Anda di halaman 1dari 9

SMA NEGERI 1 BANDUNG

ULANGAN AKHIR SEMESTER 1


TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Hari / Tanggal : Rabu, 4 Desember 2013

Mata Pelajaran : BIOLOGI

Kelas / Program : XII IPA

Waktu : 90 menit

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat !

1. Pertumbuhan pada suatu organisme umumnya dapat dinyatakan dengan hal-hal berikut, kecuali . . . .
A. Bertambah banyaknya sel – sel
B. Sel – sel semakin membesar
C. Substansi sel mengalami pertambahan
D. Pertambahan panjang sel – sel tubuh
E. Merupakan proses yang bersifat reversibel

2. Perkembangan makhluk hidup merupakan proses . . . .


A. Pertambahan jumlah sel pada jaringan meristem
B. Pertambahan volume yang dapat diukur dan bersifat tidak dapat balik
C. Pembentangan setiap sel pada jaringan meristem
D. Menuju kedewasaan dan tidak dapat diukur
E. Perubahan dan penambahan bahan yang dapat diukur

3. Sekelompok siswa melakukan percobaan untuk mengetahui pengaruh cahaya matahari terhadap
pertumbuhan tanaman kacang hijau. Bahan percobaan berupa 2 tanaman kacang hijau. Alat terdiri dari 2
buah pot berisi tanah, penggaris dan penyungkup. Berdasarkan data di atas, variabel terikat pada percobaan
ini adalah . . . .
A. Air
B. Tanah
C. Wadah
D. Cahaya matahari
E. Tinggi tanaman

4. Dari hasil pengamatan pertumbuhan kacang hijau selama 6 hari ternyata kecambah yang ditumbuhkan
ditempat gelap lebih cepat pemanjangan batangnya daripada di tempat terang. Hal ini disebabkan cahaya . . .
A. Memacu kerja pigmen antosianin
B. Merangsang hormon auksin ujung batang
C. Mengaktifkan hormon asam absisat
D. Menghambat kerja enzim pada kotiledon
E. Menguapkan air yang dibutuhkan kecambah

5. Perhatikan tabel hasil pengamatan pertumbuhan kecambah kacang hijau tersebut.


Kecambah Air Hormon Nutrisi Temperatur Cahaya Ket. Tumbuh
1 + + + + + Subur
2 + + + - - Kurang
3 + - + - - Kurang
4 + + - + + Subur
Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa unsur utama yang memengaruhi pertumbuhan dan
perkembangan adalah . . . .
A. Air, hormon, dan cahaya
B. Air, temperatur, dan cahaya
C. Ai, hormon, dan nutrisi
D. Temperatur, hormon, dan cahaya
E. Temperatur, hormon, dan nutrisi

6. Andi memasukkan lima biji kacang hijau dalam tabung berisi air. Ia menambahkan sedikit minyak pada
tabung tersebut. Setelah itu, ia menempatkan tabung dalam tempat yang gelap. Ia menunggu selama satu
minggu, tetapi biji kacang hijau tersebut tidak berkecambah. Hal itu disebabkan oleh . . . .
A. Tidak mendapatkan sinar
B. Tidak mendapatkan oksigen
C. Tidak mendapatkan suhu yang sesuai
D. Jumlah air berlebih
E. Adanya energi berlebih

7. Faktor-faktor yang memengaruhi pertumbuhan pada percobaan pertumbuhan diantaranya adalah :


1) Nutisi
2) Gen
3) Hormon
4) Sinar matahari
5) Suhu
6) Kelembapan

Kondisi internal yang dapat memengaruhi pertumbuhan yaitu . . . .

A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
E. 5 dan 6

8. Tanaman kerdil dapat dipacu menjadi tanaman normal dengan dengan memberikan perlakuan hormon
pertumbuhan, yaitu hormon . . . .
A. Auksin
B. Giberelin
C. Etilen
D. Sitokinin
E. Asam absisat

9. Enzim memiliki sifat sebagai berikut, kecuali . . . .


A. Berperan sebagai biokatalisator
B. Bekerja pada suhu dan pH tertentu
C. Kerjanya dipengaruhi oleh ketersediaan air
D. Terdiri dari zat protein
E. Setiap enzim dapat bekerja berbagai zat

10. Bagian enzim yang aktif dalam mengkatalis suatu reaksi disebut . . . .
A. Apoenzim
B. Inhibitor
C. Koenzim
D. Kofaktor
E. Holoenzim
11. Salah satu yang terjadi pada proses kehidupan adalah penyusunan senyawa yang sederhana menjadi yang
lebih kompleks. Proses tersebut dinamakan . . . .
A. respirasi
B. anabolisme
C. katabolisme
D. disimilasi
E. dekomposisi

12. Perhatikan persamaan reaksi di bawah ini!

2H2O2 2H2O + O2
Dari persamaan reaksi diatas, hal-hal berikut ini benar, kecuali . . . .
A. Peroksida air bersifat racun
B. Enzim katalase sebagai biokatalisator
C. Hasil reaksi diperoleh air dan oksigen
D. Reaksi tersebut berlangsung di dalam hati
E. Berlangsungnya reaksi tidak dipengaruhi pH dan suhu

13. Respirasi sel berlangsung melalui glikolisis. Glikolisis adalah . . . .


A. Fermentasi asam piruvat menjadi etanol dan CO2
B. Oksidasi asam piruvat menjadi O2 dan H2O
C. Produksi asam piruvat dari glukosa
D. Pengubahan glikogen menjadi glukosa
E. Perombakan protein menjadi asam amino

14. Pada peristiwa respirasi, dibebaskan sejumlah molekul air. Hidrogen yang terdapat pada molekul air berasal
dari senyawa . . . .
A. ATP
B. NAD
C. NADH
D. glukosa
E. asam piruvat

15. Energi hasil akhir dari glikolisis hingga siklus krebs adalah . . . .
A. 2 ATP, 2 FADH2, dan 10 NADH
B. 2 ATP, 2 FADH2, dan 12 NADH
C. 4 ATP, 2 FADH2, dan 12 NADH
D. 4 ATP, 4 FADH2, dan 10 NADH
E. 4 ATP, 4 FADH2, dan 12 NADH

16. Asam piruvat terbentuk baik pada respirasi aerob maupun respirasi anaerob. Respirasi anaerob pada
tumbuhan asam piruvat tersebut akan . . . .
A. dijadikan asam laktat
B. disintesis menjadi molekul yang lebih besar
C. masuk ke dalam daur Krebs
D. berubah menjadi etil alkohol
E. berubah menjadi asetaldehid

17. Perhatikan perangkat percobaan Ingenhousz di bawah ini!

10°C 40°C
Hal yang benar yang dapat disimpulkan dari percobaan tersebut adalah . . . .
A. Gelembung gas yang dihasilkan adalah CO2
B. Percobaan dapat dilakukan tanpa sinar matahari
C. Gelembung gas dihasilkan dari proses respirasi
D. Respirasi berlangsung dalam sinar matahari yang optimum
E. Kecepatan proses dipengaruhi oleh suhu

18. Reaksi gelap pada fotosintesis dinamakan demikian karena . . . .


A. Tidak dapat berlangsung pada siang hari
B. Hanya berlangsung di tempat gelap
C. Tidak memerlukan energi cahaya
D. Terjadi terutama pada malam hari
E. Proses yang belum dapat dijelaskan

19. Untuk menyusun satu molekul karbohidrat, ternyata bakteri nitrogen banyak memerlukan HNO2, sebab . . . .
A. HNO3 berasal dari NH3
B. HNO2 mengandung sedikit energi
C. Protein mengandung sedikit energi
D. NH3 berasal dari pembongkaran protein
E. Tidak semua energi dalam HNO2 dimanfaatkan

20. Perbedaan dasar antara fotosintesis dengan dalam hal kemosisntesis adalah . . . .
A. Energi yang digunakan
B. Energi yang dihasilkan
C. Zat yang dihasilkan
D. Bahan baku yang digunakan
E. Waktu berlangsungnya

21. Pernyataan yang tidak sesuai menyangkut sifat gen adalah . . . .


A. Mengandung informasi genetik
B. Sebagai zarah tersendiri yang terdapat pada kromosom
C. Berperan dalam pewarisan sifat suatu individu
D. Tidak dapat menduplikasi diri pada peristiwa mitosis
E. Mengatur perkembangan dan metabolisme individu

22. Perhatikan gambar kromosom dibawah ini!

Tempat keberadaan gen pada lengan kromosom ditunjukkan oleh bagian . . . .


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

23. Lokus gen yang berfungsi sebagai pembawa sifat keturunan pada kromosom disebut . . . .
A. Sentromer
B. Kromonema
C. Matriks
D. Kromomiol
E. Kromomer

24. Perhatikan gambar macam-macam kromosom di bawah ini!

Bentuk kromosom telosentrik ditunjukkan oleh . . . .


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

25. Perhatikan gambar potongan DNA di bawah ini!

Nomor 1, 2, 3, dan 4 secara berurutan adalah . . . .


A. Fosfat, gula deoksiribosa, timin, guanin
B. Gula deoksiribosa, fosfat, adenin, sitosin
C. Fosfat, gula deoksiribosa, sitosin, timin
D. Gula deoksiribosa, fosfat, adenin, guanin
E. Fosfat, gula deoksiribosa, timin, adenin

26. Pasangan dari basa nitrogen adenine pada molekul RNA adalah . . . .
A. Urasil dari golongan purin
B. Guanin dari golongan pirimidin
C. Timin dari golongan pirimidin
D. Sitosin dari golongan purin
E. Urasil dari golongan pirimidin

27. Berikut ini terdapat langkah-langkah sintesa protein :


1) RNA-d meninggalkan inti menuju ribosom
2) RNA-t mengangkut asam amino yang dibutuhkan sesuai dengan kode genetika, kemudian bergabung
dengan RNA-d
3) RNA-d dibentuk DNA di dalam inti sel
4) Asam amino berderet sesuai urutan kode genetika
5) Terbentuk rantai polipeptida yang dikehendaki

Urutan yang sesuai dengan proses sintesa protein adalah . . . .

A. 3–2–1–4–5
B. 3–1–4–2–5
C. 3–2–4–1–5
D. 3–1–2–4–5
E. 3–4–1–2–5
28. Apabila urutan basa nitrogen pada anti sense DNA adalah AAT TGG SGA AAG SST, maka anti kodon yang
disusun oleh RNA-t adalah . . . .
A. AATTGGSGAAAGSST
B. UUAASSGSUUUSGGA
C. AAUUGGSGAAAGSSU
D. TTAASSGSTTTSGGA
E. SSGGUUAUSSSUAAG

29. Diantara rantai RNA di bawah ini yang terpendek adalah . . . .


A. RNA-t yang berfungsi membawa kode-kode genetika
B. RNA-d yang berfungsi sebagai tempat terjadinya sintesa protein
C. RNA-t yang terdapat di dalam organel ribosom
D. RNA-t yang berfungsi menterjemahkan kode-kode genetika
E. RNA-d yang dibentuk oleh DNA di dalam inti sel

30. Pembentukan RNA berantai tunggal dari DNA berantai ganda dalam proses sintesa protein disebut . . . .
A. Translasi
B. Transkripsi
C. Translokasi
D. Transpirasi
E. Transformasi

31. Tahap translasi pada sintesa protein dilaksanakan oleh . . . .


A. DNA sense
B. DNA anti sense
C. RNA duta
D. RNA transfer
E. RNA ribosom

32. Pada mitosis, letak kromosom berderet di tengah bidang pembelahan sel terjadi pada . . . .
A. Interfase
B. Profase
C. Metafase
D. Anafase
E. Telofase

33. Sel anak hasil pembelahan meiosis bersifat haploid. Berdasarkan pernyataan tersebut, tujuan meiosis adalah .
...
A. Pembentukan sel kelamin
B. Mengurangi jumlah kromosom sel anak
C. Memperbaiki sel tubuh yang rusak
D. Pertumbuhan dengan memperbanyak jumlah sel
E. Mempertahankan jumlah kromosom sel makhluk hidup

34. Gambar di bawah ini yang menunjukkan metafase I pada meiosis adalah . . . .
A.

B.

C.
D.

E.

35. Berikut ini adalah sel-sel yang dihasilkan dari pembelahan meiosis, kecuali . . . .
A. Spermatozoa
B. Ovum
C. Zigot
D. Serbuk sari
E. Kandung lembaga muda

36. Oogenesis, setiap satu oogonium akan membentuk sel anak . . . .


A. 1 ovum fungsional dan 1 sel kutub
B. 1 ovum fungsional dan 3 sel kutub
C. 2 ovum fungsional dan 2 sel kutub
D. 3 ovum fungsional dan 1 sel kutub
E. 4 ovum yang semuanya fungsional

37. Pindah silang (crossing over) terjadi antara kromatid dari kromosom homolognya. Hal ini terjadi pada profase
I, sub fase . . . .
A. Leptoten
B. Zigoten
C. Pakiten
D. Diploten
E. Diakinesis

38. Pada mikrosporogenesis diperoleh suatu sel yang berinti tiga, yaitu . . . .
A. Megasporosit
B. Mikrosporosit
C. Megaspora
D. Mikrospora
E. Kariokinesis

39. Pada persilangan Mirabilis jalapa warna merah (MM) dengan warna putih (mm), menghasilkan bunga merah
muda (Mm). Warna merah muda ini disebabkan oleh gen merah bersifat . . . .
A. dominan terhadap gen putih
B. resesif terhadap gen putih
C. setengah dominan terhadap gen putih
D. setengah resesif terhadap gen putih
E. resesif bersama-sama gen putih

40. Banyaknya gamet yang terjadi dari suatu individu bergenotipe PpQqRrSS adalah . . . .
A. 2 macam
B. 4 macam
C. 8 macam
D. 16 macam
E. 32 macam

41. Pada pembastaran monohibrid dominansi penuh, rasio fenotipe pada generasi F2 adalah . . . .
A. 1 : 2 : 1
B. 1 : 3 : 1
C. 3 : 1
D. 9 : 3 : 3 : 1
E. 12 : 3 : 1

42. Gen B menyebabkan buah besar, gen M menyebabkan buah rasa manis. Dari persilangan mangga buah besar
rasa masam denagn mangga buah kecil rasa manis, keturunan F1 semua mangga buah besar rasa manis.
Kemungkinan keturunan pada F2 yang homozigot buah besar rasa manis, jika F1 disilangkan sesamanya adalah
....
A. 6,25%
B. 12,5%
C. 25%
D. 56,25%
E. 75%

43. Diketahui gen K memberi warna bunga kuning, dan gen k memberi warna bunga putih, gen L memberi sifat
daun lebar dan gen l memberi sifat daun sempit. Sifat warna bunga kuning daun lebar adalah dominan. Pada
penyilangan tanaman bunga kuning daun lebar (KkLl) dengan sesamanya diperoleh 320 batang tanaman
baru. Kemungkinan turunan yang berbunga putih daun sempit adalah . . . .
A. 180 batang
B. 160 batang
C. 90 batang
D. 60 batang
E. 20 batang

44. Persilangan antara Michelia campaka bunga merah (M) berdaun besar (B) dengan bunga putih (m) berdaun
besar (B) menghasilkan perbandingan fenotipe merah besar : putih besar : merah kecil : putih kecil = 3 : 3 : 1 :
1. Genotipe kedua induknya adalah . . . .
A. MmBB X mm Bb
B. MMBb X mmBB
C. MmBB X Mmbb
D. MMBb X MmBb
E. MmBb X mmBb

45. Ayam berpial sumpel (RrPp) disilangkan dengan ayam berpial biji (rrPp). Bentuk fenotipe yang muncul dari
hasil persilangan tersebut adalah ayam berpial . . . .
A. Sumpel dan biji
B. Sumpel dan bilah
C. Sumpel, gerigi, dan bilah
D. Sumpel, biji, dan bilah
E. Sumpel, gerigi, biji, dan bilah

46. Perkawinan orang bergenotipe P1p1p2p2 dengan orang berkulit mulato bergenotipe P1p1P2p2 kemungkinan
memperoleh keturunan anak-anaknya berkulit . . . .
A. Mulato semua
B. Mulato : albino = 7 : 1
C. Mulato : albino = 6 : 1
D. Mulato : albino = 4 : 1
E. Mulato : albino = 3 : 1

47. Pada peristiwa Gen Suplementer, perbandingan fenotipe F2 adalah . . . .


A. 15 : 1
B. 12 : 3 : 1
C. 9 : 7
D. 9 : 6 : 1
E. 9 : 3 : 4

48. Peta silsilah (pedigree) pada beberapa generasi manusia dapat dibuat untuk mengetahui . . . .
A. Sifat abnormalitas genetik dari generasi ke generasi
B. Skema pewarisan sifat-sifat cacat menurun dari generasi ke generasi
C. Hubungan tempat berdomisili keluarga dekat
D. Skema hubungan genetik antara individu-individu
E. Skema pewarisan sifat-sifat menurun dari generasi ke generasi

49. Berikut adalah jenis penyakit menurun :


1) Haemofilia
2) Thallasemia
3) Colour blind
4) Fenilketouria
5) Hysteric gravior
6) Sickle cell anemia

Penyakit keturunan yang terpaut pada kromosom tubuh adalah . . . .

A. 1, 2, dan 4
B. 1, 4, dan 5
C. 2, 3, dan 5
D. 2, 4, dan 6
E. 3, 5, dan 6

50. Seorang laki-laki penderita haemofilia yang menikahi seorang perempuan normal carrier haemofilia, akan
memperoleh anak perempuan yang . . . .
A. 100% haemofilia
B. 75% normal
C. 50% carrier
D. 25% carrier
E. 25% normal

Anda mungkin juga menyukai