Anda di halaman 1dari 10

Sistem Informasi

Dokumen
Usulan Sistem
Informasi
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo Trenggalek
10-September-2018
Version. 1.0

______________________________
( Lisa Ayu Rahmawati )
[Penanggung Jawab]

______________________________
( Prasasti Octa Hastami )
[Project Manager]
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

Daftar isi
1 PERKENALAN ORGANISASI/PERUSAHAAN...............................................................................3
1.1 RUMUSAN MASALAH................................................................................................................3
1.2 PROYEK SISTEM INFORMASI YANG DIRENCANAKAN......................................................................3
1.3 SASARAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI...........................................................................4
1.4 BATASAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI...........................................................................4
2 USULAN PENGEMBANGAN SI..................................................................................................5
2.1 RUANG LINGKUP PROYEK SISTEM INFORMASI.............................................................................5
2.2 KEBUTUHAN-KEBUTUHAN INFORMASI PENGGUNA SISTEM INFORMASI.............................................6
2.3 KEGIATAN PENGEMBANGAN YANG AKAN DILAKUKAN...................................................................7
2.4 METODOLOGI PENGEMBANGAN.................................................................................................7
2.5 BIAYA PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI................................................................................7
2.6 PENILAIAN KELAYAKAN PROYEK SISTEM INFORMASI....................................................................9
3 KEBUTUHAN SUMBER DAYA MANUSIA...................................................................................9

4 KEBUTUHAN SUMBER DAYA PERANGKAT KERAS..............................................................10

5 JADWAL PELAKSANAAN.........................................................................................................10

Version 1.0 ii
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

1 Perkenalan Organisasi/Perusahaan
RSUD Dr. Soedomo Trenggalek merupakan satu-satunya rumah sakit yang berada
di wilayah Trenggalek. Rumah sakit ini didirikan sejak tahun 1931. Pada tahun 1956
bangunan rumah sakit ini masih sebatas bagian depan berbentuk U. Tahun 1968 barulah
dikembangkan bangunan gedung ke belakang yang berupa bangsal wanita (ruang obsgyn
saat ini). Saat ini RSUD Dr. Soedomo sudah memiliki bangunan pavilyun dengan fasilitas
yang lengkap dan memadai. Tahun 2018 ini RSUD Dr. Soedomo juga memiliki fasilitas
armada ambulance yang lebih banyak dan fasilitas pelayanan baru yaitu Poliklinik Urologi
dan Poliklinik Terapi Wicara.

1.1 Rumusan Masalah


1. Bagaimana latar belakang mengenai Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr.
Soedomo Trenggalek?
2. Bagaimana proyek Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek
yang direncanakan?
3. Bagaimana sasaran dan batasan pengembangan Sistem Informasi Pengunjung
RSUD Dr. Soedomo Trenggalek?
4. Bagaimana ruang lingkup proyek dan kebutuhan-kebutuhan Informasi Pengguna
Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek?
5. Apa saja kegiatan pengembangan yang akan dilakukan pada Sistem Informasi
Pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek?
6. Metodologi apa yang digunakan dalam pengembangan Sistem Informasi Pengunjung
RSUD Dr. Soedomo Trenggalek?
7. Bagaimana analisis dan desain dari Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek?
8. Berapa biaya pengembangan Sistem Informasi yang dibutuhkan dalam
pengembangan Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek?
9. Bagaimana penilaian kelayakan proyek Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr.
Soedomo Trenggalek yang dikembangkan inii?
10. Apa saja kebutuhan sumber daya manusia dan perangkat keras dalam
pengembangan Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek?

3
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

1.2 Proyek Sistem Informasi yang direncanakan


Proyek dari Sistem Informasi yang direncanakan yaitu sistem informasi yang
membantu pegawai dalam mencatat pengunjung keluar sakit yang keluar ataupun masuk.
Jadi sistem informasi ini memanfaatkan software database yang dinantinya digunakan
untuk menyimpan data pengunjung yang keluar ataupu masuk. Cara kerja dari sistem
informasi ini yaitu untuk pengunjungnya harus memiliki aplikasinya sendiri terlebih dahulu.
Sebelum masuk ke rumah sakit untuk mengunjungi pasien, pengunjung harus
menyerahkan data pribadi berupa KTP ke pertugas resepsionis yang ada di pintu masuk.
Kemudian petugas akan memasukkan data pengunjung tersebut ke database system
yang juga akan tersambung di aplikasi. Setelah memasukkan data pengunjung,
pengunjung akan menerima sebuah notifikasi yang berisi barcode melalui aplikasi yang
kemudian dapat digunakan untuk masuk ke dalam rumah sakit. Setelah itu untuk masuk
ke dalam rumah sakit pengunjung hanya perlu menscan barcode dengan alat yang
terdapat di pintu masuk. Untuk pengunjung yang keluar yaitu juga menscan barcode
yang terdapat di pintu keluar. Sistem informasi ini nantinya diharapkan dapat membantu
pegawai dalam mendata pengunjung rumah sakit yang keluar dan masuk dan dapat
meminimalisir kemungkinan tindak keriminal yang terjadi.

1.2 Sasaran Pengembangan Sistem Informasi


Sasaran pengembangan sistem informasi pengunjung RSUD Dr.SOEDOMO
TRENGGALEK adalah ditujukan kepada pegawai dan pengunjung. Dimana harapan
adanya sistem informasi pengunjung RSUD Dr. Soedomo yaitu sebagai berikut :
1. Dapat memberikan pelayanan yang baik kepada pengunjung.
2. Meningkatkan kemudahan untuk pengunjung di RSUD Dr.Soedomo Trenggalek
3. Memudahkan pihak rumah sakit untuk mendata pengunjung yang datang dan keluar
di RSUD Dr. Soedomo Trenggalek.

1.3 Batasan Pengembangan Sistem Informasi


Sistem informasi pengunjung RSUD Dr. Soedomo ini hanya dapat melayani
pendataan untuk pengunjung yang masuk dan keluar dari rumah sakit. Jadi sistem
informasi ini hanya dapat digunakan antara pegawai resepsionis dan pengunjung rumah
sakit. Sistem hanya mengerjakan data pengunjung rumah sakit yang masuk dan keluar
yang sudah diinputkan oleh pegawai yang kemudian data tersebut akan dikirim ke
database rumah sakit. Diluar kegiatan di atas, sistem tidak bisa melayani atau diluar kerja
sistem informasi.

4
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

2 Usulan Pengembangan SI

2.1 Ruang Lingkup Proyek Sistem Informasi


Sistem informasi ini memiliki ruang lingkup yang harus di kembangkan sebagai berikut :
1. Prosedur, kegiatan, dan laporan yang berhubungan dengan data pengunjung di
RSUD Dr.Soedomo Trenggalek.
2. Desain sistem informasi yang dapat mendukung sistem operasi pengunjung di RSUD
Dr. Soedomo Trenggalek.
3. Mengintegrasikan sistem informasi dengan sistem informasi lain.
4. Membuat program aplikasi berbasis mobile untuk proyek sistem informasi
pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek.
Sistem Informasi Pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek mempunyai fitur-fitur
diantaranya:
1. Login
Fitur login terdapat pada aplikasi dan database system. Untuk fitur login yang
terdapat di aplikasi diperuntukan untuk pengunjung agar dapat mengakses aplikasi
dan mendapatkan notifikasi untuk masuk ke dalam rumah sakit. Sedangkan login
login yang terdapat di database system diperuntukan untuk pegawai agar dapat
mengakses database pengunjung seperti memasukkan data pengunjung.
2. Akun Pegawai
Di dalam akun ini, terdapat fitur:
 Profil Pegawai
 Pilih jabatan
 Pilih jenis layanan
 Input data pengunjung
 Kirim Data pengunjung
3. Akun Pengunjung
Di dalam akun ini, terdapat fitur:
 Profil pengunjung
 Jam besuk pasien
 Peraturan rumah sakit
 Ruangan pasien
 Contact person dokter dan perawat

5
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

4. Akun Admin
Di dalam akun ini, terdapat fitur:
 Profil admin
 Rekapan data pengunjung yang masuk
 Rekapan data pengunjung yang keluar

2.2 Kebutuhan-kebutuhan Informasi Pengguna Sistem Informasi


1. Kebutuhan fungsional
Login Pegawai:
 Pengguna memasukkan data yang meliputi nama lengkap, email, nomor
handphone, profesi, kata sandi, dan konfirmasi kata sandi.
 Pengguna memiliki profil yang ditampilkan dengan lengkap di website.
 Pengguna memasukkan data pengunjung rumah sakit.
Login Pengunjung
 Pengguna memasukkan data yang meliputi nama lengkap, email, nomor
handphone, kata sandi, dan konfirmasi kata sandi.
 Pengguna memiliki profil yang ditampilkan dengan lengkap di aplikasi.
 Pengguna dapat mengakses jam besuk, ruang pasien, dan contact person
dokter dan perawat.
 Pengguna dapat mengakses barcode yang terdapat di aplikasi.
Login Admin
 Pengguna memasukkan data yang meliputi nama lengkap, email, nomor
handphone, status (user atau admin), kata sandi, dan konfirmasi kata sandi.
 Pengguna dapat mengakses rekapan data pengunjung yang masuk.
 Pengguna dapat mengakses rekapan data pengunjung yang keluar.
2. Kebutuhan non fungsional
Kebutuhan yang mendukung jalan kerja dari sistem informasi ini antara lain :
 Sistem informasi ini memiliki tampilan yang baik dan mudah dipahami oleh
pengguna.
 Dapat dijalankan menggunakan beberapa software web browser seperti Mozilla
Firefox, Google Chrome, dll.
 Dapat menggunakan software mysql dalam memasukkan data ke database.
 Sistem infornasi ini dapat digunakan melalui PC dan android.
 Dapat dijalankan melalui aplikasi pada Playstore.

6
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

 Sistem ini hanya dapat diakses oleh pengunjung dan pegawai yang telah
terdaftar di bagian sistem informasi.

2.3 Kegiatan Pengembangan yang Akan Dilakukan


Dalam kegiatan pengembangan sistem informasi ini, dilakukan beberapa tahapan antara
lain :
1. Merencanakan kebutuhan sistem seperti masalah yang dihadapi
2. Mengalisis sistem
3. Mendesain Sistem, termasuk desain perangkat lunak
4. Menerapkan Sistem
5. Menyebarluaskan sistem untuk digunakan secara massal
6. Merawat dan memperbaharui sistem

2.4 Metodologi Pengembangan


Metodologi penelitian yang digunakan dalam pengembangan sistem informasi
pengunjung RSUD Dr. Soedomo Trenggalek ini menggunakan metode SDLC (Systems
Development Life Cycle). Pemilihan metode ini dikarenakan metode ini memberikan cara
top down dan mengusulkan sebuah pendekatan perkembangan perangkat lunak yang
sistematik dan sekunsial yang dimulai pada tingkat dan kemajuan sistem pada seluruh
analisis, desain, kode, pengujian, dan pemeliharaan. Metode ini disusun pun bertingkat,
setiap tahap dalam model ini dilakukan berurutan, satu sebelum yang lainnya dan mudah
diaplikasikan.

2.5 Biaya Pengembangan Sistem Informasi

Biaya yang dibutuhkan dalam pengembangan sistem informasi ini antara lain:

1. Peralatan Penunjang

NO JUSTIFIKASI PEMAKAIAN HARGA

1. Laptop Rp. 7.000.000

2. Barcode Scanner Rp. 3.000.000

Jumlah Rp. 10.000.000

7
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

2. Biaya Habis Pakai

NO JUSTIFIKASI PEMAKAIAN HARGA

1. Domain Rp. 500.000

2. Hosting Rp. 2.500.000

Jumlah Rp. 3.000.000

3. Biaya Akomodasi

NO JUSTIFIKASI PEMAKAIAN HARGA

1. Bensin Rp. 500.000

Jumlah Rp. 500.000

4. Biaya Konsultan

NO JUSTIFIKASI PEMAKAIAN HARGA

1. Programmer Rp. 1.500.000

2. Analisis Rp. 500.000

3. Akomodasi Rp. 300.000

Jumlah Rp. 2.300.000

5. Biaya Lain-lain

NO JUSTIFIKASI PEMAKAIAN HARGA

1. Komunikasi Rp. 100.000

2. Kertas dan peralatan tulis Rp 200.000

Jumlah Rp. 300.000

2.6 Penilaian Kelayakan Proyek Sistem Informasi

8
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

Adapun penilaian Kelayakan Proyel Sistem Informasi antara lain:


1. Kelayakan Teknik
NO ITEM KETERANGAN
1. Ketersediaan teknologi di pasaran Ada
2. Kemudahan pengoperasian Ada
2. Kelayakan Operasi
NO ITEM KETERANGAN
1. Kemampuan personil Mampu
2. Kemampuan sistem menghasilkan informasi Baik
3 Efisiensi sistem Baik
4 Kemampuan pengendalian sistem Baik
3. Kelayakan Jadwal
NO ITEM KENDALA KETERANGAN
1. Waktu pengembangan sistem 20 Minggu 16 Minggu
2. Probabilitas Selesai 85%
4. Kelayakan Ekonomis
NO ITEM KENDALA KETERANGAN
1. Dana yang dikeluarkan Rp. 16.100.000 18 Minggu
2. Probabilitas Selesai 85%

3 Kebutuhan Sumber Daya Manusia


Dalam membangun dan mengembangkan sistem informasi tentu tidak dapat
dilakukan oleh satu orang saja, melainkan dilakukan oleh beberapa orang dengan
pembagian tugasnya masing-masing, dimana tugas dari masing-masing orang ini akan
bersinergi menjadi satu. Sistem informasi ini membutuhkan sumber daya manusia yaitu
pegawai, pengunjung, dan admin. Dimana sumber daya manusia yaitu pegawai dibutuhkan
untuk membantu menginputkan data pengunjung dalam sistem data base. Untuk sumber
daya pengunjung dibutuhkan dalam data pribadi yang nantinya akan dimasukkan ke dalam
sistem. Dan yang terakhir yaitu admin yang dibutuhkan dalam merekapitulasi pengunjung
yang masuk dan keluar dari rumah sakit RSUD Dr. Soedomo Trenggalek. Dan sumber daya
manusia lainnya yaitu sebagai analisis sistem dan programmer.

4 Kebutuhan Sumber Daya Perangkat Keras

9
Sistem Informasi Pengunjung Rumah Sakit RSUD Dr. Soedomo
Trenggalek

Dikarenakan sistem informasi yang dikembangkan tidak terlalu luas dan juga telah
tersedia di PC maupun Android, untuk proses pengolahan data baik dalam hal
memasukkan data dan lain sebagainya, tidak diperlukan PC tambahan atau PC dalam
jumlah yang banyak maupun perangkat keras lainnya yang menunjang sistem informasi ini
seperti barcode scanner dan lain sebagainya.

5 Jadwal Pelaksanaan
Adapun jadwal pelaksanaan pengembangan sistem informasi ini yaitu:
Bulan ke- Bulan ke-2 Bulan ke- Bulan ke- Bulan ke-
1 3 4 5
Kegiatan Minggu Minggu Minggu Minggu ke- Minggu
ke- ke- ke- ke-
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
Studi Literatur dan
Analisis sistem
Persiapan Alat dan
Bahan
Desain Sistem Web dan
Database
Pengerjaan Progam

Pemasangan dan
pengetesan progam
Impelementasi, Evaluasi
dan Penyempurnaan
Pembuatan Dokumen

10

Anda mungkin juga menyukai