Anda di halaman 1dari 4

Bahan Puding Marmer

 Agar-agar bubuk warna putih 1 bungkus


 Gula pasir 100 gr
 Garam 1/2 sendok teh
 Susu cair 300 ml
 Kuning telur 2 butir
 Putih telur 3 butir, kocok sampai kaku
 Cokelat masak pekat 50 gr, lelehkan
 Pelengkap: fruit cocktail

Cara Membuat Puding Marmer

1. Siapkan cetakan puding bervolume 1 liter, basahi dengan air. Sisihkan.


2. Campur agar-agar, gula pasir, garam, dan susu cair dalam panci. Jerang di atas api sedang,
sambil diaduk sampai mendidih.
3. Kocok kuning telur sampai rata, masukkan dua sendok makan adonan agar-agar ke dalamnya,
aduk rata.
4. Tuang kembali ke dalam adonan agar-agar, sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata.
5. Bagi adonan menjadi dua bagian, taruh dalam wadah, tambahkan cokelat leleh ke dalamnya,
aduk sampai adonan berwarna cokelat.
6. Tuang adonan putih di tengah loyang, tuang adonan cokelat di atasnya, kerjakan sampai adonan
habis.
7. Potong-potong puding sajikan dengan fruit cocktail.

Bahan Puding Roti

 Roti tawar 10 lembar


 Susu cair 300 ml
 Gula pasir 100 gram
 Kayu manis bubuk 1 sendok teh
 Nanas 1 buah, kupas, bersihkan, potong bentuk segitiga kecil
 Mentega tawar 3 sendok teh
 Kacang almond 50 gram
 Kismis 75 gram
Adonan telur, aduk rata

 Susu cair 500 ml


 Telur ayam 3 butir, kocok lepas
 Garam 1/4 sendok teh

Cara Membuat Puding Roti

1. Siapkan 2 buah pinggan tahan panas bentuk persegi volume @750 ml, olesi dengan margarin
hingga rata. Sisihkan.
2. Celupkan roti tawar ke dalam susu cair.
3. Susun 5 lembar roti di dasar pinggan hingga menutup seluruh dasar pinggan.
4. Taburi gula pasir, kayu manis, dan nanas hingga rata di atasnya.
5. Tutup dengan sisa roti tawar lainnya. Taburi kacang almond dan kismis.
6. Siram adonan telur di atasnya. Biarkan hingga terserap.
7. Panggang dalam oven panas bersuhu 180º C selama 40 menit hingga matang, angkat.
8. Sajikan panas.

Bahan Puding Roti Keju Kraft

 2 lembar roti tawar dicacah kasar


 75 ml susu tawar
 1 butir telur
 2 sendok teh gula pasir/gula palem
 2 sendok teh kacang/meises
 50 gram keju Kraft Cheddar (potong dadu kecil)

Cara Membuat Puding Roti Keju Kraft

Kocok telur dengan susu.

1. Campur roti dengan gula pasir/gula palem, keju Kraft Cheddar, dan kacang/meises, tuang
kocokan susu dan telur.
2. Kukus selama 15-20 menit hingga matang.
Bahan Puding Roti Panggang

 10 lembar roti tawar, potong sesuai selera


 1 liter air
 8 sendok makan susu bubuk full cream
 8 butir telur, kocok lepas
 250 gram gula pasir
 1/2 sendok teh garam
 100 gram mentega lelehkan
 Kismis secukupnya
 Keju cheddar parut secukupnya

Cara Membuat Puding Roti Panggang

1. Campur susu dan air, masak sambil diaduk rata. Masukkan gula, tunggu hingga gula mencair.
Matikan kompor, tidak perlu menunggu hingga susu mendidih.
2. Campur susu, garam, telur dan mentega cair, aduk hingga rata.
3. Susun roti tawar di atas wadah kaca tahan panas atau wadah dari aluminium foil.
4. Tuang campuran adonan di atas roti tawar. Beri taburan kismis dan keju.
5. Panggang dengan suhu 160 derajat celsius selama 20 menit atau hingga matang.
6. Angkat, hidangkan selagi hangat.

Bahan Puding Jagung Manis

 Tepung Maizena 250 gram


 Garam 1 sendok makan
 Susu Kental Manis 1 cangkir
 Air 2 liter
 Gula Pasir 6 sendok makan
 Jagung Manis 3 buah

Cara Membuat Puding Jagung Manis


1. Campur semua bahan kecuali susu kental manis ke dalam air.
2. Masak sambil diaduk rata,gunakan api sedang. setelah rata,masukkan susu. aduk-aduk terus
hingga mengental dan mendidih kurang lebih 15 menit.
3. Setelah mendidih rata,matikan api. lalu tuang ke dalam cetakan. usahakan puding masih cair
saat dimasukkan ke cetakan agar hasilnya halus,kalo sudah agak menggumpal lebih baik
dipanaskan lagi sebentar.
4. Cetakan cup kecil bisa untuk 50 porsi.

Cara Membuat Toping Puding Jagung Manis

1. Rebus jagung manis hingga matang, setelah dingin jagung dipipil.


2. Tata jagung manis pipil dan daun pandan wangi yang dibentuk segitiga di atas puding.

Pada Resep Puding Jagung Manis diatas jika ingin rasa gurih bahan susu bisa diganti dengan
santan. Jika pakai santan, tidak perlu pakai air. Untuk takaran garam, susu kental manis dan gula
sesuai selera.

Anda mungkin juga menyukai