Anda di halaman 1dari 1

I.

Komponen GigiTiruan Sebagian Lepasan


a. Framework / Basis
Basis merupakan bagian dari gigitiruan yang menggantikan tulang alveolar yang hilang
dan berfungsi antara lain untuk mendukung anasir gigitiruan, menyalurkan tekanan pklusal ke
jaringan pendukung yaitu gigi penyangga serta mukosa dan tulang alveolar dibawah basis
gigitiruan, memberikan stimulasi kepada jaringan dibawah basis gigitiruan, memberikan retensi
dan stabilisasi pada gigitiruan, dan memenuhi faktor estetik.
Basis yang digunakan pada pemicu ini adalah basis dengan resin akrilik. Basis resin akrilik
ini memiliki beberapa kelebihan, antara lain warnanya harmonis dengan jaringan sekitarnya,
dapat dilapisi dan dicekatkan kembali dengan mudah, relatif lebih ringan, teknik pembuatan dan
pemolesannya mudah, harga murah, jika patah dapat dipreparasi. Namun, basis resin akrilik ini
juga memiliki beberapa kelemahan, antara lain pengantar termis yang buruk, mudah abrasi pada
saat pembersihan dan pemakaian, resin dapat menyerap cairan mulut sehingga dapat
menyebabkan perubahan warna, serta sisa makanan mudah melekat.

Anda mungkin juga menyukai