Anda di halaman 1dari 1

Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatu

Salam Persma!
Salam Perubahan!

Semoga pekikan semangat tersebut senantiasa menjadi motivasi kita agar tetap menggoreskan tinta
perubahan. Kali ini, Metanoiac kembali hadir menyapa MetaReaders yang semoga saja tetap setia
dan tetap semangat untuk menggerakkan perubahan. Tulisan-tulisan rekan-rekan PERSMA dapat
dijadikan motivasi seluruh civitis kampus menuju kearah yang lebih baik. Dan selanjutnya, kami
akan membahas secara garis besar berita dalam edisi kali ini.
Semakin bertambahnya penduduk, semakin dibutuhkan pula pendidikan berkualitas dan
terjangkau oleh masyarakat. Kondisi menjadikan Perguruan Tinggi memiliki tanggung jawab
untuk menyediakan dan mengakomodasi pendidikan tingkat lanjut bagi siswa dan siswi.
Keterbatasan kuota mahasiswa di Perguruan tinggi negeri, ditambah dengan seleksi masuk yang
ketat menjadikan jumlah anak Indonesia yang mampu melanjutkan hingga ke jenjang perguruan
tinggi terhitung sedikit.
Hal ini membuat kualitas sumber daya manusia (SDM) menjadi rendah. Padahal, pendidikan
tingkat tinggi sangat diperlukan agar dapat meningkatkan kualitas SDM yang unggul dan
kompetitif, sehingga dapat membangun potensi daerah.
Untuk itu, Dinas pendidikan mencanangkan program PDD (Program Studi di Luar Domisili)
sebagai upaya untuk meningkatkan tenaga kerja terdidik. Politeknik Negeri Ujung Pandang sendiri
sudah merintis beberapa PDD, salah satunya di Bone. PDD Bone ini akan berada dalam binaan
PNUP hingga dianggap mampu untuk berdiri sendiri menjadi Politeknik Negeri Teknologi Bone.
Meskipun perintisan PDD ini sudah cukup lama, tetapi masih saja banyak yang bingung sekaligus
penasaran akan kehidupan mahasiswa. Kami berharap, tulisan dalam buletin ini dapat menjawab
rasa penasaran MetaReaders serta bermanfaat bagi kita semua. Maka dari itu kami menerbitkan
bulletin METANOIAC edisi ……………..kali ini. Kami berharap tetap setia membaca bulletin
METANOAIC dan menunggu bulitein edisi selanjutnya.
Selamat membaca!

Anda mungkin juga menyukai