Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN

SMD DAN MMD

I. Pendahuluan
Survey mawas diri adalah Pengenalan, pengumpulan dan pengkajian
permasalahan kesehatan oleh sekelompok masyarakat setempat di bawah bimbingan
petugas kesehatan di Desa/bidan Desa (Depkes RI, 2009), untuk meningkatkan derajat
kesehatan masyarakat dan penanggulangan permasalahan kesehatan Desa siaga
dalam hal ini 5 Desa/ kelurahan di wilayah Kerja Puskesmas Pulang Pisau ,maka perlu
di laksanakan survey mawas diri.
Puskesmas Pulang Pisau ada 4 desa dan 1 kelurahan di wilayah kerja dan telah
membentuk 2 desa siaga. pelayanan kesehatan dasar yang memberikan pelayanan
setiap hari melalui pos kesehatan Desa, atau sarana kesehatan yang ada di wilayah
tersebut. Seperti pusat Kesehatan masyarakat atau sarana kesehatan lainnya, serta
penduduknya mengembangkan Usaha Kesehatan bersumber daya Masyarakat dan
melaksanakan Surveilans berbasis masyarakat (meliputi pemantauan penyakit
,Kesehatan Ibu dan anak , gizi , lingkungan dan perilaku Hidup Bersih dan Sehat
(PHBS). Desa Siaga memiliki macam kegiatan sebagai wahana untuk menggali dan
mengenal masalah kesehatan di desa secara bersama-sama. Salah satu kegiatan
Desa Siaga adalah Survey Mawas Diri (SMD), akan dibahas dalam kegiatan
Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) masyarakat bermusyawarah dalam upaya
memecahkan masalah yang ada di desa terutama bidang kesehatan, agar masyarakat
mampu mengupayakan kehidupan secara mandiri dan meningkatkan derajat
kesehatannya.

II. Latar Belakang


Pengembangan Desa Siaga sudah dicanangkan sejak tahun 2006 sesuai dengan
Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 564/Menkes/SK/VIII/2006 tentang pedoman
Pelaksanaan Desa Siaga. Namun, dalam pelaksanaannya masih diperlukan
penyempurnaan dan pemantapan komponen-komponen yang ada, sehingga menjadi
Desa Siaga Aktif. Dimana Standard Pelayanan Minimal (SPM) cakupan Desa Siaga
Aktif yaitu 80%. Sesuai dengan Keputusan Menteri kesehatan Republik Indonesia
nomor 1529/MENKES/SK/X/2010 mengenai Pedoman umum pengembangan Desa dan
Kelurahan Siaga aktif, salah satu upaya yang masih perlu dilaksanakan adalah

1
melaksanakan pembinaan Survei Mawas Diri / Musyawarah Masyarakat Desa
(SMD/MMD).
SMD merupakan kegiatan pengenalan, pengumpulan dan pengkajian masalah
kesehatan yang dilakukan oleh kader dan tokoh masyarakat setempat dibawah
bimbingan kepala Desa/Kelurahan dan petugas kesehatan (petugas Puskesmas, Bidan
di Desa). Hal ini dilaksanakan untuk mengetahui masalah apa yang terjadi disuatu
wilayah. Sedangkan MMD adalah Pertemuan perwakilan warga desa beserta tokoh
masyarakatnya dan para petugas untuk membahas hasil survey mawas diri dan
merencanakan penanggulangan masalah kesehatan yang diperoleh dari hasil SMD.
Kegiatan pembinaan SMD/MMD ini dilakukan dalam upaya meningkatkan cakupan
Desa Siaga Aktif.

III. Tujuan
1. Tujuan Umum
Mengetahui masalah apa yang ada di wilayah kerja puskesmas dan potensi
apa yang dimiliki untuk menyelesaikan masalah tersebut.
2. Tujuan Khusus
- Masyarakat mengenal, mengumpulkan data, pengkaji permasalah kesehatan
yang ada di Desa dalam rangka menyiapkan desa siaga.
- Timbulnya kesadaran masyarakat untuk mengetahui masalah kesehatan dan
potensi yang ada di desa yang dapat digunakan untuk mengatasi permasalah
kesehatan.

IV. TATA NILAI, VISI DAN MISI, MOTTO


1. Pelaksanaan kegiatan mengacu pada Tata Nilai Puskesmas Pulang Pisau yaitu
“BARIGAS”.
a. Bertanggungjawab
Memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sesuai standard dan
prosedur, kompeten (akuntabel).
b. Aktif
Memberikan pelayanan kesehatan secara cepat dan tanggap
c. Ramah
Memberikan pelayanan yang menyenangkan, sopan dan menanamkan
budaya senyum.
d. Inisiatif
Memiliki kemampuan untuk melakukan terobosan dan memunculkan serta
menerapkan ide-ide baru dalam pelayanan kesehatan.

2
e. Gencar
Menerapkan sikap yang tanggap dan bertindak terus menerus untuk
melakukan upaya pencegahan penyakit.
f. Akurat
Melakukan analisa dan tindakan secara tepat, sesuai dengan keluhan pasien
g. Sabar
Mengedepankan kesabaran dalam pelayanan dalam menghadapi keluhan
pasien.
2. Visi dan Misi Puskesmas
a. Visi Puskesmas yaitu “ Tercapainya Kecamatan Kahayan Hilir Sehat Menuju
Terwujudnya Indonesia Sehat”
b. Misi Puskesmas yaitu:
- Menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan di wilayah kerja
Puskesmas Pulang Pisau;
- Mendorong kemandirian hidup sehat bagi keluarga dan masyarakat di
wilayah Puskesmas Pulang Pisau;
- Memelihara dan meningkatkan mutu, pemerataan dan keterjangkauan
pelayanan kesehatan;
- Memelihara dan meningkatkan kesehatan perorangan, keluarga dan
masyarakat beserta lingkungan.
3. Tujuan Puskesmas
a. Untuk mewujudkan masyarakat yang memiliki perilaku sehat, meliputi
kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat;
b. Untuk mewujudkan masyarakat yang menjangkau pelayanan kesehatan
bermutu;
c. Untuk mewujudkan masyarakat yang hidup dalam lingkungan sehat;
d. Untuk mewujudkan masyarakat yang memiliki derajad kesehatan yang
optimal, baik individu, keluarga, kelompok dan masyarakat.
4. Motto Puskesmas
Motto Puskesmas Pulang Pisau adalah 5 S ( senyum, sapa, sentuh, sembuh,
senang)

3
V. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan
No. Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan
I. Penyusunan Kuesioner Survei - Menyusun daftar pertanyaan tentang
Mawas Diri akses pelayanan dan pembiayaan
kesehatan
- Menyusun daftar pertanyaan tentang
kesehatan ibu dan anak, Gizi, KB dan
Imunisasi
- Menyusun daftar pertanyaan tentang
rumah dan lingkungan
- Menyusun daftar pertanyaan tentang
perilaku anggota rumah tangga
- Menyusun daftar pertanyaan mengenai
surveilans
- Menyusun daftar pertanyaan tentang
remaja dan lansia
II. Pelaksanaan Survei Mawas Diri - Mengajukan permohonan pelaksanaan
Survei Mawas Diri
- Menyiapkan Tim yang akan
melaksanakan Survei Mawar Diri
III. Laporan pelaksanaan Survei - Membuat rekapitulasi hasil SMD
- Membuat laporan pelaksanaan SMD
Mawas Diri
- Melakukan MMD

VI. Cara Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan dilaksanakan dengan cara pengumpulan data dengan melakukan
kunjungan rumah untuk wawancara atau diskusi dengan kepala Desa, Kepala
Keluarga, TOMA perangkat Desa sekaligus melakukan pengamatan atau observasi
terhadap rumah/ tempat-tempat umum dan lingkungannya. Setelah mengumpulkan
data dan membuat laporan di sampaikan di forum MMD/ MMK.

VII. Sasaran
Masyarakat, TOMA, Kepala desa, bidan desa, kader kesehatan dan perangkat
desa.

4
VIII. Jadwal Pelaksanaan
NO Nama Bulan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agust Sept Okto Nop Des
Kegiatan
1 SMD
2 MMD

IX. Peran Lintas Sektor dan Lintas Program


 Lintas Program: petugas kesehatan mendampingi dan memonitor pelaksanaan
survey Mawas Diri
 Lintas sektoral: kepala desa, tokoh masyarakat, PKK mendukung pelaksanaan
survey Mawas Diri
 Kader: melaksanakan survey mawas diri

X. Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


Evaluasi kegiatan dilakukan pada saat persiapan proses dan akhir kegiatan,
dengan pelaporan pelaksanaan Survei Mawas Diri (SMD), dan pelaporan hasil SMD di
sampaikan pada MMD.

XI. Pencatatan Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


Dilakukan pencatatan terhadap hasil-hasil yang dicapai dari hasil Surveri Mawas
Diri (SMD). Dilakukan pelaporan hasil analisis Survei Mawas Diri (SMD) oleh
penanggung jawab kegiatan kepada kepala Puskesmas.

Pulang Pisau, 04 Januari 2018


Mengetahui ,
Kepala Puskesmas Pulang Pisau

dr. Endah Hastariningsih


NIP.19781203 200101 2 006

Anda mungkin juga menyukai