Anda di halaman 1dari 47

BUKU PANDUAN

CABANG OLAHRAGA

SEPAKBOLA
SPECIAL OLYMPICS
BUKU PANDUAN CABANG OLAHRAGA
SEPAKBOLA
SPECIAL OLYMPICS

2009
BUKU PANDUAN CABANG OLAHRAGA SEPAKBOLA SPECIAL OLYMPICS, 2009

Copyright c Pengurus Pusat Special Olympics Indonesia

ISBN 978-979-16318-7-7

Hak cipta dilindungi undang-undang.


KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkah dan rah-
matNya sehingga Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola dapat disele-
saikan sesuai rencana.
Penyusunan Buku Panduan ini dilaksanakan dalam rangka mening-
katkan kualitas pembinaan para atlet SOIna, di cabang olahraga Sepakbola
sebagai salah satu langkah strategis untuk mempersiapkan atlet-atlet SOIna
menyongsong Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) SOIna VI tahun 2010 dan
Special Olympics World Summer Games (SOWSG) XIII tahun 2011 di Athena,
Yunani.
Buku Panduan yang secara garis besar memuat aspek-aspek tek-
nis, aturan-aturan, prinsip dasar, serta hal-hal lain yang berkaitan dengan
pelaksanaan kegiatan pelatihan dan kompetisi di cabang olahraga Sepakbola
yang mengacu pada aturan-aturan olahraga khusus Tunagrahita dari Spe-
cial Olympics Internasional (SOI), dimaksudkan dapat dipergunakan sebagai
Pedoman/Acuan bagi para Pelatih, Atlet, maupun pihak-pihak lain yang
mempunyai minat dalam pembinaan olahraga bagi penyandang Tunagrahita,
agar kegiatan tersebut dapat dilaksanakan secara lebih terencana, terarah
dan terstandard sesuai dengan aturan-aturan Special Olympics International
(SOI).
Keberhasilan pembinaan cabang olahraga Sepakbola bagi penyan-
dang Tunagrahita, tentu tidak terlepas dari tersedianya sarana/prasarana
yang memadai, dana yang cukup, serta SDM yang mempunyai komitmen dan
kemampuan teknis di cabang olahraga tersebut disamping pengetahuan ten-
tang aspek psikologis atlet Tunagrahita. Untuk itu peran dan dukungan ber-
bagai pihak, baik Pemerintah maupun masyarakat, sangat diperlukan.
Penghargaan dan terimakasih kami sampaikan kepada para penyu-
sun, narasumber, editor serta berbagai pihak yang telah bekerja keras dan
membantu menyelesaikan buku ini.

i
Kami menyadari Buku Panduan ini masih jauh dari sempurna, untuk
itu kritik dan saran perbaikan dalam rangka penyempurnaan buku ini sangat
kami harapkan.
Akhirnya kami berharap semoga buku ini dapat bermanfaat dalam
meningkatkan upaya pembinaan olahraga khusus bagi penyandang Tunagra-
hita di Indonesia.

Jakarta, 10 Maret 2009

Pengurus Pusat
Special Olympics Indonesia

dr. Pudji Hastuti MSc, PH


Ketua Umum

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR i
DAFTAR ISI iii

BAB I
PENDAHULUAN 1

BAB II
PROFIL CABANG OLAHRAGA SEPAKBOLA 2

BAB III
TAHAPAN-TAHAPAN LATIHAN SEPAKBOLA SPECIAL OLYMPICS 7
I. Pemanasan 7
II. Materi Inti Latihan 11
III. Pendinginan 18

BAB IV
PERATURAN PERTANDINGAN SEPAKBOLA SPECIAL OLYMPICS 19
I. Peraturan Umum 19
II. Peraturan Pertandingan 21
III. Peraturan Khusus Pertandingan Sepakbola Kelimaan 23
IV. Peraturan Permainan Sepakbola Kelimaan 24
V. Pendevisian 25

BAB V
KOMPETISI KETERAMPILAN INDIVIDUAL 26
I. DRIBBLING (Membawa Bola) 26
II. SHOOTING (Menembak Bola) 27
III. RUN & SHOOTING (Lari dan menembak bola) 28

iii
BAB VI
TES PENILAIAN KETERAMPILAN REGU 30
I. DRIBBLING (Membawa bola) 30
II. CONTROL, DRIBLLE AND PASS (Mengontrol, Membawa bola
dan Mengumpan) 31
III. SHOOTING (Menembak) 32

BAB VII
PERTOLONGAN PERTAMA PADA CEDERA OLAHRAGA CABANG
SEPAK BOLA 34

DAFTAR PUSTAKA 38

iv
BAB I
PENDAHULUAN

Sepakbola merupakan olahraga yang sangat digemari oleh semua ka-


langan baik untuk anak-anak, orang dewasa, orang tua yang normal maupun
para atlet penyandang Tunagrahita.
Dengan adanya olahraga sepakbola khusus atlet penyandang Tuna-
grahita ini, mereka dapat menunjukkan keberadaan mereka berikut talen-
tanya sehingga diakui oleh semua insan manusia yang ada di Indonesia. Di
kemudian hari mereka dapat berperan aktif untuk kelangsungan hidup yang
lebih baik lagi. Semoga buku pedoman ini dapat menjadi acuan perencanaan
pelatihan sepakbola dan kompetisi bagi para atlet Tunagrahita.
Para relawan, pelatih dan guru akan mempunyai beberapa perbe-
daan keterampilan dalam melatih pemain ketika proses pelatihan berlang-
sung. Proses pelatihan yang berlangsung dengan terencana akan menolong
pelatih mendapatkan keterampilan dalam cara yang sistematik dan efektif.
Sesi pelatihan harus dapat disusun 2 kali seminggu. Berikan waktu khusus
di setiap waktu latihan pada penjaga gawang anda selama 10-15 menit. Jika
anda tidak mempunyai asisten pelatih, anda dapat melakukan kegiatan ini
sebelum atau sesudah sesi latihan.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 1


BAB II
PROFIL CABANG OLAHRAGA SEPAKBOLA

I. Macam-macam Kompetisi
1). Kompetisi Sepakbola Kesebelasan
2). Kompetisi Sepakbola Ketujuhan
3). Kompetisi Sepakbola Kelimaan
4). Kompetisi Sepakbola Campuran
5). Kompetisi Keterampilan Individual

II. Peralatan
1). Perlengkapan Perwasitan
- Bendera Wasit
- Pluit
- Stopwatch
- Papan Score
2). Bola sepak
- Bola nomor 4 (empat) untuk pemain berusia 8 – 12 tahun
- Bola nomor 5 ( lima) untuk semua pemain

III. Sumber Daya Manusia


1). Koordinator Pertandingan
2). Petugas Administrasi Pertandingan
3). Petugas Lapangan
4). Petugas Pendamping Tim ( LO )
5). Petugas Perwasitan
6). Petugas Monitoring Pertandingan
7). Tim Medis

2 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


IV. Sarana / Persiapan
a. Lapangan
Lapangan adalah dalam permukaan rumput
1). Sepakbola Kesebelasan
- Min 91.4 s/d 50.3 meter
- Max 109.7 s/d 68.5 meter
- Area Penalti 16.5 s/d 40.2 meter
- Titik Penalti 11 meter
- Ukuran goal 2.4 s/d 7.3 meter

2). Sepakbola Kelimaan


- Min panjang 40 s/d 30 meter
- Max panjang 50 s/d 35 meter
- Area Penalti 7 s/d 12 meter
- Titik Penalti 6.4 meter
- Ukuran goal 1.8 s/d 6.4 meter

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 3


b. Ukuran gawang panjang 4 meter, lebar 2 meter

c. Program latihan
Masa Persiapan - Pemanasan
Minggu Pertama Latihan - Penilaian Keterampilan Awal
- Kebugaran
- Latihan Mengontrol bola dan Menerima bola

Minggu Kedua Latihan - Pemanasan


- Kebugaran
- Latihan Membawa bola
- Menanamkan peraturan

Masa Kompetisi - Pemanasan


Minggu Ketiga Latihan - Mengulang latihan mengontrol dan
membawa bola
- Mengumpan bola
- Menanamkan peraturan

Minggu Keempat Latihan - Pemanasan


- Mengulang latihan mengumpan bola
- Menembak bola
- Penempatan posisi

Minggu Kelima Latihan - Pemanasan


- Strategi bermain
- Latihan mengumpan
- Mengulang latihan menembak bola
- Diskusi ( persiapan kompetisi )

Minggu Keenam Latihan - Pemanasan


- Bermain dalam satu tim (pemain sayap )
- Mengulang latihan mengumpan
- Latihan kiper
- Penilaian kesiapan tim

4 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


Minggu Ketujuh Latihan - Pemanasan
- Bermain dalam satu tim
- Latihan bertahan ( memblok bola )
- Bermain dalam satu tim ( tehnik bertahan )
- Disklusi (Etika –etika dalam kompetisi)

Minggu Kedelapan Latihan - Pemanasan


- Latihan menyundul bola
- Latihan menembak bola ke gawang
- Persiapan kompetisi

PROGRAM LATIHAN SEPAKBOLA SPECIAL OLYMPICS INDONESIA

No Muatan Latihan Hari Latihan


1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
Catatan

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 5


PERENCANAAN LATIHAN HARIAN

Tahapan : Pra Kompetisi


Minggu : I ( Pertama )
Nama Tim : Sepakbola SOIna
Nama Pelatih : Suwanda
Asisten Pelatih : Sulaiman
Tanggal Latihan : 1 Januari 08
Catatan Gambar
Pelaksanaan Latihan :
1. Pemain A pass ke pemain E , pemain E
mengontrol bola dan pass lagi ke pemain A.

2. Pemain B pass ke pemain F , pemain F


mengontrol bola dan pass lagi ke pemain B.

3. Pemain C pass ke pemain G , pemain G


mengontrol bola dan pass lagi ke pemain C.

4. Pemain D pass ke pemain H , pemain H


mengontrol bola dan pass lagi ke pemain D.

Luas Lapangan :
- 10 m x 10 m
Jumlah Pemain :
- 8 pemain
Peralatan :
- cone/patok
- bola

Tujuan Latihan :
1. Untuk meningkatkan keterampilan pass
dan mengontrol bola.
2. Untuk melatih ketepatan arah dalam ke-
terampilan pass dan mengontrol bola.

Coaching Point :
1. Penempatan kaki kanan mengenai bola
2. Kaki kiri sebagai kaki tumpu disamping
bola.
3. Pandangan harus melihat bola
4. Konsentrasi

6 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


BAB III
TAHAPAN-TAHAPAN LATIHAN SEPAKBOLA SPECIAL OLYMPICS

I. Pemanasan
II. Materi Inti Latihan
1). Membawa bola
2). Menghentikan bola
3). Mengumpan bola
4). Menembak bola
5). Memblok bola
6). Menyundul bola
7). Latihan kiper
III. Pendinginan

I. Pemanasan
1. Meningkatkan suhu tubuh
2. Menambah kecepatan metabolisme
3. Menambah kecepatan jantung dan sistem pernapasan
4. Mempersiapkan sistem otot dan saraf selama latihan

Aktifitas Tujuan Waktu (Minimum)

Lari jogging (pelan-pelan) Memanaskan otot 5 menit

Peregangan Menambah rata-rata

pergerakan 10 menit

Latihan-latihan sepakbola Koordinasi persiapan latihan 10 menit

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 7


Peregangan Bagian Tangan

8 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


Peregangan Bagian Kaki

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 9


10 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola
II. Materi Inti

1. Menggiring bola
Pada saat menggiring bola, pemain harus
menggunakan bagian punggung kaki dan
bola selalu dekat dengan kaki, kemudian
pada saat akan mengubah arah gunakan
kaki bagian dalam atau kaki bagian luar.
Menggiring bola dapat dilakukan dengan
cepat maupun lambat.

Menggiring bola dapat di lakukan dengan


menggunakan garis lurus maupun patok-
patok (cone). Ini dilakukan agar dapat
meningkatkan kemampuan seorang atlit
dalam menguasai bola. Menggiring bola
lebih mudah dalam pelaksanaannya.

Kesalahan Dalam Membawa bola

Kesalahan Evaluasi Keterangan Latihan


Tidak dapat mengontrol • Berlari dan membawa Berlari mengelilingi sete-
bola ketika sedang lari bola ngah lapangan.
• Berjalan pelan kemudian
lari
Kehilangan bola di saat Pemain menggiring bola Perhatikan waktu selama
lari ke kiri atau kanan. kearah patok (cones). pemain membawa bola
mengelilingi cone. Beri-
kan satu poin untuk yang
terbaik.
Bola selalu berlari dari Santai. Memiliki langkah Membawa cone.
pemain. yang berhubungan untuk
kemampuan.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 11


2. Menghentikan bola
Menerima umpan menggunakan kaki bagian dalam

Kesalahan Dalam Menghentikan Bola

Kesalahan Evaluasi Keterangan Latihan


Bola memantul Biarkan bola datang dan 1. Gelindingkan bola secara
setelah bola dihen- menerimanya dengan perlahan ke arah pemain.
tikan. menarik kaki ke belakang 2. Tambahkan kecepatan
perlahan. bola sampai pemain
merasa semakin baik.

Bola melalui bagian Perhatikan bola ketika Biarkan bola mengenai kaki.
bawah kaki. mendekati kaki.

12 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


3. Mengumpan bola
Menerima Umpan menggunakan kaki Bagian Dalam

Kesalahan Mengumpan Bola


Kesalahan Evaluasi Keterangan Latihan
Pemain yang frustasi Pemain di posisi yang tepat Dorong pemain untuk kelil-
menerima Passing. untuk menerima umpan ing lapangan ketika mereka
dan untuk mendapatkan tidak mempunyai bola.
bola.

Bola berada di udara. Tunjukan pemain cara men- Membuat kontak dengan
gontrol bola yang benar. bola yang lebih tinggi.

Pemain tersandung Pemain melihat datangnya Lebih rendah.


setelah menendang. bola.

Bola pergi ke samping. Keseimbangan kaki. Koreksi sikap berdiri pe-


main.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 13


4. Menembak bola
Teknik Menendang Bola
1. Ketika menendang bola, hampiri bola dengan arah samping ti-
dak lurus.Ini membuat kaki lebih dalam dan efektif untuk me-
nyerang bola.
2. Tempatkan kaki pada samping bola.
3. Ayunkan kaki kebelakang dengan menekukkan lutut.
4. Perhatian pada bola yang akan ditendang.
5. Ayunkan kaki ke depan dengan lutut kebawah.
6. Kaki menendang mengikuti bola seperti lutut yang lurus.


Kesalahan Menembak Bola

Kesalahan Evaluasi Keterangan Latihan



Bola berputar arah ketika Sarankan pada pemain Dengar bunyi benturan
ditembakan atau terlalu untuk menembak bola tepat antara kaki dengan
tinggi / melebar. pada bagian tengah bola. bola.

• Pastikan tendangan Ajarkan ambil posisi.


Pemain tidak mempunyai hanya sekali.
tenaga yang cukup/kete- • Pastikan lutut berada
patan ketika menembak- di atas bola kemudian
kan bola. tendangan lurus ke
arah bola.

14 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


5. Merebut Bola Dari Lawan

Ketika seorang lawan menguasai bola, instruksikan pemain untuk


bergerak dengan cepat sedekat mungkin dengan pemain lawan. Be-
gitu mendekati pemain lawan, bergerak perlahan dan konsentrasi .
Perhatian fokus pada bola, bukan pada tubuh lawan.

6. Menyundul Bola

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 15


Saat menyundul bola seorang atlet harus fokus melihat bola, kemu-
dian bola harus mengenai bagian dahi. Pada saat ini, pelatih harus
memperhatikan atletnya agar dalam tahap latihan menyundul bola
tidak terjadi kesalahan mendasar yang akan mengakibatkan bagian
kepala sakit jika bola tersebut mengenai atas kepala.

Kesalahan Menyundul Bola


Kesalahan Evaluasi Keterangan Latihan

Bola mengenai kepala Pandangan fokus pada Pelatih mengumpan bola


pemain tetapi bergerak bola. dan memastikan tepat pada
kearah yang berbeda. sasaran.

Tidak ada arah. Tempatkan kaki pada Pelatih mendemontrasikan


posisi yang benar. waktu yang tepat.

Pemain menolak untuk Membangun kepercayaan 1. Gunakan bola yang ringan


menyundul bola. diri pemain. 2. Tunjukkan teknik yang
benar.

7. Penjaga Gawang/Kiper
1. Tugas dari penjaga gawang terdiri dari gerakan yang siap, ba-
nyak berdiri dan menunggu. Selalu konsentrasi ketika bola me-
ngarah ke gawang.
2. Sebagai penangkap bola, kiper selalu siap dengan mengangkat
tangan setinggi pinggang.

16 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


Kesalahan Penjaga Gawang
Kesalahan Evaluasi Keterangan Latihan
Pemain membagikan Memberitahukan pemain un- Setiap pemain menghitung
bola dari kejahuan ke tuk memindahkan ke dalam tiga sampai lima langkah ke
dalam kotak. kotak sebelum membagikan depan sebelum membagi-
bola. kan bola.

Pemain berdiri digaris Mendorong pemain untuk Jika pemain berada di


gawang. berdiri pada garis gawang dan pos, mereka butuh pindah
kemudian ambil satu langkah keluar.
ke depan.

Melempar bola keluar Pastikan grup berhati-hati Komunikasikan dengan


dengan cepat. yang sedang mengumpan bola efektif dengan tim ketika
ke mereka. membagikan bola.

Melempar bola keluar Jika mengumpan gagal selalu Pastikan ketika mengumpan
di saat posisi yang ti- pastikan untuk menutup goal. bahwa kiper berada di te-
dak tepat. ngah area gawang.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 17


III. Pendinginan
Pendinginan sama pentingnya dengan pemanasan, namun ini
sering diacuhkan. Kegiatan yang berhenti tiba-tiba dapat menyebabkan
darah meng- umpul dan lambat berpindah dari tubuh atlet. Juga dapat
mengakibatkan kaki keram dan masalah yang lainnya dari atlet Special
Olympics. Pendinginan berkurang secara perlahan temperatur tubuh dan
rate jantung dan kecepatan proses penyembuhan sebelum sesi selanjut-
nya atau pengalaman kompetisi. Pendinginan juga waktu yang baik un-
tuk pelatih dan atlet untuk membicarakan tentang sesi atau kompetisi.
Melalui pendinginan juga menyebar banyak dari lactic acid (a-
sam laktad) yang berakumulasi dalam otot selama pekerjaan keluar. Ti-
dak melakukan pendinginan dengan benar setelah intens latihan otot
menjadi kaku dan terluka di kemudian hari.

Aktivitas Tujuan Waktu (minimum )

Lari pelan-pelan Menurunkan temperatur tubuh. 5 menit


Secara bertahap mengurangi
detak jantung.

Memindahkan hal yang sia-sia


Peregangan dari otot. 5 menit

Proses pemanasan dan pendinginan sangat penting untuk keamanan,


juga arahan pelatih untuk memastikan pemain mengikuti instruksi de-
ngan cukup baik.

18 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


BAB IV
PERATURAN PERTANDINGAN SEPAKBOLA SPECIAL OLYMPICS

Peraturan Sepakbola Special Olympics pada dasarnya mengacu pada


Federation International de Football Association ( FIFA ). Tetapi bila per-
aturan FIFA tersebut tidak dapat diterapkan, maka harus disesuaikan dengan
mengacu pada peraturan olahraga Special Olympics.

Catatan : Atlet Down Syndrome yang didiagnosa mengalami kelainan


pada ’ATLANTOAXIAL’ TIDAK DIPERKENANKAN MENGIKUTI
OLAHRAGA INI.

Kegiatan :
1. Kompetisi sepakbola kelimaan ( di lapangan terbuka )
2. Kompetisi sepakbola gabungan ( tidak resmi )
3. Kompetisi keterampilan individual

I. Peraturan Umum
a. Lapangan :
Permukaan lapangan adalah rumput.
1). Sepakbola Kesebelasan
- Min 91.4 s/d 50.3 meter
- Max 109.7 s/d 68.5 meter
- Area Penalti 16.5 s/d 40.2 meter
- Titik Penalti 11 meter
- Ukuran goal 2.4 s/d 7.3 meter
2). Sepakbola Kelimaan
- Min panjang 40 s/d 30 meter
- Max panjang 50 s/d 35 meter
- Area Penalti 7 s/d 12 meter

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 19


- Titik Penalti 6.4 meter
- Ukuran goal 1.8 s/d 6.4 meter

3). Ukuran gawang panjang 4 meter, lebar 2 meter


b. Perlengkapan Latihan Sepakbola
1. Kaos Tim 2. Pelindung kaki

3. Kaos kaki 4. Sepatu bola



c. Bola:
Bola yang dapat digunakan adalah nomor 4 (empat) untuk pemain beru-
sia 8 – 12 tahun dan nomor 5 (lima) untuk semua pemain.

20 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


II. Peraturan Pertandingan
1. Peserta/Manajer Tim wajib mengisi formulir pendaftaran ulang pemain
(line up pemain) yang telah disediakan oleh panitia, paling lambat 10
menit sebelum pertandingan dimulai, serta wajib mengumpulkan 12 ID
Card pemainnya di meja PENGAWAS PERTANDINGAN.
Sanki :
Apabila dalam waktu 10 menit sebelum bertanding ternyata ofisial
tim tidak mengumpulkan line up & 12 ID Card pemainya, maka tim
tersebut dinyatakan kalah WALK OUT (WO).

2. Setiap tim harus memiliki seragam tim ( baju, celana, kaos kaki diba-
wah lutut ) yang meliputi 1 set seragam berwarna terang dan 1 set se-
ragam berwarna gelap. Warna baju kiper harus berbeda dengan sera-
gam 4 pemain lainnya dan kiper wajib menggunakan sarung tangan.
Sanksi:
Jika kiper tidak memakai sarung tangan maka kiper tersebut tidak
diperkenankan untuk bermain.

3. Untuk tim/peserta tidak diperkenankan memakai seragam rompi pada


saat pertandingan, kecuali jika kedua tim tersebut memakai kaos tim
yang berwarnanya sama maka panitia menyediakan rompi untuk mem-
bedakan tim yang lainnya.
Sanksi :
Bila panitia melihat tim tersebut memakai seragam rompi maka
tim tersebut tidak diberkenankan bertanding maka tim tersebut di-
nyatakan WALK OUT (WO)

4. Seluruh pemain wajib memasukan baju ke dalam celana apabila pani-


tia melihat diantara pemain tersebut tidak memasukkan baju maka
akan terakumulasi kartu kuning yang akan diberikan oleh wasit.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 21


5. Setiap pemain hanya mempunyai satu nomor punggung hingga akhir
kompetisi.
Sanksi :
Apabila pihak panitia melihat adanya ketidak sesuaian dengan no-
mor punggung pemain, maka panitia berhak untuk mengeluarkan pe-
main tersebut dari lapangan, dan pemain tersebut dinyatakan tidak
terdaftar atau tidak diperbolehkan main sampai kompetisi berak-
hir. Dan apabila pemain tersebut mencetak gol, maka gol tersebut
akan dianulir (Dinyatakan gol tidak sah).

6. Pemain harus mematuhi ketertiban :


- Pemain sudah memotong kuku sebelum pertandingan.
- Pemain tidak diperkenankan memakai anting, kalung, cincin, jam
tangan dan benda berbahaya keras lainnya.
- Pemain harus menggunakan pelindung kaki (Shin guard)
- Pemain harus menghormati wasit, panitia meja, pemain lawan dan
penonton (dilarang keras memprotes, mendorong, mencaci maki/
mengeluarkan kata-kata kotor kepada ke empat elemen tersebut).
Sanksi :
Wasit dan panitia berhak untuk menghentikan pertandingan dan
menegur, bahkan mengeluarkan pemain tersebut dari lapangan. Dan
kedua tim akan didiskualifikasi bila terjadi perkelahian di la-
pangan.

7. Official harus mematuhi ketertiban :


- Seluruh ofisial dibangku cadangan, harus menggunakan pakaian so-
pan dan rapih dan harus memakai sepatu tidak diperkenankan me-
makai sandal jenis apapun.
- Official tidak diperbolehkan merokok di bangku cadangan.
- Official harus menghormati wasit, panitia meja ofisial, ofisial, pe-
main lawan dan penonton dilarang keras untuk duduk di bangku
pemain (dilarang keras memprotes, mendorong, mencaci maki/

22 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


mengeluarkan kata-kata kotor kepada ke empat elemen tersebut).
8. Pemain dan ofisial harus menggunakan ID Card (sudah ditempel foto
dan distempel panitia) di setiap program acara dan saat menonton pe-
tandingan. ID Card tersebut tidak diperkenankan dipakai oleh orang
lain.

9. Apabila peserta tidak membawa / memakai ID Card, maka pemain


tersebut tidak dapat dimainkan pada saat pertandingan.

10. Selama dalam pelaksanaan kompetisi, pemain, ofisial dan pendukung-


nya dilarang keras membuat keributan dan kerusuhan serta membawa
senjata tajam atau benda / alat yang dapat membahayakan orang lain.
Jika ada yang melanggar, maka proses hukum akan diberlakukan sesuai
dengan hukum yang berlaku di Indonesia dan proses hukum akan ditu-
jukan ke pelaku (elemen ini akan diserahkan kepada pihak berwajib/
KEPOLISIAN ) dan akan diberitakan buruk di media cetak atau elek-
tronik.

11. Bila ada ketidakpuasan dari tim peserta, tim peserta tersebut harus
membuatnya secara tertulis.
Setiap pemain diwajibkan memakai sepatu bola, dan dilarang menggu-
nakan sepatu sepakbola futsal/karet.
Sanksi :
Apabila ada pemain yang tidak menggunakan sepatu bola, Panitia
berhak untuk menolak pemain tersebut bertanding.

III. Peraturan Khusus Pertandingan Sepakbola Kelimaan


Sistematika Pertandingan :
a. Pertandingan menggunakan sistem ½ kompetisi atau sistem gugur
( tentative karena dilihat dari para peserta yang mendaftar ) yang
terdiri dari 33 tim sebagai perwakilan propinsi daerahnya masing-
masing mengirim satu tim dan akan di bagi menjadi 8 grup.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 23


b. Waktu pertandingan dilaksanakan dengan waktu 2 x 7 menit (waktu
kotor) dan istirahat 3 menit.

c. Bila seri diadakan adu pinalti yang bersifat sudden death atau
golden goal ( yang memasukkan gol lebih dulu menang ) dengan
ketentuan se-bagai berikut; bila tim A penendang pertama berhasil
mencetak gol dan tim B tidak berhasil mencetak gol maka peme-
nangnya tim A.

d. Waktu WO adalah 10 menit dari jadwal pertandingan. Tim peser-


ta dinyatakan kalah WO, bila tidak dapat mengisi FORMULIR LINE
UP dengan jumlah pemain minimal 5 orang pada akhir waktu 10
menit tersebut ( saat kick-of ).
Hukuman Tim peserta yang ditetapkan adalah kalah WO.

e. Kartu kuning dan Kartu merah :


Pemain yang memperoleh kartu merah karena sangsi berat, tidak
diperkenankan bermain pada 3 pertandingan berikutnya. ( Tidak ada
pemutihan pada saat menjelang babak semifinal ).
Sanksi akumulasi kartu kuning :
Pemain yang memperoleh 2 kartu kuning pada saat pertandingan
yang berbeda, tidak diperkenankan bermain pada 1 pertandingan
berikutnya.
Pemain yang memperoleh 2 kartu kuning pada saat pertandingan
yang sama, akan langsung mendapat kartu merah, tidak diperke-
nankan bermain pada 2 pertandingan berikutnya.
Tidak ada pemutihan menjelang babak Semi final.

f. Nomor punggung pemain adalah memakai nomor punggung bebas.

IV. Peraturan Permainan Sepakbola Kelimaan


a. Permulaan permainan dari titik tengah.

24 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


b. Bola ke luar garis pinggir berakibat tendangan ke dalam arena.

c. Bola ke luar garis akhir mengakibatkan tendangan sudut.

d. Bola yang keluar di garis belakang akibat pemain lawan akan


mengakibatkan goal clearance yakni : bola dilempar kembali ke
tengah lapangan oleh kiper. ( Tidak ada tendangan gawang ).
Tidak ada aturan off-side.

e. Menjegal, mendorong, handball dan sebagainya akan menghasilkan


tendangan bebas langsung ke gawang lawan. Pelanggaran ringan
menghasilkan tendangan bebas tidak langsung ke gawang.

f. Jika pemain dikeluarkan karena 2 kartu kuning atau 1 kartu merah,


maka pemain tidak boleh bermain lagi dan penggantiannya tunggu
selama 2 menit. Tapi hukuman 2 menit tersebut dibatalkan bila :
i. Regu dengan pemain 5 orang mencetak gol sebelum 2 menit
berakhir, maka tim dengan 4 pemain dapat menambah 1 pe-
main.
ii. Kedua tim memiliki hanya 4 pemain dan terjadi gol, maka ke-
dua tim boleh menambah 1 orang pemain.
iii. Jika 5 pemain dan lawan 3 pemain atau 4 pemain. Tim yang
banyak pemain mencetak gol, maka tim yang sedikit pemain
boleh menambah 1 atau 2 pemain.

V. Pendevisian
1. Regu yang akan berkompetisi memasukkan data keterampilan regu
ke pada panitia.
2. Pada babak pendahuluan atau klasifikasi setiap regu bermain se-
dikitnya 2 (dua) babak dan dinilai oleh panitia pendevisian.
3. Panitia pendevisian memastikan pendivisian pada regu-regu peser-
ta.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 25


BAB V
KOMPETISI KETERAMPILAN INDIVIDUAL

Kompetisi Keterampilan Individual:


1. ISC diperuntukan bagi atlet dengan kemampuan rendah dan belum bisa
mengikuti kompetisi atau permainan sepakbola regu.
2. ISC terdiri dari 3 macam keterampilan : Dribbling (membawa bola),
Shooting (menembak bola) dan Run and Shooting (lari dan menembak
bola).
3. Atlet harus melewati babak pendahuluan sebelum masuk ke babak final
(divisioning).

I. DRIBBLING (Membawa Bola)


1. Peralatan :
4 atau 5 bola, kapur/plester/tape, 4 buah kerucut besar/kone,
peluit, stop watch.
2. Pelaksanaan :
a. Pemain membawa bola dari garis awal ke garis akhir di
dalam area yang telah ditentukan sebanyak 4 atau 5 bola.
b. Pada garis awal dan akhir dipasang kerucut besar sebagai
tanda.
3. Penilaian :
a. Waktu dihitung dalam detik yang dimulai dari garis awal
hingga akhir.
b. Bila bola keluar dari jalur yang ditentukan atau terkena
tangan, maka nilai dipotong 5 setiap kejadian.
c. Lihat gambar dan table konvensi angka Dribbling.

26 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


II. SHOOTING (Menembak Bola)
1. Peralatan :
5 buah bola nomor 4 atau 5, kapur/plester/tape,gawang 5 a-side
ukuran 4 m x 2 m, peluit, stop watch.
2. Pelaksanaan :
a. Beberapa bola diletakkan pada posisi siap ditendang ( titik pi-
nalti ).
b. Pemain berlari menuju bola dari berbagai arah untuk menen-
dang ke gawang tanpa kiper.
c. Pemain harus pada posisi di garis yang telah ditentukan sebe-
lum menendang dan kembali lagi ke garis tersebut sebelum
menendang bola yang lain.
3. Penilaian :
Setiap bola yang masuk dihitung 10 angka.
4. Lihat gambar area shooting/menendang.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 27


III. RUN & SHOOTING (Lari dan menembak bola)
1. Peralatan :
4 buah bola dengan nomor 4 atau 5, titik awal yang ditandai, kerucut
atau bendera. Area sasaran berjarak 2 meter dari dari masing-masing
bola, peluit, stop watch.
2. Pelaksanaan :
a. Pemain berlari dari titik awal menuju bola dari berbagai arah.
b. Pemain hanya boleh menendanh 1 kali untuk 1 bola.
c. Pemain menendang bola kembali dengan melewati area sasaran.
d. Usai semua bola ditendang; sebanyak 4 buah, maka waktu dicatat.
3. Penilaian :
Waktu yang diperoleh dikonversikan pada tabel dan bonus 5 untuk se-
tiap bola yang ditendang dengan melewati area sasaran.
4. Lihat gambar area dan konversi lari / menendang.

28 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 29
BAB VI
TES PENILAIAN KETERAMPILAN REGU

Tes Penilaian Keterampilan Regu (tes keterampilan untuk kompetisi ha-


rus dilakukan pendivisian):
1. Nilai dari masing-masing pemain harus disampaikan kepada pani-
tia.
2. Tes ini untuk memudahkan panitia dalam kompetisi, kejuaraan
atau turnamen.
3. Tes ini meliputi 3 item yakni : Dribbling (Membawa bola), Controll-
ing and Passing (kontrol dan mengumpan ), Shooting (menembak).

I. DRIBBLING (Membawa bola)


1. Peralatan :
5 buah bola dengan nomor 4 atau 5, 5 kone tinggi 18 cm, jarak an-
tara kone 2 meter, jarak kone ke garis tengah 0,5 meter, bola di-
letakkan di garis start, peluit, stop watch.
2. Pelaksanaan :
a. Pemain membawa bola dengan slalom secepat mungkin.
b. Setelah masuk garis finish pemain kembali ke garis start untuk
slalom.
c. Waktu selama 1 menit.
d. Bila kone jatuh, maka tidak mendapat poin.
3. Penilaian :
Setiap melewati kone dengan baik mendapat nilai 5.
4. Lihat gambar area membawa bola.

30 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


II. CONTROL, DRIBLLE AND PASS (Mengontrol, Membawa bola dan
Mengumpan)
1. Peralatan :
2 buah kone pada garis umpan dengan lebar 5 meter dan target
dengan lebar 3 meter dengan jarak 10 meter dari garis umpan,
peluit, stopwatch.
2. Pelaksanaan :
a. Pengumpan (pelatih) mengumpan bola kepada pemain.
b. Pemain berdiri di garis start dan menyambut bola, membawa-
nya ke garis umpan.
c. Di garis umpan pemain melakukan tendangan umpan ke arah
sasaran.
d. Pengumpan akan mengatakan kemana bola akan diumpan ke
kiri atau ke kanan.
e. Pemain kembali ke garis start setelah mengumpan ke sasaran.
f. Waktu selama 1 menit.
3. Penilaian :
Setiap berhasil melakukan umpan ke target mendapatkan nilai 10,
dan bola yang mengenai kone tapi masuk ke area sasaran dianggap
sah.
4. Lihat gambar area mengontrol, membawa dan mengumpan.

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 31


III. SHOOTING (Menembak)
1. Peralatan :
Menggunakan area pinalti lengkap dengan gawang berjaring, bola
4 s/d 8 buah nomor 5 atau 4, posisi bola berada sekitar 7 meter di
belakang titik pinalti, peluit, stopwach.
2. Pelaksanaan :
a. Pemain berada di posisi titik dan setelah start/bunyi peluit
mengambil bola yang berada di belakangnya.
b. Pemain membawa bola ke titik pinalti dan menembaknya ke
gawang (bola seharusnya di udara).
c. Pemain boleh menembak dari area pinalti selain titik pinalti.
d. Setelah melakukan tembakan pemain kembali mengambil bola
untuk ditembak ke gawang.
e. Waktu selama 1 menit.
3. Penilaian : Setiap berhasil melakukan tembakan ke gawang ( di
atas udara ) mendapat poin 10, bila menyentuh tanah mendapat 5
poin.
4. Lihat gambar area menembak.

32 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 33


BAB VII
PERTOLONGAN PERTAMA PADA CEDERA OLAHRAGA CABANG
SEPAK BOLA

Penyebab Cedera:
Kondisi Internal :
1. Kondisi atlet
2. Program latihan
3. Kapasitas pelatih

Kondisi External :
1. Perlengkapan olahraga & keselamatan
2. Sarana olahraga
3. Fasilitas pendukung

Kondisi Internal :
1. Atlet tidak memiliki kelainan yang dilarang olahraga tertentu (se-
perti ATLANTO AXIAL), sehat serta diizinkan oleh dokter/orang tu-
anya.
2. Program latihan & Kompetisi (Pemanasan, peregangan, pengem-
bangan keterampilan, pemahaman peraturan, penggunaan per-
lengkapan olahraga, jadwal latihan & kompetisi ) – Atlet tidak me-
nyadari resiko, bahaya, mengelak.
3. Pelatih yang mengerti (teori & praktek) cabang olahraga yang akan
dilatih (melalui pelatihan)

Kondisi Eksternal :
1. Perlengkapan Olahraga dan Keselamatan
• Perlengkapan pribadi : Sepatu bola, Pelindung kaki, Uniform
olahraga.

34 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


• Staff dan Perlengkapan P3K.
• Asuransi.
2. Sarana Olahraga
• Lingkungan, Lapangan aman, rumput/tanah (Lakukan penge-
cekan dan pastikan OK).
• Kebijakan, peraturan, standarisasi, pedoman, panitia.
3. Fasilitas Pendukung
• Persediaan air mineral yang cukup.

Macam – macam Cedera Pada Sepakbola


Cedera pada sepakbola sangat bervariasi, mulai dari luka, lecet, patah tu-
lang, robek otot, robek ligament, gegar otak, dll.
Untuk mengetahui berat ringannya cedera, pengetahuan anatomi, ilmu urai
dan Fisiologi sangat berperan.

Macam - Macam Cedera


• Cedera Kepala
• Cedera Tulang
• Cedera Otot ( Strain )
• Cedera Ligament

1. Cedera Kepala
* Yang Umum
- Memar Otak ( Comotio Cerebri )
- Gegar Otak ( Contusio Cerebri )
- Pendarahan Otak ( Pendarahan di bagian-bagian otak )
* Perlu Diperhatikan
- Pupil mata kanan kiri
- Kesadaran dan monitor 2 x 24 jam
2. Cedera Tulang
Tanda – tanda Patah Tulang :
- Bengkak

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 35


- Merah
- Perubahan Bentuk
- Gangguan Fungsi
3. Cedera Otot ( Strain )
Terjadi robekan pada otot
Tanda – tanda :
- Diregangkan ( streching ) sakit
- Diminta untuk melakukan kontraksi otot tersebut sakit
4. Kriteria Pemain Dapat Bermain Kembali Setelah Cedera Anggota
Gerak Bawah
- Loncat – loncat kedua kaki
- Loncat – loncat kaki sehat
- Loncat – loncat kaki sakit
- Loncat kaki sakit berputar
- Lari angka 8, kecil – besar-balik arah

METODE RICE
1. R : Rest/Istirahatkan bagian yang cedera
2. I : Ice/Beri efek dingin sekitar cedera
3. C : Compress/Tekan bagian yang cedera
4. E : Elevation/Posisi lebih tinggi dari Jantung

REST and ICE


Rest – Istirahat
• Cedera tidak melebar
• Mengurangi rasa sakit
• Jangan gunakan minimal 24 jam
• Pergi ke dokter atau pemijat.
Ice – Pendinginan
• Mempersempit pembuluh darah
• Mengurangi rasa sakit & pendarahan
• Gunakan es batu dengan interval 1 : 1 atau 1 :2

36 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


• Lama 15 - 30 menit

COMPRESS and ELEVATION


Compress –Tekan
• Mengurangi rasa sakit
• Mengurangi pendarahan
• Gunakan kain elastis
• Balutan tidak terlalu keras atau ketat.
Elevation –Tinggikan
• Lebih tinggi dari jantung
• Aliran ke jantung lebih cepat
• Sikulasi darah lebih cepat

Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola 37


DAFTAR PUSTAKA

1. OFFICIAL SPECIAL OLYMPICS, SUMMER SPORT RULES, 2003-2004, Re-


vised Edition.
2. Pertolongan Pertama Pada Cedera Olahraga Special Olympics.

38 Buku Panduan Cabang Olahraga Sepakbola


PENGURUS PUSAT SPECIAL OLYMPICS INDONESIA
Gedung DNIKS, Lt. 3
Jl. Tanah Abang Timur No. 15, Jakarta 10110
Indonesia
Telp. 021 - 3800501
Fax. 021 - 3846556
Email : soindonesia03@yahoo.com
Website: www.soina.or.id

ISBN 978-979-16318-7-7

Anda mungkin juga menyukai