Anda di halaman 1dari 5

BUPATI BLITAR

KEPUTUSAN BUPATI BLITAR


NOMOR 188/ /409.012/KPTS/2014

TENTANG

TIM PELAKSANA SOSIALISASI


PERATURAN PERUNDANG - UNDANGAN PENGELOLAAN KEUANGAN
PEMERINTAH KABUPATEN BLITAR
TAHUN ANGGARAN 2014

BUPATI BLITAR,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka pelaksanaan kegiatan Sosialisasi


Peraturan Perundang-undangan Pengelolaan Keuangan, agar
dalam pelaksanaanya dapat berjalan lancar, tertib dan sesuai
peraturan yang ada maka perlu dibentuk Tim Pelaksana
Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Pengelolaan
Keuangan Pemerintah Kabupaten Blitar Tahun Anggaran
2014;
b. bahwa untuk melaksanakan sebagaimana dimaksud pada
konsideran huruf a diatas perlu diatur dan ditetapkan
dengan Keputusan Bupati.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1950 tentang Pembentukan


Daerah-daerah Kabupaten dalam Lingkungan Pemerintah
Propinsi Jawa Timur, sebagaimana telah diubah dengan
Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1965 ;
2. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan
Negara ;
3. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang
Perbendaharaan Negara ;
4. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan
Pengelolaan dan Tanggungjawab Keuangan Negara ;
5. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem
Perencanaan Pembangunan Nasional ;
- 2 -

6. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan


Daerah, sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir
dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang
Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun
2004 tentang Pemerintahan Daerah;
7. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan
Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah ;
8. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan
Peraturan Perundang-undangan ;
9. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Daerah ;
10. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang
Organisasi Perangkat Daerah ;
11. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006
tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana
telah diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri
Nomor 59 Tahun 2007 ;
12. Peraturan Daerah Kabupaten Blitar Nomor 23 Tahun 2008
tentang Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
Kabupaten Blitar ;
13. Peraturan Daerah Kabupaten Blitar Nomor 1 Tahun 2014
tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten
Blitar Tahun Anggaran 2014 ;
14. Peraturan Bupati Blitar Nomor 39 Tahun 2009 tentang Sistem
dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Daerah di Pemerintah
Kabupaten Blitar ;
15. Peraturan Bupati Blitar Nomor 1 Tahun 2014 tentang
Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Kabupaten Blitar Tahun Anggaran 2014 ;
16. Peraturan Bupati Blitar Nomor 2 Tahun 2014 tentang
Pedoman Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Daerah (APBD) Kabupaten Blitar Tahun Anggaran 2014 ;

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU : Dengan Keputusan Bupati Blitar ditetapkan Tim Pelaksana
Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Pengelolaan Keuangan
Pemerintah Kabupaten Blitar Tahun Anggaran 2014, dengan
susunan keanggotaan sebagaimana tersebut dalam Lampiran I
keputusan ini.
- 3 -

KEDUA : Tim Pelaksana Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan


Pengelolaan Keuangan Pemerintah Kabupaten Blitar Tahun
Anggaran 2014 sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU
keputusan ini, bertanggungjawab kepada Bupati dengan tugas
Pelaksana Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Pengelolaan
Keuangan Tahun Anggaran 2014.

KETIGA : Tim Pelaksana Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan


Pengelolaan Keuangan Tahun Anggaran 2014 sebagaimana
dimaksud dalam diktum KEDUA diberikan honorarium yang
besarnya sebagaimana tercantum dalam Lampiran II Keputusan
ini.

KEEMPAT : Membebankan biaya pelaksanaan tugas dan honorarium Tim


Pelaksana Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Pengelolaan
Keuangan Tahun Anggaran 2014 pada Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah Tahun Anggaran 2014.

KELIMA : Akan diadakan pembetulan sebagaimana mestinya apabila


terdapat kekeliruan dalam penetapan Keputusan ini.

KEENAM : Keputusan ini berlaku dalam Tahun Anggaran 2014.

Ditetapkan di Blitar
Pada tanggal

BUPATI BLITAR,

HERRY NOEGROHO
- 4 -

LAMPIRAN I KEPUTUSAN BUPATI BLITAR


NOMOR :
TANGGAL : 13 Juni 2006

SUSUNAN TIM KEANGGOTAAN UNTUK PELAKSANAAN


SOSIALISASI PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN PENGELOLAAN KEUANGAN
TAHUN ANGGARAN 2014

NO JABATAN DALAM TIM JABATAN DALAM KEDINASAN


1 Penanggung Jawab Bupati Blitar
2 Wakil Penanggung Wakil Bupati Blitar

Jawab
3 Pengarah Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar
4 Ketua Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Asset

Daerah
5 Sekretaris Kepala Bidang Anggaran pada Badan PKAD
6 Anggota 1.Kasubbid Anggaran I pada Badan PKAD
2.Kasubbid Anggaran II pada Badan PKAD
3.Staf Bidang Anggaran pada Badan PKAD

BUPATI BLITAR,

HERRY NOEGROHO

LAMPIRAN II KEPUTUSAN BUPATI BLITAR


NOMOR :
TANGGAL : 2006
- 5 -

SUSUNAN TIM KEANGGOTAAN UNTUK PELAKSANAAN


SOSIALISASI PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN PENGELOLAAN KEUANGAN
TAHUN ANGGARAN 2014

NO JABATAN DALAM TIM HONORARIUM


1 Penanggung Jawab Rp. 650.000,-
2 Wakil Penanggung Jawab Rp. 550.000,-
3 Pengarah Rp. 450.000,-
4 Ketua Rp. 350.000,-
5 Sekretaris Rp. 300.000,-
6 Anggota Rp. 250.000,-

BUPATI BLITAR,

HERRY NOEGROHO

Anda mungkin juga menyukai