Anda di halaman 1dari 6

Kata Pengantar

Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah S.W.T yang telah memberikan
limpahan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua.
Berdasarkan Program Kerja Waka Kesiswaan (Waka 2) SMK Tamtama
Karangannyar Kebumen tahun pelajaran 2015/2016. Kami akan menyelenggarakan
kegiatan “Lomba Mewiru kain, Merangkai Bunga kebun, Merias Wajah, Menyanyiklan
lagu Perjuangan dan Lomba Melukis Wajah R.A Kartini Antar kelasDalam rangka
memperingati Hari Kartini Tahun 2016 Sebagai dasar pengembangan bagi siswa yang
memiliki minat dan bakat dibidang kegiatan tersebut di atas.

Proposal ini tidak dapat terwujud tanpa bantuan berbagai pihak. Oleh karena itu
pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada :
1. Bapak Susilo Utomo, S.Pd selaku kepala sekolah SMK Tamtama Karanganyar.
2. Dra. Resti Widayati selaku waka kesiswaan
3. Bapak/ibu guru dan karyawan yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini.

Kami menyadari bahwa proposal yang kami buat ini masih belum sempurna dan
masih banyak kesalahan ataupun kekurangan didalamnya. Kami mohon maaf atas
kesalahan maupun kekurangan kami tersebut. Selain itu, kami sangat mengaharapkan kritik
dan saran yang membangun agar menjadi masukan untuk massa yang akan datang.

Demikian prakata ini kami sampaikan, semoga yang berkepentingan memberikan


respon yang positif dan merealisasikan kegiatan tersebut di atas, serta atas kerja sama yang
baik diucapkan terimakasih.
Karanganyar, 18 April 2016
KETUA PANITIA

Dra. Resti Widayati

1
PROPOSAL KEGIATAN
PANITIA PERINGATAN HARI KARTINI

SMK TAMTAMA KARANGANYAR

1. PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG

R.A Kartini adalah sosok perempuan yang menjadi pelopor emansipasi wanita di
Indonesia. Beliau berjuang untuk mengangkat derajat perempuan Indonesia, salah satu
perjuangannya adalah melalui jalur pendidikan. Untuk mengenang jasanya, maka
ditetapkanlah hari lahirnya yaitu tanggal 21 April sebagai hari Kartini.

Kegiatan yang akan kami laksanakan ini tidak terlepas dari momen peringatan hari
Kartini yang dilaksanakan pada tanggal 21 April 2010 nanti. Selain itu, seluruh siswa/siswi
SMK TAMTAMA KARANGANYAR menyadari bahwa perubahan yang dihasilkan oleh
Ibu Kartini membawa dampak yang sangat besar kepada rakyat Indonesia terutama kaum
perempuan. Oleh karena itu, kegiatan ini direncanakan.

1.2 TUJUAN KEGIATAN

Tujuan dari kegiatan ini dapat dibagi menjadi dua:

a) Tujuan umum:

Tujuan umum diselenggarakan kegiatan ini adalah untuk memperingati hari Kartini yang
jatuh pada tanggal 21 April setiap tahunnya.

b) Tujuan khusus: Tujuan khusus kegiatan ini dapat dibagi menjadi beberapa poin:
1. Agar siswa SMK TAMTAMA KARANGANYAR dapat lebih memahami makna
dari peringatan hari Kartini.

2. Menjadi ajang apresiasi dan kreasi siswa dalam bidang kesenian.


3. Mengakrabkan tali persaudaraan di lingkungan sekolah.
4. Meningkatkan rasa nasionalisme.

2
2. Nama Kegiatan
Kegiatan Memperingati Hari Kartini SMK Tamtama Karanganya Tahun 2016

3. Tema Kegiatan
”Meningkatkan kesadaran generasi wanita masa kini tentang perjuangan R.A
Kartini”.

4. Peserta
Siswa dan siswi SMK Tamtama Karanganyar.

5. Waktu dan tempat penyelenggaraan


Hari/Tgl : Kamis, 21 April 2016
Waktu : 07.00 s/d Selesai
Tempat : SMK Tamtama Karanganyar

6. Hasil yang Diharapkan


A. Terciptanya pribadi pelajar yang Kreatif dan ekspresif.
B. Terjalinnya tali persaudaraan para pelajar
C. Tumbuhnya kecintaan di bidang pendidikan.
7. Jenis Kegiatan
Jenis Perlombaan Dewan Juri
Lomba
Melukis Wajah R.A 1. Sutadi, S.E
Kartini 2. Rully s.A, S.Pd

Lomba 1. Dra. Titik Dwi Wahyuni


Mewiru Kain 2. Nur Wahyuni, S.Pd
Lomba 1. Sutali Tiganingsih, S.Pd
Merias Wajah 2. Dra. Sri Muryani

Jenis Perlombaan Dewan Juri

3
Lomba
Merangkai Bunga 1. Tuti Nurani Handayani, S.Pd
Kebun 2. Siti Atiqoh, S.Pd

Lomba Menyanyi 1. Drs A. Tri Nu8groho


2. Dra. Risyani

8. Panitia Penyelenggara
Penanggung Jawab : Kepala Sekolah
Ketua Penyelenggara : Dra. Resti Widayati
Sekretaris : Agus Setyabudi, S.pd.
Bendahara : Dra. Tri Puji Astuti
Seksi Kegiatan Lomba : 1. Dra. Endang Yuli Astini
2. Adi Supriyatno,S.Pd
Perlengkapan : 1. Iskandar.

9. Acara dan Kegiatan Lomba


1. Upacara Bendera
2. Lomba Melukis Wajah R.A Kartini
3. Lomba Mewiru Kain
4. Lomba Menyanyi
5. Lomba Merangkai Bunga Kebun.

10. Alokasi Dana

4
 Pemasukan
1) Bantuan Sekolah Rp…………………….
 Pengeluaran
1) …………… Rp
2) …………… Rp
3) …………… Rp
4) ……………. Rp
5) ……………. Rp
6) lain-lain Rp……………. +
Rp …………....

11. Penutup

5
Demikian proposal ini kami buat dengan harapan semua pihak dapat berpartisipasi
dalam kegiatan sehingga kegiatan dapat berjalan sesuai rencana dan harapan. Semoga
Tuhan memberkahi rencana kegiatan ini.

Karanganyar, 18 April 2016

Ketua Penyelenggara Sekretaris

Dra, Resti Widayati Agus Setyabudi, S.Pd


Mengetahui,
Kepala Sekolah

Susilo Utomo, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai