Anda di halaman 1dari 4

Yth.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi


Seluruh Indonesia

SURAT EDARAN
NOMOR : 1055/Dj.I/Dt.1.1.4/Hm.00107/2018

TENTANG
PROSEDUR OPERASI STANDAR
PELAKSANAAN KOMPETISI SAINS MADRASAH
TINGKAT PROVINSI TAHUN 2018

Dalam rangka pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi


Tahun 2018 pada tanggal 25 Juli 2018, dengan ini kami sampaikan Prosedur
Operasi Standar (POS) Kompetisi Sains Madrasah Tingkat Provinsi Tahun 2018
sebagai berikut:

A. Standar Penyelenggaraan
1. Umum
a. KSM Provinsi dilaksanakan secara serentak di 34 provinsi pada tanggal
25 Juli 2018 dengan menggunakan sistem Computer Based Test (CBT)
Offline (selanjutnya disebut KSM-CBT). Panduan Pengoperasian KSM-
CST sebagaimana terlampir.
b. Pelaksanaan KSM CST dibagi dalam dua sesi:
• Sesi I, untuk jenjang MI dan MTs, dimulai serentak pada pukul 08.00
-09.30WIS.
• Sesi II, untuk jenjang MA, dimulai serentak pada pukul1 0.00 - 11.30
WIS.
c. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi menetapkan
susunan Komite KSM Provinsi dan Proktor KSM-CST (selanjutnya
disebut Komite Provinsi) dalam bentuk Surat Keputusan.
d. Proktor KSM-CST wajib menandatangani Pakta Integritas.
2. Pendaftaran Peserta
a. Peserta KSM Provinsi adalah peserta yang telah direkomendasi oleh
Komite Kabupaten dan ditetapkan oleh Komite Provinsi melalui laman
resmi KSM: https:llksm.kemenag.go.id.
b. Madrasah mencetak kartu tes bagi peserta yang dinyatakan lulus dan
berhak megikuti tes tingkat Provinsi melalui laman resmi KSM:
https:llksm.kemenag.go.id.
c. Komite Provinsi (Kakanwil Kemenag atau Kabid Pendidikan
Madrasah/Pendis) wajib menyampaikan surat undangan resmi kepada
siswa yang ditetapkan sebagai Peserta KSM Provinsi melalui Kepala
Madrasah yang bersangkutan paling lambat 2 (dua) hari sebelum
pelaksanaan KSM-CBT.
3. Ruang KSM-CBT
a. Ruang tes dipastikan pencahayaan yang cukup, sirkulasi udara,
kebersihan ruangan, ketenangan dan kenyamanan.
b. Setiap ruangan dan setiap meja di masing-masing ruangan diberi
nomor.
c. Ruangan tes disterilkan/dibebaskan dari pihak lain yang tidak
berkepentingan.

4. Sarana Prasarana Komputer (Laptop/Desktop)


a. Komite Provinsi dibantu oleh Proktor Provinsi menyiapkan komputer
yang digunakan untuk Server dan Client.
b. Komputer Server dan Client yang digunakan memenuhi spesifikasi
teknis yang telah ditetapkan.
c. Terdapat fasilitas koneksi internet untuk Komputer Server.
d. Operating Sistem (OS)-Windows dipastikan sudah terinstall ke dalam
komputer.
e. Tersedia UPS untuk masing-masing komputer server.
f. Ketersediaan dan cadangan listrik yang mencukupi (Genset).

5. Tugas dan Kewenangan Proktor


a. Melakukan konsolidasi teknis terhadap anggota proktor penanggung
jawab masing-masing lokasi/ruanqan tes.
b. Melakukan setting jaringan dan mengecek spesifikasi teknis komputer.
c. Menginstall software KSM kedalam masing-masing server.
d. Melaksanakan uji coba Sistem KSM-CBT di lokasi yang akan
digunakan sebagai tempat pelaksanaan tes pada hari Jum'at, 20 Juli
2018 mulai pukul 08.00-11.30 WIB.
e. Mendownload soal dan peserta melalui website KSM, setelah
mendapatkan ijin persetujuan dari Ketua Komite KSM Provinsi.
f. Memberikan arahan teknis dan simulasi tes KSM-CBT kepada peserta
tes sebelum pelaksanaan tes dimulai (berbentuk video singkat atau
power point).
g. Mempersiapkan komputer siswa sampai pada halaman Login Aplikasi
KSM-CBT.
h. Melakukan bantuan teknis kepada peserta, apabila siswa mengalami
kesulitan teknis.
i. Sebelum jangka waktu tes berakhir, Proktor bersama Pengawas
mengingatkan peserta untuk memeriksa kembali jawaban.
j. Mencetak daftar hadir dan diserahkan kepada pengawas ruangan
untuk kemudian diisi oleh siswa.
k. Mencetak berita acara pelaksanaan tes dan diserahkan kepada
pengawas ruangan.
I. Melakukan upload hasil ujian dari masing-masing server dilakukan
paling lambat puku114.00 WIB setelah pelaksanaan ujian.
m. Mekanisme backup file sistem akan dituangkan dalam sistem KSM-
CBT.

6. Soal
a. Soal dapat didownload secara online di website resmi KSM 2018 pada
tanggal24 Juli 2018 dari puku116.00 - 21.00 WIB.
b. Login dan Password serta alamat download software-KSM akan
diberikan melalui Ketua Komite Provinsi (Kabid Pendidikan Madrasah)
sehari sebelum pelaksanaan tes KSM-CBT.
c. Ketua Komite Provinsi memberikan persetujuan kepada proktor untuk
mendownload soal setelah Proktor menandatangani Pakta Integritas.
d. Semua unsur yang terlibat dalam pelaksanaan KSM-CBT wajib
menjaga kerahasiaan dan keamanan soal.

7. Hasil KSM-CBT
a. Penilaian hasil KSM-CBT dilakukan secara otomatis setelah masing-
masing Proktor mengupload hasil ujian untuk masing-masing server di
lokasi tes.
b. Hasil penilaian seleksi tingkat provinsi ditetapkan oleh Komite Provinsi.
c. Hasil KSM Provinsi ditetapkan oleh Komite Provinsi dan diumumkan
paling lambat pukul 16.00 WIB melalui website resmi KSM.
d. Hasil KSM Peringkat 26 Besar Nasional ditetapkan oleh Komite
Nasional paling lambat tanggal 26 Juli 2018 melalui website resmi
KSM.

8. Pelaksanaan Tes
a. Untuk mata pelajaran yang memerlukan perhitungan, Panitia
menyediakan kertas buram.
b. Setiap ruang tes diawasi setidaknya oleh satu orang pengawas dan
satu orang proktor.
c. Penyelenggaraan tes dipastikan sesuai dengan komitmen waktu yang
telah di tetapkan.
d. Panitia wajib menjaga keberlangsungan tes berjalan dengan baik, tidak
ada gangguan yang mengarah kepada kekacauan dan keributan

9. Pakta Integritas
Pengawas ujian, Proktor Provinsi, dan semua unsur-unsur yang terlibat
langsung pelaksanaan tes memiliki integritas, tanggungjawab dan
komitmen yang dituangkan dalam Pakta Integritas.

B. Tata Tertib
1. Peserta menggunakan pakaian rapi dan sopan (seragam sekolah).
2. Peserta hadir 30 (tiga puluh) menit sebelum pelaksanaan ujian dimulai.
3. Peserta menempati tempat duduk yang telah disediakan sesuai dengan
pengaturan tempat duduk yang ditetapkan panitia.
4. Peserta yang datang terlambat di tempat tes diperkenankan mengikuti
tes setelah mendapat izin dari panitia/pengawas tanpa ada penambahan
waktu (sesuai jadwal yang berlaku).
5. Peserta tidak diperkenankan menggunakan buku catatan, kamus
matematika atau kamus mata pelajaran yang lain, tabel, handphone, atau
alat elektronik lain yang dapat digunakan untuk menghitung atau
menyimpan data kecuali yang tersedia dalam sistem.
6. Peserta mengisi dan menandatangani daftar hadir yang telah disediakan.
7. Peserta memasukkan username (nomor peserta) dan password (tanggal
lahir) yang terdapat pada kartu peserta tes.
8. Peserta mengecek kesesuaian identitas yang tampil di layar monitor
setelah proses login berhasil.
9. Peserta memulai mengerjakan soal setelah mendapatkan instruksi dari
pengawas dan kemudian mengklik tombol mulai.
10. Peserta menjawab butir soal dengan cara memilih/mengklik jawaban yang
tersedia pada setiap soal.
11. Peserta dapat mengubah pilihan jawaban dengan cara memilih/mengklik
nomor soal dan pilihan jawaban lain yang dianggap benar. Jawaban
peserta otomatis akan terganti dengan pilihan jawaban yang terakhir.
12. Peserta dapat melihat kelengkapan jawaban pad a daftar soal di layar
monitor. Soal-soal yang belum dijawab ditandai dengan warna putih dan
soal-soal yang sudah dikerjakan ditandai dengan warna hijau.
13. Aplikasi CST akan berhenti secara otomatis ketika waktu tes berakhir.
14. Apabila siswa sudah selesai mengerjakan soal, maka peserta meng-klik
tombol selesai, kemudian meng-klik menu Log out sebelum meninggalkan
ruangan. (Mohon Perhatian!!! ApabiJa siswa meng-klik tombol
selesai, maka tidak bisa kembali ke sistem untuk melanjutkan soal).
15.Peserta tidak diperkenankan meninggalkan ruangan sebelum waktu ujian
berakhir.
16.Selama tes berlangsung, jika ada hal-hal yang tidak jelas atau kurang
lengkap, peserta dapat menghubungi pengawas dengan mengangkat
tangan Uangan meninggalkan tempat duduk).
17.Peserta yang melakukan kecurangan akan didiskualifikasi.
18.Selama tes berlangsung, peserta dilaranq meninggalkan ruangan. Jika
akan buang air (ke kamar kecHItoilet) harus minta izin pengawas
19.Perangkat eletronik seperti handphone dan lain-lain yang akan
menimbulkan suara dan dapat mengganggu ujian, tidak diperkenankan
dibawa masuk ke ruang ujian.
20. Peserta tidak diperkenankan melakukan kegiatan yang dapat merugikan
peserta lain. Apabila melakukan tindakan yang merugikan peserta lain,
ia dapat di keluarkan dan di diskualifikasi dari ajang KSM.

Demikian surat edaran ini untuk dapat dilaksanakan dengan penuh tanggung
jawab dan integritas.

Jakarta, 19 Juli 2018


~~I!i!:!' ~ekturJenderal Pendidikan Islam
r KSKK Madrasah,

Anda mungkin juga menyukai