Anda di halaman 1dari 5

1.

Jelaskan dengan disertai contoh kongkrit kenapa implementasi strategi itu lebih
penting dan lebih sulit dibandingkan dengan formulasi strategi? Apakah ini berlaku
bagi semua level orang?
Jawab:
- Perumusan stategis termasuk mengembangkan misi bisnis, mengenal peluang dan
ancaman eksternal perusahaan, menetapkan kekuatan dan kelemahan internal,
menetapkan obyektif jangka panjang, meghasilkan strategi alternatif, dan memilih
strategi tertentu untuk dilaksanakan.
- Implementasi strategi sering disebut tahap tindakan manajemen strategi. Strategi
implementasi berarti memobilisasi karyan dan manajer untuk mengubah strategi
yang dirumuskan menjadi tindakan.
- Kenapa implementasi strategi itu dianggap lebih sulit? Karena mplementasi
strategis memerlukan disiplin pribadi, komitmen, dan pengorbanan. Keberhasilan
implementasi strategi tergantung pada kemampuan manajer untuk memotivasi
karyawan, yang lebih merupakan seni ketimbang pengetahuan. Strategi yang
dirumuskan tetapi tidak diimplementasikan sama sekali tidak ada gunanya.

2. Jelaskan disertai dengan contoh kongkrit bahwa sekarang banyak sekali perusahaan
dalam mendesain struktur organisasi lebih banyak berbentuk sell dengan
mengandalkan pendekatan value chain untuk beberapa aktivitasnya dilemparkan
keluar perusahaan. Jelaskan apa keuntungan dan kerugian dari pendekatan tersebut.
Jawab:
Ada banyak keuntungan dari analisis rantai nilai, yang semuanya menghasilkan
kemampuan perusahaan untuk memahami dan mengoptimalkan kegiatan yang
menghasilkan keunggulan kompetitif dan tingkat keuntungan yang tinggi. Kerugian dari
analisis rantai nilai adalah bahwa ia memaksa perusahaan untuk masuk ke segmen, dan
ada kemungkinan kehilangan gambaran besar dalam hal-hal kecil.

3. Jelaskan apa bedanya implementasi strategi pada abad 21 dan sebelumnya? Berikan
contoh kongkrit.
Jawab :
Perbedaan implementasi strategi pada abad 21 dan sebelumnya adalah pada abad ke
21 persaingan tidak hanya tersebar luas melainkan juga bertumbuh lebih habat setiap
tahun. Karena pasar telah menjadi begitu bersaing, memahami pelanggan saja sudah
tidak cukup lagi. Perusahaan harus mulai memberi perhatian besar pada para pesaing
mereka.
Michael Porter mengidentifikasikan lima kekuatan yang menentukan daya tarik laba
jangka panjang intrinsik pasar atau segmen pasar tertentu. Lima kekuatan persaingan
tersebut adalah: para pesaing industri, calon pendatang, subtitusi, pembeli, pemasok.
Lima ancaman yang ditimbulkan kekuatan tersebut adalah :
1. Ancaman persaingan segmen yang kuat.
Segmen tertentu menjadi tidak menarik jika ia telah memilih pesaing yang banyak,
kuat atau agresif, bahkan lebih tidak menarik jika segmen tersebut stabil atau menurun
sehingga akan menjadi sangat mahal bagi perusahaan untuk bersaing.

2. Ancaman pendatang baru.

Daya tarik segmen berbeda-beda menurut tingginya hambatan untuk masuk dan
keluarnya. Segmen yang paling menarik adalah segmen yang memiliki hambatan
untuk keluar yang rendah

3. Acaman produk subtitusi.

Segmen tertentu menjadi tidak menarik jika terdapat subtitusi produk yang aktual atau
potensial. Subtitusi membatasi harga dan laba.

4. Ancaman kekuatan posisi tawar pembeli.

Segmen tertentu menjadi tidak menarik jika pembeli memiliki kekuatan posisi tawar
(bargaining power) yang kuat atau semakin meningkat. Kekuatan posisi tawar pembeli
berkembang jika mereka menjadi lebih terkonsentrasi atau terorganisasi. Pertahanan
yang lebih baik adalah mengembangkan tawaran unggul yang tidak dapat ditolak oleh
para pembeli yang kuat.

5. Ancaman peningkatan kekuatan posisi tawar pemasok.

Segmen tertentu menjadi tidak menarik jika para pemasok perusahaan mampu
menaikan harga atau mengurangi kuantitas yang mereka pasok. Para pemasok
cenderung lebih kuat jika mereka terkonsentrasi atau terorganisasi, terdapat sedikit
subtitusi, produk yang di pasok merupakan input yang penting, biaya perpindahan
pemasok yang tinggi. Pertahanan terbaik adalah membangun hubugan win-win dengan
para pemasok atau memakai berbagai sumber pasokan. Agar dapat memenangkan
persaingan pasar diabad 21 ini perusahaan perlu mengumpulkan informasi tentang
kekuatan dan kelemahan masing-masing pesaing.

4. Jelaskan bagaimana bentuk strategi kanvas untuk tempat kos di jogja dengan
pendekatan BOS? Bisnis harus disesuaikan dengan segment pasarnya.
Jawab:
Berdasarkan prinsip blue ocean strategy adalah melakukan inovasi nilai dengan
meningkatkan nilai manfaat sekaligus mengurangi biaya. Nilai manfaat ditingkatkan
dengan cara menambahkan fasilitas pelayanan yang unik dan berkualitas misalnya
mendirikan kantin tempat makan atau toko yang berisi makanan, snack, keperluan
sehari-hari untuk anak kostn. Bisa juga dengan membuka jasa laundry untuk anak
kost dengan kualitas dan kuantitas yang baik. Sehingga tempat kostn tersebut bisa
dengan cepat berkembang walau baru memulai usahanya.
5. Jelaskan bagaimana cara untuk menggunakan srtrategi berperang langsung dengan
competitor agar bias memenangkan persaingan bisnisnya?
Jawab :
- Memahami siapa musuh Anda dan siapa diri Anda
Dalam berperang selalu hindari kekuatan dan serang kelemahan, banyak
bisnis/usaha yang gagal karena mereka bersaing face to face langsung dengan
bisnis besar yang sudah memonopoli pasar, hasilnya mereka hanya buang-buang
waktu dan uang, cobalah untuk mencari market yang lebih kecil (niche), mulai dari
sesuatu yang kecil, dominasi area tersebut dan mulai berkembang (ekspansi),
contoh seperti blog/website yang memulai artikel dari kategori yang niche, fokus
menjadi yang terbaik dibidang tersebut dan meluas secara perlahan.
- Kecepatan adalah segalanya
Dengan adanya internet dan teknologi yang berkembang pesat, setiap detik menjadi
sangat berharga, dunia berubah begitu cepat, tidak ada waktu untuk santai-santai
dalam berbisnis karena semua yang diam/lambat akan segera tertinggal, kita tentu
tahu mereka yang pertama kali hadir dihadapan konsumen mendapatkan kesan
yang mendalam, contohnya sampai sekarang orang masih suka menyebut botol air
kemasan dengan brand “Aqua”, pasta gigi dengan brand “Odol”, menjadi yang
pertama memang tidak menjamin kesuksesan, tetapi yang pertama kemungkinan
akan membekas dihati konsumen selamanya.
Jadi jangan lagi banyak berpikir dalam usaha, mulai saja dulu, baru nanti buat yang
lebih baik.
- Menaklukan musuh tanpa bertempurlah merupakan kesempurnaan tertinggi
Cara terbaik untuk memenangkan pasar bukanlah membuat kompetitor merasa
tersaingi dan tidak memiliki kesempatan, melainkan dengan aliansi yang
melahirkan kemenangan bersama. Taklukkan pasar dan persaingan tanpa harus
menghancurkannya.
- Kemungkinan menang ada pada serangan, umumnya dia menduduki medan
pertempuran lebih dulu dan menantikan musuhnya dengan lebih leluasa
angan menunggu kehidupan terjadi kepada Anda, tapi jadikanlah hidup yang sudah
ada sebaik-baiknya dengan apapun yang sudah Anda miliki, cobalah sesuatu, try
and try again. Coba kembangkan ide-ide kreatif yang baru, coba sesuatu yang unik,
kerjakan pekerjaan-pekerjaan yang tidak biasa, ambil inisiatif untuk maju
ketimbang menunggu kesempatan datang kepada Anda.

6. Jelaskan dengan disertai contoh kongkrit bagaimana proses implementasi strategi yang
sukses itu dan apa ukuran sukses sebuah implementasi strategi itu?
Jawab:
kunci sukses implementasi strategi, yakni
1. Formulasi Perencanaan, apakah ada proses yang telah dilakukan dan sejauh mana
terlaksana?
Dalam formulasi perencanaan dipertanyakan tentang Strategi perusahaan saat ini
apakah realistis atau terlalu mengawang, sehingga sulit dilaksanakan. Kemudian
berapa banyak eksekutif level yang mengerti prioritas strategi secara baik dan
menyeluruh. Apakah organisasi telah menyusun proses perencanaan operasional dan
lainnya.
2. Efektivitas, apakah Strategi tersebut dapat terukur dan sejauh mana bekerja dengan
baik?
Apakah perencanaan proses telah efektif dalam memenuhi keinginan dari dampak-
dampak yang timbul. Apakah seluruh karyawan mengerti dan memahami strategi
perusahaan secara menyeluruh. Apakah perencanaan strategi membutuhkan banyak
perbaikan dan peningkatan atau justru telah mencakup seluruh aspek yang diperlukan.
3. Rencana yang Realistik, apakah Strategi tersebut realistis dan dapat tercapai
(achievable)?
Rencana Realistik mengartikan bahwa seluruh jajaran ekesekutif mengerti dan
menyetujui akan prioritas strategi yang dicanangkan. Selanjutnya strategi tersebut
harus mampu menjawab tantangan kompetisi pasar yang ada.

Kunci sukses perencanaan dan implementasi strategi bergantung pada langkah awal
pembuatannya, yang melibatkan dan memberdayakan seluruh jajaran eksekutif
khususnya dan memberikan pengertian kepada seluruh karyawan. Implementasi atau
eksekusi adalah keberhasilan sebuah perusahaan dalam menjawabn kompetisi pasar.

7. Jelaskan dengan disertai dengan contoh kongkrit bagaimana pengendalian sebuah


strategi itu? Dan apa perbedaan dengan pengendalian operasional dalam sebuah
organisasi?
Jawab :
Pengendalian strategi berpijak terutama pada proses pengendalian tradisional yang
melibatkan kajian dan umpan balik kinerja untuk menentukan rencana, strategi dan
sasaran yang telah dicapai dengan menghasilkan informasi yang digunakan untuk
memecahkan masalah atau mengambil tindakan korektif.

Pengendalian strategis merupakan proses dari evaluasi strategi, yang dilakukan baik
strategi tersebut dirumuskan dan setelah diimplementasikan.
Sedangkan pengendalian operasional berpusat pada kinerja individu dan kelompok
yang dibandingkan dengan peran individu dan kelompok yang telah ditentukan oleh
rencana organisasi. Masing-masing jenis pengendalian tersebut tidak terpisah dan
tidak berbeda secara nyata serta dalam kenyataan mungkin tidak berbeda satu dengan
yang lainnya.
8. Jelaskan dengan disertai dengan contoh kongkrit apa yang disebut dengan blue ocean
strategy? Dan apa bedanyan dengan red ocean strategy?, buatkan contoh apabila anda
diminta untuk membuat bisnis dengan BOS dibidang apa saja yang anda kehendaki.
Jawab :

Anda mungkin juga menyukai