Anda di halaman 1dari 2

EVENT ORGANISER

Event Organizer adalah pekerjaan yang menangani seluruh hal berkaitan dengan
perencanaan, persiapan sampai pelaksanaan sebuah event, Rencana awal yang disusun
dari hal yang sangat mendasar mulai pemilihan tema acara, pengisi, bentuk & susunan
acara, budget acara, skala dan strategi pelaksanaan, pemilihan tempat (Venue) tanggal
dan waktu acara, penentuan spek produksi acara. Pada hari pelaksanaan bertanggung
jawab dalam mengkoordinasikan serta mengawasi jalannya event secara
keseluruhan.Membuat laporan hasil pelaksanaan & evaluasi event menjadi akhir dari
seluruh pekerjaan. Event organiser dijalankan antara lain oleh:

Producer

 Bertanggung jawab kepada klien yang mengadakan event (sponsor)


 Membuat rencana & strategi event, penjadwalan kerja secara umum, anggaran
serta pendelegasian kerja secara detail, akurat & efisien
 Mengkoordinasikan semua pelaksanaan kegiatan kepada semua pihak artist,
sponsor dan subordinat.
 Bertanggung jawab atas kwalitas, kelancaran acara serta operational seluruh
kegiatan pertunjukan
 Mengontrol jalannya persiapan serta pelaksanaan acara
 Mencari menganalisis dan memutuskan masalah yang timbul serta memberi
solusi
 Merangkum semua laporan divisi untuk dijadikan bahan evaluasi & laporan
 Dalam pelaksanaan tugasnya Producer dibantu antara lain oleh :

General Affairs

 Memeriksa seluruh kesiapan administrasi baik teknis maupun non teknis


 Mencatat seluruh perkembangan persiapan acara sampai hari H
 Mennyusun data laporan setiap divisi untuk dijadikan bahan evalusai
 Memeriksa semua kesiapan supplier sarana dan pra sarana pendukung event

Finance

 Bertangung jawab kepada Produser dalam segala aspek yang menyangkut


keuangan
 Bersama Produser dan kepala divisi lainnya menyusun anggaran event , dengan
memperhatikan semua aspek pelaksanaan event
 Membuat perkiraan kelancaran arus dana (Cashflow – Cash in/Cash out)
 Menyusun skala prioritas pengeluaran dana beserta tanggal jatuh tempo
 Mengarsipkan semua laporan pengeluaran keuangan
 Mempersiapkan tagihan dan pembayaran / cash flow beserta bukti pembayaran
Traffic

 Mengumpulkan dan mengupdate seluruh data dan informasi yang berkaitan


dengan event
 Melakukan monitor seluruh perkembangan kegiatan event
 Membantu serta memfasilitasi seluruh produksi event
 Merangkum informasi & jadwal kerja keseluruhan dan mendistribusikan kepada
semua bagian (panitia), manajemen artis , manajemen venue serta petugas resmi
( Polisi, PMK, Amb )

Anda mungkin juga menyukai