Anda di halaman 1dari 4

ASUHAN KEPERAWATAN

A. Pengkajian
1. Keluhan utama
a. Rasa mual dan Rasa ingin muntah .
b. Penambahan berat badan berlebihan yang tidak adekuat .
c. Poluri ( Banyak BAK ), merupakan gejala umum pada penderita DM. Biasanya banyaknya
BAK ini disebabkan oleh gula dalam darah (glukosa) yang terlalu banyak, sehingga akan
membuat tubuh harus segera mengeluarkan kelebihan gula tersebut melalui ginjal
bersama urine (air kencing). Gejala ini biasa muncul pada malam hari, yaitu saat kadar
gula dalam darah relatif lebih tinggi daripada malam hari.
d. Polipdipsi ( Banyak Minum ) , merupakan akibat reaksi tubuh karena banyak
mengeluarkan urine. Gejala ini sebenarnya merupakan usaha tubuh untuk menghindari
kekurangan cairan (dehidrasi). Oleh karena tubuh banyak mengeluarkan air ( dalam
bentuk urin ), secara otomatis menimbulkan rasa haus untuk mengganti cairan yang
keluar , akan timbul terus keinginan untuk terus menerus untuk minum. Sebaliknya jika
ibu banyak minum maka akan menimbulkan keinginan untuk selalu kencing . Dua hal ini
merupakan serangkaian sebab akibat yang akan terus terjadi selagi tubuh dapat
mengendalikan kadar gula darahnya.
e. Poliphagi ( Banyak makan), merupakan gejala lain yang dapat dilihat . Gejala ini
terjadinya karna disebabkan oleh berkurangnya cadangan gula dalam tubuh meskipun
kadar gula dalam darah tinggi. Oleh karna itu ketidakmampuan insulin dalam
menyalurkan gula sebagai sumber tenaga dalam tubuh, membuat tubuh merasa lemas
seperti kurang tenang.
2. Status Kesehatan Sekarang

3. Riwayat Penyakit Dahulu


a. Penyakit yang pernah di alami
Diabetes adalah penyakit keturunan , jika ada salah satu keluarga yang sedarah
menderita diabetes atau orang tua dari si Ibu penyandang diabetes maka kita
sebagai tenaga kesahatan perlu memerlukan sesuatu tindakan . Namun , jika suami
dari si Ibu adalah penyandang diabetes, ini tidak memengaruhi si Ibu dan janin jika
si ibu tidak mempunyai riwayat keluarga dengan diabetes. Diabetes ini hanya dapat
diturunkan melalui warisan genetic ( Dominan Autosomal ) . Namun bayi dapat
berpontesi sebagai pengidap diabetes di masa mendatang karena memiliki gen
diabetes dari si Ayah , meskipun si Ibu tidak memilik riwayat Diabetes .
b. Riwayat alergi
Apakah memiliki riwayat alergi terhadap obat, makanan dan lainnya
c. Riwayat immunisasi
Apakah lengkap atau tidak, dan pernah immunisasi apa saja
d. Kebiasaan
Apakah perokok, minum alcohol, konsumsi obat tertentu dan lainnya
4. Riwayat penyakit keluarga
Riwayat penyakit diabetes mellitus, jantung, peningkatan kolesterol darah, kegemukan,
hipertensi, yang beresiko diturunkan secara genetik berdasarkan kebiasaan keluarganya.
5. Riwayat psikososial
Riwayat psikososial rasa takut, gelisah dan cemas merupakan psikologis yang sering
muncul pada klien .
6. Riwayat kehamilan sekarang
Hamil muda, keluhan selama hamil muda
Hamil tua, keluhan selama hamil tua, perubahan berat badan, suhu, nadi, pernafasan,
peningkatan tekanan darah, keadaan gizi, keluhan lain
7. Riwayat antenatal care
Dimana tempat pelayanan, beberapa kali perawatan serta pengobatan yang didapat.
Pada saat antenatalcare perlu diobservasi secara ketat juga kepatuhan ibu dalam
menjalani diet, kadar gula dan perawatan yang diberikan
8. Pemeriksaan fisik
a. Keadaan umum
Jika dalam keadaan hipoglikemi ibu bisa merasa lemah dan letih
b. Tekanan darah
Gestational diabetes mellitus akan meningkatkan resiko ibu untuk mengalami
tekanan darah yang tinggi selama kehamilan yang beresiko untuk terkena
preeklamsia dan eklamsia
c. Nadi
Pada keadaan hiperglikemia biasanya nadi lemah
d. Respirasi
Pada keadaan hiperglikemia atau diabetic ketoasidosis biasanya respirasi meningkat
dan napas bau keton
e. Suhu
Tidak ada gangguan bisa dikatakan normal
f. Berat badan
Mengalami penurunan berat badan
g. Pemeriksaan fisik persistem
1. Sistem persyarafan
Adanya paresthesia
2. Sistem penglihatan
Pada keadaan hipoglikemia pandangan kabur atau ganda dan pada keadaan
hiperglikemia akan mengeluh pandangan redup
3. Sistem pernafasan
Pada keadaan hiperglikemia pernapasan cepat dan dangkal
4. Sistem pendengaran
Tidak ditemukan gangguan pada sistem pendengaran
5. Sistem pencernaan
Adanya peningkatan nafsu makan dan mengalami penurunan berat badan
6. Sistem perkemihan
Adanya poliuri
7. Sistem kardiovaskuler
Perlu dikaji karena adanya peningkatan tekanan darah
8. Sistem endokrin
Ketidakmampuan menghasilkan hormone insulin
9. Sistem muskuluskeletal
tidak ada gangguan dengan sistem muskuluskeletal
10. Sistem intergumen
Elastisitas kulit menurun

9. Pemeriksaan Penunjang
Sesuaikan dengan

10. Pengkajian Pola Fungsi Kesehatan Menurut Gordon


a. Pola Nutrisi
Pola makan : Ada perubahan frekuensi makan karena lapar yang dirasakan inu akibat
dehidarasi dan starvasi . Sejumlah kalori hilang ke dalam air kemih , penderita
mengalami penurunan berat badan. Untuk mengkonsumsikan hal ini penderita
sering kali merasakan lapar sehingga banyak makan ( poliphagi )
Minum : > 8-9 gelas per hari karena pada penderita DM terdapat polyuria ma
penderita merasakan haus yang berlebihan sehingga banyak minum ( Polidipsi )
b. Pola Eliminasi
BAK : Sering kencing poliuri , Glukosa akan sampai ke urin . Jika kadarnya lebih tinggi
lagi maka ginjal akan membuang air tambahan untuk mengencerkan sejumlah besar
Glukosa yang hilang karena ginjal mengahasilkan air kemih dalam jumlah yang
berlebihan maka penderita sering berkemih dalam jumlah besar .
BAB : Biasanya pada Ibu hamil tidak memiliki gangguan.
c. Pola Tidur – Istirahat
Gangguan pola tidur karena perubahan peran dan melaporkan kelelahan yang
berlebihan.
d. Pola Aktifitas dan Latihan
Aktifitas yang berlebihan pada keadaan hipoglikemi dapat menyebabkan rasa lapar
meningkat , pusing , nyeri pada kepala , berkeringat , letih , lemah , pernapasan yang
dangkal dan pandangan kabur . Jika ini terjadi maka si Ibu akan rentan terhadap
cedera dan jika rasa lapar berlebihan ini akan menyebabkan ketidakpatuhan diet si
Ibu.
e. Pola Persepsi Diri
adanya kondisi khawatir tentang kehamilan, bayi dan keluarga

Anda mungkin juga menyukai