Anda di halaman 1dari 6

ANALISIS MASALAH TUTORIAL 1

1. a. Apa yang dipelajari dari pelajaran Struktur Dasar Tubuh Manusia?


b. Apa faktor yang menyebabkan Dono tidak lulus MCQ tutorial?
c. Apakah seorang siswa berhak mengajukan keberatannya?
d. Bagaimana cara pengajuan keberatan yang baik?
Jawab:

a. Sistem kardiovaskular: memompa darah ke seluruh tubuh

Sistem pencernaan: pemrosesan makanan yang terjadi di dalam mulut, perut, dan
usus

Sistem endokrin: komunikasi dalam tubuh dengan hormon

Sistem kekebalan: mempertahankan tubuh dari serangan benda yang


menyebabkan penyakit

Sistem integumen: kulit, rambut

Sistem limfatik: struktur yang terlibat dalam transfer limfa antara jaringan dan
aliran darah

Sistem otot: menggerakkan tubuh

Sistem saraf: mengumpulkan, mengirim, dan memproses informasi dalam otak


dan saraf

Sistem reproduksi: organ seks

b. - Dono merasa kurang nyaman dengan sistem belajar kelompok


- Dono lebih senang belajar sendiri sehingga tidak dapat mengikuti topik
pembelajaran yang disampaikan temannya.
- ia tidak memiliki motivasi untuk mempelajari blok struktur dasar tubuh manusia
lebih mendalam karena ia merasa bahwa ilmu kedokteran dasar tidak aplikatif
dan tidak menarik.
c. Mahasiswa boleh saja mengajukan keberatannya kepada ketua blok seperti yang
tercantum dalam Undang-Undang Keluarga Mahasiswa Kedokteran Sriwijaya
No. 01 tahun 2010 tentang kewarganegaraan keluarga kedokteran Sriwijaya,
dewan perwakilan Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya
menimbang : (point b) bahwa Keluarga Mahasiswa Kedokteran Sriwijaya
menjungjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, keadilan dan prinsip-prinsip
akademik dan kebenaran ilmiah agar terbinanya sikap kritis, analitis, objektif
serta idealis pada setiap warga negara.
Dan (point c) bahwa warga negara merupakan salah satu unsur hakiki dan
unsur pokok yang memiliki hak dan kewajiban yang perlu dilindungi dan dijamin
pelaksanaannya.
Tidak hanya itu, BAB VI Undang-Undang tentang Hak dan Kewajiban
Warga Negara Keluarga Mahasiswa Kedokteran mempunya hak :
(point b) Mengeluarkan pendapat baik secara lisan dan tulisan seseuai dengan
peraturan yang berlaku.
(point d) Memperoleh layanan informasi yang berkaitan dengan akademik,
kegiatan kemahasiswaan dan sebagainya melalui media yang tersedia di
Keluaraga Mahasiswa Kedokteran Universitas Sriwijaya.
d. Mahasiswa Menyampaikan keberatannya pada ketua blok harus dengan dilandasi
alasan yang real dan bisa diterima dengan akal sehat serta menggunakan kata-kata
yang sopan, lugas atau tidak berbelit-belit, tidak menyudutkan pihak yang
bersangkutan, langsung (tidak memanggil seksi publikasi dengan menggunakan
poster-poster yang dapat merusak nama baik seseorang)
2. a. Apa saja kesalahan yang mungkin terjadi pada saat pengoreksian?
b. Siapa yang berhak mengoreksi hasil ujian?
Jawab:
a. - kesalahan program apabila dikoreksi oleh komputer
- kesilapan pengoreksi
- peserta ujian tidak mengikuti peraturan
b. Staf pengajar

3. a. Bagaimana cara pembelajaran tutorial?


b. aspek-aspek apa yang dinilai dalam tutorial?
c. kendala apa yang terjadi dalam proses tutorial?
d. bagaimana cara belajar yang efektif dalam mempersiapkan MCQ tutorial?
e. apa saja prosedur pelaksanaan tutorial
f. bagaimana porsi soal dalam MCQ tutorial?
g. apa yang membedakan MCQ tutorial dengan MCQ biasa?
Jawab:
a. Tutorial : bantuan atau bimbingan belajar yang bersifat akademik oleh tutor
kepada mahasiswa (tutee) untuk membantu kelancaran proses belajar madiri
mahasiswa secara perorangan atau kelompok berkaitan dengan materi ajar. Tutorial
dilaksanakan secara tatap muka atau jarak jauh berdasarkan konsep belajar mandiri.
Konsep belajar mandiri dalam tutorial mengandung pengertian, bahwa tutorial
merupakan bantuan belajar dalam upaya memicu dan memacu kemandirian, disiplin,
dan inisiatif diri mahasiswa dalam belajar denganminimalisasi intervensi dari pihak
pembelajar/tutor. Prinsip pokok tutorial adalah “kemandirian mahasiswa” (student’s
independency).
Tujuan dari tutorial ialah untuk mendidik mahasiswa untuk belajar bertukar
pikiran secara ilmiah, berpikir kritis dan berusaha mendalami bersama bahan-bahan
pelajaran yang sedang dipelajari. Mahasiswa juga dituntut untuk berpikir, bersikap
dan bertindak ilmiah, berkomunikasi dan bila perlu berdebat tentang materi yang
didiskusikan seseau dengan peraturan yang berlaku.
b. Aspek-aspek yang dinilai dalam proses tutorial adalah :
1. Kehadiran
Mahasiswa harus datang tepat waktu,kalau bisa datang sebelum waktu yang
ditentukan.
2.Keaktifan mahasiswa
Keaktifan mahasiswa dapat dibagi menjadi dua yaitu keaktifan individual dan
keaktifan kelompok.Keaktifan individual contohnya adalah aktif memberi dan
mendapat pertanyaan ,memberikan informasi dari literatur dengan bahasa
sendiri,mampu mengkombinasikan antara “prior knowledge” dengan “literatur”,
3.Sikap Mahasiswa
Mahasiswa harus menunjukkan sikap antusias dalam tutorial,menghargai
pendapat teman,mendengarkan ketika teman menyampaikan
pendapat,mengacungkan tangan ketika ingin bertanya,menyanggah ataupun
menambahkan pendapat.Selain itu juga hal yang paling penting adalah tidak boleh
ada monopoli oleh satu atau dua orang dalam proses tutorial.
c. Kendala-kendala yang dirasakan selama mengikuti proses tutorial adalah :
1.Beberapa mahasiswa sulit untuk mengungkapkan pendapat
2.Adanya monopoli beberapa mahasiswa ketika diskusi berlangsung
3.Beberapa siswa terkadang bersikap cuek terhadap jalannya diskusi.
d. 1. Tinjau semua masalah, jangan hanya terfokus pada satu topik
2. Miliki pengetahuan yang luas dapat membantu menentukan jawaban yang benar.
3. Latihan mengerjakan soal, buat pertanyaan sebanyak-banyaknya.
4. Latihan mengerjakan soal layaknya MCQ asli, dengan batas waktu yang telah `
ditentukan.
5. Alokasikan waktu untuk belajar sesuai dengan tingkat kesulitan topik pembelajaran.
6. Belajar dengan teman untuk berbagi informasi pelajaran yang belum dipahami.
e. 1. Dosen memberikan bahan/ topik pembelajaran yang akan didiskusikan.
2. Mahasiswa diberi kesempatan untuk berpikir sejenak.
3. Mahasiswa berkomunikasi satu sama lain.
4. Saat mahasiswa berdiskusi dosen mengamati proses diskusi dan memberikan
pengarahan serta perbaikan proses diskusi.
5. Setiap topik selesai didiskusikan dosen memberi penilaian dan komentar.
6. Dosen menjelaskan topik yang sukar mendapatkan kesamaan pendapat di
kalangan mahasiswa.
f. Soal MCQ tutorial keseluruhannya merupakan soal multiple choice (pilihan ganda)
disertai dengan opsi pilihan yang rata-rata memiliki kesamaan.
g. MCQ Tutorial mengambil bahan ujian dari materi-materi yang dibahas dalam
proses diskusi Tutorial sedangkan MCQ Biasa mengambil bahan ujian dari kuliah IT
yang diberikan dosen.
4. a. Bagaimana melaksanakan proses tutorial yang baik?
b. apa sebab mahasiswa tidak dapat mengikuti tutorial?
c. apa saja topik yang dibicarakan/ didiskusikan dalam tutorial?
d. bagaimana cara beradaptasi dalam suasana tutorial yang berbeda-beda?
e. bagaimana cara meningkatkan kemampuan tutorial?
f. sumber apa saja yang digunakan dalam proses tutorial?
Jawab:
a. 1. Menentukan perangkat tutorial terlebih dahulu
2. Setiap peserta harus bersikap terbuka,bersahabat dan konstruktif
3. Setiap peserta bersikap kritis dan aktif dalam diskusi
4. Setiap peserta semangat kooperatif dan mengajukan pertanyaan dengan saling
menghargai
5. Stutor hanya mengarahkan ketujuan pembelajaran tetapi tidak mengajarkan
banyak sebab sehingga mahasiswa tidak ikut tutorial,seperti
b. 1. Tidak adanya niat dan kemauan dan ketertarikan yang sedang dibahas
2. Suasana tutorial yang pasif dan kaku
3. Lingkungan yang tidak kondusif ditabah dengan jumlah peserta yang terlalu
banyak
4. Tidak mengerti sama sekali topic yang sedang dibahas
c. Topic yang dibahas banyak sekali sering,contohnya :
1. Skenario yang berkaitan dengan patofisiologi dan toxiologi
2. Skenario yang berkaitan dengan anatomi kedokteran dasar
3. Skenario yang berkaitan dengan ilmu kedokteran dasar
d. 1. Mengetahui dan menyadari semua tentang diri sendiri
2. Jangan melakukan perilaku konstruktif saja
3. Gunakanlah perilaku konstruktif sesuai keperluan
4. Mengenal dan tahu , baik sebagian maupun seluruh anggota diskusi baik
sifatnya maupun intelektualnya
5. Memahami topic yang akan dibahas
e. 1. Sering mengikuti tutorial
2. Aktif dan ikut berpartisipasi dalam diskusi
3. Adanya kemauan ingin mengetahui tentang topic dan hal – hal yang berkaitan
dengan nya
4. Tidak takut berbuat salah dan berfikir kritis
5. Belajar dari satu sama lain
6. Kemauan untuk berbagi pengetahuan , pengalaman dan keterampilan
f. 1. Jurnal terbaru
2. Buku-buku
3. Web terpercaya seperti ebcohost
4. Majalah atau artikel kesehatan populer

5. a. Apa yang dimaksud diskusi kelompok ?


b. Apa kelebihan dan kekurangan belajar dalam diskusi kelompok ?
c. Bagaimana langkah-langkah diskusi kelompok yang baik ?
d. Bagaimana agar Dono nyaman belajar dalam diskusi kelompok ?
e. Apa saja hambatan dalam diskusi kelompok?
f. Apa saja faktor yang memengaruhi diskusi kelompok?
g. Apa saja kriteria diskusi kelompok yang baik?
Jawab:
a. Moh. Surya (1975:107) mendefinisikan diskusi kelompok merupakan suatu proses
bimbingan dimana murid-murid akan mendapatkan suatu kesempatan untuk
menyumbangkan pikiran masing-masing dalam memecahkan masalah bersama.
Dalam diskusi ini tetanam pula tanggung jawab dan harga diri.

Romlan (Dalam Nilawati, 1997:7) menyatakan bahwa diskusi kelompok


adalah percakapan yang sudah direncanakan antara tiga orang atau lebih untuk
memecahkan masalah dan memperjelas suatu persoalan.

Kamus Besar Bahasa Indonesia mengartikan diskusi sebagai suatu


pertemuan ilmiah untuk bertukar pikiran mengenai suatu masalah.

Jadi,kesimpulannya diskusi kelompok adalah pertemuan ilmiah antara tiga


orang atau lebih untuk memecahkan suatu masalah dengan menyumbangkan
pendapat masing-masing.

b. Kelebihan Kekurangan
Aspek yang didiskusikan dapat Penyelesaian masalah lebih lama
dikembangkan karena harus mencapai
kesepakatan lebih dulu
c. Setiap peserta dituntut untuk bisa 1.
proaktif
Menambah pengetahuan karena
banyaknya pendapat yang
dikeluarkan
Merumuskan tujuan yang ingin dicapai.
2.Menetapkan masalah yang akan dibahas.
3.Mempersiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan teknis pelaksanaan
diskusi
6. Memberikan pengarahan sebelum dilaksanakan diskusi.
7. Melaksanakan diskusi sesuai dengan aturan main yang telah ditetapkan.
8. Memberikan kesempatan yang sama kepada setiap peserta diskusi untuk
mengeluarkan gagasan dan ide-idenya.
9. Mengendalikan pembicaraan kepada pokok persoalan yang sedang dibahas.
10. Membuat kesimpulan
d. 1. Menyadari pentingnya belajar dalam diskusi kelompok
2. Dengan lebih mengenal teman-teman sekelompoknya dengan lebih baik
3. Dengan mengingatkan dirinya sendiri untuk mendapatkan hasil yang lebih baik
dalam MCQ tutorial
e. 1. Kepemimpinan
2. Pengambilan keputusan dan pemecahan masalah
3. Komunikasi
4. Pengetahuan tentang topik
f. 1. Tujuaan dan kegiatan kelompok
2. Jumlah anggota
3. Saling berhungan antaara sesama anggota
4. Pengetahuaan anggota tentang tofik diskusi tersebut.
g. 1. adanya saling menghormati sesama anggota kelompok.
2. adanya komunikasi yang efektif.
3. adanya I’tikat yang baik sesama anggota

6. a. Apa yang dimaksud dengan ilmu kedokteran dasar?


b. Apa saja yang dipelajari di ilmu kedokteran dasar?
c. bagaimana cara menyiasati agar suatu pelajaran menjadi menarik untuk dipelajari?
d. bagaimana cara memberikan motivasi yang baik kepada Dono?
e. apa faktor-faktor yang membuat ilmu kedokteran dasar kurang menarik?
f. kepada siapa Dono sebaiknya berkonsultasi tentang persoalannya ini?
g. apa yang membedakan ilmu kedokteran dasar dengan ilmu-ilmu klinis lainnya?
Jawab:
a. Ilmu yang mempelajari etika, organ & struktur jaringan tulang, otot, pembuluh
darah serta saraf, proses perkembangan janin, fungsi & mekanisme sistem tubuh
manusia, aspek kimia tubuh. Dengan mata kuliah anatomi, embriologi, histologi,
ilmu FAAL, dan biokimia
b. Ilmu yang berisi materi-materi dasar pada pembelajaran di Fakultas Kedokteran
yang berguna bagi kemudahan untuk mempelajari ilmu-ilmu selanjutnya.
c. Mengulang-ulang pelajaran, membuat kelompok belajar, menyadari pentingnya
belajar dalam diskusi.
d. Memberi motivasi ke Dono melalui pendekatan, menyiapkan sarana-sarana yang
mendukung, mengingatkannya untuk mendapat hasil yang lebih baik di tutorial,
bergaul dengan orang-orang yang senang belajar.
e. Kurangnya motivasi, kurangnya komunikasi dengan teman di dalam kelompok
f. Psikolog dan dosen pembimbing
g. Ilmu kedokteran dasar: Etika kedokteran, organ & struktur jaringan tulang, otot,
pembuluh darah serta saraf, proses perkembangan janin, fungsi & mekanisme
sistem tubuh manusia, aspek kimia tubuh. Dengan mata kuliah anatomi,
embriologi, histologi, ilmu FAAL, dan biokimia
Ilmu kedokteran klinis: Ilmu penyakit dalam, ilmu kesehatan anak, anestesi,
ilmu THT, radiologi, ilmu bedah, ilmu penyakit mata, ilmu penyakit saraf.

7. a. Bagaimana cara agar Dono merasa nyaman dengan sistem belajar tutorial?
b. bagaimana cara menyatukan kebiasaan belajar sendiri dengan belajar kelompok?
c. bagaimana memaksimalkan hasil belajar dengan cara tutorial?
d. apakah sistem belajar yang sebaiknya digunakan Dono?
Jawab:
a. Dono harus mulai bisa belajar diskusi kelompok dan mengambil manfaat dari
diskusi kelompok, karena jika tidak Dono bisa saja gagal lagi di MCQ tutorial.
b. Caranya Dono harus mengeluarkan pengetahuan yang ia punya dari belajar
mandiri saat diskusi kelompok juga harus dengan rendah hati menerima pendapat
dari teman-temannya yang lain.
c. Hasil belajar tutorial dapat dimaksimalkan hasilnya dengan cara mempersiapkan
materinya terlebih dahulu dan saling berbagi informasi dengan anggota kelompok
lainnya.
d. System belajar yang sebaiknya Dono gunakan adalah system belajar Adult
learning.

Anda mungkin juga menyukai