan : Republik Parlementer
Kepala Negara : Presiden yaitu bernama Halimah Yacobak

Geografi
Luas wilayah total : 716 km2

Letak Astronomis : Lintang 10 LU – 10 31’LU dan Bujur 1030 BT – 1040 BT

Singapura merupakan negara pulau di ujung selatan Semenanjung Malaya. Berada 137 km di
utara khatulistiwa di Asia Tenggara negara ini dipisahkan dari Malaysia oleh Selat Johor di
utara, dan Kepulauan Riau, Indonesia oleh Selat Singapura di selatan.

Demografi

Jumlah penduduk : 5.535.000 jiwa

Kelompok Etnis : China 76,8 %, Melayu 13,9 %, India 7,9 %, lain-lain 1,4 %

Bahasa resmi : Inggris, Melayu, Mandarin (resmi), dan Tamil

Agama : Budha 42,5 %, Islam 14,9 %, Taoist 8,5 %, Hindu 4 %,

Katholik 4,8 %, Kristen 9,8 %, lain-lain 0,7%, tidak beragama


14,8 %

3
Kegiatan Ekonomi

PDB total : $452.686 miliar

Mata uang : Dolar Singapura

Perekonomian singapura sangat bergantung pada jasa perbankan, perdagangan, perhubungan,


perindustrian, dan pariwisata. Industri Singapura menghasilkan kapal, barang elektronik dan
bahan makanan untuk di ekspor. Untuk memenuhi kebutuhan bahan baku industrinya, Singapura
mengimpornya dari negara lain, termasuk juga negara Indonesia. Terdapat sekitar 42% penduduk
Singapura yang terdiri dari orang asing yang bekerja dan menuntut ilmu. Pekerja asinglah yang
membentuk 50% dari sektor jasa. Sehingga negara ini menjadi negara terpadat kedua setelah
Monaco. Meskipun hanya negara kecil, Singapura merupakan pusat keuangan terdepan ketiga di
dunia. Selain itu, Singapura juga memainkan peranan penting dalam perekonomian internasional,
dan juga pelabuhan Singapura merupakan satu dari lima pelabuhan tersibuk di dunia.

2. THAILAND

Nama Resmi Negara : The Kingdom of Thailand


Tanggal Kemerdekaan : Tidak pernah dijajah
Bentuk Pemerintahan : Monarki Konstitusional atau kerajaan
Kepala Pemerintahan : Perdana Menteri
Kepala Negara : Raja yaitu bernama Vajilongkorn
Lagu Kebangsaan : Pleng Chard Thai

Geografi
Ibu Kota : Bangkok
Luas Wilayah : 514.000 KM2
Letak Astronomis : 50 LU - 200 LU dan 970 BT – 1070 BT
Perbatasan : Myanmar dan Laut Andaman di barat, Teluk Thailand, dan
Malaysia di selatan, Kamboja, dan Laos di timur
Wilayah negara Thailand terbagi menjadi empat bagian, yaitu sebagai berikut :
 Dataran rendah di bagian tegah dialiri sungai Chao-Phraya. Daerah ini sangat subur di
Thailand.

4
 Daerah pegunnnungan di bagian utara dan barat. Puncaknya yang tinggi adalah Gunung
Doi Inthanon (2.594 mdpl)
 Pegunungan kapur di bagian timur
 Semenanjung Thailand Selatan yang berupa bukit renadah yang meluas sampai
keperbatasan dengan Malaysia.

Demografi
Jumlah Penduduk : 65.068.149 (Juli 2007 est.)
Pertumbuhan Penduduk : 0,663 % (2007 est.)
Kelompok Etnis : Thai 75 %, China 14 %, lain-lain 11 %
Agama : Budha 94,6 %, Islam 4,6 %, Kristen 0,7 %, lain-lain 0,1 %
Bahasa : Thai (bahasa resmi), Inggris
Kata “Thai” memiliki arti “kebebasan” dalam Bahasa Thai, sehingga hal tersebut menyebabkan
nama Siam masih digunakan di kalangan warga negara Thai terutama bangsa minoritas kaum
Tionghoa.
Kegiatan Ekonomi
PDB total : $1.107 triliun

Mata uang : Bhat

Kegiatan ekonomi penduduk Thailand adalah pertanian, kehutaan, pertambangan dan industri.
Hasil pertanian yang terbesar negara Thailand adalah beras. Thailand merupakan lumbung padi
di Asia tenggara. Hasil hutannya adalah kayu jati. Sektor pertambangannya menghasilkan timah
dan mangan. Industri Thailand menghasilkan Tekstil, semen, dan baang elektronik. Penghasilan
evisa utama negara Thailand berasal dari industri pariwisata.

3. MALAYSIA

Nama Resmi Negara : Malaysia


Tanggal Kemerdekaan : 31 Agustus 1957
Bentuk Pemerintahan : Monarki Konstitusional atau kerajaan
Perdana Menteri : Najib Tun Razak
Geografi

5
Ibu Kota : Kuala Lumpur
Luas Wilayah : 329.750 KM2
Malaysia merupakan sebuah negara federal yang terdiri dari tiga belas negara bagian. Negara ini
dipisahkan dalam dua wilayah, yaitu Malaysia Barat dan Malaysia Timur. Keduanya dipisahkan
oleh laut dan Kepulauan Natuna, yaitu wilayah Indonesia di laut Tiongkok Selatan.

Malaysia berbatasan langsung dengan Thailand, Indonesia, Singapura, Brunei, dan Filipina.
Karena berbatasan langsung dengan Indonesia menjadikan negara ini beriklim tropika.

Demografi

Jumlah Penduduk : 30.697.000 jiwa

Kelompok Etnis : Melayu 62 %, China 24 %, India 8 %, lain-lain 6 %


Agama : Islam (60,4 %), Budha (19,2 %), Kristen (9,1 %), Hindu (6,3 %),
Konfusianisme(2,6 %), lain-lain 2,4 %Bahasa : Bahasa Melayu
(bahasa resmi), China, Inggris, Tamil

Kegiatan Ekonomi
PDB total : $800.169 miliar

Mata uang : Ringgit Malaysia

Kegiatan ekonomi utama penduduknya adalah dibudang pertanian, pertambangan, dan


perindustrian. Pertanian merhgasilkan karet, minyak sawit, kopra, teh, lada dan padi.
Pertamangan menghasilkan bijih timah, bauksit, bijih besi, dan minyak bumi, malaysia
merupakan negara penghasil timah terbesar di dunia. Industri Malaysia menghasilkan barang dari
naja dan barang elektronik.

4. FILIPINA

Nama Resmi Negara : Republic of the Philippines


Tanggal Kemerdekaan : 4 Juli 1946

6
Bentuk Pemerintahan : Republik
Kepala Negara : Presiden yaitu bernama Rodrigo Duterte
Kepala negara Filipina adalam presiden. Mata uang Filipina adalah Peso. Lagu kebangsaannya
adalah “Lupang Hinirang”

Geografi
Ibu Kota : Manila
Luas Wilayah : 300.000 KM2
Perbatasan : Laut China Selatan, Laut Sulawesi, Laut Filipina, dan Laut Sulu
Filipina merupakan negara kepulauan, jumlah pendduknya kurang lebih 7.100 buah. Pulau
Lauzon dan Pulau Mindanao adalah pulau-pulau terbesar negara Filipina kepulauan Filipina
termasuk daerah pegunungan Lipatan pasifik. Filipina memiliki banyak gunung api yang masih
aktif. Gunung tertinggi di Pulau Luzn adalah Gunung Mayon (2.421 mdpl) dan gunung tertinggi
di Pulau Mindanao adalah Gunung Apo (1.954 mdpl)

Demografi

Jumlah Penduduk : 100.981.437 jiwa

Kelompok Etnis : Tagalog 28,1 %, Cebuano 13,1 %, Ilocano 9 %, Bisaya/Binisaya 7,6 %,


Hiligaynon Ilonggo 7,5 %, Bikol 6%, Waray 3,4 %, lain lain 25,3 %
Agama : Katholik 81 %, Kristen 9 %, Muslim 5 %, lain-lain 5 %
Bahasa : Filipino/Tagalog (bahasa resmi) dan Inggris

Kegiatan Ekonomi

PDB total : $751.770 miliar

Mata uang : Peso Filipina

Mata pencaharian sebagian besar penduduknya adalah di bidang pertanian, mata pencaharian
lainnya adlaah yaitu di bidang pertambangan dan perindustrian, hasil pertanian Filipina antara
lain padi, kelapa, serat abaka, nanas dan gula. Negara ini dijuluki “Home of the green
Revolution” (Rumah Revolusi Hijau). Revolusi hjau adalah gerakan perubahan dalam sistem
pertanian agar mengasilkan padi yang berkualitas tinggi dalam waktu ang cpat. Di Laos Banos,
terdapat Balai penelitian padi Internasional. Hsail tambang Filipina adalah kobalt, tembaga,
emas, nikel, bijih besi, dan minyak bumi.

5. BRUNEI DARUSSALAM

7
Nama Resmi Negara : Brunei Darussalam
Tanggal Kemerdekaan : 1 Januari 1984
Bentuk Pemerintahan : Monarki absolut atau kerajaan
Kepala negara dan kepala pemerintahan Brunei Darusalam adalah Sultan yaitu bernama Hassanal
Bolkiah. Mata uang Brunei Darussalam adalah Dolar brunei (Br$). Lagu kebangsaan brunei
Darussalam adalah “Allah Peliharakan Sultan”.

GEOGRAFI
Ibu Kota : Bandar Seri Begawan
Luas Wilayah : 5.770 KM2
Perbatasan : Laut China Selatan dan Malaysia
Brunei Darussalam merupakan negara berdaulat yang terletak di pantai utara Pulau Kalimantan.
Negara ini menempati pulau Borneo dengan seluruh garis pantainya menyentuh Laut Cina
Selatan. Wilayah negara ini mencakup dalam dua negara bagian di Malaysia, yaitu Sarawak.

DEMOGRAFI

Jumlah Penduduk : 415,717 jiwa

Kelompok Etnis : Melayu 67 %, China 15 %, lain-lain 18 %


Agama : Islam (agama resmi) 67 %, Budha 13 %, Kristen 10 %,
lain-lain 10 %
Bahasa : Melayu (bahasa resmi), Inggris, China
Kegiatan Ekonomi

PDB total : $30.212 miliar

Mata uang : Dolar Brunei

8
Brunei menjadi negara dengan indeks pembangunan manusia tertinggi kedua di Asia
Tenggara setelah Singapura. Brunei juga mempunyai pendapatan per kapita terbesar kelima di
dunia dalam keseimbangan kemampuan berbelanja. Hal ini menjadikan Brunei sebagai negara
terkaya dari 182 negara versi majalah Forbes. Yang menjadikannya sebagai negara terkaya
adalah Brunei memiliki ladang minyak bumi dan gas alam yang luas.Brunei juga dikenal sebagai
negara dengan penerapan aturan syariat Islam yang tegas, baik dalam bidang pemerintahan
maupun kehidupan masyarakat.
Brunei Darussalam terkenal sebagai negara pengekspor minyak bumi dan gas alam.
Barang yang diimpor negara brunei Darussalam adalah mesin, mobil, barang elektronik, beras
dan gula. Brunei Darussalam termasuk ngara Asia Tenggara yang kaya, dengan pendapatan per
kapita penduduknya paling tinggi. Negara ini mempunyai istana yang besar dan mega

6. KAMBOJA

Nama Resmi Negara : Kingdom of Cambodia


Tanggal Kemerdekaan : 9 Nopember 1953
Bentuk Pemerintahan : Monarki Konstitusional

Kepala negaranya adalah raja yaitu bernama Norodom Sihamoni. Sedangkan kepala
pemerintahannya adalah perdana menteri. Mata uang kamboja adalah reil. Bahasa kamboja
adalah Khmer, sedangkan lagu kebangsaannya adalah “Nokoreach”

Geografi
Ibu Kota : Phnom Penh
Luas Wilayah : 181.040 KM2
Perbatasan : Teluk Thailand, Thailand, Laos, dan Vietnam
Secara resmi negara ini bernama Kerajaan Kamboja. Berbatasan dengan negara Thailand di
sebelah barat, Laos di wilayah utara, Vietnam di wilayah timur, dan Teluk Thailand di wilayah
selatan. Sungai Mekong dan Danau Tonle Sap juga melintasi negara ini. Negara Kamboja
terletak di Semenanjung Indo Cina. Daerah di sekitar Sungai Mekong merupakan daerah yang

9
subur. Pegunungan Cardamon panjangnya 160 km dan melintasi perbatasan dengan thailand.
Tinggi puncak Pengunungan Cardamon adalah 1.813 mdpl. Di bagian barat laut terdapat danau
tonie Sap. Sungai tonie sap beruara di Danau Tonie Sap. Kamboja beriklim tropis.

Demografi
Jumlah Penduduk : 15.458.332 jiwa
Kelompok Etnis : Khmer 90 %, Vietnam 5 %, China 1 %, lain 4 %
Agama : Budha Theravada 95 %, lain-lain 5 %
Bahasa : Khmer (bahasa resmi) 95 %,Prancis, Inggris

Kegiatan Ekonomi
PDB total : $49.960 miliar

Mata uang : Riel

Mata pencarian utama penduduk Kamboja adalah di bidang pertanian. Daerah pertanian banyak
terdapat di sepanjang Sungai mekong dan sekitar Danau Tonie sap. Padi termasuk hasil pertanian
kamboja yang terbesar. Di samping tanaman padi, Kamboja juga menghasilkan karet dalam
jumlah yang sangat besar.

7. LAOS

Nama Resmi Negara : Lao People’s Democratic Republic


Tanggal Kemerdekaan : 19 Juli 1949
Bentuk Pemerintahan : Republik Sosialis
Kepala Negara : Presiden yaitu bernama Bounnhang Vorachith.
Kepala Pemerintahn : Perdana menteri.

10
Geografi
Ibu Kota : Vientiane
Luas Wilayah : 236.800 KM2
Perbatasan : Myanmar, Kamboja, China, Thailand, dan Vietnam
Laos terletak di semenanjung indocina. Negara laos di kelilingi pegunungan dan hutan
lebat. Pegunungan dan dataran tinggi terdapat di sebelah utara yang membentang di sepanjang
batas timur. Puncaknya adalah gunung Bia. Sungai mekong merupakan sungai penting di laos.
Sungai mekong mengalir dari barat daya ke arah tenggara di sepanjang perbatasan dengan negara
thailand. Sungai mekong juga di manfaatkan sebagai sarana transportasi.
Negara ini memiki iklim musim.
Laos merupakan satu satunya negara di kawasan asia tenggara yang tidak memiliki
wilayah laut. Negara ini populer dengan sebutan the land locked country, yaitu tanah yang
terkunci karena terkeepung oleh 5 negara.
Negara ini berbatasan dengan Myanmar dan Republik Rakyat Tiongkok di sebelah barat
laut, Vietnam di timur, Kamboja di selatan, dan Thailand di sebelah barat. Hal ini menyebabkan
Laos terkurung daratan di Asia Tenggara. Laos mendapat julukan sebagai “Negara Seribu
Gajah”

Demografi
Jumlah Penduduk : 6.803.699 jiwa
Kelompok Etnis : Lao Loum 68 %, Lao Theung 22 %,
Lao Soung (Hmong danYao)9 %, Vietnam dan China 1 %
Agama : Budha 65%, animism 32,9%, Kristen 1,3%, lain-lain 0,8 %
Bahasa : Lao (bahasa resmi), Prancis, Inggris

Kegiatan Ekonomi
PDB total : $34.400 miliar

Mata uang : Kip

Mata pencarian utama penduduk laos adalah di bidang pertanian. Kegiatan pertanian banyak di
lakukan di sepanjang sungai mekong. Hasil utama pertanian laos adalah padi dan jagung. Hasil
lainya berupa sayuran, pisang, pepaya dan kelapa. Selain pertanian, kegiatan ekonomi penduduk
laos adalah berternak. Hasil ternak laos antara lain, sapi, babi, kerbau dan unggas. Selain itu,
juga banyak sumber tambang seperti timah, tembaga, perak, emas, dan lain-lain. Wilayah Laos

11
didominasi oleh perbukitan dan pegunungan yang ditutupi oleh hutan lebat, hal ini menjadikan
negara ini dengan komoditas terbesar berupa kayu.

8. VIETNAM

Nama Resmi Negara : Socialist Republic of Vietnam


Tanggal Kemerdekaan : 2 September 1945
Bentuk Pemerintahan : Republik Sosialis
Kepala Negara : Presiden yaitu bernama Tran Dai Quang
Kepala pemerintahan : Perdana Mentri.

Geografi
Ibu Kota : Hanoi
Luas Wilayah : 332.698 km2
Perbatasan : Teluk Thailand, Teluk Tonkin, Laut China Selatan, China, Laos,
dan Kamboja
Vietnam terletak di ujung timur di Semenanjung Indochina di Asia Tenggara. Berbatasan dengan
Republik Rakyat Tiongkok di sebelah utara, Laos sebelah barat laut, Kamboja barat daya, dan
timur Laut China Selatan. Wilayah vietnam dapat di bagi menjadi daerah-daerah sebagai berikut:
 Pegunungan utara terletak di bagian barat laut. Puncak tertingginya adalah Van-Si-Pan
(3.143 mdpl)
 Delta sungai merah membentang dari pegunungan utara sampai teluk tonkin. Wilayah ini
merupakan daerah pertanian.
 Peggunungan annam merupakan rangkaian pegunungan di wilayah barat dari
pegungunggan utara sampai 80 km di utara di Ho Chi Minh City.
 Dataran pantai meliputi wilayah timur, dan bagian tengah, membentang dari Delta dari
sungai Merah sampai

12
 Sungai Mekong. Delta mekong terbentuk oleh Sungai Mekong. Sungai mekong
merupakan sungai yang sering di landa banjir setiap tahunnya. Vietnam beriklim teropis
musim
Populasi sekitar 86 juta jiwa menjadikan Vietnam sebagai negara terpadat peringkat ke 13 di
dunia. Vietnam merupakan negara yang termasuk dalam grup ekonomi “Next Eleven”.

Demografi

Jumlah Penduduk : 91.730.000 jiwa

Kelompok Etnis : Kinh (Viet) 86,2 %, Tay 1,9 %, Thai 1,7 %, Muong 1,5 %,
Khome 1,4%, Hoa 1,1 %, Nun 1,1 %, Hmong 1 %, lain-lain 4,1%
Agama : Budha 9,3 %, Katholik 6,7 %, Hoa Hao 1,5 %, Cao Dai 1,1 %,
Protestant 0,5%,Islam 0,1 %, tidak beragama 80,8 %
Bahasa : Vietnam (bahasa resmi), Inggris, Prancis, China, Khmer

Kegiatan Ekonomi
PDB total : $547.934 miliar

Mata uang : Dong

Mata pencarian penduduk Vietnam sebagian besar adalah pertanian. Hasil utama pertanian
Vietnam adalah padi. Hasil pertanian lainya, jagung, kapas, ubi jalar, teh dan tembakau. Hasil
industri Vietnam antara lain, Tekstil, semen, Pupuk dan Ban. Hasil pertambangannya adalah
emas, bijih besi, timah, gamping, fispat dan seng.
Pertumbuhan GDP negara ini adalah sebesar 8,17% pada tahun 2006, sehingga menjadikannya
negara dengan pertumbuhan GDP tercepat kedua di Asia Timur dan pertama di Asia Tenggar. Di
akhir tahun 2007, menteri keuangan menyatakan negara ini mencapai rekor tertinggi dalam
sepuluh tahun terakhir, yaitu sebesar 8,44%.

13
9. MYANMAR

Nama Resmi Negara : Union of Burma


Tanggal Kemerdekaan : 4 Januari 1948
Bentuk Pemerintahan : Junta Militer
Kepala Negara : Presiden yaitu bernama Htin Kyaw

Geografi
Ibu Kota : Naypidyaw
Kota terbesar : Yangon
Luas Wilayah : 678.500 KM2
Perbatasan : Bangladesh, China, India, Laos, Thailand, Laut Andaman, dan
Teluk Bengala
Myanmar adalah sebuah negara berdaulat di Asia Tenggara yang berbatasan dengan India dan
Bangladesh di sebelah barat, Thailand dan laos disebelah timur, dan China di bagian utara dan
timur laut. Bagian selatan myanmar terdapat pada garis pantai sepanjang teluk benggala dan laut
andaman. Di bagian utara yang berbatasan dengan india dan cina merupakan peggunungan yang
tinggi. Pegunungan ini merupakan bagian dari peggunungan Himalaya. Di bagian timur terdapat
dataran tinggi yang memisahkan antara myanmar dan thailand. Bagian tengah merupakan
dataran rendah yang di aliri sungai riawadi. Seperti thailand, myanmar memiliki tiga musim
utama yakni, musim dingin(oktober-februari), musim panas(maret-juni), dan musim hujan(juni-
september).

Demografi
Jumlah Penduduk : 53.897.000 jiwa
Kelompok Etnis : Burma 68 %, Shan 9 %, Karen 7 %, Rakhine 4 %, China 3 %,
India 2%, lain-lain 7 %
Agama : Budha 89 %, Kristen 4 %, Islam 4 %, lainnya 3 %

14
Bahasa : Burma (bahasa resmi), beberapa bahasa etnis minoritas

Kegiatan Ekonomi
PDB total : $241.980 miliar

Mata uang : Kyat

Mata pencarian penduduk Myanmar adalah di bidang pertanian, perkebunan ,dan pertambangan.
Hasil utamanya adalalah dibidang pertanian. Myanmar merupakan salah satu negara peng hasil
padi terbesar di asia tenggara.
Hasil perkebunanya antara lain tebu dan kayu jati.hasil pertambanganya antara lain seng,
tembaga,emas,perak,timah dan minyak bumi. Negara ini kaya dengan hasil alam berupa giok,
batu permata, minyak bumi, gas alam, dan lain-lain. Namun hal tersebut malah menjadikan
Myanmar sebagai negara dengan ketimpangan pendapatan terbesar di dunia. Hal tersebut dapat
terjadi karena sebagian besar ekonomi dikuasai oleh orang sokongan militer.

10. INDONESIA

Nama Resmi Negara : Republic of Indonesia


Tanggal Kemerdekaan : 17 Agustus 1945
Bentuk Pemerintahan : Republik
Lagu Kebangsaan : Indonesia Raya
Kepala Negara sekaligus pemerintahannya ialah Presiden yang kini dijabat oleh Ir.Joko Widodo

Geografi
Ibu Kota : Jakarta
Luas Wilayah : 1.919.440 KM2

15
Perbatasan : Samudera India, Timor Leste, Australia, Papua New Guinea,
Filipina, Malaysia, Brunei Darussalam, dan Singapura
Indonesia merupakan suatu negara kepulauan terbesar dunia yang mempunyai 17.508 pulau.
Pulau-pulau Indonesia terbentuk pada jaman antara lain Palaeocene (70 juta tahun sebelum
masehi). Indonesia terbentang antara 6 derajat garis lintang utara sampai 11 derajat garis lintang
selatan, dan dari 97 derajat sampai 141 derajat garis bujur timur serta terletak antara dua benua
yaitu benua Asia dan Australia/Oceania. Posisi strategis ini mempunyai pengaruh yang sangat
besar terhadap kebudayaan, sosial, politik, dan ekonomi.
Wilayah Indonesia terbentang sepanjang 3.977 mil antara Samudra Hindia dan Samudra
Pasifik. Apabila perairan antara pulau-pulau itu digabungkan, maka luas Indonesia menjadi 1.9
juta mil persegi. Lima pulau besar di Indonesia adalah: Sumatera dengan luas 473.606 km
persegi, Jawa dengan luas 132.107 km persegi, Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia)
dengan luas 539.460 km persegi, Sulawesi dengan luas 189.216 km persegi, dan Papua dengan
luas 421.981 km persegi.

DEMOGRAFI

Jumlah Penduduk : 255.461.700 jiwa

Kelompok Etnis : Jawa 40,6 %, Sunda 15 %, Madura 3,3 %, Minangkabau 2,7 %,


Betawi2,4 %, Bugis 2,4 %, Banten 2 %, Banjar 1,7 %, lain-lain
29,9 %
Agama : Islam 88 %, Kristen Protestant 5 %, Katholik 3 %, Hindu 2 %,
Budha dan lainnya 1 %
Bahasa : Bahasa Indonesia (bahasa resmi), Inggris, berbagai bahasa daerah

PDB total : $3,257 triliun


Mata uang : Rupiah

Indonesia sangat kaya akan sumber daya alam, sehingga banyak sekali kegiatan ekonomi yang
bisa dilakukan di Indonesia. Warga Indonesia bekerja sesuai dengan kondisi wilayah, pendidikan
yang telah mereka tempuh, dan juga sesuai dengan bakat yang mereka miliki. Jenis kegiatan
ekonomi Indonesia terbagi menjadi kegiatan ekonomi agraris dan kegiatan ekonomi nonagraris.
Berikut ini jenis-jenis kegiatan ekonomi yang biasa dilakukan oleh warga Indonesia untuk
memenuhi kebutuhan hidupnya.

 Kegiatan Ekonomi Agraris

16
Kegiatan ekonomi agraris yaitu kegiatan ekonomi yang dilakukan dengan memanfaatkan
keadaan alam. Contohnya yaitu pada bidang pertanian, peternakan, perikanan, perkebunan, dan
juga kehutanan. Biasanya kegiatan ekonomi agraris dilakukan di pedesaan karena sumber daya
alam di pedesaan dapat memenuhi kegiatan ekonomi agraris.

1. Pertanian
Pertanian yaitu kegiatan ekonomi agraris yang melakukan kegiatan produksi dengan
menggunakan tanah sebagai faktor utama. Adapun hasil dari pertanian yaitu menghasilkan bahan
pangan. Indonesia merupakan negara agraris. Untuk meningkatkan hasil pertanian dapat
digunakan cara intensifikasi, ekstensifikasi diversifikasi dan juga rehabilitasi. Di Indonesia
daerah yang memiliki kegiatan ekonomi pertanian lebih banyak terjadi di Pulau Jawa,
Kalimantan, Bali dan beberapa bagian Sulawesi. Pulau Jawa merupakan pusat utama penghasil
padi terbesar di Indonesia.

2. Peternakan
Peternakan yaitu kegiatan memelihara atau mengembangbiakkan berbagai hewan ternak untuk
diambil manfaatnya dari hasil kegiatan beternak. Adapun usaha peternakan dapat dibagi menjadi
tiga bagian yaitu peternakan satwa besar, peternakan satwa kecil, dan juga peternakan unggas.
Peternakan satwa besar meliputi sapi, kerbau, kuda sedangkan peternakan satwa kecil yaitu
kelinci, kambing dan peternakan unggas yaitu peternakan hewan-hewan unggas seperti ayam,
bebek, dan juga burung.

3. Perkebunan
Perkebunan adalah kegiatan penanaman lahan ataupun membudidayakan berbagai tanaman.
Perkebunan dan pertanian memiliki kesamaan hal yang membedakan dua kegiatan tersebut yaitu
jenis tanaman yang dibudidayakan jika pertanian cenderung pada tanaman bahan pangan,
perkebunan membudidayakan kelapa, kelapa sawit, kopi, dll.

Perkebunan terbagi menjadi dua jenis yaitu perkebunan rakyat dan perkebunan besar.
Perkebunan rakyat yaitu perkebunan yang langsung dikelola oleh rakyat sedangkan perkebunan
besar dikelola oleh suatu instans pemerintah ataupun perusahaan swasta. Adapun berdasarkan
jenis tanaman yang berada diperkebunan, perkebunan dibagi menjadi dua yaitu perkebunan
musiman dan perkebunan tahunan. Di Indonesia wilayah yang melakukan kegiatan perkebunan
yaitu Sumatra dengan tanaman yang dibudidayakan yaitu kelapa sawit, teh, kopi, dan juga karet.
Selain Sumatra, pulau Jawapun melakukan kegiatan perkebunan.

4. Perikanan
Perikanan yaitu suatu kegiatan pembudidayaan ikan. Kegiatan ekonomi perikanan dibedakan
menjadi perikanan air tawar dan juga perikanan air laut. Ikan yang dihasilkan dari perikanan air
tawar yaitu ikan nilai, ikan patin, ikan mas, dan juga berbagai ikan hias. Sedangkan ikan yang
dihasilkan dari perikanan air laut yaitu ikan kerapu, udang, lobster dan berbagai macam ikan laut
lainnya. Indonesia merupakan negara kepulauan, dimana sebagian besarnya berupa lautan. Oleh
karena itu Indonesia mempunyai tempat perikanan yang banyak.

 Kegiatan Ekonomi Nonagraris

17
Kegiatan ekonomi yang kedua yaitu kegiatan ekonomi nonagraris. Kegiatan ekonomi nonagraris
biasanya lebih berkembang di daerah perkotaan karena kegiatan yang dilakukan seperti
perdagangan, perindustrian, dan juga berbagai jasa banyak terjadi di perkotaan. Berikut ini
penjelasan lengkap berbagai kegiatan ekonomi nonagraris, sebagai berikut:

1. Perdagangan
Perdagangan yaitu kegiatan transaksi jual beli antara produsen kepada konsumen, kegiatan
ekonomi perdagangan yaitu menyediakan dan mendistribusi berbagai barang yang dibutuhkan
oleh masyarakat. Perdagangan merupakan salah satu faktor penentu perkembangan ekonomi
Indonesia. Pusat perdagangan di Indonesia biasanya terjadi di kota-kota besar.

Adapun kegiatan perdagangan terbagi menjadi perdagangan besar dan perdagangan eceran.
Perdagangan besar yaitu perdagangan yang dilakukan dari pedagang kepada pedagang eceran
ataupun perusahaan. Sedangkan pedagang eceran yaitu kegiatan perdagangan yang dilakukan
dari pedagang kepada seseorang. Dan kegiatan perdagangan antar negara atau manfaat
perdagangan internasionaldisebut dengan kegiatan ekspor impor.

2. Perindustrian
Industri yaitu suatu kegiatan pengolahan bahan mentah menjadi bahan setengah jadi ataupun
menjadi barang konsumsi dengan menggunakan berbagai fasilitas dan juga peralatan yang
canggih. Sedangkan perindustrian yaitu kegiatan yang berhubungan dengan proses industri. Di
Indonesia sendiri perindustrian semakin berkembang pesat dari tahun ke tahun.

3. Pertambangan
Indonesia sangat kaya akan sumber daya alamnya oleh karena itu di Indonesia banyak sekali
kegiatan pertambangan. Hasil utama dari pertambangan di Indonesia yaitu migas dan juga batu
bara. Pertambangan banyak dilakukan di Sumatra tepatnya di Bukit asam dan Sawah Lunto,
selain itu di Pulau Kalimantan, Sulawesi Selatan, Banten, dan juga Jawa Barat.

4. Jasa
Kegiatan ekonomi nonagraris yang terakhir yaitu pada bidang jasa. Kegiatan ekonomi jasa yaitu
kegiatan yang dilakukan sebagai pemberi layanan suatu jasa. Misalnya jasa transportasi baik itu
transportasi darat, laut ataupun udara. Selain itu dapat juga jasa pada bidang pariwisata untuk
memenuhi segala kebutuhan para wisatawan yang mengunjungi Indonesia. Hal ini dapat pula
menyebabkan peningkatan penghasilan negara.

Indonesia mempunyai banyak sumber daya alam dan memiliki kondisi alam yang strategis. Oleh
karena itu tak heran jika Indonesia mempunyai banyak sekali kegiatan ekonomi yang dapat
dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidup rakyatnya.

18

Anda mungkin juga menyukai