Anda di halaman 1dari 2

Alat Optik

1. Seseorang penderita hipermetropi dengan titik dekat 100 cm ingin membaca pada jarak normal. Berapa jarak fokus
dan kuat lensa kacamata yang harus dipakai?
2. Pada saat membaca, jarak terdekat yang dapat dilihat seorang kakek rabun dekat adalah 40 cm. Hitunglah kekuatan
lensa kacamata yang diperlukan!
3. Seseorang berpenglihatan jauh dapat melihat dengan tanap kacamata pada jarak tidak kurang dari 75 cm. ia memakai
kacamata yang kuat lensanya 2,5 D. berapa titik dekat mata orang tersebut setalah memakai kacamata?
4. Seseorang bermata hipermetropi supaya dapat melihat dengan normal harus mengunakan kacamata yang kuat lensa
kacamatanya +2 D. Berapakah jarak terdekat yang dapat dilihar orang tersebut tanpa kacamata?
5. Seseorang dapat melihat benda dengan jelas jika benda berada pada jarak 120 cm atau lebih. Tentukan kuat lensa
kacamata yang harus dipakai agar orang tersebut dapat melihat benda pada jarak 20 cm !
6. Titik dekat mata seseorang terletak pada jarak 120 cm di depan mata. Untuk melihat dengan jelas suatu benda pada
jarak 30 cm di depan matanya. Berapakah kuat lensa kacamata yang harus digunakan?
7. Seorang siswa menggunakan kacamata +1 D, berapakah titik dekat mata siswa tersebut tanpa memakai kacamata?
8. Seseorang tidak mampu melihat benda dengan jelas jika benda terletak lebih dari 50 cm dari matanya. Berapakah
kuat lensa kacamatanya?
9. Seseorang bermata miopi memiliki titik jauh hanya 5 m. Tentukan jarak fokus dan kuat lensa kacamata yang harus
dipakai agar orang tersebut dapat melihat pada jarak normal !
10. Titik jauh seseorang adalah 1 m di depan matanya. Untuk mampu melihat benda di tak terhingga dengan jelas perlu
memakai kacamata yang jarak fokusnya.......... cm
11. Seseorang tidak mampu melihat benda dengan jelas benda yang terletak lebih dari 50 cm dari matanya. Berapakah
kuat lensa kacamata agar seperti mata normal ?
12. Seseorang yang berpenglihatan dekat tidak dapat melihat dengan jelas benda yang berjarak lebih dari 60 cm diukur
dari mata. Berapa kuat lensa kacamata yang memungkinkan ia dapat melihat dengan jelas?
13. Seorang pelajar memakai kacamata berukuran -3/4 dioptri untuk sebelah kanan dan -1/4 dioptri untuk sebelah kiri.
Jika pelajar tersebut tidak menggunakan kacamata, berapa jarak terjauh yang dapat terlihat dengan jelas oleh kedua
matanya?
14. Seseorang bermata tua menggunakan kacamata rangkap berkekuatan 2 D dan -0,25 D. Tentukan titik dekat dan titik
jauh mata orang tersebut jika kacamatanya dilepas !

15. Seseorang bermata normal melihat benda kecil dengan menggunakan lup berkekuatan 10 dioptri. Lup diletakkan di
depan mata padajarak 4 cm. Bila mata berakomodasi maksimum, hitunglah perbesaran sudutnya !
16. Sebuah lup mempunyai jarak fokus f cm, digunakan oleh seseorang yang titik dekat matanya 30 cm, diperoleh
perbesaran lup untuk mata tidak berakomodasi 6 kali, berapakah nilai f?
17. Seorang bermata normal memakai lup yang kekuatannya 18 dioptri. Hitung perbesaran sudutnya jika :
a. Mata berakomodasi maksimum
b. Mata tak berakomodasi
c. Mata berakomodasi pada jarak 80 cm
d. Mata berakomodasi pada jarak 80 cm tetapi mata menjauh sebesar 2 cm
18. Lup dengan jarak fokus 4 cm digunakan untuk mengamati benda tanpa akomodasi. Tentukan :
a. Jarak benda dari lup
b. Perbesaran bayangannya
19. Sebuah lup memiliki jarak fokus 6 cm digunakan untuk melihat benda setinggi 2 mm dengan mata berakomodasi
maksimum. Jika mata pengamat normal, hitunglah :
a. Jarak benda dari lup
b. Perbesaran bayangannya
c. Tinggi bayangannya

20. Sebuah benda terletak 1 cm di depan lensa objektif sebuah mikroskop. Jarak titik api lensa objektif 0,9 cm. Mata
melihat bayangan dengan perbesaran okuler 10 kali, tentukan perbesaran mikroskop !
21. Sebuah benda terletak pada jarak 2,2 cm dibawah lensa objektif mikroskop yang jarak fokus lensa objektif dan
okulernya 2 cm dan 6 cm. Seseorang dengan titik dekat 30 cm mengamati benda dengan mata berakomodasi
maksimum. Hitunglah :
a. Panjang mikroskop
b. Perbesaran bayangannya
22. Sebuah mikroskop jarak fokus lensa objektif dan okulernya 12 cm dan 25 cm. Jika panjang tubus mikroskop 300
cm, tentukan perbesaran total mikroskop untuk mata :
a. Berakomodasi maksimum
b. Tanpa akomodasi
23. Sebuah mikroskop mempunyai panjang tabung 21,4 cm, fokus objektif 4 mm, fokus okuler 5 cm. Untuk
mendapatkan bayangan yang jelas dengan mata tanpa akomodasi, tentukan jarak benda terhadap lensa objektif.
24. Sebuah objek diamati dengan menggunakan mikroskop oleh seseorang yang jarak bacanya 30 cm. Jika jarak fokus
lensa okulernya 6 cm, berapakah perbandingan perbesaran total untuk pengamatan berakomodasi maksimum dengan
pengamatan tanpa akomodasi?

25. Jarak titik api objektif dan okuler dari teropong bintang adalah 150 cm dan 30 cm. Jika teropong digunakan oleh
pengamat bermata normal tanpa akomodasi, tentukan :
a. Panjang teropong
b. Perbesaran bayangannya
c. Agar mata dapat melihat jelas dengan akomodasi pada jarak 25 cm, berapa cm lensa okuler harus digeser?
26. Sebuah teropong bintang perbesarannya 10 kali dan jarak fokus objektifnya 50 cm di arahkan ke matahari dan
memberikan bayangan di tempat yang jauh sekali. Tentukan berapa cm lensa okuler harus digeser agar dibentuk
bayangan yang tajam pada jarak 31 cm dibelakang okuler.
27. Perbesaran bayangan dengan mata tak berakomodasi yang dihasilkan oleh teropong bintang adalah 54 kali. Jika
panjang teropong 110 cm. Tentukan jarak fokus lensa objektif dan okulernya !
28. Sebuah teropong bintang terdiri atas 2 buah lensa cembung. Pada penggunaan normal tanpa berakomodasi
perbesaran yang dihasilkan adalah 13 kali dan saat itu panjang teropong 56 cm. Hitunglah fokus lensa-lensa tersebut!
29. Sebuah teropong bintang memiliki lensa objektif dengan jarak fokus 150 cm dan lensa okuler dengan jarak fokus 10
cm. Teropong ini digunakan untuk melihat benda-benda langit yang sangat jauh. Tentukan panjang teropong dan
perbesaran yang dihasilkan teropong untuk :
a. Penggunaan normal
b. Penggunaan mata berakomodasi maksimum
30. Teropong bintang dengan perbesaran anguler 10 kali. Bila jarak titik api objektif 50 cm, berapakah panjang teropong?
31. Sebuah teropong di arahkan ke bintang, menghasilkan perbesaran anguler 20 kali. Jika jarak fokus objektifnya 100
cm, berapakah jarak antara lensa objektif dan lensa okuler teropong?
32. Teropong bintang yang perbesaran bayangannya 10 kali. Jika jarak lensa objektif dan okuler 55 cm maka kekuatan
lensa objektif dan okulernya masing-masing adalah . . . .
33. Sebuah teropong bintang mempunyai perbesaran 20 kali. Jarak antara lensa objektif dan okulernya 100 cm. Hitung
berapa fokus masing-masing lensa !

Anda mungkin juga menyukai