Anda di halaman 1dari 4

FORM 01 – POS 7,5,1b

RPP
(RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN)

Nama Sekolah : SMK Tunas Harapan Pati


Mata Pelajaran : Produktif Kimia Analisis
Kompetensi Keahlian : Kimia Analisis
Kelas / Semester : XII / 5
Pertemuan Ke : 14,15
Alokasi Waktu : 2 x 6 x 45 menit
Standar Kompetensi : Melakukan Analisis Elektrokimia
Kode Standar Kompetensi : KK.052. 016
Kompetensi Dasar : Persiapan sampel dan standar
Melakukan prosedur analisis elektrokimia
Melaksanakan perhitungan hasil analisis elektrokimia
Indikator :
1. Pertemuan 14,15
a. Menyiapkan sampel
b. Menyiapkan peralatan, bahan dan pereaksi sesuai instruksi kerja (ik)mengatur
sumber daya listrik pada tegangan, kuat arus, dan mode sesuai dengan kebutuhan
analisis
c. Memasang elektrode ke peralatan sesuai dengan posisi untuk katode dan anode
d. Melaksanakan elektrolisis (atau mengoperasikan peralatan) sesuai ketentuan sop
e. Menghentikan analisis pada kondisi yang ditentukan dalam prosedur kerja analisis
f. Mencatat penimbangan bobot mula-mula elektrode dalam buku catatan analis
g. Mencatat penimbangan bobot elektrode yang telah dilapisi endapan dalam buku
catatan analis
h. Menulis laporan ke dalam format yang sesuai
i. Melaporkan hasil pengujian kepada pihak yang berwenang

A. Tujuan Pembelajaran
1. Pertemuan 14,15
Setelah mengikuti proses pembelajaran , diharapkan peserta didik dapat :
a. mendiskusikan teknik analisis elektrogravimetri
b. mendiskusikan pengaturan potensial dekomposisi
c. mendiskusikan pelaksanaan analisis
d. menjelaskan teknik penghentian analisis
e. merangkai alat analisis
f. melakukan analisis
g. mencatat data analisis
h. membuat laporan praktikum elektrogravimetri

B. Materi Pembelajaran
1. Praktikum elektrogravimetri pengendapan tembaga
2. Praktikum elektrogravimetri pengendapan nikel

C. Metode Pembelajaran
1. Metode Ceramah
2. Diskusi/tanya jawab
3. Penugasan
4. Praktikum

D. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan 14 ( 6 x 45 menit )
a. Kegiatan awal ( 45 menit )
1) Guru memeriksa tugas yang diberikan pada pertemuan sebelumnya.
2) Guru memberikan motivasi kepada peserta didik untuk melakukan praktikum
sesuai jobsheet 3 dengan bersungguh- sungguh dan penuh tanggungjawab.
b. Kegiatan Inti (2x45’)
1) Eksplorasi
a) Guru memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mendiskusikan materi
praktik yang akan dilakukan agar terjalin komunikasi antar anggota
kelompok dan kerjasama yang baik.
b) Guru mendampingi peserta didik dalam menyiapkan alat dan bahan praktik
dengan cermat dan teliti.
c) Guru mendampingi peserta didik pada pelaksanaan praktik sesuai dengan
laporan sementara yang sudah dibuat berdasarkan jobsheet.
d) Guru membimbing kerjasama yang terjadi dalam kelompok selama
praktikum berlangsung.
2) Elaborasi
a) Guru mendampingi peserta didik dalam pengambilan data percobaan dengan
jujur
b) Guru membimbing berani dan pantang menyerah dalam peserta didik dalam
melakukan analisis data
c) Guru mendampingi peserta didik dalam pembuatan laporan
elektrogravimetri.
3) Konfirmasi
a) Guru memeriksa hasil pekerjaan peserta didik.
b) Guru memberi posttest berupa 5 soal essay.

c. Kegiatan akhir (45’)


1) Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan dari apa yang sudah dipelajari.
2) Guru memberi tugas terstruktur pada peserta didik berupa menyiapkan laporan
sementara jobsheet 4 pada buku laporan untuk dicek pada awal pertemuan
selanjutnya sebagai prasyarat mengikuti praktikum .

2. Pertemuan 15 ( 6 x 45 menit )
a. Kegiatan awal ( 45 menit )
1) Guru memeriksa tugas yang diberikan pada pertemuan sebelumnya.
2) Guru memberikan motivasi kepada peserta didik untuk melakukan praktikum
sesuai jobsheet 4 dengan bersungguh- sungguh dan penuh tanggungjawab
b. Kegiatan Inti (2x45’)
1) Eksplorasi
a) Guru memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mendiskusikan materi
praktik yang akan dilakukan agar terjalin komunikasi dan kerjasama antar
anggota kelompok.
b) Guru mendampingi peserta didik dalam menyiapkan alat dan bahan praktik
c) Guru mendampingi peserta didik pada pelaksanaan praktik sesuai dengan
laporan sementara yang sudah dibuat berdasarkan jobsheet.
d) Guru membimbing kerjasama yang terjadi dalam kelompok selama
praktikum berlangsung.
2) Elaborasi
a) Guru mendampingi peserta didik dalam pengambilan data percobaan dengan
jujur.
b) Guru membimbing peserta didik berani dan pantang menyerah dalam
melakukan analisis data.
c) Guru mendampingi peserta didik dalam pembuatan laporan
elektrogravimetri.
3) Konfirmasi
a) Guru memeriksa hasil pekerjaan peserta didik.
b) Guru memberi posttest berupa 5 soal essay.
c. Kegiatan akhir (45’)
1) Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan dari apa yang sudah
dipelajari.
2) Guru memberi tugas membuat laporan hasil praktikum analisis elektrogravimetri
.
3) Guru memberi tugas mempelajari materi potensiometri di modul.

E. Alat/ bahan dan Sumber Belajar


1. Alat dan bahan :
a. Laptop
b. LCD
c. Lembar Kerja (Worksheet )
d. CuSO4, aquadest
e. Kabel, penjepit buaya, beaker glass , labu ukur, pengaduk, elektroda karbon,
elektroda tembaga , elektroda nikel , avo meter, oven
2. Sumber :
a. Endang Sawitri,”Modul Kimia Analisa I” SMK Tunas Harapan Pati,2011
b. R.A.Day and Underwood “ Analisis Kimia Kuantitatif “, Erlangga 2008
c. Khopkar, Analisis Kimia Kuantitatif, UI Press, 2008
d. www.chem-is-try.org
e. www.bse-invir.com

F. Penilaian:
1. Kecakapan non akademik meliputi kecakapan sosial ( bekerja dengan jujur, cermat teliti,
berani , kerjasama, kemampuan berkomunikasi dengan kelompok )
2. Kecakapan akademik meliputi tugas kelompok ( praktik ) dan tugas individu ( tes
tertulis ) ( terlampir ) .

Mengetahui Pati, 7 Juli 2014


Koord. Normada/K3 Guru Mata Pelajaran

…………………….. Endang Sawitri,


Tes Tertulis
1. Sebutkan perbedaan dan persamaan sel volta dan sel elektrolisis.
2. Jelaskan proses pengisian accu.
3. Tulis reaksi elektrolisis pada ;
a. Larutan CuSO4 ( tembaga sulfat ) dengan katoda Besi (Fe ) dan anoda platina (Pt).
b. Lelehan MgCl2( Magnesium klorida ) dengan elektroda grafit.
4. Larutan CuSO4 dielektrolisis selama 40 menit dengan elektroda C dan menggunakan
arus sebesar 12 A. Hitunglah banyaknya endapan Cu yang dihasilkan di katoda.
5. Apa yang dimaksud dengan perlindungan elektrokimia.

Anda mungkin juga menyukai