Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB PESERTA MOS 2011 - 2012

HAK DAN KEWAJIBAN PESERTA

Selama kegiatan berlangsung peserta MOPDB berhak:


1. Mengetahui jadwal kegiatan yang akan dilaksanakan.
2. Mendapatkan akses informasi selama kegiatan berlangsung.
3. Mendapatkan layanan sesuai dengan prinsip-prinsip partisipatif, edukatif, anti
kekerasan, tidak diskriminatif, kebersamaan, dan diikuti oleh seluruh siswa baru.

Selama kegiatan berlangsung, peserta MOPDB berkewajiban:


1. Hadir di sekolah sekurang-kurangnya 15 menit sebelum MOPDB dimulai.
2. Mematuhi tata tertib dan ketentuan yang berlaku.
3. Berlaku sopan dan hormat kepada seluruh warga sekolah.
4. Menggunakan seragam SLTP dan sederajat tanpa atribut atau aksesoris apapun.
5. Mengikuti seluruh kegiatan sampai dengan selesai.
6. Membawa alat tulis dan perlengkapan ibadah sendiri.
7. Jika tidak hadir karena alasan tertentu, harus ada keterangan dari orang tua atau
dokter.
8. Siswa yang memiliki penyakit khusus, agar melaporkan kepada panitia dan
membawa obat-obatan sendiri.
9. Mengisi daftar hadir setiap hari pada awal dan akhir kegiatan.

Anda mungkin juga menyukai