Anda di halaman 1dari 1

PARENTING : Membangun Komunikasi dengan Anak

Tahun 2016/2017

Pada akhir Januari Tahun 2016/2017 tepatnya tanggal 21 Januari 2016, SMP Raudlatul
Jannah menyelenggarakan acara Parenting dengan tema “Membangun Komunikasi dengan
Anak”. Acara ini dihadiri oleh seluruh wali murid kelas 7 dan 8 yang kurang lebih berjumlah 138
orang. Adapun tujuan dari diadakannya acara ini yaitu untuk memberikan wawasan kepada
orang tua bagaimana cara berkomunikasi yang baik dengan anak sekaligus digunakan sebagai
sarana bagi orang tua yang ingin berkonsultasi tentang anaknya. Tidak hanya itu, dalam acara
Parenting ini pihak SMP Raudlatul Jannah membagikan hasil Psikotes siswa utamanya kelas 7
dan 8 yang mana nantinya akan dibahas dalam sesi Sosialisasi Hasil Psikotest.

Acara Parenting ini disambut dengan begitu antusias oleh para wali murid kelas 7 dan 8.
Hal ini tak luput dari peranan Ibu Feni Yuranoa, M.Pd, M.Psi. selaku narasumber yang begitu
antusias pula membangkitkan suasana acara ini. Dalam Parenting ini Ibu Feni menjelaskan
banyak hal terkait dengan bagaimana cara berkomunikasi yang baik dengan anak, bagaimana
cara mengetahui bakat dan minat anak, dan bagaimana membuat anak merasa nyaman ketika
dia harus menceritakan hal pribadinya kepada orang tua. Tidak hanya itu, Bu Feni juga
menjelaskan cara yang baik untuk mengarahkan anak agar tidak gampang terpengaruh dengan
era globalisasi yang kita ketahui banyak memberikan dampak negatif utamanya bagi remaja
muslim masa kini. Dengan penjelasan Bu Feni tersebut, wali murid tampak semakin antusias
menguikuti acara ini dan banyak pula dari wali murid yang mengajukan pertanyaan terkait
dengan masalah yang dihadapi ketika berbicara mengenai anak.

Parenting ini berlanjut hingga sampailah pada sesi Sosialisasi Hasil Psikotest dimana Bu
Feni memberikan penjelasan tentang bagaimana cara memahami atau membaca hasil Psikotest
yang telah diterima oleh masing-masing wali murid. Pada akhir acara juga dibuka sesi konsultasi
bagi orag tua yang ingin berkonsultasi secara pribadi dengan Bu Feni. Dengan adanya sesi
konsultasi diharapkan para wali murid dapat mengutarakan keluh kesahnya dan menemukan
solusi yang terbaik (Shafira).

Anda mungkin juga menyukai