Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

PENGADAAN BANTUAN NON BERAS T+2 500 PAKET (50 KK x 9 BULAN)


UPT. SIDERA KAB. SIGI
TAHUN ANGGARAN 2019

I. LATAR BELAKANG

Pada tahap awal penempatan Transmigrasi di lokasi UPT (tahap konsolidasi)


transmigrasi belum memenuhi kebutuhan pokok minimal, lokasi masih merupakan
bukaan baru dan potensi yang tersedia belum dapat dimanfaatkan secara optimal
untuk pembukaan lahan dan pembukaan Lahan Usaha 1.
Untuk memenuhi kebutuhan pokok minimal pangan dan sekaligus untuk
mempercepat pertumbuhan Unit Permukiman Transmigrasi, maka dianggap perlu
pemberian bantuan pangan regular selama 1 (satu) Tahun atau 12 (dua belas) bulan
dan bantuan pangan stimulant untuk Transmigrasi Swakarsa Mandiri hanya selama 3
(tiga) bulan. Pengadaan bantuan tersebut terbagi dalam 2 tahapan, yaitu berupa
bantuan pangan beras dan non beras.
Khusus tahun 2019 disamping pengadaan bantuan pangan non beras murni
(T+1), terdapat juga pengadaan bantuan pangan non beras bagi warga transmigrasi
(T+2) lokasi UPT Sidera Kabupaten Sigi untuk kebutuhan 50 KK selama 9 bulan.

Agar jaminan hidup Non Beras dapat diterima di lokasi Unit Permukiman
Transmigrasi (UPT) Sidera Kabupaten Sigi, maka perlu dilaksanakan pekerjaan
Pengadaan Bantuan Pangan Non Beras.

II. DASAR

1. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 1997 tentang Ketransmigrasian sebagaimana


telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2009 tentang Perubahan
Atas Undang-Undang Nomor 15 Tahun 1997 tentang Ketransmigrasian
2. Keputusan Menteri Transmigrasi Republik Indonesia Nomor KEP.130/MEN/IX/1983
tentang Bantuan Pangan Untuk Transmigrasi
3. Surat Edaran Direktur Jenderal Pembinaan Pengembangan Masyarakat dan
Kawasan Transmigrasi Nomor B.653/P2MKT-3/V/2009 tentang Rekonsiliasi Dana
Bantuan Pangan Bagi Warga Transmigrasi.
4. Surat Direktur Jenderal Pembinaan Pengembangan Masyarakat dan Kawasan
Transmigrasi Nomor B.499/P2MKT/III/2006 tentang Pembagian Bantuan Jaminan
Hidup Beras dan Non Beras.
5. DIPA Satker Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sulawesi Tengah Nomor
SP DIPA-067.08.4.350264/2019 tanggal 05 Desember 2018
III. TUJUAN DAN SASARAN
 Terlaksananya Pengadaan Bantuan Pangan Non Beras Murni ke lokasi Unit
Permukiman Transmigrasi di lokasi UPT Sidera Desa Sidera Kecamatan Sigi
Biromaru Kabupaten Sigi
 Transmigrasi dapat menerima bantuan pangan Non Beras untuk kebutuhan
hidupnya
IV. KOMPONEN BAKU JAMINAN HIDUP NON BERAS
Jaminan Hidup Non Beras merupakan bahan makanan pokok di luar beras yang terdiri
dari 12 (dua belas) macam komponen terdiri dari :

JENIS
NO SPESIFIKASI JUMLAH/KK KET
BARANG
1. Minyak Tanah Standar pertamina 8 liter
Non Subsidi
2. Minyak Goreng Kelapa Sawit eks 3 liter Bukan minyak
pabrik kemasan curah
3. Ikan Asin Ikan Belah jenis 2 Bukan ikan teri
ikan laut dan sejenisnya
4. Gula pasir SHS/Eks Pabrik 3 Kg
5. Garam Beryodium 1 Kg
6. Sabun Cuci Batangan eks 1 Kg
pabrik
7. Kacang Hijau Bersih, kering 2 Kg

8. Kecap Kecap Manis Eks 2 liter


Pabrik botol plastic

9. Kacang Tanah Bersih, kering 1 Kg


10. Mie Terbuat dari tepung 1 Kg
teriigu
11. Ikan dalam Ikan dan bumbu, 2 Kg
kaleng kemasan dalam
keadaan baik
12. Susu kental Kemasan dalam 1 Kg
manis kaleng
VI. SYARAT-SYARAT PENGADAAN BANTUAN PANGAN NON BERAS

a. Penyerahan Barang.

 Pekerjaan Pengadaan Bantuan Pangan Non Beras dilaksanakan oleh rekanan /


Kontraktor
 Bantuan Pangan Non beras diadakan oleh Rekanan/Kontraktor selanjutnya
diterima sampai di gudang lokasi Unit Pemukiman Transmigrasi setelah diperiksa
dan diterima oleh Petugas Unit Pemukiman Transmigrasi
 Pelaksanaan pekerjaan selama 9 (Sembilan) bulan mulai bulan Maret sampai
dengan bulan Desember Tahun 2019 dengan rincian penyaluran Bantuan
Pangan Non beras sebagai berikut :
- Penyaluran I untuk kebutuhan selama 1 bulan (April) dilaksanakan pada
tanggal 1 – 10 Bulan April
- Penyaluran II untuk kebutuhan selama 2 bulan (Mei-Juni) dilaksanakan pada
1 – 10 Bulan Juni
- Penyaluran III untuk kebutuhan selama 2 bulan (Juli-Agustus) dilaksanakan
pada 1 – 10 Bulan Agustus
- Penyaluran IV untuk kebutuhan selama 2 bulan (September-Oktober)
dilaksanakan pada 1 – 10 Bulan Oktober
- Penyaluran V untuk kebutuhan selama 2 bulan (Nopember-Desember)
dilaksanakan pada 1 – 10 Bulan Desember
 Jumlah penerimaan bantuan pangan non beras didasarkan atas perhitungan
netto.
 Setiap penyerahan bantuan pangan non beras oleh rekanan kepada petugas
UPT di lokasi dibuatkan tanda terima dalam keadaan baik dan cukup
 Biaya yang timbul selama dalam pelaksanaan pengadaan bantuan pangan non
beras ke lokasi UPT menjadi tanggung jawab pihak rekanan/kontraktor.
b. Peralatan Utama : Mobil Truk (Lite Truck) minimal 1 (satu) unit / sewa
c. R e s i k o

Dalam pelaksanaan pengadaan bantuan pangan non beras oleh rekanan sampai di
gudang UPT bila terjadi susut, kerusakan, hilang menjadi tanggungan pihak
rekanan/kontraktor. Pelaksanaan pengadaan bantuan pangan non beras tersebut
sudah ada digudang UPT selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pembagian
bantuan pangan non beras ke warga transmigran.

e. Masa pelaksanaan pekerjaan selama 300 (tiga ratus) hari kalender atau 9
(sembilan) bulan mulai bulan April sampai dengan bulan Desember Tahun 2019
dengan rincian pelaksanaan :
- Penyaluran Jadup Non Beras I kebutuhan 1 bulan (April)

- Penyaluran Jadup Non Beras II kebutuhan 2 bulan (Mei-Juni)

- Penyaluran Jadup Non Beras III kebutuhan 2 bulan (Juli-Agustus)

- Penyaluran Jadup Non Beras IV kebutuhan 2 bulan (September-Oktober)

- Penyaluran Jadup Non Beras V kebutuhan 2 bulan (Nopember-Desember)

g. Alokasi Bantuan Pangan Non Beras terdiri dari :

NO URAIAN VOLUME KETERANGAN

1. Pengadaan Bantuan pangan 450 Paket 50 KK Kebutuhan 9 Bulan


Non Beras Murni (T+2) UPT.
Sidera Kab. Sigi

VI. PENUTUP

Demikian kerangka acuan ini dibuat untuk digunakan sebaga acuan pihak-pihak terkait
sehingga pelaksanaan penerbitan bantuan angkutan jaminan hidup beras ke lokasi
Unit Pemukiman Transmigrasi dapat terealisir sesuai tujuan dan sasaran dengan
efektif dan efesian.

Palu, Pebruari 2019

an. KUASA PENGGUNA ANGGARAN


PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN,

YULI PURWANINGSIH
NIP. 19640709 199203 2 008

Anda mungkin juga menyukai