Anda di halaman 1dari 19

Seseorang yang sedang mengendarai sepeda mampu menempuh jarak 5 meter dalam waktu 2.

5
detik. Berdasarkan data tersebut, kecepatan anak bersepeda adalah….
a. 12,5 m/s
b. 7,5 m/s
c. 5,0 m/s
d. 2,0 m/s
Pembahasan
Kecepatan = Jarak dibagi waktu ( v = s/t)
V = 5/2,5 = 2.0 m/s
Jawaban d
Sebuah mobil bergerak dengan kecepatan yang berubah-ubah seperti digambarkan pada grafik
berikut ini.

Garis yang menunjukkan mobil sedang mengalami gerak lurus beraturan adalah….
a. A – B
b. B – C
c. C – D
d. D – A
Pembahasan
Dari grafik yang ditunjukkan tidak bisa dijawab karena pada sumbu vertical tidak diketahui
variable apa.
Tapi mungkin maksud grafik adalah seperti grafik berikut.
Setelah diketahui bahawa pada sumbu vertical adalah kecepatan maka menunjukkan mobil
sedang mengalami gerak lurus beraturan (GLB) adalah dari posisi B-C.
Untuk A-B adalah GLBB dipercepat
Untuk C-D adalah GLBB diperlambat
Untuk D-A adalah jarak tempuh yang sama dengan luas bangun.
Jawaban b

Perhatikan gambar berikut!

Kesimpulan yang tepat berdasarkan gambar di atas adalah….


a. balok A akan bergerak dengan percepatan yang paling besar, karena percepatan berbanding
terbalik dengan gaya yang bekerja pada benda
b. balok B akan bergerak dengan percepatan yang paling besar, karena percepatan berbanding
lurus dengan gaya yang bekerja pada benda
c. balok A akan bergerak dengan percepatan yang paling kecil, karena percepatan berbanding
terbalik dengan gaya yang bekerja pada benda
d. balok B akan bergerak dengan percepatan yang paling kecil, karena percepatan berbanding
lurus dengan gaya yang bekerja pada benda
Pembahasan
Dari gambar yang ditunjukkan bahwa benda yang bermasa sama mendapatka gaya yang berbeda.
Berlaku Hukum II Newton : percepatan gerak sebuah benda berbanding lurus dengan gaya yang
diberikan, namun berbanding terbalik dengan massanya ( a = F/m)
Maka jawaban yang tepat adalah B
Bisa dihitung :
Untuk A. a = F/m è a = ¼ = 0,25 m/s2
Untuk B. a = F/m è a = 2/5 = 0,5 m/s2

Perhatikan gambar bola yang dilempar ke tembok akan memantul kembali seperti di bawah ini!

Berikut pasangan gaya aksi reaksi yang benar adalah….


a. F1 dan F2, karena bekerja pada benda yang sama dan arah gayanya saling tegak lurus
b. F1 dan F3, karena bekerja pada benda yang berbeda dan arah gayanya saling tegak lurus
c. F2 dan F3, karena bekerja pada benda yang berbeda dan arah gayanya saling berlawanan
d. F1, F2, dan F3, karena ketiga gaya tersebut menggambarkan gerak bola
Pembahasan
Peristiwa ketika bola memantul kembali setelah menumbuk tembok adalah contoh dari Hukum
III Newton. Hukum III Newton Berbunyi Hukum III Newton menyebutkan bahwa ketika benda
pertama mengerjakan gaya ke benda kedua, maka benda kedua tersebut akan memberikan gaya
yang sama besar ke benda pertama namun berlawanan arah atau gaya aksi dan reaksi bekerja
pada dua benda yang berbeda.
Dari gambar yang diamati gaya yang berlawanan arah adalah pada F2 dan F3. Hukum III
Newton mengatakan gaya aksi dan reaksi bekerja pada dua benda yang berbeda.
Jawaban c

Perhatikan posisi burung yang sedang terbang bebas seperti pada gambar di bawah ini!
Saat terbang di udara, gerakan burung tersebut dapat dijelaskan dengan hukum ketiga Newton,
yaitu dengan cara memanfaatkan sifat aliran udara. Perbandingan besarnya gaya aksi dan reaksi
antara burung dengan udara yang benar adalah....
a. sama, sehingga burung dapat terbang dengan stabil di udara
b. berbeda, sehingga burung dapat melayang di udara
c. sama, karena gaya yang dimilikinya melebihi besar gaya gesekan udara maka burung dapat
maju ke depan
d. berbeda, karena gaya yang dimilikinya lebih kecil dari gaya gesekan udara sehingga burung
dapat maju ke depan
Pembahasan. Hukum III newton gaya aksi dan reaksi adalah sama dengan arah berlawanan.
Maka jawaban yang tepat adalah c
Jawaban c

Perhatikan gambar berikut ini!

Pada kasus perenang tersebut, air mendorong maju perenang itu untuk mengatasi gesekan
yang dijumpainya. Fakta tersebut disebabkan oleh....
a.besar perbandingan gaya aksi dan reaksi bekerja pada benda yang berbeda adalah tidak sama,
sehingga perenang yang massanya jauh lebih kecil daripada massa satu kolam air akan
mengalami percepatan lebih kecil daripada percepatan air tersebut.
b. besar perbandingan gaya aksi dan reaksi bekerja pada benda yang berbeda adalah tidak sama,
sehingga perenang yang massanya jauh lebih kecil daripada massa sekolam air akan mengalami
percepatan lebih besar daripada percepatan air tersebut.
c. besar perbandingan gaya aksi dan reaksi bekerja pada benda yang berbeda adalah sama,
namun perenang yang massanya jauh lebih kecil daripada massa sekolam air akan mengalami
percepatan lebih besar daripada percepatan air tersebut.
d. besar perbandingan gaya aksi dan reaksi bekerja pada benda yang sama adalah sama, namun
perenang yang massanya jauh lebih kecil daripada massa sekolam air akan mengalami
percepatan lebih kecil daripada percepatan air tersebut.
Pembahasan
Hukum III newton gaya aksi sama dengan gaya reaksi arah yang berlawanan. Maka jawaban
yang tepat adalah besar perbandingan gaya aksi dan reaksi bekerja pada benda yang berbeda
adalah sama, namun perenang yang massanya jauh lebih kecil daripada massa sekolam air akan
mengalami percepatan lebih besar daripada percepatan air tersebut.
Jawaban C

Soal No. 1
Cermati gambar bidang miring berikut ini.

Jika besar gaya F dalah 60 Newton, tentukan:


a) keuntungan mekanik bidang miring
b) berat beban
Pembahasan
a) keuntungan mekanik bidang miring
KM = S/h
S belum diketahui, temukan dengan pythagoras

S =√(42 + 32) = √25 = 5 meter

sehingga

KM = 5/3 = 1,67

b) berat beban
W = KM x F = 60 x 5/3 = 100 Newton

Soal No. 2
Seorang pekerja hendak menaikkan sebuah almari besi ke bak belakang truk dengan
menggunakan bidang miring seperti gambar.

Jika massa almari 120 kg, dan percepatan gravitasi 10 m/s2, tentukan:
a) gaya minimal yang diperlukan pekerja untuk menaikkan almari
b) keuntungan mekanik bidang miring

Pembahasan

a) gaya minimal yang diperlukan pekerja untuk menaikkan almari


F = h/S x W
dimana
h = tinggi bidang miring
S = panjang sisi miring
W = berat beban (Newton)

Temukan berat almari lebih dulu W = m x g = 120 x 10 = 1200 N


Sehingga
F = h/S x W
F = 1/2 x 1200 = 600 Newton

b) keuntungan mekanik bidang miring


KM = W/F = 1200/600 = 2
atau bisa juga
KM = S/h = 2/1 = 2

Soal No. 3
Seorang anak memodifikasi sebuah katrol dan bidang miring untuk menaikkan sebuah balok
seperti terlihat pada gambar berikut

Tentukan:
a) gaya yang diperlukan anak untuk menaikkan balok
b) keuntungan mekanik sistem katrol dan bidang miring

Pembahasan
a) gaya yang diperlukan anak untuk menaikkan balok
F = h/S x W
F = 3/5 x 1200 = 720 Newton

Gaya F kemudian dibagi ke dua buah tali, satu dipegang anak dan satu lagi terikat pada tonggak,
sehingga F untuk anak saja adalah:
Fanak = F : 2 =720 : 2 = 360 Newton

b) keuntungan mekanik sistem katrol dan bidang miring


KM = W : Fanak = 1200 : 360 = 3,33

Soal No. 4
Seorang pekerja pada bangunan menaikkan pasir dengan cara seperti terlihat pada gambar
berikut:

Tentukan gaya yang dikeluarkan oleh pekerja untuk beban seberat 50 N, dan keuntungan
mekanik dari katrol!

Pembahasan
Katrol tetap seperti gambar diatas mempunyai KM = 1, sehingga
F=W
F = 50 N
Keterangan : Kalo gaya yang diperlukan sama saja dengan berat benda yang diangkat, lantas
dimana untungnya menggunakan katrol tetap? Katrol tetap seperti gambar diatas berfungsi untuk
mengubah arah gaya, sehingga beban bisa naik ke atas dengan tarikan ke arah bawah. Di
lapangan, menarik beban ke arah bawah melalui katrol terasa lebih mudah dari menarik beban
langsung ke arah atas.

Soal No. 5
Sistem katrol digunakan pada suatu proyek bangunan seperti gambar berikut

Tentukan gaya yang diperlukan untuk menaikkan beban seberat 120 Newton!

Pembahasan
Perhatikan beban (katrol warna merah), 2 tali yang menariknya, sehingga
F = W : 2 = 120 : 2 = 60 Newton

Soal No. 6
Seorang anak sedang mengungkit sebuah batu.

Tentukan gaya yang diperlukan anak!

Pembahasan
Rumus untuk pengungkit atau tuas:

F x Lk = W x Lb
Dimana:
Lk = panjang lengan kuasa atau lengan gaya, dihitung dari titik kerja gaya ke tumpu
Lb = panjang lengan beban, dihitung dari titik beban hingga tumpu

sehingga:

F x Lk = W x Lb

F x 180 = 360 x 20
F = 40 Newton

Soal No. 7
Perhatikan tuas di bawah ini.

Untuk menahan beban 600 Newton agar berada pada posisi seimbang, tentukan besar gaya F
yang harus diberikan!

Pembahasan
Data dari soal:
Lb = 1/2 meter
Lk = 2 meter, perhatikan bukan 1 1/2 meter

F x Lk = W x Lb
F x (2) = 600 x (1/2)
F = 150 Newton

Soal No. 8
Lihat gambar disamping!
Berapakah gaya yang diperlukan untuk menarik beban?
A. 10
B. 20 N
C. 30 N
D. 40 N
(Sumber soal: EBTANAS SMP Tahun 1995)

Pembahasan
Perhatikan katrol warna merah tepat di atas beban, ada 3 tali yang menarik beban, sehingga
F=W:3
F = 60 : 3
F = 20 Newton

Soal No. 9
Perhatikan gambar di samping!

Besar kuasa (F) adalah....


A. 200 N
B. 250 N
C. 500 N
D. 2000 N
(Sumber soal: EBTANAS SMP Tahun 1994-Modificated)

Pembahasan
F x Lk = W x Lb
F x (2) = 1000 x (0,5)
F = 500 : 2 = 250 Newton

Soal No. 10
Perhatikan gambar!

Keuntungan mekanis dari tuas tersebut adalah....


A. 1
B. 1,5
C. 2,5
D. 10
(Dari Soal Ebtanas IPA Tahun 2002)

Pembahasan
Keuntungan mekanik dari sebuah tuas atau pengungkit bisa dicari dari dua cara sebagai berikut:

KM = W/F

atau dari rumus lainnya

KM = Lk/Lb

Jadi
KM = W/F = 75/7,5 = 10 atau KM = Lk/Lb = 50/5 = 10 juga hasilnya,....

Soal No. 11
Seorang pegawai ingin memindahkan kotak yang beratnya 500 N ke atas truk dengan
menggunakan bidang miring seperti gambar di bawah.

Bila tinggi truk 1,5 m, berapa besar gaya yang diperlukan untuk memindahkan kotak tersebut?
A. 125 N
B. 250 N
C. 500 N
D. 1500 N
Pembahasan
Data:
w = 500 N
h = 1,5 m
s=3m
F =.....

Menentukan gaya yang diperlukan pada bidang miring:

Soal No. 12
Suatu peti peralatan berat akan dinaikkan dengan menggunakan papan sebagai bidang miring
seperti pada gambar berikut.

Agar gaya dorong setengah dari berat peti sesungguhnya, harus disediakan papan dengan
panjang.....
A. 5,0 m
B. 7,5 m
C. 10,0 m
D. 12,5 m

Pembahasan
Data:
h = 2,5 m
F = 0,5 W
s =.....

dengan rumus bidang miring:

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar dengan memberikan tanda silang (x) pada salah
satu huruf A, B, C, atau D!
Soal nomor 1

Semua peralatan sederhana yang digunakan untuk memudahkan pekerjaan manusia disebut ….

A. pesawat rumit

B. pesawat sederhana

C. pesawat antariksa

D. perkakas rumah tangga

Soal nomor 2

Berikut ini yang merupakan keuntungan menggunakan pesawat sederhana adalah ….

A. memperbesar gaya

B. menambah energi

C. memperkecil usaha

D. mengubah bentuk

Soal nomor 3

Berikut ini yang bukan termasuk jenis pesawat sederhana adalah ….

A. tuas

B. katrol

C. roda berporos

D. roda berputar

Soal nomor 4

Gaya yang dikeluarkan untuk memindahkan beban disebut ….

A. kuasa

B. usaha

C. tenaga
D. daya

Soal nomor 5

Perhatikan gambar berikut!

Pernyataan yang benar tentang sistem kerja pengungkit sesuai gambar di atas adalah ….

A. (A) titik kuasa dan (BC) lengan kuasa

B. (B) titik kuasa dan (AB) lengan kuasa

C. (C) titik kuasa dan (AB) lengan beban

D. (D) lengan beban dan (BC) lengan kuasa

Soal nomor 6

Kuasa yang dibutuhkan untuk mengangkat beban pada pengungkit akan menjadi lebih kecil,
apabila titik tumpu diletakkan ….

A. di antara beban dan kuasa

B. di tengah-tengah beban dan gaya

C. menjauhi beban

D. mendekati beban

Soal nomor 7

Berikut ini yang merupakan contoh tuas golongan ketiga adalah ….

A. gunting

B. alat pancing

C. gerobak roda satu

D. pemecah kemiri
Soal nomor 8

Pasangan jenis tuas dan contohnya yang benar adalah ….

A. tuas golongan pertama : pemotong kertas

B. tuas golongan kedua : strappler

C. tuas golongan kedua : pemecah kemiri

D. tuas golongan ketiga : jungkat-jungkit

Soal nomor 9

Seorang anak sedang mengungkit batu seperti terlihat pada gambar berikut.

Besarnya kuasa yang diperlukan anak untuk dapat mengungkit batu adalah ….

A. 20 Newton

B. 30 Newton

C. 40 Newton

D. 60 Newton

Soal nomor 10

Pada saat kita pergi ke pegunungan, maka jalan menuju ke pegunungan dibuat berkelok-kelok.
Pembuatan jalan berkelok ini menggunakan prinsip ….

A. bidang miring

B. katrol

C. tuas
D. roda berporos

Soal nomor 11

Perhatikan gambar beberapa peralatan berikut!

Alat-alat yang bekerjanya berdasarkan prinsip bidang miring ditunjukkan oleh nomor ….

A. (1) dan (2)

B. (2) dan (3)

C. (2) dan (4)

D. (1) dan (3)

Soal nomor 12

Perhatikan gambar bidang miring berikut!

Sebuah balok yang beratnya 150 Newton ditarik di atas bidang miring dengan gaya F seperti
pada gambar. Besarnya gaya F adalah ….

A. 60 Newton

B. 90 Newton

C. 200 Newon

D. 250 Newton

Soal nomor 13
Sebuah drum dengan beban 100 Newton akan dinaikkan ke dalam bak truk dengan gaya 50
Newton menggunakan bidang miring. Besarnya keuntungan mekanik yang didapatkan adalah ….

A. 1

B. 2

C. 4

D. 5

Soal nomor 14

Fungsi utama dari katrol tetap adalah ….

A. memperkecil gaya

B. merubah arah gaya

C. memperbesar gaya

D. merubah bentuk gaya

Soal nomor 15

Perhatikan gambar berikut!

Sebuah beban seberat 40 Newton ditarik ke atas dengan katrol tetap seperti pada gambar. Jika
gesekan tali dan berat katrol diabaikan, maka gaya kuasa minimum yang diperlukan untuk
mengangkat beban tersebut adalah ….

A. 12 Newton

B. 15 Newton

C. 30 Newton

D. 40 Newton
Soal nomor 16

Berikut ini yang termasuk katrol dengan keuntungan mekanik 2 adalah ….

Soal nomor 17

Keuntungan mekanik pada katrol majemuk ditentukan oleh ….

A. jumlah katrol

B. besarnya beban

C. besarnya kuasa

D. panjang lengan beban

Soal nomor 18

Penggunaan gear sepeda motor merupakan salah satu contoh dari penerapan prinsip ….

A. bidang miring

B. roda berporos

C. tuas

D. katrol

Soal nomor 19

Berikut ini bukan merupakan alat yang bekerjanya menggunakan prinsip roda berporos adalah

A. sepatu roda

B. gear sepeda
C. kursi roda

D. kerekan bendera

Soal nomor 20

Di bawah ini yang merupakan contoh roda bersinggungan adalah ….

A. roda sepeda yang dihubungkan rantai

B. roda pada mobil truk

C. mesin pada jam tangan

D. roda pada bus

Untuk dapat menjawab soal-soal di atas dan agar lebih mendalami materi pesawat sederhana,
silahkan Anda baca :

Anda mungkin juga menyukai