Anda di halaman 1dari 2

Nama : Zella Novi Rahmaningrum

NIM : J510170076

1. Terangkan dengan panjang lebar mengapa bisa terjadi permasalahan ataupun


kegundahan saat kita memiliki keterbatasan pengetahuan?
2. Jika dokter sedang ditanya oleh seseorang, waktu dia ada di rumah makan,
terkait makanan apa yang sebaiknya saya pesan, sementara saya memiliki kadar
kolesterol tinggi dan kadar gula tinggi?
3. Seorang dokter mengeluh sakit kepala, sementara dokter tersebut tahu bahwa
dia tidak memiliki riwayat hipertensi dan semua kimia darahnya baik, yang dia
rasakan saat bangun pagi, kemudian dia berpikir apakah sebaiknya saya izin
tidak bekerja atau tetap bekerja. Tentukan jawabanmu dan alasannya?

JAWAB

1. Karena jika kita memiliki keterbatasan pengetahuan sementara kita dalam


posisi pihak yang seharusnya mengetahui/menguasai hal tersebut, akan timbul
rasa tidak bertanggung jawab baik dari diri sendiri maulun kepada orang lain
dan lingkungan sekitar, yang bersifat merugikan bagi kedua belah pihak.
Misalnya, seorang dokter umum didatangi oleh pasien dengan riwayat epilepsi,
berobat tidak rutin selama 4 tahun terakhir menggunakan phenitoin. Datang
dengan keluhan bibir bengkak, timbul ruam kemerahan pada seluruh tubuh,
keluhan muncul saat pasien minum obat phenitoin, padahal 4 tahun sebelumnya
tidak ada keluhan. Dokter tersebut tidak mengetahui bahwa obat phenitoin
termasuk obat yang cukup sering menyebabkan alergi, sehingga dia tidak
menghentikan penggunaan obat dan hanya menambahkan terapi untuk
alerginya. Di lain waktu saat dokter trsebut membaca jurnal, dia baru
mengetahui hal tersebut, disini akan timbul rasa kegundahan karena tidak
menguasai pengetahuan akan obat tersebut dan menimbulkan permasalahan
pada pasiennya sehingga mengakibatkan kerugian.
2. Sebaiknya dokter tersebut melakukan anamnesis singkat terlebih dahulu,
seperti : sudah berapa lama dia mempunyai kadar kolesterol dan gula darah
yang tinggi, bagaimana hasil cek laboratoriumnya hasilnya berapa, apakah
sudah diobati sebelumnya. Kemudian memberikan edukasi tentang diet
makanan rendah kolesterol seperti hindari makanan berlemak (goreng-
gorengan, santan), kurangi makanan dan minuman manis, banyak berolahraga
(bersepeda, berjalan). Dokter sebaiknya juga menyarankan untuk kontrol rutin
ke dokter di puskesmas/klinik/RS agar tetap terpantau kadar kolesterol dan gula
darahnya, karena dapat berkomplikasi ke organ lainnya. Disini dokter hanya
memberikan edukasi saja, tetapi tidak memberikan terapi farmakologi karena
harus dilakukan di tempat praktek (puskesmas/klinik/RS) dengan anamnesis,
pemeriksaan fisik dan penunjang yang lengkap dan tepat.
3. Jika seorang dokter mengeluh nyeri kepala, sedangkan dia tidak memiliki
riwayat hipertensi dan kimia darahnya baik, seharusnya dokter tersebut tetap
memeriksakan dirinya ke teman sejawat dokter yang lain untuk kemudian
diberikan terapi dan izin untuk tidak bekerja. Karena meskipun dia sendiri
adalah dokter, tidak baik apabila menghadapi pasien dalam kondisi tidak fit,
bisa mengakibatkan kerugian baik pada dirinya sendiri dan orang lain karena
tidak bisa berkonsentrasi dalam bekerja.

Anda mungkin juga menyukai