Anda di halaman 1dari 3

1.

DEFINISI ASAM URAT


Penyakit Asam urat (Gout) adalah penyakit sendi yang terjadi akibat kadar asam urat
yang terlalu tinggi di dalam darah. Normalnya asam urat seharusnya dikeluarkan oleh tubuh,
namun dalam kondisi tertentu, tubuh dapat menghasilkan asam urat berlebih atau mengalami
gangguan pengeluaran asam urat, sehingga menyebabkan asam urat menumpuk dalam tubuh.
Asam urat kemudian akan membentuk Kristal di sendi sehingga dapa menyebabkan rasa nyeri di
sendi (Ika, 2010).
Penyakit Asam urat adalah penyakit radang sendi yang disebabkan oleh pengendapan
Kristal-kristal asam urat pada sendi dan jaringan tertentu. Penyakit ini biasanya ditandai dengan
kadar asam urat yang tinggi di dalam darah. (Lingga, 2012)
Asam urat adalah penyakit yang disebabkan oleh pengendapan asam urat ke sendi. Jika
kadar asam urat dalam darah melebihi normal (tinggi) maka asam urat akan mengendap di
beberapa bagian tubuh khususnya sendi. Sendi-sendi yang biasa terserang asam urat adalah
sendi-sendi seperti jempol kaki , pangkal jari kaki, pergelangan kaki, lutut, tangan siku bahu dan
lain lain (Nyoman, 2009)
Asam urat adalah penyakit yang diakibatkan oleh tingginya kadar asam urat didalam
darah. Penyakit ini biasanya ditandai oleh gangguan linu-linu terutama di daerah persendian
tulang. Tidak jarang timbul rasa nyeri rasa nyeri diakibatkan oleh adanya radang pada
persendian. Radang send tersebut disebabkan oleh penumpukan Kristal di area persendian
(Yenrina dan Krisnatuti, 2008)
2. PENYEBAB ASAM URAT
a. Konsumsi Makanan dan Minuman
- Sayur tertentu seperti kembang kol, bayam jamur mengandung purin yang lebih
tinggi dibanding sayuran jenis lain, sehingga perlu diperhatikan seberapa banyak
konsumsi sayuran ini (Misnadiarly,2007 ; Utami, 2009)
- Terlalu banyak konsumsi daging hewan dan makanan laut juga dapat meningkatkan
kadar asam urat dalam darah. Jeroan, daging, kerang, udang , kepiting merupakan
contoh bahan makanan yang mengandung purin yang tinggi. Jika dikonsumsi
sembarangan, resiko penyakit asam urat menjadi lebih besar (Misnadiarly,2007 ;
Utami, 2009)
- Alkohol dapat memicu produksi asam urat yang lebih tinggi dan juga membuat ginjal
bekerja keras untuk membuang asam urat tersebut (Utami, 2009)
- Minuman bersoda cenderung mengandung gula tambahan yang bisa memicu
produksi asam urat lebih banyak. Jika terus terjadi, asam urat dapat menumpuk,
mengkristal dan menyebabkan peradangan sendi
b. Konsumsi obat tertentu
Obat-obatan tertentu menyebabkan kemampuan ginjal untuk membuang asam urat
berkurang misalnya pirazinamid (obat tbc), obat salisilat, dan diuretic (Misnadiarly, 2007)
c. Kondisi medis tertentu
Penyakit seperti hipertensi, penyakit kardiovaskular, diabetes melitus penyakit metabolic
lainnya cenderung mengalami peningkatan asam urat didalam darah karena terjadinya
penurunan kerja ginjal sehingga pengeluaran asam urat berkurang (Jin et al, 2012)
3. TANDA GEJALA ASAM URAT
Tanda – tanda yang khas pada asam urat (Gout):
a. Nyeri pada satu atau beberapa sendi pada malam hari , makin lama makin memburuk
b. Pada sendi yang bengkak akan terlihat kemerahan hingga keunguan, kencang, licin, hangat,
dan akan terasa sakit meskipun hanya tersentuh sedikit
c. Demam menggigil tidak enak badan
d. Kadar asam urat dalam darah tinggi
(Ika, 2010).

DAFTAR PUSTAKA

Ika, Puspitasari. 2010. Jadi Dokter untuk Diri Sendiri. Yogyakarta: penerbit B first

Jin M, Yang F, Yang I, Yin Y, Luo JJ, Wang H, Yang XF. 2012. Uric Acid, Hyperuricemia and Vascular
Diseases. Front Biosci. 17: 656–669.

Lingga, lanny. 2012. Bebas penyakit asam urat tanpa obat. Jakarta: agro media pustaka

Misnadiarly. 2007. Rematik: Asam Urat, Hiperurisemia, arthritis gout. Jakarta:Pustaka obor Populer

Nyoman, Kertia. 2009. Asam Urat. Yogyakarta: B first


Utami, Prapti. 2009. Solusi Sehat mengatasi Asam Urat dan Rematik. Jakarta: Agro Media

Yenrina, Rina, & Krisnatuti,Diah, MS. 2008. Diet Sehat untuk Penderita Asam Urat. Penebar Swadaya

Anda mungkin juga menyukai