Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KERJA

WORKSHOP BEST PRACTICE PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN (PMKP)


RUMAH SAKIT KITA
SELASA & KAMIS, 16 & 18 AGUSTUS 2016

1. Pendahuluan
Sejalan dengan peningkatan tuntutan masyarakat terhadap pelayanan yang berfokus
kepada pasien, diperlukan perubahan paradigma dari pelayanan yang berfokus kepada provider
menjadi pelayanan yang berfokus kepada pasien. Untuk itu akreditasi dengan standar pelayanan
yang fokus kepada provider, mulai tahun 2012 berubah menjadi berfokus kepada pasien.
Standar akreditasi yang dikembangkan tersebut mengacu pada standar dari Joint
Commission International (JCI) yang terdiri dari 2 kelompok yaitu standar pelayanan berfokus
kepada pasien dan standar manajemen rumah sakit. Dengan berbagai pertimbangan standar
akreditasi tersebut dijadikan menjadi 3 kelompok yaitu standar pelayanan berfokus ke pasien,
standar manajemen rumah sakit dan sasaran keselamatan pasien, yang awalnya merupakan
standar pelayanan berfokus kepada pasien. Dengan sasaran keselamatan pasien menjadi kelompok
tersendiri diharapkan dapat lebih memacu rumah sakit untuk menerapkan program keselamatan
pasien di rumah sakit.
Perubahan standar ini perlu diikuti dengan perubahan pola pikir dan budaya di rumah sakit
dari yang berorientasi kepada provider menjadi berorientasi kepada pasien. Dengan berlakunya
Undang-undang Nomor 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit, maka seluruh rumah sakit sebagai
instansi pelayanan kesehatan yang langsung berhubungan dengan pasien harus mengutamakan
pelayaan kesehatan yang aman, bermutu, tidak diskriminatif dan efektif dengan mengutamakan
kepentingan asien sesuai standar pelayanan rumah sakit.
Pasien sebagai pengguna pelayanan kesehatan berhak memparoleh keamanan dan
keselamatan dirinya selama dalam masa perawatan. Oleh karena itu rumah sakit perlu menyusun
program untuk memperbaiki proses pelayanan terhadap pasien agar kejadian tidak diharapkan
dapat dicegah melalui rencana pelayanan yang komprehensif. Dengan meningkatnya keselamatan
pasien diharapkan dapat mengurangi terjadinya suatu kejadian yang tidak diharapkan sehingga
kepercayaan masyarakat terhadap mutu rumah sakit makin meningkat. Issue keselamatan pasien
sudah menjadi tuntutan masyarakat dan issue global, maka penyusunan program peningkatan
mutu dan keselamatan pasien menjadi prioritas yang harus segera diselesaikan Rumah Sakit Kita.
Program PMKP yang ideal perlu menetapkan struktur/input dari kegitan klinik dan
manajemen, termasuk kerangka untuk memperbaiki proses kegiatan serta indicator output yang
digunakan untuk monitoring dan evaluasi. Dari hal tersebut maka dipandang perlu untuk
melakukan workshop best practice peningkatan mutu dan keselamatan pasien guna menyusun dan
mengimplementasikan program peningkatan mutu dan keselamatan pasien di Rumah Sakit Kita.

2. Tujuan
2.1. Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman peserta tentang peningkatan mutu dan
keselamatan pasien untuk memenuhi standar kualitas yang dipersyaratkan dalam akreditasi
rumah sakit versi 2012.
2.2. Tujuan Khusus
Diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini peserta mampu :
a. Menyusun indicator mutu pelayanan untuk menjamin pelayanan yang terstandar dan
berkualitas;
b. Menjelaskan tentang budaya melayani yang berorientasi pada keselamatan dan keamanan
pasien di rumah sakit;
c. Menyusun program mutu dan keselamatan pasien, yang mampu menjamin pelayanan yang
aman, berorientasi kepada pasien serta masyarakat di rumah sakit serta mampu
menurunkan tingkat Kejadian Tidak Diharapkan (KTD) dan mampu mengendalikan program
tersebut secara intensif;
d. Timbul kesadaran dan kepatuhan yang penuh terkait dengan pelaksanaan program
pencegahan sehingga tidak terjadi pengulangan KTD.

3. Sasaran Program
Sasaran pelatihan ini adalah karyawan Rumah Sakit Kita sebanyak 80 (delapan puluh) orang
yang mempunyai latar belakang pendidikan yang berbeda meliputi tenaga medis, tenaga
kesehatan dan tenaga non kesehatan/umum yang tersebar sebagai tenaga :
- Direksi;
- Komite Mutu dan Keselamatan Pasien;
- Sub Komite Mutu Komite Medik;
- Komite Keperawatan;
- Pokja PMKP;
- Pokja SKP
- SIMRS & EDP;
- Petugas Pengumpul data indicator unit terkait indicator mutu;
- Validator data indicator (supervisor); dan
- Kepala Unit Kerja (sebagai penanggungjawab indicator).

4. Narasumber
Narasumber kegiatan workshop ini dr. Luwiharsih, M.Sc. dan Tim

5. Langkah-langkah Kegiatan
Tahun 2016
No Tahapan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des
1 Workshop Best Practice Peningkatan
Mutu dan Keselamatan Pasien
- Persiapan X X X X
- Pelaksanaan X
- Pelaporan X X

6. Pembiayaan
Kegiatan ini dibiayai dengan Anggaran BLUD (DPA Bidang Pendidikan dan Penelitian tahun
Anggaran 2016) sebesar Rp61.031.000,- (enam puluh satu juta tiga puluh satu ribu rupiah).

7. Waktu dan Tempat Kegiatan


Waktu Pelaksanaan :
Hari : Selasa & Kamis
Tanggal : 16 & 18 Agustus 2016
Waktu : Jadwal sebagaimana Lampiran 2
Tempat : Aula Diklat Lt. 2 Rumah Sakit Kita

8. Susunan Kepanitiaan
Penasehat : ………………………
Penanggungjawab : ……………………….
Ketua : ………………………….
Bendahara : ……………………………
Anggota : ………………………

Kota Kita, …..Juli 2016


Kepala Bidang Pendidikan & Penelitian,

……………………………….
NIP …………………………..
LAMPIRAN 1
RE NC ANA ANGGARAN BE LANJA
WORK S HOP BEST PRAC TIC E P E NINGK ATAN MUTU D AN K E S E LAMATAN P AS IE N ( P MK P )
RS UD R. S YAMS UD IN, S .H. K OTA S UK ABUMI
S E LAS A & K AMIS , 16 & 18 AGUS TUS 2016

NO URAIAN VOL SATUAN JUMLAH


1 HONOR
- Honor Narasumber : paet PMKP Rp43.000.000,- 1 43,000,000 43,000,000
2 KONSUMSI :
a. Peserta
- Snack pagi & sore : 60 orang X 2 hari X 2 kali 120 10,000 1,200,000
- Makan siang : 60 orang x 2 hari X 1 porsi 120 20,000 2,400,000
b. Narasumber
- Snack pagi & sore ( hari ke- 1 ) : 1 orang X 2 kali 2 25,000 50,000
- Snack pagi & sore ( hari ke- 2 ) : 1 orang X 2 kali 2 25,000 50,000
- Makan Siang ( hari ke-1 ) : 1 orang + 4 direksi 5 50,000 250,000
- Makan Siang ( hari ke-2 ) : 1 orang + 4 direksi 5 50,000 250,000
- Makan malam ( hari ke- 1 ) : 1 orang + 2 panitia pendamping 3 100,000 300,000
- Makan malam ( hari ke- 2 ) : 1 orang + 2 panitia pendamping 3 100,000 300,000
- Jamuan tamu 2 orang 2 150,000 300,000
c. Panitia
- Snack pagi & sore : 10 orang X 2 hari X 2 kali 40 10,000 400,000
- Makan siang : 10 orang x 2 hari X 1 porsi 20 20,000 400,000
d. Air Mineral
- Kemasan gelas ( dus ) 5 48,000 240,000
- Kemasan botol ( dus ) 2 48,000 96,000
3 ATK 1 1,720,000 1,720,000
4 Biaya Foto copy dan perbanyakan Materi utk 80 peserta 80 35,000 2,800,000
5 PENGINAPAN
- Instruktur hari ke-1 : 1 orang X 1 kamar 1 525,000 525,000
- Instruktur hari ke-2 : 1 orang X 1 kamar 1 525,000 525,000
6 TRANSPORTASI
- Transport lokal Jakarta Narasumber 2 orang X Rp500.000,- 2 500,000 1,000,000
- Jemput & antar Narasumber : 2 X 2 orang 4 1,200,000 4,800,000
- Biaya transportasi panitia selama 2 hari 2 50,000 100,000
7 SPANDUK 1 125,000 125,000
8 Kebersihan : 2 hari X 2 orang 4 25,000 100,000
9 Biaya Materai 100,000
JUMLAH 61,031,000

Kepal Bidang Pendidikan dan Penelitian

dr. Syaflinda Rosa, M.Kes.


NIP 19701206 200112 2 001
LAMPIRAN 2

JADWAL TENTATIF KEGIATAN


WORKSHOP BEST PRACTICE PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN
RSUD R. SYAMSUDIN, S.H. KOTA SUKABUMI
SELASA & KAMIS, 16 & 18 AGUSTUS 2016

Waktu Materi Penanggungjawab


HARI I SELASA, 16 AGUSTUS 2016
07.15 - 07.30 Registrasi Panitia
07.30-08.00 Pretest Panitia
08.00 - 08.30 Pembukaan Panitia
08.30 - 09.15 Sasaran Keselamatan Pasien KARS
09.15 - 09.30 Coffe Break Panitia
09.30 - 10.30 Penilaian Kinerja Dokter KARS
10.30 - 11.15 Penilaian Kinerja Perawat dan Staf Klinis lainnya KARS
11.15 - 12.00 Panduan Praktek klinis dan clinical pathway KARS
12.00 - 13.00 ISHOMA Panitia
13.00 - 13.45 Monitoring dan evaluasi implementasi clinical pathway (audit klinis) KARS
13.45 - 14.30 Manajemen Resiko Klinis dalam akreditasi rumah sakit KARS
14.30 - 15.30 System pelaoran insiden keselamatan pasien KARS
15.30 - 16.30 Peningkatan mutu & keselamatan pasien dalam akreditasi rumah sakit KARS
HARI II KAMIS, 18 AGUSTUS 2016
08.00 - 09.00 Penetapan prioritas kegiatan PMKP KARS
09.00 - 10.00 Pemilihan indikator mutu KARS
10.00 - 10.15 Coffe Break Panitia
10.15 - 11.00 Analisa dan Validasi Data KARS
11.00 - 12.00 Latihan pemilihan indikator dan validasi data KARS
12.00 - 13.00 ISHOMA Panitia
13.00 - 13.45 Latihan pemilihan indikator dan validasi data KARS
13.45 - 15.15 Failure Mode Effect and Analysis (FMEA) KARS
15.15 - 16.00 Latihan melaksanakan RCA dan FMEA KARS
16.00 - 16.30 Post test Panitia
16.30 - 16.45 Penutupan Panitia

Anda mungkin juga menyukai