Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA SUKABUMI

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS GEDONG PANJANG
Jl. RH. Didi Sukardi No. 224 Telp (0266) 211414 Sukabumi 43145
Email:pkm.gdp2016@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS GEDONG PANJANG
NO: 038 TAHUN 2017

TENTANG
PENDOKUMENTASIAN KEGIATAN PERBAIKAN KINERJA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,


KEPALA PUSKESMAS GEDONG PANJANG,

Menimbang : bahwa untuk menunjukkan kesinambungan proses perbaikan


kinerja dan merupakan sarana pembelajaran bagi
penanggungjawab upaya, pelaksana upaya, lintas upaya, dan lintas
sektor terkait;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan


2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan ;
3. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 46 Tahun 2014 tentang
Akreditasi Puskemas;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43
tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Minimum;
5. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 44 Tahun 2016 tentang
Pedoman Manajemen Puskesmas;

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS GEDONG PANJANG
TENTANG PENDOKUMENTASIAN KEGIATAN PERBAIKAN KINERJA.
Pertama : Dokumentasi adalah suatu pencatatan dan pelaporan tentang
kegiatan perbaikan kinerja mulai dari monitoring dan penilaian kinerja,
analisis kinerja, penyusunan rencana perbaikan, pelaksanaan perbaikan
dan evaluasi terhadap kegiatan perbaikan kinerja.
Kedua : Yang dimaksud pendokumentasian pada poin pertama adalah sebagai
berikut :
1. Tulisan yang berisi komunikasi tentang kenyataan yang esensial
untuk menjaga kemungkinan – kemungkinan yang bisa terjadi
untuk suatu periode tertentu.
2. Menyiapkan dan memelihara kejadian - kejadian yang
perhitungkan melalui lembaran catatan dokumen.
3. Membuat catatan pasien yang otentik tentang kebutuhan
pelayanan, mengidentifikasi masalah pasien, merencanakan,
menyelenggarakan dan mengevaluasi.
4. Memantau catatan profesional & data dari pasien. Kegiatan
pelayanan perkembangan pasien menjadi sehat atau sakit dan
hasil kegiatan pasien.
5. Melaksanakan kegiatan keperawatan, misalnya:
a. Pencegahan penyakit
b. Peningkatan kesehatan
c. Perawatan penurunan penderitaan.
Ketiga : Pendokumentasian kegiatan sebagai bukti nyata petugas dalam
melaksanakan pelayanan kesehatan di tingkat puskesmas.
Keempat : Keputusan ini berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat kekeliruan
maka keputusan ini akan dibetulkan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Sukabumi
Pada tanggal : 25 Januari 2017

Kepala UPT Puskesmas Gedong Panjang

SYARIFA NUR

Anda mungkin juga menyukai