Anda di halaman 1dari 10

KERANGKA ACUAN KERJA

( KAK )

NAMA PPK : OKTAVIANUS BELI WAWO


PEKERJAAN :

BADAN LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN NAGEKEO

TAHUN ANGGARAN
2015
KERANGKA ACUAN KERJA
PEMBANGUNAN TURAB DI KECAMATAN
NANGARORO DAN AESESA DAN MAUPONGGO

1. LATAR BELAKANG

Pengambilan material yang dilakukan oleh penambang tradisional

dan yang menggunakan alat berat, menimbulkan dampak terhadap bentangan

alam. Ada beberapa hal menjadi penyebab perubahan bentangan alam dan

tekstur dari bantaran sungai . Selain perilaku pengambilan material yang tidak

ramah lingkungan bencana alam berupa longsor dan banjir menjadi penyebab

perubahan Rona Lingkungan di DAS Aesesa ,Kali Nangaroro dan

Mauponggo.

Kerusakan telah terjadi , dan perubahan ini telah mengancam eksistensi

dari pemukiman penduduk maupun fasilitas publik . Untuk mengatasi ini perlu

dilakukan pendekatan penyelesaian teknis berupa pembangunan Turab

Penahan Tebing agar kerapuhan struktur tebing bantaran sungai bisa teratasi

dari dampak erosi dan banjir.

2. Maksud dan Tujuan

Program/Kegiatan Pembangunan Turab dimaksud bertujuan untuk


menjaga serta melestarikan fungsi lingkungan sebagai akibat perubahan
fenomena alam akibat banjir dan longsor pada daerah bantaran sungai .
Dalam rangka menjaga kelestariaannya, masyarakat dan pemerintah perlu
dilakukan usaha yang terus menerus sehingga bangunan tersebut tetap
utuh seperti yang direncanakan.

Kegiatan ini bertujuan :

 Mengendalikan perubahan fisik lingkungan sehingga tidak berdampak


terhadap mahluk hidup.
 Mencegah terjadinya bahaya erosi dan banjir.

 Target dan Sasaran

Sasaran yang ingin dicapai adalah

 Tercapainya pembangun 3 paket Turab Pengaman Tebing Sungai .

Keluaran yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah Sbb:

 Tiga Paket Pembangunan Turap di Kota di Kecamatan Aesesa,


Nangaroro, dan Mauponggo.

 Nama Organisasi Pengadaan Barang

 Satker/SKPD : Badan Lingkungan Hidup Kabupaten


Nagekeo
 Pejabat Pembuat Komitmen : Augustinus Pone , SH
 Pejabat Pengadaan : Maria Magdalena Goo, ST
 Panitia Penerima Hasil Pekerjaan : Fransiskus Gauk, Primus Lena, ST ,
Romana Tiwe ,S.Si.
Nama Program :Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam.

Kegiatan : Pengendalian Dampak Perubahan Iklim.


Pekerjaan : Pembangunan Turab Tebing Sungai .

Lokasi : DAS Aesesa dan Kali Nangaroro.

Pelaksanaan Program/Kegiatan Pembangunan Turab Pengaman Tebing


Sungai melalui Surat Keputusan Pengguan Anggaran adalah sebagai
berikut :

1. Organisasi SKPD ( Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Nagekeo )


2. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) , Pejabat Pelaksana Teknis
Kegiatan (PPTK), Bendahara Pengeluaran, Penandatanganan SPM,
Staf Administrasi teknik dan keuangan serta pengawas lapangan.
Pejabat Pembuat Komitmen ( Augustinus Pone, SH )
3. Menunjuk Pejabat pengadaan dan panitia PHO/FHO.
Panitia terdiri Ketua, Sekretaris dan Anggota

 Sumber Dana dan Perkiraan Biaya


 Sumber dana yang diperlukan untuk membiayai pengadaan jasa
konstruksi Pembangunan Turab Penahan Tebing Sungai yakni Dana
Alokasi Khusus dan Dana Alokasi Umum APBD Kabupaten Nagekeo
melalui Dokumen Pelaksanaan Anggaran Badan Lingkungan Hidup
Kabupaten Nagekeo Tahun Anggaran 2015 .
 Total perkiraan biaya yang diperlukan untuk jasa konstruksi sebesar Rp.
500.000.000 (Lima Ratus Juta Rupiah ) dengan rincian sebagai berikut :

- Kali Aesesa :Rp. 150.000.000 .-


- Kali Nangaroro :Rp. 150.000.000.-
- Kali Aetoro :Rp. 200.000.000.-
 Ruang Lingkup, Lokasi Pekerjaan, Fasilitas Penunjang

1. Ruang lingkup pekerjaan/pengadaan jasa konstruksi


Kontraktor pelaksana harus bekerjasama sepenuhnya dengan Pemerintah
Kabupaten Nagekeo dalam hal ini Badan Lingkungan Hidup Nagekeo.

 Lingkup obyek kajian


Obyek pelaksanaan yang menjadi tugas pekerjaan ini adalah
Pembangunan Turab Penahan Tebing Sungai yang meliputi ;

Lingkup Pekerjaan Pembangunan Turab Penahan Tebing Sungai ,


meliputi :

a. Pekerjaan Persiapan
Kegiatan ini meliputi Mobilisasi tenaga kerja, bahan dan alat.Pengukuran
dan pematokan, Pembersihan Lokasi, administrasi dan dokumentasi :

b. Tahap Pelaksanaan
Pembangunan Turab Penahan Tebing Sungai termasuk bangunan
pelengkap lainnya sesuai dengan gambar rencana dan spesifikasi
dimulai dengan :

- Pekerjaan Tanah ( Galian dan Timbunan Tanah )


- Pekerjaan Pemasangan Bronjong

2. Lokasi Pekerjaan dan fasilitas Penunjang


Lokasi Pekerjaan kegiatan jasa konstruksi ini dilaksanakan di(1). Kelurahan
Mbay I , Kecamatan Aesesa ,(2). Kali Aetoro Desa Aewoe, Kecamatan
Mauponggo, (3). Kelurahan Nangaroro , Kecamatan Nangaroro, Kabupaten
Nagekeo.
Fasilitas Penunjang
a) Laporan dan Data
Kumpulan laporan dan data serta foto MC 0%

b) Akomodasi dan Ruangan Kantor (bila ada)


c) Staf Pendamping
d) Fasilitas yang disediakan oleh pengguna jasa yang dapat digunakan
oleh penyedia jasa (bila ada)
Penyedia jasa harus menyediakan dan memelihara semua fasilitas dan
peralatan yang dipergunakan untuk kelancaran pelaksanaan pekerjaan.

 Jangka Waktu Pelaksanaan

Jangka waktu pelaksanaan kegiatan ini diperkirakan 90 (Sembilan Puluh ) hari


kalender.

 Tenaga Ahli Yang dibutuhkan


Tenaga ahli yang diperlukan untuk melaksanakan pekerjaan ini adalah :

1. Kepala Pelaksana
Bertanggung jawab atas tugas pekerjaan yang berkaitan dengan :

 Memimpin seluruh organisasi pekerjaan


 Memberi laporan kepada direktur perusahaan
 Memeriksa seluruh hasil kerja
 Memeriksa laporan ( kegiatan fisik dan administrasi keuangan )
 Berkoordinasi dengan direksi pekerjaan
2. Pelaksana

Bertanggung jawab atas tugas pekerjaan yang berkaitan dengan :

 Mengadakan pengukuran kemajuan fisik lapangan


 Memberi laporan kepada pelaksana
 Mengawasi secara langsung pekerjaan di lapangan
 Membuat laporan harian, laporan mingguan, laporan bulanan
 Berkoordinasi dengan pelaksana lapangan
 Membawahi semua mandor / tukang kepala

3. Logistik
 Melakukan pencatatan masuk dan keluarnya barang / material di
proyek
 Mengurus kebutuhan peralatan proyek dalam melaksanakan
pekerjaan
 Berkoordinasi dengan pengawas lapangan
4. Administrasi dan Keuangan
 Mengalokasikan dana pelaksanaan pekerjaan
 Memberi laporan keuangan ke pelaksana
 Membayar upah dan bahan yang diperlukan
 Membuat laporan administrasi dan keuangan
9. Keluaran /Produk Yang Dihasilkan
Produk yang ingin dihasilkan adalah 3 Unit Turap Penahan Tebing Sungai
.
10. Rencana Desain dan Spesifikasi

Rencananya Desain Turab menggunakan Desain Kawat Bronjong dengan

tipe dan dimensi sebagai berikut ;

GAMBAR RENCANA PENYUSUNAN BRONJONG SESUAI JUKNIS DAK

2015 SEPERTI DI BAWAH INI :


 Standar

Semua bahan dan mutu untuk pekerjaan harus sesuai dengan ketentuan-
ketentuan dari Normalisasi Standar Indonesia.

Bila ada pasal-pasal pekerjaan tang tidak ada Standar Indonesia, maka
dapat dipakai British Standard yang sesuai dengan spesifikasi ini.

Semua bahan dan mutu pekerjaan yang tidak sepenuhnya diperinci disini
atau tidak dicakup oleh Standar Nasional haruslah bahan dan mutu
pekerjaan kelas utama.

Direksi akan menetapkan apakah semua atau sebagian bahan yang


dipesan atau diantarkan untuk penggunaan dalam pekerjaan, sesuai untuk
pekerjaan tersebut dan keputusan Direksi dalam hal ini pasti dan
menentukan.

 Bahan

1) Kawat Bronjong

a. Haruslah baja berlapis seng yang memenuhi SNI-03-0090-1999.


b. Karakteristik kawat bronjong adalah :
 Jenis : Bronjong kawat pabrikan/ Anyaman Mesin
 Lapisan Seng : Kawat Ø 2,7 mm adalah minimum 260 gram/
m2
 Jumlah Puntiran : Kawat Ø 2,7 mm adalah minimum 28 kali

Ukuran kotak (p, l, t) : 2 m x 1 m x 0,5 m

Diaphragma (sekat) : Setiap 1 meter panjang

Ukuran Anyaman (mesh) : 80 mm x 100 mm

Tulangan Tepi, diameter : 3,4 mm

Jaringan, diameter : 2,7 mm

Pengikat, diameter : 2,0 mm

Kuat tarik : 41 kgf/ mm

Mbay , 8 Januari 2015

Kepala Badan Lingkungan Hidup

Kabupaten Nagekeo,

Mudha Marsel, SH

Pembina Tk.I

NIP : 19610210 199903 1 002

Anda mungkin juga menyukai