Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PRAKTIK KERJA

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Praktik Kerja adalah pengamatan terhadap suatu proyek di lapangan,
sehingga mahasiswa diharapkan dapat mengetahui kegiatan lapangan secara
langsung dan mampu mengaitkannya dengan teori dan praktik yang
didapatkan di bangku kuliah. Praktik Kerja dilakukan agar mahasiswa dapat
mengenal, mengetahui, dan melihat serta memahami hal – hal yang terjadi di
lapangan sehingga akan menjadi bahan masukan dan penerapan teori – teori
yang didapat di kelas. Selama mengikuti Praktik Kerja di lapangan,
disamping melakukan pengamatan langsung juga diharapkan dapat ikut aktif
dilapangan, sehingga diharapkan dapat membantu permasalahan yang terjadi
selama pelaksanaan proyek tersebut. Dengan adanya pengalaman di lapangan
diharapkan nantinya bisa menjadi bekal pengetahuan yang kemudian dapat
diterapkan untuk bekerja pada suatu pekerjaan konstruksi teknik sipil dan
pada akhirnya dapat meningkatkan keahlian serta menumbuhkan sikap
mandiri, kritis, kreatif seorang mahasiswa dilapangan.
Praktik Kerja merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diikuti
dan merupakan bagian dari kurikulum Program Studi Teknik Sipil
Universitas Lambung Mangkurat. Penulisan laporan Praktik Kerja adalah
sebagai syarat akademis dari mata kuliah tersebut dan merupakan syarat
untuk menyusun tugas akhir atau skripsi. Untuk dapat melaksanakan Praktik
Kerja disyaratkan harus memperoleh jumlah satuan kredit semester (SKS)
minimal 100 SKS. Tahap kerja praktik yang harus dilakukan oleh mahasiswa
adalah selama 2 bulan kerja (setelah diterbitkannya surat penunjukan asisten
pembimbing).
Pada Praktik Kerja ini, proyek yang ditinjau adalah Pembangunan
Gedung Convention Center Universitas Muhammadiyah Banjarmasin. Lokasi
proyek berada di Jalan Gubernur Sarkawi, Semangat Dalam, Alalak
Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan.

1610811120034 Rabiah 1
1610811310021 Muhammad Raynaldi Fikri
LAPORAN PRAKTIK KERJA

1.2 Tujuan Pelaksanaan Praktik Kerja


Praktik Kerja merupakan salah satu bagian dari perkuliahan di
Fakultas Teknik Universitas Lambung Mangkurat yang harus ditempuh
mahasiswa untuk memenuhi kurikulum pendidikan yang ada.
Adapun tujuan Praktik Kerja adalah:
1. Untuk mengetahui metode pelaksanaan pada Proyek Pembangunan
Gedung Convention Center Universitas Muhammadiyah Banjarmasin.
2. Untuk mengaplikasikan pengetahuan yang didapat dibangku kuliah, yang
mana pelaksanaan di lapangan merupakan aplikasi teori yang didapat
dibangku kuliah.
3. Memacu mahasiswa untuk mempelajari dan mengatasi masalah – masalah
keteknikan di lapangan sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan
dan teknologi guna memperoleh manfaat sebesar – besarnya bagi
kepentingan umum.
4. Dapat lebih mengerti dan memahami berbagai teknik dan kendala dalam
pelaksanaan proyek.
5. Diharapkan setelah Praktik Kerja, mahasiswa bisa merencanakan
konstruksi keteknikan.

1.3 Batasan Masalah

Dalam laporan praktik kerja ini, masalah yang akan dibahas adalah
Metode Pelaksanaan Konstruksi Proyek Pembangunan Gedung Convention
Center Universitas Muhammadiyah Banjarmasin (Jalan Gubernur Sarkawi,
Semangat Dalam, Alalak Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan.).

1.4 Data Umum Proyek


1. Nama Proyek : Pembangunan Gedung Convention Center
Universitas Muhammadiyah Banjarmasin
2. Pemilik Proyek : Universitas Muhammadiyah Banjarmasin
3. Kontraktor Pelaksana : Universitas Muhammadiyah Banjarmasin
4. Konsultan Perencana : Universitas Muhammadiyah Banjarmasin

1610811120034 Rabiah 2
1610811310021 Muhammad Raynaldi Fikri
LAPORAN PRAKTIK KERJA

5. Konsultan Pengawas : Universitas Muhammadiyah Bnajarmasin


6. Jenis Pekerjaan : Pembangunan Gedung Convention Center
7. Nilai Kontrak : Rp 25.000.000.000,-
8. Sumber Dana : Free Owner (Pribadi)
9. Waktu Pelaksanaan : 365 Hari Kalender

1610811120034 Rabiah 3
1610811310021 Muhammad Raynaldi Fikri

Anda mungkin juga menyukai