Anda di halaman 1dari 2

SOAL

MATA KULIAH: TEKNIK PENGGALIAN DAN PENGEBORAN

Dari hasil kajian beberapa literature dan peta geologi diketahui ada sebuah pulau yang
terletak di daerah X seluruh bagian pulau tersebut terdiri dari formasi kompleks ultramafik
pembawa bijih nikel laterit. Jika saja anda bekerja pada sebuah konsultan eksplorasi (pengeboran)
dan diberi kuasa untuk melakukan pengeboran atas eendapan yang terdapat pada pulau X tersebut.
Jelaskan langkah-langkah apa yang anda harus tempuh hingga dapat melakukan pengeboran di
Pulau tersebut!.

JAWABAN

Langkah – langkah yang akan saya ambil dalam tugas saya sebagai konsultan pengeboran
yang bertanggungjawab untuk melakukan pengeboran di pulau X sebagai berikut.

1. SURVEY DAN PEMETAAN


Sebagai langkah pendahuluan, saya akan melakukan kegiatan survey dan pemetaan.
Tujuannya untuk menghasilkan informasi geologi yang meliputi kondisi lithology, mineralogy,
dan struktur geologi serta untuk membuat peta geologi dan topografi. Selain itu saya juga akan
melakukan survey dan pemetaan tentang ketersediaan air berupa sungai untuk kegiatan
pengebeboran nantinya dan penentuan pembuatan base camp
 Mengatahui kondisi geologi (lithology, mineralogy, struktur)
 Topografi
 Sungai
2. KERJA SAMA DENGAN KONTRAKTOR
Umumnya sebuah perusahaan tambang dalam menjalankan suatu kegiatan yang cukup
kompleks seperti pengeboran, maka diperlukan jasa kontraktor. Maka dalam kasus ini, saya
akan bekerja sama dengan beberapa kontraktor, yaitu kontraktor jasa pengeboran, pekerjaan
sipil, alat berat, dan transportasi
3. PEMBUATAN PLAN DRILLING
Berdasarkan informasi geologi yang telah didapatkan, maka selanjutnya akan dibuat plan
drilling atau rencana pengeboran. Plan drilling berisi tentang blok/area yang dinilai memiliki
prospek untuk dilakukan pengeboran terlebih dahulu , spasi pengeboran, jalan, waktu
pelaksanaan dan target waktu selesai. Untuk spasi pengeboran, saya akan mulai pada spasi 200
m, kemudian spasi 100 m, spasi 50 m, spasi 25 m, hingga terakhir spasi 12,5 m
 Spasi
 Waktu
 Perancangan Block/Area Pengeboran
4. PEMILIHAN METODE PENGEBORAN
Untuk metode pengeboran, saya akan memilih metode rotary drilling yang memang sudah
umum digunakan pada proses pengeboran endapan nikel laterit.
5. PERHITUNGAN BIAYA DAN EFEKTIFITAS KERJA
Saat data actual telah didapatkan dan data plan telah dibuat maka selanjutnya saya akan
melakukan perhitungan biaya dan ekektifitas kerja. Tujuannya tidak lain untuk mengetahui
secara pasti berapa besar modal yang dibutuhkan, perkiraan waktu selesainya kegiatan
pengeboran, target pekerjaan per waktu.
6. PERSIAPAN ALAT PENGEBORAN
Sesuai dengan metode pengeboran yang telah saya pilih, yaitu rotary drilling coring, maka
alat alat yang perlu disiapkan seperti pipa barel, pipa chasing, mata bor, dan lain sebagainya
7. PEMBUATAN BASECAMP DAN WORKSHOP
8. LOGISTIK
9. PENYEDIAAN ALAT TRANSPORTASI/MOVING
Untuk alat transportasi para pekerja maka saya akan menyediakan mobil SUV, untuk
keperluan moving alat bor/rig maka saya akan menyediakan alat berat Dozer
10. PEMBUATAN JALAN
11. PERSIAPAN LOKASI RIG
 Pembuatan mud pit
 Persiapan suplai air
 Pengerasan
 Perataan
12. RIG UP

Anda mungkin juga menyukai