Anda di halaman 1dari 6

MATA KULIAH : FISIKA UMUM

NAMA : WARDATUL MAWADDAH TANJUNG


NIM : 4183111057
KELAS : MATEMATIKA REG DIK-D 2018
TUGAS 4 : KECEPATAN SUARA
DOSEN : Dr. ALKHAFI MAAS SIREGAR,M.Si

Gerak Lurus Beraturan (GLB) adalah suatu gerak lurus yang mempunyai
kecepatan konstan. Maka nilai percepatannya adalah a = 0. Gerakan GLB
berbentuk linear dan nilai kecepatannya adalah hasil bagi jarak dengan waktu
yang ditempuh.
Rumusnya: :

Dimana
 s = jarak yang ditempuh (m, km)
 v = kecepatan (km/jam, m/s)
 t = waktu tempuh (jam, sekon)

Kecepatan rata-rata adalah perubahan posisi (perpindahan) yang ditempuh


oleh benda tiap satuan waktu.
Rumusnya:
jarak tempuh
keceptan rata − rata =
waktu tempuh
Δs
v=
Δt
s2 − s1
v=
t 2 − t1
1. Tentukan besarnya kecepatan dan percepatan gerak benda dari grafik berikut

Jawab: :
Δs
v=
Δt
s2 − s1
v=
t 2 − t1
30 − 10
v=
12 − 0
20
v=
12
v = 1,67 m/s
Karena kecepatannya konstan, maka percepatannya adalah a = 0

2. Jarak dari Binjai 22 km. Debby berangkat dari medan pukul 07.30 dengan
kecepatan 36 km/jam, sementara Ria berangkat pukul 07.45 dengan
kecepatan yang sama. Kapan dan dimana mereka akan bertemu?
Jawab:

Medan Binjai
22 km
Debby Ria
07.30 07.45
1
Selisih waktu mereka adalah 15 menit atau 4 jam

s=v.t
1
s = 36 .
4
s = 9 km
Dalam waktu 15 menit debby sudah menempuh jarak 9 km
22 – 9 = 13 km
Karena kecepatannya konstan, maka Debby dan Ria akan berjumpa pada jarak
13
km atau 6,5 km dari titik Debby sekarang
2

Pada waktu:
s
t=
v
6,5
t=
36
13
t=
72
13
t= x 60
72
t = 10,8 menit
Jadi, mereka akan bertemu pada jarak 9 + 6,5 = 15,5 km dari titik awal Debby
pada waktu 15 + 10,8 = 26 menit atau pukul 07.56 WIB

3. Ada yang disebut kecepatan suara. Kecepatan suara itu 340 m/s. Konversikan
kedalam km/jam!
Jawab:
m
vsuara = 340
s
1
km
= 340 ( 1000
1 )
jam
3600

3600
= 340 1000

= 34 x 36
= 1224 km/jam
4. Kecepatan suara
Kecepatan suara adalah jarak tempuh gelombang suara saat berpropagasi
melalui medium elastis persatuan waktu. Dalam fisika biasanya disebut cepat
rambat bunyi. Bunyi memiliki nilai cepat rambat yang berbeda disetiap medium
(media atau perantara).
Suara atau bunyi merupakan salah satu jenis gelombang mekanik, yang
artinya dalam perambatannya harus melewati sebuah medium salah satunya
seperti udara. Umumnya, gelombang suara merambat paling cepat melalui
padatan, diikuti oleh cairan, dan kemudian oleh gas. Pada suhu udara 15 derajat
selsius bunyi dapat merambat di udara bebas pada kecepatan 340 meter per detik.
Rumus cepat rambat bunyi adalah v = s/t yaitu jarak tempuh dibagi waktu tempuh.
Suhu udara yang lebih panas atau lebih dingin memengaruhi kecepatan bunyi di
udara. Semakin rendah suhu udara makan cepat rambat bunyi semakin cepat
karena partikel udara lebih banyak. Kecepatan suara ditentukan oleh kepadatan
dan kompresibilitas media yang dilaluinya. Makin padat maka makin cepat
kecepatan suaranya.
Bunyi tidak dapat terdengar pada ruang hampa udara karena bunyi
membutuhkan zat perantara untuk menghantarkan bunyi baik zat padat, cair
maupun gas.

a) Kecepatan suara pada udara


Pada udara kering suhu 20 °C (68 °F), kecepatan suara adalah 343,2
meter per detik. Kecepatan ini sama dengan 1.126 kaki/detik atau 1.236
km/jam atau768 mil/jam atau 667 knot. Dengan kecepepatan ini, suara dapat
menempuh jarak 1 kilometer dalam waktu 2,915 detik atau menempuh jarak 1
mil dalam waktu 4,689 detik.
Kecepatan suara dalam medium gas ideal hanya bergantung pada
temperatur dan komposisi medium tersebut. Kecepatan suara sedikit
dipengaruhi frekuensi dan tekanan pada udara biasa, sedikit berbeda dari sifat
ideal.

b) Kecepatan suara pada air laut


Kecepatan suara dalam air laut merupakan variabel oseanografik yang
menentukan pola pemancaran suara di dalam medium. Kecepatan suara
bervariasi terhadap kedalaman, musim, posisi geografis dan waktu pada
lokasi tertentu. Di dalam air laut, kecepatan gelombang suara mendekati
1.500 m/detik (umumnya berkisar 1.450 m/detik sampai dengan 1.550
m/detik, tergantung suhu, salinitas, dan tekanan).

c) Kecepatan suara bergantung pada medium


Kecepatan suara merujuk pada kecepatan gelombang suara di udara.
Sebenarnya kecepatan suara berbeda-beda bergantung pada mediumnya.
Gelombang suara bergerak lebih lambat pada medium gas, lebih cepat pada
medium cair, dan lebih cepat lagi pada medium padat. Contohnya suara
bergerak dengan kecepatan 343,3 meter/detik dalam udara, 1.484 meter
perdetik dalam air, dan 5.120 meter dalam besi. Dalam bahan yang luar biasa
keras seperti intan, suara bergerak pada kecepatan 12.000 meter/detik yaitu
kisaran kecepatan maksimum suara pada kondisi normal.
Tabel 1. Kecepatan suara bergantung pada medium

Medium Cepat Rambat Bunyi

Karet 60 m/s
Udara pada suhu 40oC 355 m/s
Udara pada suhu 20oC 343 m/s
Timah 1210 m/s
Emas 3240 m/s
Gelas/Kaca 4540 m/s
Tembaga 4600 m/s
Aluminium 6320 m/s
(Ahmad Adifani, 2015)
DAFTAR PUSTAKA

Blogspot, Ajengsanisani. 2012. Kecepatan Suara di Laut. [online].


(http://ajengsanisani.blogspot.com/2012/10/kecepatan-suara.html, diakses
tanggal 6 Oktober 2018).
Fismath.com. 2015. Rumus kecepatan rata-rata dan Kelajuan rata-rata.
[online]. (http://fismath.com/rumus-kecepatan-rata-rata-dan-kelajuan-rata-
rata/, diakses tanggal 6 Oktober 2018).
Tipsdantrikmembuat.com. 2015. pengertian kecepatan suara. [online].
(http://www.tipsdantrikmembuat.com/2015/12/pengertian-kecepatan-
suara.html, diakses tanggal 6 Oktober 2018).
Ukurandansatuan.com. 2016. Berapa Kecepatan Suara?. [online].
(http://ukurandansatuan.com/berapa-kecepatan-suara.html/, diakses tanggal 6
Oktober 2018).
Wordpress.com, Kphmph. 2012. Cara mengukur jarak tempuh, waktu
tempuh, dan kecepatan rata-rata kendaraan. [online].
(https://kphmph.wordpress.com/2012/10/27/cara-mengukur-jarak-tempuh-
waktu-tempuh-dan-kecepatan-rata-rata-kendaraan-bermotor-motor-mobil-
dengan-rumus-fisika-kinematika-gerak-lurus-beraturan/, diakses tanggal 6
Oktober 2018).

Anda mungkin juga menyukai