Anda di halaman 1dari 8

PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Dalam kehidupan manusia tanah dan air adalah dua unsur yang tidak dapat dipisahkan
sebab kedua unsur tersebut yang paling mendominasi keadaan di bumi. Tanah dan air
berperan penting dalam kehidupan makhluk hidup dalam menjalankan aktivitas mereka setiap
harinya. Keadaan tanah dan air harus tetap terjaga keberlangsungannya sebab jika kondisi
tanah dan air tercemar ataupun berkurang fungsinya maka dapat mengancam kehidupan yang
ada dibumi baik itu manusia, hewan dan juga tumbuhan yang hidupnya sangat bergantung
dengan tanah dan air.

Masih banyak diantara kita yang sudah sering melihat serta memanfaatkan tanah dan air
dalam kehidupan sehari-hari baik itu untuk tanah pertanian dan perkebunan, tanah untuk
membangun permukiman masyarakat , air untuk minum, mencuci dan lain sebagainya.
Tanah adalah suatu benda fisis yang berdimensi tiga terdiri dari panjang, lebar, dan dalam
yang merupakan bagian paling atas dari kulit bumi. Tanah bagian kerak bumi yang tersusun
dari mineral dan bahan organic yang dibutuhkan oleh Tumbuh-tumbuhan. Tanah merupakan
media yang sangat penting bagi tumbuhan untuk tetap hidup, namun tanah bukan satu-
satunya media tanam bagi tumbuhan.

Air merupakan kebutuhan hidup yang sangat vital bagi kehidupan manusiadan makhluk
hidup lainnya.dapat dikatakan air merupakan sumber daya yang terbatas. Selama ini
kebutuhan manusia akan air sangatlah besar. Jika kita melihat dari segi penggunaan, maka air
tidak pernah lepas dari segala aspek kehidupan manusia.Mulai dari hal kecil, seperti air
minum untuk melepas dahaga hingga kincir air yang dimanfaatkan sebagai penghasil energy
listrik.Dari segi keberadaannya pun ada bermacam-macam jenis air.

Di bumi ini hampir 71 persen permukaanya merupakan wilayah perairan. Termasuk


negara Indonesia yang merupakan Negara kepulauan. Yang berarti ketersediaan air untuk
manusia sangat berlimpah. akan tetapi konsumsi air meningkat dua kali lipat dalam kurun
waktu 50 tahun terakhir. Persediaannya pun sudah sampai pada tahap yang kritis, bukan
hanya di Indonesia tetapi masyarakat dunia pun sedang menghadapi persoalan yang sama.
Penurunan kualitas dan persediaan air akibat tercemar limbah industri, limbah rumah tangga,
dan limbah lain. Disamping disebabkan oleh perubahan musim dar imusim hujan ke musim
kemarau dan efek global warming atau pemanasan global, ketidaktahuan sebagian besar
manusia akan hakikat keberadaan air, cara pemakaians air yang benar, dan berbagai manfaat
air menyebabkan masyarakat sering membuang-buang air dan menggunakannya secara tidak
bertanggung jawab.

B. Pengertian Tanah dan Air

a) Pengertian Tanah
Pengertian memiliki banyak makna atau arti baik itu secara umum maupun menurut
beberapa ahli. Tanah merupakan lapisan kulit bumi yang tipis terletak di bagian paling atas
permukaan bumi. Material yang tidak padat, sebagai media dan sarana produksi untuk
menumbuhkan berbagai tanaman.
Tanah sangat penting peranannya bagi semua kehidupan di bumi karena tanah
mendukung kehidupan tumbuhan dengan menyediakan hara dan air sekaligus sebagai
penopang akar. Struktur tanah yang berongga-rongga juga menjadi tempat yang baik bagi
akar untuk bernafas dan tumbuh. Tanah juga menjadi habitat hidup berbagai mahklik hidup
seperti Manusia, mikroorganisme, dan juga Bagi sebagian besar hewan darat, tanah menjadi
lahan untuk hidup dan bergerak.
Menurut Bambang Siswanto (2011). Tanah didefinisikan sebagai massa yang berada di
permukaan Bumi, didalamnya terdapat bahan-bahan koloid organic, bahan-bahan mineral,
sisa-sisa tumbuhan-tumbuhan dan hewan yang telah mati, udara tanah dan air tanah dalam
jumlah berbeda-beda dari suatu tanah ke tanah pingin ke orang lain.
E. Saifudin Sarief (2006) tanah adalah benda alami yang terdapat di permukaan bumi
yang tersusun dari bahn-bahan mineral sebagai hasil pelapukkan batuan dan bahan organik
(pelapukkan sisa tumbuhan dan hewan), yang merupakan medium pertubuhan tanaman
dengan sifat-sifat tertentu yang terjadi akibat gabungan dari faktor-faktor alami, iklim, bahan
induk, jasad hidup, bentuk wilayah dan lamanya waktu pembentukkan

Secara umum tanah (dengan bahan induk mineral) tersusun atas 50% bahan padatan
(45% bahan mineral dan 5% bahan organik), 25% air dan 25% udara. Sedangkan pada tanah
organik (misalnya gambut), bahan padatan tersebut terdiri atas 5 % bahan organik dan 45%
bahan mineral). Bahan organik dalam tanah terdiri atas mikroorganisme 10 %, akar 10% dan
humat 80 %, meskipun jumlahnya sedikit namun memiliki fungsi sangat penting
Komponen Mineral Tanah Mineral tanah tersusun dari tiga komponen, yaitu: pasir
(sand), debu (silt) dan lempung (clay). Ketiga komponen tersebut dibedakan berdasarkan
ukurannya yang berbeda. Partikel pasir berukuran antara 200 mikrometer sampai dengan
2.000 mikrometer. Partikel debu berukuran antara 2 mikrometer sampai dengan kurang dari
200 mikrometer. Partikel lempung berukuran kurang dari 2 mikrometer.
Dari beberapa pegertian tersebut dapat diketahui bahwa tanah merupakan salah satu
komponen yang terpenting yang ada di bumi, banyak hal yang bisa kita manfaatkan dari
tanah. Namun pada saat ini banyak tanah yang sudah tercemar baik rusak karna terkena
bahan – bahan kimia dan juga maraknya penebangan hutan, sehingga dapat mengurangi
tingkat suburan tanah tersebut karena berkurangnya kadar air yang ada didalamnya.
Makhluk hidup seperti manusia wajib memiliki tanah, hal tersebut dikarenakan tanah
tersebut akan di gunakan untuk membangun tempat tinggal manusia. Sehingga membuat
permukiman semakin padat karena lahan yang ada semakin menyempit. Jadi banyak hal yang
bisa kita dapatkan dari tanah.

Fungsi Tanah:
a. Produksi biomassa : tempat tumbuh dan berkembangnya perakaran, sumber hara dan
zat pendukung pertumbuhan.

b. Penyaringan, penyangga dan pengubah antara atmosfer, air tanah dan akar tanaman

c. Habitat biologi dan konservasi genetik

d. Sebagai ruang infra-struktur untuk teknik, industri dan sosial ekonomi serta
pembangunannnya

b) Pengertian Air

Air adalah senyawa yang penting bagi semua bentuk kehidupan di bumi,.Air menutupi
hampir 71% permukaan bumi.Terdapat 1,4triliun kilometer kubik (330 juta mil³) tersedia di
Bumi. Air sebagian besar terdapat di laut (air asin) danpa dalapisan-lapisanes (di kutub dan
puncak-puncak gunung), akan tetapi juga dapat hadir sebagai awan, hujan, sungai, muka air
tawar, danau, uap air, dan lautan es. Air dalam obyek-obyek tersebut bergerak mengikuti
suatu siklus air, yaitu: melalui penguapan, hujan, danaliran air di atas permukaan tanah
(runoff, meliputi mata air, sungai, muara) menujulaut. Air bersih penting bagi kehidupan
manusia.
Menurut Eko Budi Kuncoro : Air merupakan suatu senyawa kimia sederhana yang terdiri
atas 2 atom hidrogen (H) dan 1 atom Oksigen (O). Air mempunyai ikatan Hidrogen yang
cenderung bersatu padu untuk menentang kekuatan dari luar yang akan memecahkan ikatan-
ikatan ini. Menurut Bambang Agus Murtidjo: Air merupakan substansi yang mempunya
ikeistimewaan sebagai penghantar panas yang sangat baik, sehingga air di dalam tubuh lebih
penting dari makanan.
Dari pengertian air baik secara umum maupun menurut para ahli dapat disimpulkan
bahwa air merupakan komponen yang paling besar yang ada di permukaan bumi dan terdiri
dari beberapa unsur baik unsur hidrogen maupun oksigen, air juga meiliki peran yang begitu
besar untuk kehidupan makhluk hidup yang ada di bumi.
Pada saat sekarang ini sudah banyak air yang tercemar baik itu tercemar oleh limbah –
limbah pabrik maupun oleh limbah rumah tangga. Namun limbah yang paling besar
mencemari air yaitu limbah yang dari sampah plastik, tekstur plastik yang tidak mudah
hancur maka plastik tidak akan larut didalam air, hal tersebutlah penyebab paling utama
terhadap tercemarnya air laut karena banyak sampah yang tergenang didalam air laut
sehingga dapat membahayakan habitat ataupun biota – biota laut yang ada didalamnya,
bahkan tidak jarang banyak hewan laut yang mati karena memakan sampah plastik. Dari hal
– hal tersebutlah kita harus senatiasa menjaga keberlangsungan air yang ada di bumi agar air
dapat tetap terjaga kelestarian dan keberadaannya, maka dari itu ini merupa tugas kita
bersama untuk menjaganya.

Sifat-Sifat Air

Air merupakan zat esensial bagi kehidupan. Adapun sifat-sifat yang dimiliki oleh air yaitu:

 Air Dengan rumus kimia H2O adalah benda tak berbau, tak berwarna dan tak berasa.
 Air mengalir daritempat yang tinggi menuju permukaan rendah.
 Air memberi tekanan.
 Bentuk Permukaan air selalu tenang dan datar.
 Melarutkan benda tertentu.
 Berubah bentuk sesuai pada tempatnya.
 Air mempunyai berat.
 Air dapat berubah wujud.

DAFTAR PUSTAKA
Sudjoko, dkk.2010.Pendidikan Lingkungan Hidup.Jakarta:Universitas Terbuka.

Buku “Ilmu Tanah Jilid III (Tanah, pembentukannya, susunannya, dan pembagiannya)” oleh
M. Wicaksoni Wirjodihardj

Buku “Konservasi Tanah dan Air” oleh Sitanala Arsyad, 2006

Hardjowigeno Sarwono, Prof Dr. Ir. H. M.Sc. 2010. Ilmu Tanah. Jakarta : CV. Akademika
Pressindo.
Buku “Dasar-Dasar Kimia Tanah Pertanian I” oleh Bambang Siswanto, Jurusan Tanah
Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang, 2011

Buku “Pertanahan Dalam Era Pembangunan di Indonesia” (Departemen Penerangan RI,


Jakarta, 1982, Hal.13-14).

Buku “Dasar-Dasar Ilmu Tanah” oleh Henry D. Foth, penerbit Gadjah Mada University
Press, 1998

Ir. Bachtiar Effendi Hasibuan. Ilmu Tanah. Diktat Fakultas Pertanian UISU. Medan.

4. Sumber Air di Alam


 Laut

Adalah kumpulan air asin yang luas dan beruhbungan dengan samudra. Air di laut merupakan
campuran dari 96,5% air murnidan 3,5% material lainnya seperti garam-garaman, gas-gas
terlarut, bahan-bahan oragik dan partikel-partikel tak terlarut. Sifat-sifat fisis utama air
alutditentukan oleh 96,5% air murni. Laut merupakan stok air terbesar di alam.

 Danau

Danau adalah salah satu bentuk ekosistem yang menempati daerah yang relatif kecil pada
permukaan bumi dibandingkan dengan habitat laut dan daratan.

Fungsi danau :

1. Sumber plasma nutfah yang berpotensi sebagai penyumbang bahan genetik.

2. Tempat berlangsungnya siklus hidup jenis flora/fauna yang penting.

3. Sumber air yang dapat langsung digunakan.

4. Penghasil energi melalui PLTA.

5. Tempat penyimpanan kelebihan air yang berasal dari air hujan dsb.

 Sungai

Setiap tetes air hujan yang jatuh ketanah merupakan pukulan-pukulan kecil ke tanah. Pukulan
air ini memecahka tanah yang lunak sampai batu yang keras. Partikel pcahan itu kemudian
mengalir menjadi lumpur, dan lumpur enutupi pori-pori tanah sehingga menghalangi air
hujan yang akan meresap kedalam tanah. Dengan demikian semakin banyak air yang
mengalir di permukaan tanah.

Aliran permukaan tanah ini kemudian membawa batu dari bongkahan lainnya, yang akan
semakin meperkuat gerusan pada tanah. Gerusan ini menjadi alur kecil kemudian membentuk
parit kecil lalu menjadi anak sungai. Dan kumpulan anak sungai akan menjadi sungai.

 Air bawah Tanah

Lebih dari 98% dari semua air didaratan tersembunyi di bawah permukaan tanah dalam pori-
pori batuan dan bahan-bahan butiran. Sisanya 2% terlihat sebagai air disungai, dana, dan
reservoir.

 Air di atmosfer

Air terdapat sampai pada ketinggian 12.000 hingga 14.000 meter, dalam jumlah yang
kisarannya mulai dari nol diatas beberapa gunung serta gurun sampai 4% diatas samudra dan
laut..bila seluruh uap berkondensasi atau mngembun menjadi cairan maka seluruh permukaan
bumi akan tertutup dengan curah hujan kira-kira sebanyak 2,5 cm. Air di amosfer dalam tiga
bentuk yaitu dalam bentuk uap yang tak kasat mata, dalam bentuk butir cairan dan hablur es.
5. Siklus Hidrologi

Siklus Hidrologi adalah sirkulasi air yang tidak pernah berhenti dari atmosfir ke bumi dan
kembali ke atmosfir melalui kondensasi, presivitasi, evaporasi, dan transpirasi. Matahari
sebagai sumber energi merupakan motor pengggerak utama terjadinya siklus hidrologi.

 Evaporasi/Transpirasi

Air yang ada dilaut, di daratan, disungai ditanaman dan sebgainya kemudian akan menguap
ke angkasa (atmosfer) dan kemudian aka menjadi awan. Pada keadaan jenuh uap air (awan)
itu akan menjadi bintik-bintik air yang selanjutnya akan turun (precipitation) dalam bentuk
hujan, salju, es. Ketika air dipanaskan oleh sinar matahari, permukaan molekul-molekul air
memiliki cukup energi untukmelepaskan ikatan olekul air tersebut kemudian terlepas dan
mengembang sebagai uap air ang tidak terlihat di atmosfir.proses semuanya itu disebut
evapotranspirasi. Setiap harinya tanaman akan melepaskan air 5 samapi 10 kali ebanyak air
yang dapat ditahan.

 Infiltrasi/ Perlokasi ke Dalam Tanah

Air bergerak kedalam tanah melalui celah-celah dan pori-pori tanah dan batuan menuju muka
air tanah. Air dapat bergerak akibat aksi kapiler atau air dapat bergerak secara vertikal atau
horizontal di bawah permukaan tanah hingga air tersebut memasuki kembali sistem air
permukaan.

 Air Permukaan

Air bergerak diatas permukaan tanah dekat dengan aliran utama dan danau, makin landai
lahan dan makin sedikit pori-pori tanah maka aliran permukaan semakin besar. Alira
permkaan tanah dapat dilihat biasanya pada daerah urban. Sungai-sungai bergabung satu
sama lain dan membentuk sungai utama yan membawa seluruh air permukaan di sekitar
daerah aliran sungai menuju laut.

6. Manfaat Air Bagi Kehidupan

1. Bidang kesehatan

 Memperbaiki kemampuan dan daya tahan tubuh

Karena air dapat menaikkan simpanan glycogen, suatu bentuk dari karbohidrat yang
tersimpan dalam otot dan digunakan sebagai energi saat Anda bekerja.

 Tahan lapar

Dapat memanfaatkan efek rasa kenyang dari minum air untuk mencegah makan berlebihan.

 Mengurangi resiko terhadap beberapa macam penyakit


Para peneliti saat ini meyakini bahwa air dapat berperan aktif dalam mengurangi
resiko terhadap beberapa penyakit seperti: batu ginjal, kanker saluran kencing, kanker
kandung kemih, dan kanker usus besar (colon). Minum cukup air dapat pula
menghindari sembelit.

 Melawan masuk angin atau pilek

Antibodi dalam lendir yang melapisi kerongkongan akan melemah apabila dehidrasi
(kekurangan air). Air juga dapat berfungsi sebagai ekspektoran yang efektif untuk
mengurangi batuk.

 Sedangkan Fungsi Air yang utama adalah :

Membentuk sel-sel baru, memelihara dan mengganti sel-sel yang rusak.Melarutkan dan
membawa nutrisi-nutrisi, oksigen dan hormon ke seluruh sel tubuh yang
membutuhkan.Melarutkan dan mengeluarkan sampah-sampah dan racun dari dalam tubuh
kita. Katalisator dalam metabolisme tubuh.Pelumas bagi sendi-sendi.Menstabilkan suhu
tubuh. Meredam benturan bagi organ vital.

1. Bidang pertanian

 Memberi pengairan pada sawah atau ladang.

 Penyuplai cairan tumbuhan-tumbuhan.

3. Bidang industri

 Digunakan sebagai bahan baku suatu perindustrian.

4. Bidang pariwisata

 Pantai, laut, dan danau banyak yang dijadikan obyek wisata

1. Rumah tangga

 Air digunakan untuk MCK.

 Digunakan untuk dikonsumsi.

 Untuk mencuci baju, piring, dll

1. Penghasil energi listrik

 Pembangunan kincir air yang memanfaatkan pergerakan aliran air untuk


menggerakkan turbin, sehingga dapat menghasilkan energi listrik sebagai energi
alternatif selain nuklir yang biasa digunakan masyarakat selama ini

Anda mungkin juga menyukai