Anda di halaman 1dari 5

Nama : ............................................

Kelas / No : ............................................
Hari/Tgl : ............................................

A. Kompetensi Dasar PPKn


3.3 Menelaah keberagaman sosial, budaya,dan ekonomi masyarakat.
4.3 Mengampanyekan manfaat keanekaragaman sosial, budaya,dan ekonomi.
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang paling benar!
1. Keberagaman ekonomi menyebabkan terjadinya ….
a. Perselisihan antar suku c. Pertukaran sumber daya alam
b. Pertentangan antar bangsa d. Kesenjangan social
2. Perhatikan sikap berikut:
(1) Toleransi (3) Menghargai
(2) Besar hati (4) Sabar
Sikap yang dibutuhkan dalam menghadapi keberagaman ekonomi di lingkungan masyarakat
ditunjukkan pada nomor …
a. (1) dan (2) c. (3) dan (4)
b. (2) dan (3) d. (1) dan (3)
3. Usaha yang cocok di sekitar tempat wisata adalah ….
a. Toko Sembako c. Toko sovenir
b. Fotocopy d. Toko pupuk
4. Salah satu keberagaman ekonomi yang ada di pedesaan adalah dalam bidang ….
a. Perindustrian c. Pertanian
b. Peternakan d. Perdagangan
5. Kegiatan ekonomi yang menghasilkan barang yaitu ….
a. Usaha angkutan c. Usaha pelayanan kesehatan
b. Usaha tukang cukur d. Usaha makanan
6. Keberagaman jenis usaha ekonomi menimbulkan keragaman sosial dalam masyarakat.
Keuntungan dari kondisi ini yaitu ….
a. Meningkatnya kesejahteraan golongan
b. Semakin menurunnya rasa persatuan dan kesatuan warga
c. Timbulnya rasa tak mau peduli terhadap sesame
d. Tumbuhnya sikap saling menghargai sesame warga
7. Jenis usaha yang banyak ditemukan di masyarakat adalah ….
a. Mall c. Toko alat tulis
b. Took sembako d. Warteg
II. Isilah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!
8. Di sekolah yang menyediakan berbagai jenis makanan dan minuman yang sesuai kebutuhan
siswa adalah ….
9. Menghargai keberagaman usaha di sekitar masyarakat merupakan sikap….
III. Kerjakan soal di bawah ini dengan jawaban yang benar!
10. Apa yang menjadi faktor berkembangnya suatu usaha ? jelaskan !

B. Kompetensi Dasar Bahasa Indonesia


3.6 Mencermati petunjuk dari isi teks formulir ( pendaftaran ,kartu anggota,pengiriman Uang
melalui bank /kantor pos, daftar riwayat hidup, dsb)
4.6 Mengisi teks formulir ( pendaftaran,kartu anggota ,pengiriman uang melalui bank/ Kantor pos,
daftar riwayat hidup,dsb)
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang paling benar!
1. Formulir yang berisi tentang data diri seseorang secara lengkap disebut ….
a. Daftar riwayat hidup c. Wesel pos
b. Kartu pos d. Kartu undangan
2. Ketentuan mengisi formulir adalah dengan keterangan yang ….
a. Sebenar-benarnya c. Terlihat bagus
b. Palsu d. Sesuai dengan punya teman
3. Daftar riwayat hidup yang disusun dalam bentuk cerita disebut juga dengan daftar riwayat
hidup ….
a. Narasi c. Formulir
b. Khayalan d. Improvisasi
4. Biasanaya daftar riwayat hidup digunakan untuk menyertai surat ….
a. Izin c. Keterangan
b. Lamaran pekerjaan d. Keputusan
5. Kalimat penutup pada daftar riwayat hidup berikut yang benar adalah ….
a. Daftar riwayat hidup ini saya buat sudah benar sekali.
b. Daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.
c. Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan ikhlas
d. Demikian sebenarnya saya buat daftar riwayat hidup ini.
6. Pengisian formulir Ujian Nasional menggunakan ….
a. Bolpoin c. Krayon
b. Cat air d. Pensil
7. Rina mengisi formulir lomba menyanyi, formulir adalah ….
a. Surat keterangan c. Lembar jawab
b. Lembar isian d. Data penting
II. Isilah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!
8. Wesel pos biasanya dibeli di …..
9. Lembar isian yang digunakan untuk mendaftarkan suatu kegiatan disebut ….
III. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan jawaban yang benar!
10. Lengkapilah daftar riwayat hidup berdasarkan narasi dibawah ini !
Deni ingin melamar pekerjaan di salah satu instansi.Dia dilahirkan pada 18 Nopember 25 tahun
yang lalu di Surabaya ,berdasarkan KTP ia bertempat tinggal di jalan Kapas Raya IV,Semarang
dengan nama Deni Putra Dewangga,berjenis kelamin laki-laki ,Deni dilahirkan dalam
lingkungan keluarga muslim.

C. Kompetensi Dasar IPA


3.5 Mengidentifikasi sifat- sifat magnet dalam kehidupan sehari-hari.
4.5 Membuat laporan hasil percobaan tentang sifat-sifat magnet dan penerapannya dalam ke
hidupan sehari-hari.
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang paling benar!
1. Benda yang ditarik kuat oleh magnet disebut benda …..
a. Magnetik c. Feromagnetik
b. Paramagnetik d. Diamagnetik
2. Batu adalah salah satu bahan yang termasuk ke dalam jenis ….
a. Non magnetik c. Feromagnetik
b. Diamagnetik d. Paramagnetik
3. Perhatikan benda-benda berikut!
(1) Timah
(2) Kayu
(3) Bismutik
(4) Kertas
(5) Besi
Benda- benda yang termasuk diamagnetik adalah benda nomor….
a. (1), (2), dan (5) c. (1), (2), (4), dan (5)
b. (1), (3), dan (5) d. (2) dan (4)
4. Apabila dua kutub magnet yang sama saling didekatkan akan ….
a. Tolak menolak c. Diam
b. Tarik menarik d. Menempel
5. Magnet yang dibuat dengan mengalirkan arus listrik dinamakan ….
a. Diamagnetik c. Paramagnetik
b. Elektromagnetik d. Inframagnetik
6. Di bawah ini yang bukan cara membuat magnet buatan adalah ….
a. Gosokan c. Elektromagnetik
b. Pukulan d. Induksi
7. Cara menghilangkan sifat kemagnetan pada suatu benda adalah ….
a. Dipukul-pukul c. Dipegang
b. Digosok-gosok d. Disimpan
II. Isilah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!
8. Daerah sekeliling magnet yang masih terpengaruh oleh gaya magnet disebut ….
9. Gaya magnet yang paling besar terletak di ….
III. Kerjakan soal di bawah ini dengan jawaban yang benar!
10. Apa yang dimaksud dengan garis-garis gaya magnet itu ? Jelaskan !

D. Kompetensi Dasar IPS


4.3 Menyajikan hasil analisis tentang posisi dan peran Indonesia dalam kerjasama dibidang
ekonomi,politik,social,budaya,tehnologidan pendidikan dalam lingkup ASEAN
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang paling benar!
1. Negara di wilayah Asia Tenggara yang kayak arena pendapatan per kapita penduduknya paling
tinggi adalah ….
a. Indonesia c. Brunei Darussalam
b. Malaysia d. Myanmar
2. Negara yang mendapat julukan “Home of The Green Revolution” adalah ….
a. Filipina c. Kamboja
b. Indonesia d. Thailand
3. Terbentuknya MEA berawal dari KTT ASEAN yang dilaksanakan di ….
a. Vietnam c. Kamboja
b. Kuala lumpur d. Myanmar
4. Guna menghadapi pasar bebas MEA sebaiknya kita memiliki sikap ….
a. Jujur c. Peduli
b. Cinta produk dalam negeri d. Rendah hati
5. Pendapatan devisa utama Negara Thailand berasal dari ….
a. Penjualan minyak c. Ekspor beras
b. Pariwisata d. Ekspor buah dan sayur
6. Proyek pabrik mesin diesel merupakan kerja sama Negara Indonesia dengan Negara anggota
ASEAN lainnya yaitu ….
a. Thailand c. Singapura
b. Filipina d. Laos
7. Yang merupakan komoditas ekspor Negara Vietnam di bawah ini adalah ….
a. Mobil c. Sayuran
b. Sepeda motor d. Tekstil
II. Isilah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!
8. Kegiatan menjual barang ke negara lain disebut ….
9. Sea Games XXVI pada tahun 2011 di selenggarakan di negara …
III. Kerjakan soal di bawah ini dengan jawaban yang benar!
10. Sebutkan 3 manfaat kegiatan ekspor impor !

E. Kompetensi Dasar SBdP


4.1 Membuat reklame
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang paling benar !
1. Melindungi produk dari goresan produk sehingga produk menjadi rusak merupakan fungsi ….
a. Poster c. Embalase
b. Label d. Kemasan produk
2. Tulisan “ Bantulah Korban Gempa” ditambah dengan gambar –gambar disebut ….
a. Iklan c. Selebaran
b. Poster d. Reklame
3. Plakat memiliki bentuk yang hampir sama dengan ….
a. Poster c. Embalase
b. Label d. Kemasan produk
4. Reklame yang terdapat di majalah atau Koran disebut ….
a. Iklan c. Selebaran
b. Poster d. Etiket
5. Logo perusahaan pada sebuah poster biasanya diletakkan pada bagian ….
a. Footer c. Subheadline
b. Headline d. Bodycopy
6. Poster yang berisi sosialisasi program kegiatan pemerintah disebut poster ….
a. Niaga c. Pendidikan
b. Kegiatan d. Layanan masyarakat
7. Pesan utama poster komersil dari suatu produk adalah ….
a. Keindahan c. Keunggulan
b. Keunikan d. Penjualan
II. Isilah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!
8. Reklame yang berbentuk buku kecil dan tipis disebut ….
9. Informasi rinci dari sebuah poster disebut ….
III. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan jawaban yang benar!
10. Dimana sebaiknya spanduk dipajang ? Jelaskan!

Anda mungkin juga menyukai