Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN

KEPALA UPTD PUSKESMAS KECAMATAN PONTIANAK TIMUR


NOMOR : 440/ /UPTD-PT/SK/DES/2018

TENTANG

PENYUSUNAN DAN PERUBAHAN JADWAL KEGIATAN UPAYA


KESEHATAN MASYARAKAT UPTD PUSKESMAS
KECAMATAN PONTIANAK TIMUR

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA UPTD PUSKESMAS KECAMATAN PONTIANAK TIMUR,

Menimbang : a. bahwa berdasarkan pasal 35 Peraturan Menteri


Kesehatan Nomor 75 tahun 2014 tentang
Puskesmas, dimana Puskesmas menyelenggarakan
upaya kesehatan masyarakat y ang bersifat
Essensia l per a wa ta n Keseha ta n Ma sya r akat
dan Pengemba nga n;
b. bahwa perlu menyusun jadwal kegiatan Upaya
Kesehatan Masyarakat serta perubahan
pelaksanaan jadwal i sesuai dengan kesepakatan
bersama;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana pada
huruf a, dan huruf b tersebut maka disusun Kebijakan
Pengelolaan dan Pelaksanaan Upaya Kesehatan
Masyarakat UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak
Timur perlu ditetapkan dalam suatu Keputusan;

Mengingat : 1. Undang – undang Nomer 36 tahun 2009 tentang


Kesehatan;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014
tentang Puskesmas;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 tahun 2016
tentang Standar Pelayanan Minimal di Bidang
Kesehatan;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44 tahun 2016
tentang Manajemen Puskesmas;
5. Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak
Nomor 63 Tahun 2017 Tentang Struktur Organisasi
dan Uraian Tugas Unit Pelaksana Kegiatan Pusat
Kesehatan Masyarakat.
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS KECAMATAN


PONTIANAK TIMUR TENTANG PENYUSUNAN DAN
PERUBAHAN JADWAL KEGIATAN UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT UPTD PUSKESMAS KECAMATAN
PONTIANAK TIMUR.

Kesatu : Penyusunan dan perubahan jadwal kegiatan UKM


dibuat sesuai dengan kesepakatan bersama
antara penanggungjawab program secara
integrasi.

Kedua : Penyusunan dan perubahan jadwal Upaya Kesehatan


Masyarakat sebagaimana tercantum dalam lampiran
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari surat
keputusan ini.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan,


apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam
penetapannya, maka akan diadakan pembetulan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pontianak
Pada tanggal :

KEPALA UPTD PUSKESMAS


KECAMATAN PONTIANAK TIMUR,

AINA
LAMPIRAN I
SURAT KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS
KECAMATAN PONTIANAK TIMUR
NOMOR : 440/ /UPTD-PT/SK/DES/2018
TENTANG PENYUSUNAN DAN PERUBAHAN JADWAL KEGIATAN UPAYA
KESEHATAN MASYARAKAT UPTD PUSKESMAS KECAMATAN PONTIANAK
TIMUR

PENYUSUNAN DAN PERUBAHAN JADWAL JADWAL KEGIATAN UKM

1. Penyusunan jadwal kegiatan UKM disusun setelah dilaksanakan


perencanaan kegiatan Puskesmas
2. Penyusunan jadwal disepakati secara bersama dalam suatu
pertemuan di Puskesmas
3. Jadwal kegiatan program disampaikan kepada sasaran dan
masyarakat melalui tatap muka, penyebaran informasi baik langsung
ataupun melalui media komunikasi yang ada di Puskesmas
4. Pelaksanaan kegiatan sesuai dengan jadwal harus dilakukan
monitoring ketepatan pelaksanaan kegiatan tersebut.
5. Jadwal kegiatan dapat berubah sesuai dengan permintaan salah satu
pihak baik petugas maupun sasaan/ masyarakat
6. Penetapan perubahan jadwal dicatat, dilaporkan kepada
penanggungjawab dan disampaikan perubahan tersebut melalui tatap
muka atau media komunikasi yang ada di Puseksmas.

KEPALA UPTD PUSKESMAS


KECAMATAN PONTIANAK TIMUR,

AINA
LAMPIRAN II
SURAT KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS
KECAMATAN PONTIANAK TIMUR
NOMOR : 440/ /UPTD-PT/SK/DES/2018
TENTANG PENGELOLAAN DAN PELAKSANAAN UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT UPTD PUSKESMAS KECAMATAN PONTIANAK TIMUR

FORMAT2 DALAM PENGELOLAAN DAN PELAKSANAAN UPAYA KESEHATAN


MASYARAKAT UPTD PUSKESMAS KECAMATAN PONTIANAK TIMUR

1. Membuat Perencanaan UKM


2. Membuat Kerangka Acuan Kegiatan
3. Membuat Standar Operating Prosedur UKM
4. Melaksanakan Kegiatan UKM
5. Melakukan Penyampaian Informasi dan Komunikasi UKM
6. Melakukan Monitoring Evaluasi Pelaksanaan UKM
7. Membuat Capaian Indikator Kinerja UKM
8. Mengidentifikasi, Menganalisis dan membuat Rencana Tindak Lanjut
UKM berdasarkan capaian kinerja UKM
9. Membuat Pencatatan dan pelaporan UKM yang telah ditetapkan oleh
Dinas Kesehatan

KEPALA UPTD PUSKESMAS


KECAMATAN PONTIANAK TIMUR,

AINA

Anda mungkin juga menyukai