Anda di halaman 1dari 2

1.

CPU

CPU (Central Processing Unit) adalah bagian terpenting dari komputer karena merupakan
pusat dari komputer. Semua perangkat lain seperti keyboard, mouse, monitor, dll dipasang di
komputer. Di CPU juga terdapat motherboard yang tertanam prosesor yang merupakan otak
dari komputer. Hard disk juga terpasang di CPU.

2. Monitor

Monitor adalah perangkat yang berfungsi untuk melihat apa yang sedang kita kerjakan di
komputer. Tanpa monitor, kita seolah-olah “buta” saat menggunakan komputer. Maka dari
itu, monitor merupakan salah satu perangkat terpenting di komputer. Ada tiga jenis monitor
yaitu monitor CRT, LCD, dan LED.

3. Keyboard

Keyboard adalah perangkat komputer yang berisi berbagai tombol angka, huruf, dan
beberapa fungsi lainnya. Keyboard sangat berguna saat kita hendak mengetik di komputer.
Keyboard juga berfungsi sebagai shortcut suatu fungsi tertentu sehingga bekerja di komputer
menjadi lebih mudah.
4. Mouse

Mouse atau tetikus adalah perangkat yang bentuknya seperti tikus dan terdapat sensor atau
bola di bawahnya. Fungsi mouse adalah untuk menggerakan kursor yang sering ditandai
dengan arah panah. Kursor sangat penting karena dapat memudahkan kita untuk memberi
perintah kepada komputer. Bisa dikatakan mouse adalah alternatif jika layar komputer tidak
layar sentuh.

Anda mungkin juga menyukai