Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN KEGIATAN

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN


BERBASIS KOMPUTER
MATERI UJI BAHAN MAKANAN UNTUK SISWA
SMP KELAS VIII

OLEH

ALFIYAH NAZLATUS SU’ADAH, S.Pd.


GURU MAPEL IPA SMP

TAHUN 2014

PEMERINTAH KABUPATEN LUMAJANG


DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 1 SUKODONO
Jalan Jend. Gatot Subroto No. 2  (0334) 882292, Fax (0334) 891991 LUMAJANG
home page : http//www.smpn1sukodono-lmj.sch.id  e-mail : smpn1sukodono@yahoo.com

1
A. LATAR BELAKANG
Uji bahan makanan adalah salah satu kegiatan pembelajaran yang disampaikan di Kelas VIII. Uji
bahan makanan adalah salah satu kegiatan yang cukup menarik jika dilakukan secara
kontekstual/nyata. Akan tetapi beberapa kendala masih ada dalam kegiatan ini. Beberapa
diantaranya adalah tidak tersedia tenaga laboran yang membantu mempersiapkan alat praktikum,
banyaknya sampah sisa praktikum, dan kecenderungan peserta didik yang kurang serius saat
belajar dan berhadapan dengan makanan yang diuji. Karena itu dikembangkanlah media berbasis
komputer interaktif yang bisa merangkum kegiatan uji bahan makanan yang mendekati nyata.

B. TUJUAN
Tujuan dari pengembangan media pembelajaran berbasis computer materi uji bahan
makanan ini adalah untuk mempermudah penyampaian materi uji bahan makanan kepada
peserta didik.

C. PELAKSANAAN PENGEMBANGAN
1. Waktu dan Tempat
Waktu : Bulan Juli – September 2014
Tempat : SMPN 1 Sukodono dan di rumah

D. HASIL PENGEMBANGAN (terlampir)

E. ANALISIS SWOT PRODUK MEDIA


STRENGTH/KEKUATAN
1. Praktis, dapat digunakan di mana saja. Tidak harus di laboratorium
2. Efisien dalam waktu. Guru dapat memanfaatkan media ini untuk mengefisienkan pembelajaran
yang padat di semester 1
3. Mempermudah guru mengatur kondisi kelas
4. Media dibuat berdasarkan prinsip kontekstual yang menyertakan benda-benda dan bahan-
bahan yang dikenal dan digunakan peserta didik
5. Mempermudah peserta didik memahami konsep, karena peserta didik dapat mengulangi
kegiatan sesuka hati
6. Mengajak peserta didik aktif bekerja tanpa menghilangkan keterampilan proses karena media
ini bersifat interaktif
7. Mengurangi tingkat kecelakaan
8. Memperkecil tingkat kesalahan praktikum

WEAKNESS/KELEMAHAN
1. Membutuhkan komputer minimal sejumlah kelompok, agar siswa dapat melakukan kegiatan
secara langsung dan mandiri
2. Mengurangi kualitas keterampilan proses, karena tentunya yang dilakukan peserta didik
hanyalah simulasi, bukan kegiatan praktikum sebenarnya
3. Terbatasnya bahan uji makanan yang ditampilkan

2
4. Evaluasi tidak terintegrasi dalam media

OPPORTUNITY/PELUANG
1. Mendukung kegiatan pembelajaran yang berbasis ICT.
2. Jika tidak digunakan sebagai media utama dalam pembelajaran terkait dengan materi, media
ini dapat digunakan sebagai latihan pra-praktikum bagi peserta didik
3. Media pembelajaran ini masih bisa disempurnakan lagi

THREATS/ANCAMAN
1. Mati listrik – harus dipastikan adanya aliran listrik selama pembelajaran
2. Spesifikasi komputer yang tidak sesuai dengan media

F. PENUTUP
Demikian laporan ini kami buat, harap menjadikan periksa dan mohon arahan lebih lanjut.

Lumajang, 3 Oktober 2014


Mengetahui, Yang membuat laporan
Kepala SMPN 1 Sukodono

H. WINADI, S.Pd., M.Pd. ALFIYAH NAZLATUS SU’ADAH, S.Pd.


NIP. 19610502 198112 1 004 NIP. 19851003 201001 2 033

Anda mungkin juga menyukai