Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN PONOROGO

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr.HARJONO S.


Jln Raya Ponorogo- Pacitan, Kel.Pakunden, Kec./Kab. Ponorogo
Telp . (0352) 489262
www.rsu.drharjono.co.id, E-mail : drharjono@pdpersi.co.id.

PERATURAN
DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. HARJONO S
KABUPATEN PONOROGO
NOMOR : TAHUN 2015

TENTANG

KEBIJAKAN ORIENTASI UNIT KERJA BAGI


SEMUA STAF KLINIS DAN NON KLINIS BARU SERTA MAHASISWA
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. HARJONO S KABUPATEN PONOROGO

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. HARJONO S KABUPATEN


PONOROGO

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka meningkatkan kinerja Pegawai dan Kwalitas


Pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Harjono S Kabupaten
Ponorogo perlu menyempurnakan dengan Kebijakan Orientasi Unit
Kerja bagi Semua Staf Klinis dan Non Klinis baru serta
mahasiswa di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Harjono S
Kabupaten Ponorogo;
b. Bahwa sebagaimana dimaksud pada butir a diatas perlu
ditetapkan dengan Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum
Daerah Dr. Harjono S Kabupaten Ponorogo;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan


Daerah;
2. Undang-undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan
3. Undang-undang Nomor 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit
4. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 22 Tahun 1994 tentang
Pedoman Organisasi dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Daerah;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 778/
Menkes/SK/VII/2004 tentang Peningkatan Kelas Rumah Sakit
Umum Daerah Prof.Dr.M.Harjono Soedigdomarto, Sp.OG
Ponorogo, Milik Pemerintah Kabupaten Ponorogo Propinsi Jawa
Timur;
6. Peraturan Pemerintah RI Nomor 23 tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum
7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2007 tentang
pedoman Tehnis Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum
Daerah;
8. Peraturan Bupati Ponorogo Nomor 12 Tahun 2011 tentang
Pedoman penerapan Pola Pengelolaaan Keuangan Badan Layan
Umum Daerah Kabupaten Ponorogo. Peraturan Bupati Ponorogo
Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pedoman penerapan Pola
Pengelolaaan Keuangan Badan Layan Umum Daerah Kabupaten
Ponorogo.

Memperhatikan : 1. Buku Panduan Penyusunan Dokumen Akreditasi yang disusun oleh


Komisi Akreditasi Rumah Sakit tahun 2012
2. Standart Akreditasi Rumah sakit, kerjasama Ditjen Bina Upaya
Kesehatan Kemenkes RI dengan Komisi Akreditasi Rumah Sakit
(KARS) september 2011

MEMUTUSKAN

Menetapkan,
PERATURAN DIREKTUR TENTANG KEBIJAKAN ORIENTASI
UNIT KERJA BAGI SEMUA STAF KLINIS DAN NON KLINIS
BARU DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr.HARJONO,S
KABUPATEN PONOROGO;

PERTAMA Memberlakukan Kebijakan Orientasi Unit Kerja bagi semua Staf Klinis
dan Non Klinis serta mahasiswa di RSUD Dr. Harjono,S. kabupaten
Ponorogo, seperti tersebut dalam lampiran Surat Keputusan ini

KEDUA : Kebijakan Orientasi Unit Kerja bagi semua Staf Klinis dan Non Klinis
baru di RSUD Dr. Harjono,S. kabupaten Ponorogo untuk dapat
dilaksanakan dan digunakan sebagai acuan pelaksanaan kegiatan;

KETIGA : Segala biaya yang timbul akibat ditetapkannya Peraturan ini dibebankan
pada Anggaran Biaya RSUD Dr. Harjono,S. kabupaten Ponorogo.

KEEMPAT : Peraturan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan ketentuan
bahwa apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam
penetapannya, akan dilakkan perbaikan kembali sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : PONOROGO
Pada tanggal : 05 Januari 2015

DIREKTUR RSUD Dr. HARJONO S.


KABUPATEN PONOROGO

Drg. PRIJO LANGGENG TRIBINUKO, MM


Pembina Utama Muda
NIP. 19560326 198811 1 001

Anda mungkin juga menyukai