Anda di halaman 1dari 2

SNACK SIANG

A. Resep Puding Mangga

Bahan

1. Buah mangga 50 gram

2. 1 sachet agar-agar

3. 100 ml susu segar

4. 300-400 ml Air matang

5. 36 gram (2 sdm) gula pasir

Langkah

1. Blender mangga dan susu hingga halus. Jika menggumpal, saring bahan;

2. Masukkan semua bahan menjadi satu, masak dengan api sambil diaduk terus;

3. Jika sudah mendidih, matikan kompor;

4. Siapkan cetakan puding dan tuang ke dalamnya. Tunggu hingga uap panas menghilang dan terasa
agak dingin. Masukkan ke dalam lemari es. Nikmati saat dingin (Tan, Wiena).

B. Keunggulan Resep

Menu snack siang ini menggunakan bahan baku buah mangga. Mangga adalah Mangga
(Mangifera indica L.), buah terpenting dalam famili Anacardiaceae, adalah buah tropikal dengan nilai
nutrisi dan nilai medis yang tinggi. Penelitian mengenai ekstrak masing-masing bagian tumbuhan mangga
telah banyak dilakukan, baik untuk mencari kandungan aktif maupun kegunaan dari ekstrak tumbuhan
ini. Kandungan aktif seperti saponin, tanin, flavonoid, steroid ditemukan pada daun mangga (Aiyelaagbe
dan Osamudiamen, 2009) dan ditemukan senyawa fenol, flavonoid, β karoten, vitamin C, dan mineral
pada daging mangga (Luo et al., 2012; dan Kim et al., 2010). Senyawa aktif pada buah mangga telah diteliti
memiliki beberapa fungsi yaitu sebagai antioksidan, antiproliferatif (Kim et al., 2010), analgetik,
antiinflamasi (Garrido et al., 2001), dan antimikroba (Kabuki et al., 2000). Selain kandungan yang sangat
bermanfaat bagi tubuh, buah mangga memiliki rasa yang enak dan dapat diterima oleh tiap golongan usia.
Penambahan mangga ke dalam pudding akan meningkatkan kandungan energi dan juga meningkatkan
daya terima pasien.
Daftar Pustaka

Wiena, Tan. Pudding Mangga Nutrijel. Online, (https://cookpad.com/id/resep/6171247-pudding-


mangga-nutrijel, diakses 5 April 2019).

Hasanah, Aninda Faizatul. 2017. Uji Aktivitas Sitotoksik Ekstrak Etanol Biji Mangga Golek, Madu, Dan
Arum Manis (Mangifera Indica L.) Terhadap Sel Kanker Payudara T47d. Online,
(http://eprints.ums.ac.id/58559/13/NASKAH%20PUBLIKASI_ANINDA%20FH_K100140044.pdf, diakses 5
April 2019).

Anda mungkin juga menyukai