Anda di halaman 1dari 4

Universitas Pembangunan Nasional ”Veteran” Yogyakarta

FAKULTAS TEKNOLOGI MINERAL

RENCANA PEMBELAJARAN SEMESTER (RPS)

Program Studi/Jurusan: Teknik Geofisika


Mata Kuliah / Kode: Geologi Struktur (GL1122; TA1152; 114210132; GF1152)
SKS/ Semester: 2 SKS (2 x 50 menit)/ 3
Mata Kuliah Prasyarat (Kode): Geologi Dasar
Dosen: Prof. Dr. Bambang Prastistho
Dr. Heru Sigit Purwanto
Dr. Jatmika Setiawan

I. Deskripsi Mata Kuliah


Geologi Struktur adalah matakuliah yang mempelajari bentuk arsitektur suatu bagian kerak
bumi dan pembentukannya. Matakuliah ini mencakup pengenalan struktur batuan;
deformasi; geometri; kekar, sesar dan lipatan; dan manfaat pembelajaran serta
penggunaan Kompas Geologi.

II. Kompetensi Umum

Setelah menyelesaikan kuliah Geologi Struktur mahasiswa dapat menjelaskan: ragam


struktur batuan (khususnya struktur deformasi); kinematika dan dinamika pembentukannya;
serta manfaatnya.

III. Analisis Instruksional


Setelah mengikuti kuliah ini mahasiswa dapat menjelaskan

1
IV. Strategi Pembelajaran

A. Pelaksanaan Setiap Perkuliahan :


1. Mahasiswa harus mengenakan pakaian dan sepatu yang sesuai dengan peraturan.
2. Kelas dimulai setelah semua mahasiswa mengisi semua kursi depan atau menempati
kursi yang ditentukan.
3. Dosen mengawali dan mengakhir kuliah sesuai jadwal yang ditetapkan. Bila
berhalangan dosen wajib mencari dosen pengganti atau mengganti waktu.
Pemberitahuan tentang penggantian tidak mendadak.
4. Mahasiswa terlambat lebih dari 15 menit dilarang mengikuti kuliah
5. Matakuliah ini berbobot 2 sks, maka waktu yang dialokasikan untuk proses belajar
mengajar (PBM) baik bagi mahasiswa maupun dosen adalah 2X3 jam akademik setiap
minggu selama satu semester. Distribusinya 2 jam akademik untuk tatap muka
(mahasiswa dan dosen), dan 4 jam akademik untuk untuk mengerjakan tugas dan
belajar mandiri (mahasiswa) mempersiapkan kuliah dan mengoreksi (dosen).
6. Setiap kali tatap muka dibagi menjadi lima tahap:
a. Tahap pembuka berupa quiz yang berfungsi sebagai:
1) pemacu mahasiswa untuk belajar.
2) alat ukur sederhana untuk mengetahui pemahaman mahasiswa terhadap
materi yang telah disampaikan maupun kesiapan mahasiswa dalam
mengikuti kuliah. Dengan demikian dosen dapat menyesuaikan
penyampaian mata kuliah sesuai dengan dinamika mahasiswa.
3) Jawaban quiz didiskusikan namun kertas tidak dikembalikan
4) pengontrol kehadiran (meredam kemungkinan titip tanda tangan).
b. Tahap penyampaian materi berupa pemaparan oleh dosen dan diskusi. Materi
pemaparan telah disusun dalam bentuk modul-modul, sehingga ada
keseragaman antar sesama dosen. Atau Mahasiswa mempersiapkan Topik
sesuai materi Bab per minggu, dipresentasikan per kelompok, didiskusikan
dan dosen merangkum serta menambah jika ada yang kurang.
c. Tahap penutup berupa ringkasan kuliah/presentasi hari itu. Mahasiswa secara
acak dapat ditanya tentang materi kuliah.
B. Tugas-tugas
Tugas perlu diberikan untuk merangsang mahasiswa senang mempelajari Geologi Struktur.
yang diberikan gayut dengan perkuliahan yang sedang berjalan. Isi tugas:
1. Mencari bahan kuliah di UPT Perpustakaan, Perpustakaan Jurusan dan internet.
2. Membuat peragaan atau diagram (khusus untuk Program Studi Teknik Geologi dan
Program Studi Teknik Pertambangan hal ini diperpertajam dalam Praktikum Geologi
Struktur).
3. Bila mahasiswa tertarik dapat diatur ke lapangan geologi di DIY dan sekitarnya.

V. Rencana Pembelajaran Mingguan

Pokok bahasan
Temu Metode Media Metode
Kompetensi atau subpokok Referensi
ke Pembelajaran Pembelajaran evaluasi
bahasan
1 2 3 4 5 6 7
1 Menjelaskan definisi  Definisi Geologi  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran 1) Ch 1
Geologi Struktur Struktur  Presentasi dan supidol dan 2) Ch 1
dan struktur batuan  Hubungannya Diskusi kelas penghapus
dengan ilmu-ilmu  Ulasan Dosen  Komputer dan
lain proyektor
 Cara dan manfaat
mempelajari
Geologi Struktur

2
2 Menjelaskan  Pengertian struktur  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 2) Ch 2
struktur batuan batuan  Presentasi dan supidol dan kegiatan
 Struktur batuan Diskusi kelas penghapus  Tugas ke-1
sin-genetik  Ulasan Dosen  Komputer dan
 Struktur batuan proyektor
pasca-genetik
3 Menjelaskan  Gaya  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 2
deformasi (1)  Tegasan  Presentasi dan supidol dan kegiatan 2) Ch 3 – 6
 Terakan Diskusi kelas penghapus
 Ulasan Dosen  Komputer dan
 Elipsoida tegasan
dan terakan proyektor

4 Menjelaskan  Lingkaran Mohr  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 2


deformasi (2)  Pengertian  Presentasi dan supidol dan kegiatan
deformasi Diskusi kelas penghapus
 Macam-macam  Ulasan Dosen  Komputer dan
deformasi proyektor

5 Menjelaskan  Mata angin  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan


geometri struktur  Sistem 360 dan  Presentasi dan supidol dan kegiatan
batuan (1) sistem 90 Diskusi kelas penghapus
 Azimuth dan  Ulasan Dosen  Komputer dan
kemiringan/keleren  Penggunaan proyektor
gan kompas
 Deklinasi dan geologi
inklinasi

6 Menjelaskan  Koordinat dan  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan


geometri struktur elevasi  Presentasi dan supidol dan kegiatan
batuan (2)  Kedudukan struktur Diskusi kelas penghapus
titik, garis, bidang  Ulasan Dosen  Komputer dan
 Simbul  Penggunaan proyektor
kompas
Geologi
(Lanjutan)

7 Menjelaskan  Diagram  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan


geometri struktur  Proyeksi  Presentasi dan supidol dan kegiatan
batuan (3) stereografi Diskusi kelas penghapus  Tugas ke-2
 Ulasan Dosen  Komputer dan
proyektor
 OHP

UJIAN TENGAH
SEMESTER
8 Menjelaskan kekar  Pengertian kekar  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 7
 Anatomi kekar  Presentasi dan supidol dan kegiatan 2) Ch 8
 Klasifikasi kekar Diskusi kelas penghapus
 Pembentukan  Ulasan Dosen  Komputer dan
kekar proyektor
 OHP

9 Menjelaskan sesar  Pengertian sesar  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 8 –


(1)  Anatomi sesar  Presentasi dan supidol dan kegiatan 12.
 Klasifikasi sesar Diskusi kelas penghapus  Tugas ke-3 2) Ch 9 –
 Pembentukan  Ulasan Dosen  Komputer dan 13
sesar proyektor
 OHP

10 Menjelaskan sesar  Sesar normal  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 8 –


(2)  Sesar naik  Presentasi dan supidol dan kegiatan 12.
Diskusi kelas penghapus 2) Ch 9 –
 Ulasan Dosen  Komputer dan 13
proyektor
 OHP

3
11 Menjelaskan sesar  Sesar mendatar  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 8 –
(3)  Presentasi dan supidol dan kegiatan 12.
Diskusi kelas penghapus
 Ulasan Dosen  Komputer dan
proyektor
 OHP

12 Menjelaskan lipatan  Pengertian lipatan  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 3 –


(1)  Anatomi lipatan  Presentasi dan supidol dan kegiatan 6.
 Klasifikasi lipatan Diskusi kelas penghapus  Tugas ke-4 2) Ch 14 –
 Pembentukan  Ulasan Dosen  Komputer dan 16
lipatan proyektor
 OHP

13 Menjelaskan lipatan  Struktur khusus  Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 1) Ch 3 –


(2)  Presentasi dan supidol dan kegiatan 6, 14
Diskusi kelas penghapus 2) Ch 14 –
 Ulasan Dosen  Komputer dan 16
proyektor
 OHP

14 Menjelaskan   Ceramah  Papan tulis,  Kehadiran dan 2) Ch 19 –


aplikasi geologi  Presentasi dan supidol dan kegiatan 20
struktur Diskusi kelas penghapus
 Ulasan Dosen  Komputer dan
proyektor
 OHP

UJIAN AKHIR
SEMESTER

VI. Sumber Referensi


1. Billings, M.P.. Structural Geology. New Delhi: Prentice-Hall of India. 606 h.
2. Hatcher, R.D., Jr. 1990. Structural Geology: Principles, Concepts, and Problems.
Columbus, Ohio: Merril Publ. Co. 531 h.
3. Haakon Fossen, 2010. Structural Geology. Cambridge University Press, New York.

VII. Penilaian
1. Mahasiswa yang kehadirannya kurang dari 75%, serta merta gugur kesertaannya
dalam kuliah ini.
2. Ujian Tengah Semester dan Ujian Akhir Semester disampaikan dengan soal yang
sama untuk seluruh kelas dalam suatu Program Studi.
3. Materi ujian disampaikan oleh para dosen pada saat kuliah berjalan dalam bentuk
pilihan berganda, isian maupun esai kepada Koordinator.
4. Waktu koreksi ujian sesuai dengan pemberitahuan Fakultas.
5. Jenis tagihan, nilai dan bobot penilaian diatur sebagai berikut. Ada empat jenis
tagihan. Nilai berkisar dari 0 sampai dengan 100. Bobot masing-masing jenis tagihan
diserahkan kepada masing-masing dosen (wajib disampaikan diawal kuliah).
No. Jenis Tagihan Nilai (0 – 100) Bobot (%) Nilai x Bobot
1. Keaktifan/Diskusi Kelas
2. Tugas-tugas
3. Ujian Tengah Semester
4. Ujian Akhir Semester
Jumlah 100

Yogyakarta, Januari 2017

Anda mungkin juga menyukai