Anda di halaman 1dari 4

1. Tentukan dimensi dan satuannya dalam SI untuk besaran-besaran turunan berikut .

a. Luas f. Gaya
b. Volume g. Tekanan
c. Massa Jenis h. Usaha
d. Kecepatan i. Daya
e. Percepatan
2. Hasil pengukuran panjang dan lebar suatu persegipanjang adalah 12,61 cm dan 5,2 cm.
Hitunglah keliling dan luas (nyatakan dalam angka penting)
3. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut menunjukkan hasil pengukuran diameter tabung menggunakan jangka


sorong. Berdasarkan gambar tersebut hasil yang benar adalah ….
4. Sebuah balok diukur ketebalannya dengan jangka sorong. Skala yang ditunjukkan dari
hasil pengukuran tampak pada gambar. Besarnya hasil pengukuran adalah :

5. Gambat berikut menampilkan hasil pengukuran mikrometer terhadap sebuah diameter


bola logam kecil , maka nilai yang ditunjukkan adalah ….
6. Bubu mengendarai sepeda ke arah utara dengan kecepataan 2m/s. Dari arah barat bertiup
angin sehingga sepeda mengalami penyimpangan sebesar 37°. Kecepatan sepeda saat
terpengaruh angin sebesar ….
7. Perahu menyeberangi sungai dengan kecepatan 10 m/s membentuk sudut 60° terhadap
arus sungai. diketahui kecepatan arus sungai 6 m/s. jika perahu sampai di seberang
setelah 1 menit. jarak tempuh perahu sepanjang ….
8. Perhatikan gambar dua vektor perpindahan benda di samping. jika setiap skala mewakili
1 meter resultan perpindahan benda sebesar …..

9. Kota A dan Kota B berjarak 120 km yang dihubungkan oleh jalan berupa garis lurus.
Mula-mula Mobil A berada di kota A dan Mobil B berada di kota B. Mobil A bergerak ke
kota B dengan kecepatan 40 km/jam dan Mobil B bergerak ke kota A dengan kecepatan 60
km/jam, kapan dan dimana posisi dua mobil akan berpapasan jika :
a. Mobil A dan Mobil B berangkat bersamaan pukul 08.00
b. Mobil A berangkat 7.30 dan mobil B berangkat jam 08.00
10. Benda A dijatuhkan dari ketinggian 100 m dan benda B dari ketinggian 200 m. Maka
perbandingan kecepatan benda A dan B saat mencapai tanah adalah .....
11. Dua buah bola A dan B masing-masing massanya 1 kg dan 1,5 kg, bola A dilempar ke atas
dengan kecepatan 20 m/s, dan satu sekon kemudian bola B dilempar ke atas dengan
kecepatan 25 m/s. ketinggian kedua bola saat bertemu adalah…
12. Sebuah bola yang ditendang dari sebuah panggung setinggi 1,2 m dengan kelajuan awal
10 m/s dan sudut elevasi θ = 30o terhadap horisontal sehingga membentuk gerak parabola.
Jarak mendatar l yang di tempuh bola ketika bola tersebut mengenai tanah adalah ….
13. Sebuah bola ditembakkan dari tanah ke udara. pada ketinggian 9,1 m komponen
kecepatan bola dalam arah x adalah 7,6 m/s dan dalam arah y adalah 6,1 m/s. Jika
percepatan gravitasi g = 9,8 m/s2, maka ketinggian maksimum yang dapat dicapai bola
kira-kira sama dengan ....
14. Seorang pemain ski melompat dengan sudut 37o dan kelajuan vo = 10 m/s, kemudian ia
mendarat dan menempuh jarak sejauh d pada bidang miring. Jika sudut kemiringan
bidang 37o, jarak d yang ditempuh adalah …. (asumsikan g = 10 m/s2 dan sin 37o = 0,6)

15. Sebuah pesawat terbang bergerak mendatar dengan kecepatan 200 m/s melepaskan bom
dari ketinggian 500 m. Jika bom jatuh di B dan g = 10 m/s2, maka jarak AB adalah ….

16. Sebuah peluru ditembakkan dengan sudut α. Jika jarak terjauh peluru sama dengan tinggi
maskimumnya, maka nilai tan α adalah ….
17. Seorang pemain basket melakukan pelemparan bola pada ketinggian 1,85 meter dengan
sudut elevasi 45o pada jarak nendatar 6 meter dari bidang vertikal ke keranjang pada
ketinggian 2,75 meter .berapakah kecepatan lemparan agar bola masuk ke dalam
keranjangbasket , jika g = 10 m/s2
18. Peluru A dan B ditembakkan dengan kecepatan awal sama, tetapi sudut elevasi berbeda.
Peluru A ditembakkan dengan sudut 30°, sedangkan peluru B ditembak dengan sudut 60°.
Perbandingan tinggi maksimum yang dicapai antara peluru A dan B adalah...
19. Posisi sebuah benda dinyatakan dengan persamaan r = {(15t√3)i + (15 t - 5t²)j} m setelah
benda bergerak selama 1,5 sekon, kelajuannya menjadi ….
20. Sebuah partikel bergerak lurus dengan persamaan kecepatan v = [5i + (2t - 1/3)j]. Jika
posisi partikel mula-mula di pusat koordinat maka perpindahan partikel selama 3 sekon
adalah ….
21. Perbandingan jarak terjauh dari dua buah peluru yang ditembakkan dengan sudut elevasi
30o dan 60o adalah ....
22. Jika sebuah roda katrol berputar 60 putaran tiap dua menit, maka frekuensi dan
kecepatan sudut roda adalah ….
a. Berapa periode dan frekuensi drum?
b. Berapa kelajuan anguler drum?
c. Jika diameter drum adalah 40 cm, berapakah kelajuan tangensial suatu titik di
permukaan drum?
23. Sebuah roda berputar dengan kelajuan linear 1,4 m/s. Jari-jari roda tersebut 7 cm. Waktu
yang dibutuhkan untuk menempuh satu putaran penuh yaitu ….
24. Drum mesin cuci berputar 1200 putaran dalam 1 menit.
25. Pada suatu saat kelajuan anguler sebuah keping CD yang berdiameter 12 cm adalah 314
rad/s.
a. Berapa frekuensi dan periodenya?
b. Tentukan kelajuan tangensial suatu titik yang berjarak 3 cm dan 6 cm dari pusat keping
CD.
26. Sebuah sepeda dikendarai pada kecepatan 8 m/s sepanjang lintasan melingkar yang
mempunyai radius 40 m. Jari-jari roda sepeda adalah 2/π m, tentukan;
a. kecepatan anguler sepeda,
b. kecepatan anguler roda sepeda
27. Dari keadaan diam, benda tegar melakukan gerak rotasi dengan percepatan sudut 15
rad/s2. Titik A berada pada benda tersebut, berjarak 10 cm dari sumbu putar. Tepat
setelah benda bergerak rotasi selama 0,4 sekon, A mengalami percepatan total sebesar ….
28. Tali melilit pada roda berjari-jari R =25 cm, seperti gambar. Jika suatu titik pada tali itu
(titik A) mempunyai kecepatan 5 m/s, maka kecepatan rotasi roda adalah ….

29. Untuk sistem roda seperti pada gambar di bawah, RA = 50 cm, RB = 20 cm, RC = 10 cm Jika
roda A memiliki kelajuan linier1 m/s maka kecepatan sudut roda C dalam rad/s adalah .…

30. Jika roda A berputar dengan kecepatan sudut 8 rad/s, kecepatan sudut roda B adalah . . . .

31. Perhatikan gambar di bawah. Jika roda III berputar dengan kecepatan sudut 30 rad/s,
maka kecepatan linier roda II adalah . . . m/s.

Anda mungkin juga menyukai