Anda di halaman 1dari 74

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran 1. Pedoman Pelaksanaan Focus Group Discussion

PEDOMAN PELAKSANAAN FOCUS GROUP DISCUSSION


Untuk Kelompok Anak Jalanan Usia Remaja

Nama-nama Peserta : 1. 6.
2. 7.
3. 8.
4. 9.
5. 10.
Waktu pelaksanaan : .......................................................................................
Tempat : .......................................................................................
Pelaksanaan ke : .......................................................................................
Permasalahan : .......................................................................................
Jalannya FGD :

Pertanyaan:

1. Bagaimana pandangan kalian tentang cita-cita?

Apa itu cita-cita?


Jawab:
1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

Apakah kalian sudah memiliki cita-cita?


Jawab:
1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................

173
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

2. Bagaimana tujuan kalian mengenai pendidikan? Dan mengapa kalian


memiliki tujuan tersebut?
Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

3. Pekerjaan apa yang ingin kalian geluti nantinya?


Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

174
4. Apa yang melatarbelakangi kalian untuk memiliki pekerjaan tersebut?
Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

5. Apa tujuan kalian ingin memiliki pekerjaan tersebut?


Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

6. Keluarga seperti apa yang ingin kalian bentuk di masa yang akan datang?
Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................

175
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

7. Bagaimana kriteria pasangan hidup kalian?


Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................

8. Bagaimana rencana kalian tentang pernikahan? (misal usia)


Jawab:

1. ....................................................................................................................
2. ....................................................................................................................
3. ....................................................................................................................
4. ....................................................................................................................
5. ....................................................................................................................
7. ....................................................................................................................
8. ....................................................................................................................
9. ....................................................................................................................
10. ..................................................................................................................
.

176
Lampiran 2. Pedoman Wawancara

PEDOMAN WAWANCARA
Untuk Anak Jalanan Usia Remaja

Nama Subjek : .......................................................................................


.......................................................................................
Waktu pelaksanaan : .......................................................................................
Tempat : .......................................................................................
Wawancara ke : .......................................................................................
Permasalahan : .......................................................................................
Jalannya wawancara :

Pertanyaan:

1. Bidang apa saja yang anda minati berkaitan dengan tujuan di masa depan atau
cita-cita? (misalnya hobi, atau bidang lain yang menarik)
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

2. Apa tujuan anda memiliki cita-cita tersebut?


Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

3. Bagaimana rencana yang anda buat untuk mewujudkan cita-cita atau tujuan
masa depan tersebut?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

4. Apa tujuan jangka pendek dan tujuan jangka panjang anda dalam
mewujudkan tujuan masa depan atau cita-cita tersebut?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

5. Apa aktivitas-aktivitas yang anda geluti untuk menunjang tercapainya tujuan


masa depan atau cita-cita?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

6. Bagaimana sejauh ini pelaksanaan perencanaan anda? (misalnya melakukan


kegiatan atau aktifitas yang mendukung dalam keseharian)
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

177
7. Bagaimana menurut anda kemungkinan pencapaian cita-cita yang anda miliki
tersebut?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

8. Menurut anda, apa yang faktor apa saja menyebabkan kemungkinan yang
anda sampaikan tadi?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

9. Mengapa anda memilki tujuan masa depan seperti itu?


Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

10. Pengalaman apa yang menyebabkan anda memilki tujuan masa depan
tersebut?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

11. Keterampilan apa yang anda miliki selama ini? (misal keterapilan dalam
menghadapi orang lain atau keahlian dalam bekerja)
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

12. Bagaimana anda jika menyikapi kegagalan dalam pencapaian tujuan?


Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

13. Bagaimana tanggapan lingkungan sekitar anda mengenai masa depan anda?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

14. Bagaimana dukungan orang-orang sekitar anda mengenai cita-cita yang anda
miliki?
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

15. Bagaimana hubungan anda dengan lingkungan anda? (misal orang tua,
keluarga, teman, atau orang-orang terdekat)
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

178
16. Bagaimana dukungan informasi yang anda dapatkan mengenai masa depan
anda selama ini? (misal informasi mengenai pendidikan, pekerjaan atau
pernikahan dan dari mana informasi itu didapatkan)
Jawab:..................................................................................................................
.............................................................................................................................

179
Lampiran 3. Pedoman Observasi

PEDOMAN OBSERVASI
Untuk Anak Jalanan Usia Remaja

Nama Subjek : .......................................................................................


.......................................................................................
Waktu pelaksanaan : .......................................................................................
Tempat : .......................................................................................
Observasi ke : .......................................................................................
Permasalahan : .......................................................................................

Jalannya observasi

No Aspek Observasi Hasil Observasi


1 Kegiatan pendidikan baik formal
maupun nonformal
a. Jenis kegiatan
b. Ketertarikan terhadap
kegiatan tersebut
c. Intensitas / jadwal kegiatan
tiap minggu

2 Kegiatan pekerjaan sehari-hari


a. Jenis kegiatan
b. Ketertarikan terhadap
kegiatan tersebut
c. Intensitas / jadwal kegiatan
tiap minggu
d. Hasil / pendapatan dari
pekerjaan tiap minggu

3 Hubungan dengan lawan jenis


a. Pola interaksi dengan lawan
jenis
b. Ketertarikan dengan lawan
jenis

180
4 Bidang kegiatan yang diminati
a. Jenis bidang kegiatan
b. Intensitas dalam menggeluti
bidang kegiatan
c. Keseriusan dalam
menggeluti bidang kegiatan

5 Kegiatan sehari-hari yang


mendukung orientasi masa
depan yang dimiliki
a. Jenis kegiatan
b. Intensitas kegiatan tiap
minggu

6 Keterampilan yang dimiliki


a. Jenis keterampilan
b. Minat terhadap
keterampilan

8 Dukungan lingkungan
a. Dukungan keluarga
b. Dukungan teman
c. Dukungan masyarakat atau
orang terdekat
d. Dukungan pihak lain (misal
pengelola rumah singgah,
program pemerintah,
kegiatan lain)
e. Dukungan informasi

181
9 Hubungan dengan lingkungan
a. Keluarga
b. Teman
c. Masyarakat
d. Pengelola lembaga yang
diikuti (rumah singgah)
e. Pihak-pihak lain yang
berhubungan (misal link-
link yang biisa menukung)

182
Lampiran 4. Hasil Pelaksanaan Focus Group Discussion

HASIL PELAKSANAAN FOCUS GROUP DISCUSSION


Untuk Kelompok Anak Jalanan Usia Remaja

Peserta : 1. Putra, 18 tahun


(Nama Samaran) 2. Aga, 16 tahun
3. Hari, 18 tahun
4. Siti, 18 tahun
5. Nani, 17 tahun
6. Wiwin, 18 tahun
7. Sari, 16 tahun
8. Miko, 17 tahun
9. Hendra, 18 tahun
10. Haya, 16 tahun
11. Doni, 18 tahun

Waktu pelaksanaan : 14 Maret 2012


Tempat : Rumah Singgah Hafara
Pelaksanaan ke : 1
Permasalahan : Macam orientasi masa depan
Jalannya FGD :

1. Kita akan berdiskusi tentang masa depan yah. Namun sebelumnya, harap
masing-masing dari kalian memperkenalkan diri terlebih dahulu. Seperti
identitas diri dan tentang bagaimana kalian bisa sampai di jalan.

1. Namaku putra mbak. Sekarang umurku 18 tahun. Aku anak


pertama dari 2 bersaudara. Dulunya keluargaku tinggal di Irian
Jaya. Bapak sama ibu kerja di sana. Namun tiba-tiba bapak sama
ibu tu pengen ke Jawa. Yaudah akhirnya kami sekeluarga pergi ke
Jawa. Tapi sampai di Jawa ternyata malah nggelandang. Pindah-
pindah nggak jelas. Bapak sama ibu juga nggak punya pekerjaan
yang tetap. Aku sampai nggak sekolah mbak waktu itu. Padahal
pengen banget sekolah. Tapi mau gimana lagi. Terus akhirnya aku
sama keluargaku sampai di Joggja. Di Jogja kami juga
nggelandang di jalan, terus malah kena razia. Akhirnya kami
ditampung di penampungan kantor migrasi. Selama di
penampungan itu ada orang yang nawarin aku sekolah, tapi harus
tinggal di panti asuhan dan pisah sama orang tua. Karena aku
pengen banget sekolah akhirnya kau mau tinggal di panti asuhan.
Sejak saat itu aku nggak ketemu sama keluargaku. Panti asuhannya
di daerah Pakem. Aku disekolahkan mbak sampai SMK dan udah
lulus tahun kemaren. Aku kan sekolah di SMK pelayaran harusnya

183
untuk ikut berlayar itu kan syaratnya setelah lulus harus ikut
semacem pendidikan profesi gitu, tapi pantiku nggak bisa
membiayai yaudah akhirnya impianku untuk berlayar harus pupus.
Karena tidak lagi sekolah aku keluar dari panti dan mencari
keluargaku. Dari beberapa informasi akhirnya aku cari dan ketemu
di rumah singgah ini. Akhirnya aku ikut tinggal di sini.

2. Namaku Aga, 16 tahun. Aku adeknya Putra. Ceritanya hampir


sama kayak putra. Tapi aku ikut bapak sama ibu terus. Dari kantor
migrasi itu aku sama orang tua akhirnya tinggal di kos di daerah
bintaran mbak. Waktu itu bapak kerjanya serabutan, aku dan ibu
cari uang di jalanan. Aku sama ibuku ngemis mbak. Karena nggak
sanggup bayar kos, akhirnya aku sama orang tuaku kembali ke
jalan mbak. Tidur di jalanan. Eh malah kena razia lagi, dan
dimasukkan rumah singgah ini. Di sini aku disekolahin mbak.
Sekarang udah kelas 2 SMP. Umurnya telat mbak. Hehe. Tapi
nggak apa-apa. Aku bersyukur bisa sekolah lagi.

3. Namaku Hari, 18 tahun. Kedua orang tuaku sudah meninggal,


jadinya aku sudah nggak punya siapa-siapa lagi. Sejak orang tua
meninggal, aku nggelandang di jalanan. Sudah bertahun-tahun
pindah-pindah. Akhirnya setahun yang lalu aku diajak tinggal di
sini. Udah itu aja mbak.

4. Kalau aku Siti mbak, 18 tahun juga. Rumahku aslinya di daeah


bantul mbak deket sama pantai. Bapak sama ibuku itu orang yang
nggak mampu. Jadinya aku nggak disekolahin lagi. Cuma lulus
SD, udah itu aja. Sebelumnya aku pernah dipaksa jadi pelacur
mbak di daerah pantai selatan sana sama germonya. Orang tuaku tu
juga nggak peduli karena dijanjiin duit. Tapi lama-lama akhirnya
aku nggak kuat. Aku lari deh dari sana dan pergi ke jogja ini. Di
jogja ya Cuma nggelandang, cari duit dari ngamen gitu. Akhirnya
aku diajak temenku untuk tinggal di rumah singgah ini. Oya aku
udah punya anak mbak, tapi bapaknya juga nggak jelas.

5. Namaku Nani, umur 17 tahun. Aku udah nikah mbak. Dulu pernah
nikah tapi ditinggal pergi sama suamiku yang dulu. Karena itu aku
pergi dari rumah terus nggelandang sama ngamen di jalanan. Ya
sekitar 1 tahun di jalanan akhirnya aku diajak ke sini mbak.
Sekarang udah nikah lagi sama orang sini.

6. Kalau aku Wiwin. Sekarang umurku 18 tahun. Keluargaku itu


keluarga yang nggak mampu. Dulunya aku tinggal di jalanan sama
keluargaku. Pindah-pindah gitu jadi pengemis. Dulunya aku juga
sekolah, pas dulu masih ngontrak. Tapi Cuma sampai kelas 4 SD
terus berhenti karena nggak ada duit buat bayar sekolah. Sejak itu

184
aku sama keluargaku tinggalnya di jalanan. Pas tinggal di jalanan
ya empet kena razia gitu. Tapi ya tetep aja balik lagi di jalanan.
Lha gimana lagi, dapet uang ya dari jalanan. Sampai terakhir
kalinya kena razia, aku dan keluargaku dimasukkan ke rumah
singgah ini sekitar 1 tahun yang lalu. Sampai sekarang kami
tinggal di sini. Bahkan sekarang aku sudah nikah sama orang sini
juga. Umurnya 31 tahun.

7. Namanu Sari. Kalau umurku sekarang sekitar 16 tahun. Aku


sebenarnya masih punya keluarga. Namun aku minggat dari rumah.
Aku minggat dari eumah karena bapak sama ibuku nggak setuju
aku pacaran sama SP. SP itu anak jalanan, makanya bapak sama
ibuku nggak setuju. Karena aku cinta banget sama SP akhirnya aku
milih minggat dan ikut SP aja. Aku akhirnya nikah juga sama SP
walaupun bapak sama ibu nggak kasih restu. Setelah lari sama SP,
aku mengikuti SP. Pindah-pindah gitu. Kerjaanku sama SP ya
ngamen di jalanan. Hamper sama kayak yang lain, akhirnya aku
kena razia tuh. Dulunya kalau dimasukkan penampungan tu aku
lari. Paling lama ya di sini. Sudah 7 bulanan lah aku tinggal di sini
sama suamiku. Tapi suamiku itu lebih sering ngamen di luar sama
temen-temennya. Aku sekarang kan lagi hamil nih mbak. Tapi aku
masih sering ngamen juga.

8. Namaku Miko. Sekarang usiaku 17 tahun. Aku anak kedua dari 2


bersaudara. Jadi sebenarnya aku tuh punya kakak. Tapi sampai
sekarang aku nggak pernah ketemu sama kakakku. Keluargaku
sbenarnya berasal dari Purwokerto, Jawa Tengah. Dari dulu, orang
tuaku sudah merantau ke Yogjakarta buat cari uang. Kehidupanku
mulai nggak enak ketika tiba-tiba bapakku ninggalin ibuku. Dari
cerita ibuku sih itu kejadiannya setelah aku lahir. Sedangkan
kakakku dititipkan ke keluarga yang ada di luar kota karena ibuku
tidak mambu membiayai kebutuhan sehari-hari. Sebelumnya aku
dan ibuku tinggal di rumah kos. Dulu ibuku kerjanya jualan di
pasar. Tapi akhirnya usaha ibuku bitu bangkrut. Mungkin karena
banyak saingan kali ya. Setelah usaha ibuku bangkrut, ibuku kerja
jadi tukang becak. Karena tidak bias bayar uang kos, aku sama
ibuku sempat tidur di becak selama beberapa waktu. Becak ibuku
mangkal di daerah Malioboro. Akhirnya ibuku dapat informasi ada
rumah singgah yang bisa menampung gelandangan dan orang-
orang dhuafa. Aku dan ibuku mendatangi rumah singgah yang
sampai sekarang jadi tempat tinggal kami. Di rumah singgah ini
aku dibina dan disekolahkan lagi. Sekarang aku sudah kelas 1
SMK. Meskipun sampai sekarang ibuku masih kerja jadi tukang
becak, aku bersyukur bisa kembali sekolah.

185
9. Namaku Hendra mbak. Sekarang umurku 18 tahun. Aslinya
rumahku di daerah Sulawesi sana. Aku anak pertama dari 3
bersaudara. Sebenarnya keluargaku itu termasuk keluarga yang
tercukupi.namun keluargaku nggak harmonis. Yang namanya
disakiti, diperlakukan kasar, atau jadi pelampiasan kemarahan
orang tua itu sudah biasa. Karena itu, pas umur sekitar 12 tahun,
aku sudah lulus SD, aku pergi dari rumah. Aku kabur gitu.aku dulu
kabur numpang kabal barang dari Sulawesi sampai Surabaya.
Setelah itu aku jadi gelandangan di Surabaya. Jadi pengemis di
sekitar belabuhan. Aku ketemu banyak anak-anak gelandangan
lain, dan aku melakukan aktivitas bersama mereka kayak ngamen,
ngemis, dan sebagainya. Aku tinggal di Surabaya sekitar 2 tahun.
Habis itu aku diajak teman ke Semarang. Kemudian tiga tahun
yang lalu aku dating ke Yogyakarta. Kerjaannya juga nggak beda
mbak. Aku mengamen dari satu tempat ke tempat lain, pindah-
pindah dari satu komunitas ke komunitas lain. Beberapa waktu di
Jogja aku sempat tinggal di rumah singgah daerah Condong Catur.
Di sana aku ketemu banyak teman seusia aku. Samapi akhirnya
aku tinggal di rumah singgah ini ang penghuninya dari berbagai
usia. Namanya kalau kayak gini itu rumah singgah terpadu. Aku
merasa nyaman tinggal di sini mbak. Di sini banyak anak-anak
kecil. Lihat anak-anak kecil tuh aku jadi inget masa kecil yang
suram.

10. Naaku Nur. Sekarang umurku 16 tahun. Di sini aku tinggal sama
orang tua dan adikku. Sebenarnya aku punya kakak tapi sudah
nikah. Jadi udh nggak tinggal di sini lagi. Keluargaku sebenarnya
aslinya dari Jawa tengah. Tapi merantau di Jogja. Udah tinggal di
Jogja lebih dari sepuluh tahun kayaknya. Sebelumnya ngontrak.
Tapi karena nggak bisa bayar uang kontrakan akhirnya tinggal di
luar. Aku keluar dari sekolah karena nggak ada biaya lagi. Ibuku
itu penjual mie ayam di sekitar alun-alun lor Jogja. Jadinya aku
sama keluargaku tinggal di daerah alun-alun sana. sejak tinggal di
alun-alun itu aku mulai di jalanan. Tiap hari kegiatanku ya Cuma
kumpul-kumpul sam temen-temen sama ngamen juga. Dulu aku
termasuk anggta “PUNK”. Setahun yang lalu aku sama keluargaku
diajak tinggal di rumah singgah ini. Sejak tinggal di rumah singgah
ini aku udah nggak jadi anak “Punk”, tapi masi di jalanan buat
ngamen aja gitu.

11. Kalau namaku Doni mbak. Sekarang umurku 18 tahun. Aku anak
keempat dari 6 bersaudara. Aku dulu sempet sekolah tapi Cuma
sampai SD.aku dating ke Jogja tuh udah sejak umur 12 tahun.
Aslinya rumahku ada di Jawa Timur. Tapi aku kabur dari rumah.
Soalnya aku nggak kuat tinggal di rumah. Setelah bapak sama
emak cerai tu. Emak jadi sering marah-marah sama aku. Aku aja

186
sebenernya udah tertekan banget mereka bercerai, e malah aku
ditambah jadi pelampiasan ibuku. Ya aku tambah tertekan. Karena
memang keluargaku nggak mampu, setelah bercerai itu emak
maksa aku cari duit di jalanan. Aku disuruh ngemis gitu mbak.
Jadinya aku harus keluar dari sekolah. Terus habis itu uangnya
semua harus diserhkan ke emak. Karena aku nggak kuatm akhirnya
aku kabur deh dari rumah. Sampai sekarang aku belum pernah
pulang. Ke rumah sama sekali. Sampai sekarang aku jadi
gelandangan gini. Pindah-[indah, nyari uang di jalanan. Sekarang
aku jadi tukang ngelap motor di jalanan. Lumayan bisa buat
makan.

2. Bagaimana pandangan kalian tentang cita-cita?

Menurut kalian, apa itu cita-cita?


Jawab:
1. Cita-cita itu Harapan mbak kalau menurutku sih.
2. Kalau setahuku, cita-cita itu impian
3. Hmmm.. Keinginan, mbak.
4. Kalau yang saya tahu ya mbak, cita-cita itu keinginan yang akan
diwujudkan gitu
5. Sama mbak, keinginan
6. Iya, keinginan mbak.
7. Menurutku juga keinginan den mbak.
8. Kalau menurutku, cita-cita itu harapan yang dimiliki seseorang
mbak.
9. Hmmm.. Iya mbak, cita-cita itu harapan di masa depan.
10. Sebuah impian.
11. Kalau yang aku tahu sih keinginan

Apakah kalian sudah memiliki cita-cita?


Jawab:
1. Sudah mbak. Aku pengen punya rumah sendiri. Terus pengen kerja
mapan juga.
2. Sudah. Aku mau jadi tentara
3. Sudah. Aku pengen jadi pedagang aja.
4. Sudah. Aku mau hidup lebih baik dari yang sekarang. Nau kerja di
pabrik, terus membahagiakan anak
5. Nggak tahu mbak. Tapi aku mau membahagiakan orang tua juga.
6. Sudah. Aku pengen
7. Nggak tahu. Aku mau lebih bahagia dari yang sekarang aja deh.
Jadi ibu rumah tangga gitu
8. Sudah. Aku pengen membahagiakan orang tua dan punya rumah
sendiri
9. Sudah mbak. Aku mau jadi orang yang berguna. Mau jadi pekerja
sosial gitu nantinya.

187
10. Hmmmm. Aku cita-citanya mau jadi istri aja deh mbak. Hehe
11. Nggak tau mbak. Kayaknya belum mikir deh.

188
HASIL PELAKSANAAN FOCUS GROUP DISCUSSION
Untuk Kelompok Anak Jalanan Usia Remaja

Peserta : 1. Putra, 18 tahun


(Nama Samaran) 2. Aga, 16 tahun
3. Hari, 18 tahun
4. Siti, 18 tahun
5. Nani, 17 tahun
6. Wiwin, 18 tahun
7. Sari, 16 tahun
8. Miko, 17 tahun
9. Hendra, 18 tahun
10. Haya, 16 tahun
11. Doni, 18 tahun

Waktu pelaksanaan : 15 Maret 2012


Tempat : Rumah Singgah Hafara
Pelaksanaan ke : 2
Permasalahan : Macam orientasi masa depan
Jalannya FGD :

Hasil diskusi:

1. Bagaimana tujuan kalian mengenai pendidikan? Dan mengapa kalian


memiliki tujuan tersebut?
Jawab:

1. Aku pengen sekolah lagi mbak. Kuliah di jurusan matematika.


Soalnya cita-citaku yang sebelumnya sudah terkikis. Dulu aku
sekolah di SMK jurusan pelayaran tapi aku nggak bisa kerja di
pelayaran. Soalnya harusnya kan setelah lulus SMK aku
melanjutkan pendidikan profesi tu. Tapi panti asuhan yang dulu
membiayai sekolahku nggak sanggup lagi membiayai. Yaudah,
jadinya g bisa ambil pendidikan profesi, jadi nggak bisa punya
sertifikat buat berlayar deh.

2. Kalau aku pengennya ya lulus SMP dulu. Nanti habis lulus SMP
pengen mengikuti pendidikan militer mbak. Sekarang kan aku
masih kelas 2 SMP nih walaupun umurku udah 16 tahun hehe.
Soalnya dulu aku sempat nggak sekolah

3. Aku ingin ikut kejar paket C mbak. Soalnya aku Cuma lulus SMP.
Jadinya aku pengen kejar paket C biar punya ijazah setingkat SMA.
Buat jaga-jaga kalau suatu saat dibutuhkan gitu.

189
4. Kalau masalah pendidikan aku pengen ikut kejar paket mbak. Aku
kan dulu sekolah Cuma sampai SD mbak, jadinya aku pengen ikut
kejar paket biar puya ijazah buat nglmar kerja gitu

5. Aku sudah nggak pengen sekolah. Dulu aku pernah sekolah juga,
tapi Cuma sampai kelas 1 SD. Sekarang ya sudah tidak mau
sekolah lagi. Soalnya sudah tua. Mau dagang aja lah.

6. Dulu aku sekolah juga Cuma sampai kelas 4 SD. Kalau sekarang
aku ya sudah nggak mau sekolah lagi. Kejar paket ya nggak usah
lah. Mau kerja aja, soalnya sudah tua.

7. Sudah tidak pengen mbak kalau sekolah. Buat apa. Aku sudah
males mikir sekolah. Biar nanti anakku saja yang sekolah. Dulu aku
juga sempat sekolah mbak. Sudah lulus SD terus sampai kelas 3
SMP. Tapi berhenti. Soalnya aku pergi dari rumah gara-gara bapak
sama ibuku tidak setuju aku pacaran sama pacarku. Hehe..

8. Sekarang aku kelas 1 SMK jurusan Rekayasa perangkat lunak


mbak. Tujuanku dalam bidang pendidikan ya aku pengen lulus
SMK ini, nggak putus di tengah jalan. Soalnya aku bersyukur
banget mbak bisa sekolah lagi. Dulu kan sempet berhenti sekolah
juga pas habis lulus SMP karena tidak punya biaya. Habis lulus
trus mau kerja. Pengennya sih nanti kalau sudah punya penghasilah
sambil kuliah gitu. Tapi yang jelas setelah lulus mau kerja dulu
soalnya aku pengen memenuhi kebutuhan aku dan ibukku mbak.
Kasian ibuku harus kerja keras terus jadi tukang becak.

9. Kalau masalah pendidikan aku pengen ikut kejar paket mbak. Aku
kan udah nggak sekolah sejak pergi dari rumahku dulu yang di
Sulawesi. Aku dulu berhenti sekolah pas mau masuk SMP gitu.
Kalau mau ikut pendidikan formal ya nggak mungkin wong
umurku udah 18 tahun, masak mau ikut kelas 1 SMP? Ya malu
aku. Hehe.. Jadi aku pengen ikut kejar paket biar punya ijazah.
Soalnya sekarang aku mikirnya punya ijazah itu penting. Selain itu
aku juga pengen ikut pelatihan-pelatihan yang bisa menunjang cita-
citaku.

10. Aku udah nggak mau sekolah lagi mbak, buat apa sekolah. Udah
males aku. Wong aku dulu berhenti sekolah pas kelas 6 semester 2.
Sekolah formah atau kejar paket aku tetap nggak mau. Aku udak
males dan nggak mau mikir masalah ppendidikan lagi.

190
11. Aku nggak punya tujuan apa-apa kalau masalah pendidikan atau
sekolah mbak. Udah males. Buat apa mikir sekolah wong sekarang
aja aku udah dape uang dari kerja di jalanan kok.

2. Pekerjaan apa yang ingin kalian geluti nantinya?


Jawab:
1. Aku pengen ngajar mbak, jadi guru.

2. Aku pengen jadi tentara mbak.

3. Aku pengen berwirausaha aja mbak. Lebih enak.

4. Kalau masalah pekerjaan, aku pengennya nanti kerja di pabrik


mbak. Makanya aku pengen cari ijazah dulu lewat kejar paket biar
bias daftar di pabrik gitu.

5. Aku mau jadi pedagang mbak aja mbak.

6. Kalau pekerjaan aku pengen jadi penjahit mbak.

7. Aku nggak ada keinginan dan rencana kerja. Mau jadi ibu rumah
tangga aja.

8. Kalau aku pengennya ya kerja kantoran mbak. Sesuai jurusanku


sekarang ini. Jadi kerja di bidang komputer dan perangkat lunak
gitu.

9. Kalau masalah pekerjaan aku pengen jadi pekerja sosial mbak.


Terutama pekerja sosial yang ngurus masalah anak-anak. Istilahnya
yang bagian pemberdayaan anak seperti itu.

10. Aku nggak pengen kerja mbak. Enak hidup gini aja, bebas nggak
ada yang ngatur.

11. Nggak punya rencana kerja selain di jalanan. Pengen tetep di jalan
aja lah.

3. Apa yang melatarbelakangi kalian untuk memiliki pekerjaan tersebut?


Jawab:

1. Aku pengen jadi guru, kayak temenku mbak yang sekarang sudah
jadi guru. Kayaknya enak jadi guru. Makanya aku pengen kuliah
dijurusan matematika, trus jadi guru matematika. Aku pengen
kuliah di UNY mbak.

191
2. Kalau yang melarbelakangi, Apa yaaaa.. ya karena kalau tentara itu
terlihat gagah aja mbak.

3. yang melatarbelakangi ya karena saya rasa berwira usaha itu lebih


enak, tidak terikat dengan orang lain. Lagi pula dengan
keterbatasan fisikku kayak gini juga nggak mungkin kayaknya
kalau kerja ikut orang.

4. Kalau yang melatarbelakangi sih karena menurutku kerja di pabrik


tu gajinya tidak terlalu mepet, dan ada kesempatan hari libur.

5. Latar belakangnya pengen jadi pedangang tu karena terinspirasi


mamakku. Mamakku juga pedagang mbak. Dan juga pengen
membantu suamiku.

6. Yang melatar belakangi kenapa aku pengen jadi penjahit tu karena


aku dulu pernah ikut kursus menjahit. Jadinya sekarang ya pengen
mengembangkan keterampilan menjahit itu mbak.

7. Latar belakangnya ya biar suamiku aja yang kerja mbak. Dia kan
yang bertanggung jawab untuk bekerja. Lha wong aku tu udah
berkorban banyak buat dia sampai pergi dari rumah cuma untuk
sama dia. Ya sekarang dia yang tanggung jawab sama aku dan
anakku nanti dong.

8. Yang melatar belakangi aku pengen kerja di kantoran bagian


computer-komputer ya karena itu yang sesuai dengan latar
belakang pendidikanku. Trus aku juga seneng masalah utak-atik
komputer gitu. Selain itu karena sekarang banyak yang tertarik
dengan teknologi computer, jadi menurut saya lapangan kerja juga
masih banyak mbak. Tapi memang persaingannya memang berat
kayaknya.

9. Kalau masalah latar belakang ya mbak, sebenarnya dari


pengalaman masa laluku mbak. Aku dulu pernah mengalami
menjadi anak yang bisa dikaakan disia-siakan, bahkan tidak
mendapatkan hak aku sebagai anak yang masih berusia sangat
muda. Aku dulu semacam jadi korban pelampiasan keluargaku
gitu. Makanya aku nggak pengen ada anak lain merasakan hal itu
karena emang rasanya tuh nggak enak.

10. Lha aku mau kerja apa lo mbak? Nggak mungkin ada yang mau
nerima aku kerja. Ijazah SD aku nggak punya. Hehe.. Kalau aku
ikut kejar paket pasti juga nggak bisa dipakai ijazahnya. Temenku
itu mau daftar jadi pelayan toko aja pakai ijazah kejar paket nggak

192
bisa kok. Yaudah, enek gini aja kan. Ngamen udah dapet duit.
Nggak susah.

11. Udah males juga mbak. Enakan kerja di jalan. Nggak terlalu berat
tapi pasti dapet duit. Aku dulu juga pernah nyoba kerja nggak di
jalanan gini ya mbak, jadi kuli angkut tu di pasar. Tapi ya gitu.
Capek banget, kerja beraat gitu tapi bayaranya nggak seberapa.
Malah lebih banyak kalau aku ngemis di jalan.

4. Apa tujuan kalian ingin memiliki pekerjaan tersebut?


Jawab:

1. Tujuanku pengen jadi guru itu pengen memajukan pendidikan


bangsa.

2. Tujuannya biar bisa membela Negara.

3. Tujuannya ingin kerja bergadang sih biar dapat penghasilan mbak.


Terus habis itu aku bias hidup mandiri dan tidak bergantung lagi
kepada orang lain.

4. Tujuannya untuk masa depan anakku mbak. Biar anakku nanti


hidupnya bias lebih mapan, nggak kayak mamaknya ini.

5. Tujuannya sih pengen punya tabungan buat masa depan gitu.

6. Kalau masalah tujuan pengen bekerja sebagai penjahit biar ini


mbak, biar bisa membantu ekonomi keluarga dan bisa sambil
ngawasin anak di rumah.

7. Tujuannya ya aku pengen jadi ibu rumah tangga aja nanti. Mau
ngurus anak aja.

8. Tujuannya biar ringan mbak. Soalnya kalau bekerja sesuai dengan


hal yang disukai kan jadi tidak terbebani, selain itu aku juga sudah
capek kerja berat terus mbak.

9. Tujuannya punya orientasi itu untuk membantu anak-anak yang


masih dibawah umur ubtuk mendapatka hak yang memang
semestinya mereka dapatkan. Selain itu untuk melindungi anak-
anak terlantar yang membutuhkan perhatian.

10. Nggak ada tujuan apa-apa mbak. Biar nggak susah aja.

193
11. Tujuannya ya biar dapet duit tapi kerjanya nggak terlalu berat. Kan
enak tuh ya. Cuma ngelap-ngelap motor dikit udah dapet duit.

5. Bagaimana rencana kalian tentang pernikahan? Keluarga seperti apa yang


ingin kalian bentuk di masa yang akan datang?
Jawab:

1. kalau pernikahan sebenarnya belum begitu aku rencanakan mbak.


Pacar aja sekarang nggak punya. Habis patah hati aku mbak. Malah
gara-gara cewek sekolahku kemarin jadi terbengkalai. Hehe. Tapi
kalau masalah keluarga seperti apa yang ingin saya bina ya
keluarga yang mapan dan positif gitu aja mbak.

2. saya juga belum begitu merencanakan sih mbak. Tapi yang pasti
nanti kalau sudah bekerja juga pengennya. Nggak tau juga nanti
nikah sama pacarku yang sekarang atau nggak. Aku belum begitu
serius kalau pacarannya. Hehe.. Aku pengennya membina keluarga
yang sakinah, mawadah, wa rohmah, serta nyaman

3. Aku pengen membina keluarga yang sederhana aja mbak. Nggak


muluk-muluk.

4. Aku sekarang udah punya anak mbak. Tapi ya itu bapaknya nggak
jelas. Kalaupun nanti nikah aku pengen membina keluarga yang
lebih mapan dari yang sekarang.

5. Aku juga sudah menikah mbak. Aku ini ya mbak, meskipun sudah
menikah, aku tetep punya angan-angan juga untuk membina rumah
tangga yang mapan.

6. Aku mah udah nikah mbak. Belum lama juga nikahnya. Suamiku
juga orang yang tinggal di sini kok mbak. Babe (pimpinan panti)
yang nikahin kami. Tapi umurnya sudah 31 tahun ngerti mas
Widodo (nama samara) kan mbak? Kalau keluarga yang saya
inginkan ya yang lebih mapan dalam kesederhanaan dan juga
keluarga yang harmonis.

7. Aku sudah menikah mbak. Dulu awalnya ya nggak ada ikatan


menikah gitu, Cuma pacar tapi ya tetep gitu-gituan mbak walaupun
Cuma pacar. Hehe.. Tapi setelah masuk rumah singgah ini sama
Babe aku sama pacarku dinikahin gitu.

8. Sebenernya ya belum merencanakan matang mbak. Dulu aku


pernah mau serius sama seorang cewek, orang sini juga bahkan aku
sudah mantap nanti pengen nikah sama dia tapi orang tua cewek itu

194
nggak setuju. Orang tuanya terlalu mempertimbangkan materi.
Orang tuanya memandang aku orang yang nggak punya dan nggak
pantes buat anaknya. Ya sudah deh mbak. Sekarang sebenere juga
sudah punya pacar lagi tapi belum berani berfikir serius. Takut
kayak yang sebelumnya. Kalau masalah keluarga yang ingin saya
bina nantinya ya ingin membina rumah tangga yang damai,
sejahtera,sederhana tapi nyaman.

9. Belum mulai mikir mbak. Pacar juga belum punya kok. Kalau
rencana nikah ya pasti ada dong wong aku ini laki-laki normal.
Hehe. Tapi sekarang belum direncanakan. Mungkin nanti kalau
umurku sudah 27 atau 28 tahun aja deh.

10. Kalau pernikahan aku suka ngomonginnya mbak. Aku sih


rencananya mau nikah sama pacarku yang sekarang ini. Aku udah
yakin sama dia. Aku udah 6 kali pacaran, tapi kalau sama yang
sekarang sudah yakin. Dia juga sayang banget sama aku kok.
Nantinya ya pengen mejalani keluarga yang bahagia.

11. Nggak mikir tentang nikah dulu aku. Ngurus diri sendiri aja lebih
enak. Kalau nikah harus ngurus orang lain. Aku masih males.

6. Bagaimana kriteria pasangan hidup kalian?


Jawab:

1. kalau pasangan hidup nantinya pengen punya istri yang taat dan
memakai jilbab.

2. Kalau pasangan pengennya ya yang imut dan baik luar maupun


dalamnya gitu mbak. Hehe

3. Kalau mengenai calon pasangan sih mbak yang penting dia bias
menerima aku apa adanya dengan kondisi yang seperti ini mbak.

4. Kalau tentang kriteria pasangan aku sih nggak muluk-muluk mbak.


Pengennya ya sama orang yang bertanggung jawab dan yang jelas
mau menerima aku apa adanya, juga anakku mbak.

5. Ya suami yang menyayangi dan menerima aku apa adanya mbak.

6. Aku seneng kok mbak dengan suamiku sekarang. Dia pengertian


dan perhatian. Aku memang pengen nikah sama orang yang kayak
gitu, pengertian dan perhatian. Tapi memang suamiku ini jarak
umurnya jauh banget yah sama aku. Nggak apa-apa deh, aku
seneng kok. Hehe

195
7. Kalau masalah pasangan ya aku sudah cintanya sama yang
sekarang sudah jadi suamiku ini. Wong sampai aku rela minggat
dari rumah mbak. Hehe

8. Kalau masalah kriteria pasanganku itu wanita yang setia, saling


mengerti, dan bisa menjaga dalam rumag tangga

9. Kalau kriteria calon istri sih nantinya dapat istri yang pengertian
dan sholehah. Doakan aja ya mbak.

10. Kriteria pasangan ya yang sayang dan perhatian sama aku mbak.
Terus kalau dari segi fisik pengennya yang tingginya sedang, kulit
sawo matang, dan orang jawa.

11. Belum mikir lah mbak pokoknya. Males mikir masalah gituan.
Soalnya kalau punya cewek atau istri pasti malah nyusahin aku.
Kayak ibukku dulu, bisanya cuma minta uang dari hasil aku kerja.
Makanya males aku.

7. Bagaimana rencana kalian tentang pernikahan? (misal usia)


Jawab:

1. Aku mau nikahnya sekitar umur 26 tahun mbak. Kalau sudah


mapan.

2. Nikah sekitar umur 26 tahun aja.

3. Pengennya nikah sekitar umur sekitar 27 tahun gitu.

4. Nikah nggak tau mbak umur berapa. Kalau udah ketemu yang
cocok aja lah.

5. Aku sudah menikah juga kok.

6. Sudah nikah mbak. hehe

7. Sudah menikah.

8. Paling sekitar umur 25 tahun mbak. Setelah aku bekerja dan dapat
memenuhi kebutuhan aku dan ibuku.

9. Rencana menikah sebenarnya belum ada mbak yang apsti, tapi


mungkin sekitar umur 27 atau 28 tahun. Kalau sudah mapan dan
menempati tempat tinggal sendiri.

196
10. Aku pengen nikah nanti kalau udah lewat umur 17 tahun mbak.
Soalnya pacarku juga masih ngumpulin modal buat nikah. Dia
kerja di bis mbak, jadi pedagang gitu.

11. Etahlah. Pikirin nanti sambil jalan aja lah.

197
Lampiran 5. Reduksi Hasil Wawancara

REDUKSI HASIL WAWANCARA


Untuk Anak Jalanan Usia Remaja

Nama Subjek : Miko


Waktu pelaksanaan : 18 Maret 2012 pukul 09.00 – 14.00 WIB
Tempat : Rumah singgah (tempat tinggal subjek)
Wawancara ke : 1
Permasalahan : Pembentukan Orientasi Masa Depan
Jalannya wawancara :

Sebelumnya Miko kan sudah menyampaikan kalau punya keinginan untuk lulus
SMK bidang perangkat lunak dan kerja dalam bidang yang sama di kantorang gitu
yah. Nah, sebenarnya minat Miko itu apa?
Hobi aku nguthak-athik komputer mbak, biasanya sich software-software
gitu. Selain itu, hobi banget browsing internet & baca-baca informbaki di
sana.Hobi utak-atik komputer karena sesuai dengan jurusanku di
SMK.Terus browsing internet, dsb tu buat download materi-materi tutorial
sama software2 yang diperlukan gitu mbak..

Apa sih ssebenarnya tujuan Miko memiliki cita-cita tersebut?


Tujuannya, ingin jadi programmer mbak. Biar bisa mengembangkan
aplikasi-aplikasi yang bermanfaat buat orang lain gitu. Selain itu, pengen
nyenengin orang tua juga. Kan pasti orang tua seneng kalo anaknya kerja
di kantoran, gak panas-panasan ngamen kaya biasanya.

Kalau mengenai rencana nih ya. Rencana yang sudah dibuat Miko untuk
mencapai cita-cita itu bagaimana?
Rencananya yah?? Belum punya rencana yg mateng. Tapi kalo gambaran
sich punya mbak. Jadi tiap hari aku buat rencana sederhana, apa yang aku
lakukan besok. Terus apa target yang harus aku kejar gitu. Yang jelas,
rencana ku yang pertama adalah lulus SMK jurusan Rekayasa Perangkat
Lunak ini dulu. Setelah lulus mau kerja, kalau bias di kantoran gitu, atau
kalau nggak ya di toko. Kemudian kalau sudah mapan mau melanjutkan
kuliah di bidang computer mbak. Semoga saja bias tercapai. Aamiin.

Apa tujuan jangka pendek dan tujuan jangka panjang Miko dalam mewujudkan
tujuan masa depan atau cita-cita tersebut?
Jangka pendeknya, paham semua pelajaran yang berkaitan sama
pengembangan software yg diajarin di SMK, baik teori atau praktek.
Pokoknya harus bisa semua. Kalau tujuan jangka panjangnya ya pengen
jadi programmer itu tadi.

198
Apa aktivitas-aktivitas yang Miko geluti untuk menunjang tercapainya tujuan
mbaka depan atau cita-cita?
Aktivitasnya ya yang aku sampaikan tadi mbak, aktif di forum-forum
cyber di internet buat nambah wawasan dan belajar. Selain itu ya belajar
rutin tiap hari

Bagaimana sejauh ini pelaksanaan perencanaan yang telah kamu buat?


Berjalan baik sich, meski kadangkadang akunya yang males. Misal udah
punya target apa untuk bulan ini, tapi akunya gak semangat gitu. Jadi
beberapa rencana gak terwujud. Namun yang pasti rencanaku udah
terlaksana. Buktinya ku sudah sekolah du jurusan ini.

Bagaimana menurut anda kemungkinan pencapaian cita-cita yang anda miliki


tersebut?
Sangat mungkin mbak. Dan aku optimis banget.

Sepertinya kamu sudah yakin banget. Apa yang membuatmu yakin akan dapat
mencapai cita-citamu itu?
Apa yah? Hmm.. ya itu mbak, skill yang udah aku kuasai saat ini, terus
juga di sekolah aku sering bisa ngerjain tugas dari guru. Terus juga faktor
lingkungan panti yang mendukung, orang tua yang selalu mendampingi.
Banyak dech mbak..

199
Nama Subjek : Miko
Waktu pelaksanaan : 19 Maret 2012 Pukul 14.00 – 18.00 WIB
Tempat : Rumah singgah (tempat tinggal subjek)
Wawancara ke : 2
Permasalahan : Faktor yang mempengaruhi orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Mengapa Miko memilki tujuan masa depan untuk bisa kerja kantoran di bidang
komputer?
Nyenengin orang tua, terus udah bosen mbak hidup gak teratur kaya gini.
Ngamen gak jelas, dsb. Intinya aku pengen merubah hidupku menjadi
lebih baik.

Kalau ngomong masalah tujuan masa depan ya. Sebenarnya pengalaman apa sih
yang menurut Miko yang membuat Miko punya tujuan masa depan itu?
Dulu sich awal SMP paling males sama pelajaran informatika/komputer
gitu. Tapi lama-kelamaan jadi suka. Pernah bisa mbersihkan virus di
flashdisk temen tanpa software. Meski sederhana, tapi di situ rasanya
seneng bukan main. Nah, dari sana jadi semakin tertarik.

Kalau keterampilan yang kamu miliki apa? Mungkin ada yang menunjang cita-
citamu.
keterampilan apa yak? Hmm..aku punya kemampuan di bidang seni,
olahraga, sama kemampuan organisasi dikit-dikit. Kalau yang menunjang
tujuan masa depanku itu ya keterampilan di bidang IT mbak. Seoama ini
nilai praktekku di sekolah bagus-bagus kok mbak.

Menurutmu, kamu ini orangnya gimana? Kepribadian gitu maksudnya.


Aku orangnya ceria mbak. Selalu semangat gitu. Kalau masalah rencana
masa depan aku optimis. Soalnya aku percaya, kalau kita bersungguh-
sungguh pasti diberi jalan. Simpel aja sih. Hehe

Yang namanya hidup kan pasti pernah ngrasain gagal yah. Nah kalau Miko itu
dalam menyikapi kegagalan bagaimana sikapnya?
Pasti sedih ya mbak. Tapi itu bukan alasan buat berhenti mengejar impian
menggapai tujuan. Namanya hidup pasti naik turun. Yang bisa kita
lakukan ya usaha terus, jatuh, bangkit lagi, jatuh lagi bangkit lagi. Kalau
aku sih gitu. Aku mau berusaha terus.

Bagaimana tanggapan lingkungan sekitar anda mengenai masa depan kamu?


Hampir semuanya menganggapinya dengan baik. Ibu dan para penghuni
rumah singgah tanggapannya baik kok. Apalagi pak Habib. Pak Habib itu

200
seneng banget kalau ada anak yang semangat mencapai cita-cita. Makanya
aku disekolahkan lagi. Mereka bilang, mereka percaya aku akan dapat
mencapai cita-cita karena aku suka bekera keras gitu.

Bagaimana dukungan orang-orang sekitar kamu mengenai cita-cita yang kamu


miliki tersebut?
Alhamdulillah, hampir semua orang di lingkunganku mendukung mbak..
Mulai keluarga, teman, terus juga sesama penghuni rumah singgah ini.
Ibuku selalu mendukung pendidikanku, warga rumah singgah yang selalu
memberi semangat, pimpinan panti yang mengarahkan aku untuk kembali
sekolah dan pemerintah yang memberi beasiswa sekolah.

Bagaimana hubungan Miko dengan lingkungan sekitar seperti orang tua, keluarga,
teman, atau yang lainnya?
Baik kok mbak.. aku selalu berusaha menjalin hubungan yang enak terus
juga nyantai sama orang-orang disekitarku. Kalo kita nyaman kan orang
lain pasti juga gitu, terus otomatis suasananya enak.

Bagaimana dukungan informasi yang kamu dapatkan mengenai masa depan kamu
selama ini? Dari siapa kamu mendapatkan informasi tersebut?
Aku dapet banyak informasi yang aku butuhkan dari orang-orang
sekitarku mbak.. Pendidikan sich dapet dari sekolah pastinya. Terus sering
ngobrol mbakalah pekerjaan sama guru atau sama kakak kelas yang ambil
kerja part-time gitu. Terus juga dari pengurus rumah singgah, terutama
Pak Habib, sering ngasih info sama masukan buat aku gitu mbak.

201
PEDOMAN WAWANCARA
Untuk Anak Jalanan Usia Remaja

Nama Subjek : Hendra


Waktu pelaksanaan : 30 Maret 2012 Pukul 09.00 – 15.00 WIB
Tempat : Rumah singgah Hafara (tempat tinggal subjek)
Wawancara ke : 1
Permasalahan : Tahap pembentukan orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Bidang apa saja yang Hendra minati berkaitan dengan tujuan di masa depan atau
cita-cita? (misalnya hobi, atau bidang lain yang menarik)
Aku suka hal sosial mbak. Aku ngerasa seneng kalau bisa membantu
orang, khususnya anak-anak. Aku juga dekat sama anak-anak. Klo di
rumah singgah ini, urusan anak-anak diserahkan ke aku sama pak Habib.

Apa sih tujuan Hendra pengen jadi pekerja sosial itu?


Tujuannya ya pengen membantu nak-anak yang nasibnya sama kayak pas
aku dulu mbak. Biar mereka bisa mendapatkan hak mereka.

Bagaimana rencana yang sudah Hendra buat untuk mewujudkan cita-cita atau
tujuan masa depan tersebut?
Rencananya mau mengikuti kecar paket sama pelatihan-pelatihan gitu.
Selai itu aku juga punya rencana mau melanjutkan kuliah di jurusan sosial
di UIN mbak. Kayak mas Banbang itu. Tapi mungkin mulai tahun depan
aja. Soalnya tahun ini targetku mau lulus ujian kejar paket. Kamanya
sekarang aku mulai belajar lagi. Agak susah sih, tapi tidak apa-apa. Demi
cita-cita. Hehe

Apa tujuan jangka pendek dan tujuan jangka panjang Hendra dalam mewujudkan
tujuan masa depan atau cita-cita tersebut?
Dalam jangka pendek, aku akan mengikuti pelatihan selama 2 minggu di
Jakarta tentanf pekerja sosial bidang anak. Selain itu nanti bulan Juli aku
mau ikut ujian kejar paket C. Kalau tujuan jangka panjangnya, aku pengen
melanjutkan pendidikan di UIN mbak. Pengen ngambil jurusan pekerjaan
sosial, kemudian nanti mau jadi pekerja sosial kayak mas Bambang itu.

Selama ini aktifitas apa saja yang sudah kamu geluti yang menurutmu bisa
menunjang tujuan masa depan untuk jadi seorang pekerja sosial itu?
Kalau kegiatan sehari-hari yang mendukung ya sering ikut pelatihan-
pelatihan gitu. Babe yang merekomendasikan aku. Selain itu, sehari-hari
aku di sini diamanahi jadi koordinator relawan bidang pengasuhan dan

202
pemberdayaan anak. Ini yang sangat mendukung. Setiap hari di sini aku
ngurus anak-anak.

Bagaimana sejauh ini pelaksanaan perencanaan yang telah dibuat?


Pelaksanaan rencananya ya sudah berjalan cukup baik mbak. Karena saya
sudah beberapa kali ikut pelatihan dan juga sudah mendaftar ujian kejar
paket C, tinggal nunggu ujiannya saja. Selain itu ya mbak, aku juga jadi
relawan di rumah singgah ini kayak yang aku bilang tadi.

Bagaimana menurutmu kemungkinan pencapaian cita-cita yang anda miliki


tersebut?
Aku sih yakin bisa tercapai mbak. Asalkan aku mau bekerja keras.

Apa sih yang menyebabkan Hendra yakin bias mencapai cita-cita untuk menjadi
seorang pekerja sosial?
Selama ini pak Habib, pimpinan rumah singgah sudah banyak
mengikutkan aku dalam kegiatan-kegiatan sosial yang perhubungan
dengan anak-anak seperti pelatihan-pelatihan gitu. Aku juga udah banyak
punya kenalan yang bisa membantu aku. Selain itu aku juga udah punya
modal dalam hal orientasiku ini, yakni posisiku sebagai koordinator
relawan anak di rumah singgah ini. Intinya aku ydah dikasih jalan, tinggal
nerusin aja.

203
Nama Subjek : Hendra
Waktu pelaksanaan : 31 Maret 2012 Pukul 10.00 – 14.00 WIB
Tempat : Rumah singgah Hafara (tempat tinggal subjek)
Wawancara ke : 1
Permasalahan : Faktor yang mempengaruhi orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Sebenarnya, kenapa sih Hendra bisa memilki tujuan masa depan untuk jadi
seorang pekerja sosial di bidang pemberdayaan anak?
Menurutku jadi pekerja sosial itu pekerjaan yang mulia. Bisa melindungi
dan memberdayakan anak-anak yang kurang mendapatkan hak mereka.
Kayak anak-anak terlantar termasuk anak jalanan.

Pengalaman apa yang mungkin menyebabkan Hendra memilki tujuan masa depan
seperti itu?
Dari pengalaman masa kecil mbak. Dulu aku pernah ngerasain jadi anak
yang nggak mendapatkan hakku. Keluargaku nggak pernah peduli sama
aku. Selain itu aku juga tersentuh sama para pekerja sosial yang aku temui
selama ini. Yang telah membantuku, termasuk Pak Habib yang sekarang
jadi pimpinan rumah singgah tempat aku tinggal. Aku tersentuh melihat
ketulusan mereka membantu orang-orang kayak aku ini.

Keterampilan apa yang Hendra miliki selama ini, yang mungkin juga bias
mendukung tercapainya masa depan dengan baik?
Kalau keterampilan yang medukung sih kayaknya keteranpilan sosial gitu
mbak. Aku termasuk orang yang sabar menghadapi anak-anak. Karena itu
juga pak Habib menyerahkan urusan relawan anak ke aku. Kalau
keterampilan lain aku bisa main musik mbak.

Menurutmu, kamu ini orangnya gimana? Kepribadian gitu maksudnya.


Aku penyayang anak-anak bak meskipun tampang preman gini. Tapi
bukan berarti pedofil lo mbak. Hehe. Selain itu aku itu gampang akrab
sama orang jadinya banyak kenal orang.

Bagaimana sikap Hendra jika menyikapi kegagalan dalam pencapaian tujuan?


Masalah bagaimana mengahdapi kegagalan ya sebenarnya sedih dan
kecewa. Tapi aku juga sadar kok mbak kalau kegagalan itu harus dihadapi,
harus dilalui. Jadinya sekarang aku jadi orang yang bersemangat. Aku
sudah mulai menerima kenyataan hidupku sekarang meski kadang masih
ngerasa iri sama anak-anak lain yang punya keluarga.

204
Bagaimana tanggapan lingkungan sekitar mengenai masa depan Hendra untuk
menjadi pekerja sosial bidang anak? Missal tanggapan dari teman-teman,
penghuni rumah singgah lain, atau pimpinan rumah singgah?
Baik banget mbak tanggapannya. Apalagi pak Habib. Pokoknya aku
bersyukur banget tiggal di sini.

Bagaimana dukungan orang-orang sekitar anda mengenai cita-cita yang anda


miliki?
Kalau masalah dukungan ya mbak, keluarga jelas nggak ada. Tapi aku
dapat dukungan yang baik dari orang-orang rumah singgah di sini. Mereka
selalu memberi semangat kepadaku. Selain itu mereka juga sangat
menghargai tujuanku itu. Jadinya sering minta aku ngurus anak kalau lagi
ditinggal. Percaya kalau anaknya dipasrahin ke aku. Kan aku jadi ngerasa
dihargai kalau kayak gitu. Selain itu aku juga difasilitasi untuk
mengembangkan diri dalam bidang yang aku inginkan itu.kayak
difasilitasi untuk mengikuti pelatihan-pelatihan kayak yang aku omongin
tadi.

Bagaimana hubungan mas Hendra dengan lingkungan? Seperti orang tua,


keluarga, teman, atau orang-orang terdekat gitu
Mengenai hubungan dengan orang sekitar, kalau keluargaku jelas sekarang
udah nggak pernah berhubungan. Tapi kalau hubungan dengan warga
rumah singgah dan teman aku bisa bilang baik mbak.

Kalau masalah masa depan yah mas, mas Hendra selama ini mendapatkan
dukungan informasi atau tidak? Kalau iya, dukungan itu dari siapa?
Aku banyak dapat informasi dari pak Habib dan mas Bambang. Mas
bambang itu pekerja sosil dari kementrian sosial yang sekarang ditugaskan
di rumah singgah ini. Dari mereka aku banyak dapat info tentang
pengembangan orientasiku. Selain itu dari mereka aku jadi dapat banyak
kenalan yang bisa membantuku masalah pekerja sosial.

205
REDUKSI HASIL WAWANCARA
Untuk Anak Jalanan Usia Remaja

Nama Subjek : Haya


Waktu pelaksanaan : 13 April 2012, Pukul 10.00 – 14.00 WIB
Tempat : Rumah singgah Hafara (tempat tinggal subjek)
Wawancara ke : 1
Permasalahan : Pembentukan orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Sebelumnya kan Haya sudah bilang bahwa sekarang tidak punya tujuan masa
depan di bidang pendidikan maupun pekerjaan. Itu kenapa?
Aku nggak mau ribet mikirin masa depan mbak.

Mengenai pendidikan ya, kalau ikut kejar paket berminat atau nggak?
Nggak mbak. Buat apa coba. Percuma ikut kejar paket. Ijazahnya juga
tetep nggak bisa dipakai buat apa-apa?

Maksudnya nggak bisa dipakai buat apa-apa?


Iya, emang nggak bisa mbak kalau nggak ijazah sekolah gitu buat cari
kerja. Temanku ya mbak, dia ikut kejar paket mau daftar kerja jadi penjaga
toko aja nggak diterima. Terus buat apa ikut kejar paket? Kalau mau ikut
sekolah biasa ya udah nggak mungkin.

Emang gimana critanya kok kamu akhirnya nggak mau lanjut sekolah?
Aku kecewa mbak. Dulu ya mbak, aku sudah sekolah sampai kelas 6 SD
semester 2. tapi orang tuaku nggak bisa bayar. Aku udah berusaha minta
beasiswa mbak. Tapi sekolahku nggak ngasih alasannya sih karena aku
terlambat ngajuinnya. Padahal Cuma telat 1 hari mbak, masak nggak mau
nyusulin. Trus katanya aku ini bandel, kalau mau dapat beasiswa ya
jangan bandel gitu. Aku sebel banget waktu itu, aku kecewa banget.
Akhirnya aku mending nggak usah sekolah sekalian aja mbak. Makanya
sampai sekarang aku udah males mikir yang namanya pendidikan.

Kalau masalah pekerjaan, mengapa Haya bisa nggak mau mikir sama sekali?
Ya itu mbak. Aku udah males mikir yang berat-berat. Apa adanya lah.
Yang penting bisa makan sama beli pulsa aja deh. Hehe

Berarti Haya sudah merasa cukup dengan kehidupan yang sekarang ya?
Hmmm.. cukup sih sebenere belum. Tapi aku males kalau disuruh mikir
berat-berat. Kalau mau kerja ya kerja apa. Wong aku SD aja nggak lulus.
Hehe

206
Apa bidang yang diminati oleh haya? (misal hobi)
Nggak tau ki hobiku apa. Tapi aku suka nari juga. Di grup Jathilan rumah
singgah di sini aku ikut nari. Dulunya aku nggak mau. Tapi akhirnya aku
mau. Malah sekarang sama pak Habib aku disuruh yang ngajari anak-anak.

Kemudian bagaimana dengan rencana hidup Haya?


Hmm.. rencana hidup aku mau nikah aja lah mbak. Tapi bukan dalam
waktu dekat ini. Ya paling nggak aku udah 17 tahun.

Mengapa memiliki rencana seperti itu?


Aku sudah yakin sama pacarku yang sekarang. Dia baik banget mbak.
Sayang banget dan perhatian banget sama aku. Aku nggak tahu kenapa
yang sekarang ini aku bisa yakin banget sama dia.

Pacarrmu itu sudah bekerja?


Sudah kok. Kerja di bis-bis. Dia jualan di bis gitu. Nggak apa-apa nggak
kaya, yang penting dia sayang sama aku. Tapi aku takut sama ibuku kalau
nggak merestui. Ibuku itu maunya aku sama orang yang punya duit. Dulu
aku juga pernah pacaran sama ibuku, dia udah mau ngelamar aku, Babe
juga mendukung. Tapi ibuku malah nggak sutuju karena cowoknya itu
dianggap orang nggak punya. Makanya pacarku yang sekarang kerja terus
biar ada tabungan gitu.

Rencana jangka pendek dan rencana jangka panjang bagaimana?


Aku nggak ada rencana apa-apa kalau waktu dekat-dekat ini. Pengennya
ya menjalani hidupku dengan bebas, sesukaku. Mau menikmati masa
muda. Hehe. Aku kalau ngamen gitu uangnya ya aku pakai sendiri.
Biasanya buat beli pulsa.

Aktivitas sehari-hari yang digeluti Haya?


Aktivitas sehari-hari aku nggak ada. Hehe. Paling ya main sama temen-
temen, di rumah aja, atau ngamen mbak. Sambil ngamen itu aku main
sama temen-temenku. Temenku itu ada yang nggak tinggal di sini.

Pandangan haya mengenai hidup yang telah dijalani?


Biasa aja mbak. Wong aku selama ini ya hidup apa adanya. Nggak muluk-
muluk. Selama ini kan aku nggak terlalu mikirin. Percuma dipikin, aku
merasa nggak bisa ngrubah kondisi hidupku yang kayak gini. Udah takdir
jadi orang nggak punya kali mbak. Hehehee

207
Nama Subjek : Haya
Waktu pelaksanaan : 14 april 2012, Pukul 13.00 – 18.00 WIB
Tempat : Rumah singgah Hafara (tempat tinggal subjek)
Wawancara ke : 2
Permasalahan : Faktor yang mempengaruhi orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Mungkin ada pengalaman yang menyebabkan Haya tidak ingin memiliki tujuan
mengenai pendidikan dan pekerjaan?
Pengalaman pedidikan kayak yang udah aku ceritain tadi. Aku dulu pernah
kecewa. Sebagai orang miskin dan nggak punya biaya sekolah. Aku
dipersulit untuk sekolah mbak. Aku nggak dapet beasiswa. Tiap aku
berusaha memasuki kehidupan anak-anak yang “normal”, maksudnya
bukan anak jalanan kayak aku aku merasa nggak diterima mbak. Mereka
kayak mengejek aku. Aku dulu pernah ya, ada anak-anak lagi main di
alun-alun. Aku mendekati mereka mereka malah bubar. Akhirnya aku
berfikir ya memang seperti itu takdir anak yang nggak punya, nggak boleh
punya temen yang anak berada. Terus pengalaman yang membuat aku
nggak mau kerja tuh ya. Aku pernah mbak pengen kerja di toko juga
kayak temanku. Aku nyoba tu datang ke toko, dengan niat mau nglamar
kerja. Eh, sampai tokonya aku malah diusir dikira mau ngemis. Setelah
aku bilang mau kerja mereka nggak percaya, katanya anak jalanan ntar
malah nyolongi barang-barang yang di toko gitu. Sejak saat itu aku jadi
berfikir memang aku ini anak jalanan, dan hanya bisa dapet uang dari
jalanan. Yaudah dari pada dipikir pusing-pusing aku memutuskan untuk
jadi anak jalanan terus aja. Hehe

Keterampilan apa yang dimiliki Haya selama ini?


Nggak punya keterampilan apa-apa mbak. Hehe. Eh, aku bisa nari ding.
Cuma jadi artis rumah singgah aja mbak.. hehehee

Menurutmu, kamu ini orang yang bagaimana? Kaitannya dengan masa depan
pula.
Hmmm. Gimana ya mbak. Aku ini orang yang cuek. Males ngurusin
sekitar. Kalau yang berkaitan dengan masa depan aku juga cuek. Mungkin
udah takdir mbak jadi orang miskin gini. Hehehee.

Bagaimana sikap Haya jika menghadapi kegagalan?


Cuek aku lah. Udah biasa gagal soalnya.

208
Bagaimana dukungan lingkungan Haya mengenai masa depan Haya? Baik
dukungan emosi maupun fasilitas.
Gimana ya mbak. Orang tuaku jelas nggak peduli sama aku. Aku itu
sebenarnya iri mbak sama anak-anak lain. Mereka punya orang tua yang
mau mempedulikan anaknya. Lha aku. Mbok aku mau gulung-gulung di
tengah jalan aja mereka nggak bakal peduli. Orang tuaku Cuma peduli
sama adekku mbak. Aku jadi pengen nangis kalau ngomongin masalah ini.
Masalah uang ya mbak, orang tuaku selalu kasih adekku uang, tapi nggak
pernah ngasih aku. Bahkan au sudah makan atau belum mereka nggak mau
tahu. Aku iri sama anak-anak lain mbak. Selama ini justru Babe yang
kasih dukungan sama aku. Malah Babe itu yang selalu kasih semangat biar
aku mau sekolah lagi atau ikut kejar paket. Tapi emang dasarnya aku
sudah males mbak jadinya aku nggak sekolah juga.

Bagaimana hubungan interaksi haya dengan lingkungan sekitar? (keluarga, teman,


pengelola rumah singgah, masyarakat).
Kalau dengan orang tua, hubunganku kurang baik. Soalnya aku jarang
banget ketemu dan ngobrol sama orang tua. Seperti yang aku bilang tadi,
nereka nggak peduli sama aku. Hubungan dengan p[enghui eumah singgah
maupun teman-teman aku baik mbak. Cuma aku nggak suka sama orang
baru, jadi kalau ada orang baru aku males ngajak ngomong atau
mendekati.

Bagaimana Haya mendapatkan informasi mengenai masa depan?


Hmmm.. Dari mana ya.. dari orang tua aku nggak pernah dappe informai
apapun. Dapetnya dari Babe mbak. Bahkan sebenere Babe itu selalu kasih
semangat aku buat mau sekolah atau ikut kejar paket. Tapi aku yang nggak
pernah mau. Hehe.

209
REDUKSI HASIL WAWANCARA
Untuk Anak Jalanan Usia Remaja

Nama Subjek : Doni


Waktu pelaksanaan : 28 April 2012, pukul 09.00 – 15.00
Tempat : Warung makan dan taman kampus
Wawancara ke : 1
Permasalahan : Tahap pembentukan orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Sebelumnya Doni telah mengungkapkan bahwa Doni tidak ingin sekolah dan
bekerja selain di jalanan. Mengapa demikian?
Kalau mengenai sekolah, aku sudah males mau mikirin hal yang berkaitan
dengan sekolah. Sekolah bikin pusing. Enakan di jalan gini, bisa dapet
duit. Aku sudah merasa nyaman di jalanan gini mbak. Aku bisa dapat duit
tanpa kerja yang terlalu keras. Dulu pernah kerja selain di jalan tapi berat
banget. Kerja jadi kuli angkut di pasar. Kerjanya berat banget, upahnya
nggak seberapa. Ya jelas enak d jalanan gini.

Apakah Doni pernah berfikir untuk sekolah atau ikut kejar paket gitu.
Nggak pernah mbak. Eh dulu pernah tapi Cuma sesaat terus nggak jadi.
Hehee. Soalnya aku mikirnya tetep nggak enak. Enak di jalanan gini aja,
nggak mikir berat-berat.

Kalau masalah pekerjaan, ada keinginan untuk bekerja selain di jalanan gini
nggak?
Nggak ah mbak. Seperti yang sudah aku bilang tadi ya mbak. Aku sudah
nyaman kerja dan hidup di jalanan gini karena memang dari kecil aku
sudah di jalan. Dulu awalnya karena dipaksa ibuku kerja jadi pengemis.
Namun lama-lama setelah aku pergi dari rumh dan hidup sendiri aku
merasa memang lebih enak cari uang di jalanan dari pada kerja lain. Kerja
lain itu lebih berat dan gajinya lebih sedikit. Apalagi buat orang yang
sekolah aja nggak lulus kayak aku ini mbak.

Gimana critanya sih kok Doni akhirnya bisa merasa nyaman di jalanan seperti
sekarang?
Jadi gini mbak, aku kan lari dari rumah karena orang tuaku cerai dan aku
dipaksa kerja di jalanan sama ibuku ya. Sejak saat itu aku sudah hidup
sendiri jauh dari keluarga. Dari awal aku udah diarahkan ke jalanan sama
ibuku. Dan dari jalanan aku bisa dapat uang dengan cara yang nggak
terlalu berat. Yaudah, aku jadi ngerasa nyaman mbak.

210
Apa Doni nggak pernah kena razia anak jalanan gitu?
Ya pernah mbak. Aku pernah masuk di panti, tapi aku juga nggak betah,
terlalu banyak aturan mbak. Akhirnya aku labur juga dari panti gitu.

Berarti Doni sudah merasa cukup dengan kehidupan yang sekarang ya?
Iya mbak. Yang penting udah bisa makan, kumpul sama temen-temen
bagiku udah cukup. Kerjaku sekarang gampang kok mbak. Cuma ngelap-
ngelap kendaraan bermotor yang ada di pemberhentian lampu merah, nanti
dapet uang. Menurut pengalaman mbak, ngelap-ngelap gini lebih gampang
dapat duit dari pada ngemis atau ngamen. Mungkin karena kendaraannya
udah terlanjur dilap secara paksa kali mbak. Hehehehee.

Kalau masalah pacar bagaimana? Apakah sudah punya?


Belum mbak. Aku nggak mau punya pacar. Aku nggak mau mikir
hubungan sama cewek dulu. Apalagi mikir untuk nikah.

Kenapa demikian?
Hmmm.. Bagiku ya mbak. Wanita itu Cuma bisa nyusahin aja. Kayak
ibuku itu cuma bisa nyusahi aku aja. Selalu marah-marah, belum gitu nanti
pasti mereka bisanya cuma minta uang dari hasil kerjaku mbak. Kayak
ibuku dulu, yang kerja aku tapi dipaksa nyerahin ke dia. Kalau aku punya
pacar nanti aku pasti juga diperlakukan gitu kayak perlakuan ibuku dulu.
Kan mending sendiri aja, aku bisa nikmatin tu uang hasil aku kerja sendiri.

Apa bidang yang diminati oleh Doni? (misal hobi)


Nggak tahu mbak. Mungkin bermusik. Aku suka nyanyi-nyanyi gitu.

Kemudian bagaimana dengan rencana hidup Doni? Baik rencana jangka pendek
maupun jangka panjang.
Nggak punya rencana lah. Aku mau menjalani yang sekarang aja. Yang
nanti ya dipikir nanti.

Kenapa begitu?
Yang jelas aku males mau mikir rencana-rencana masa depan gitu. Takut
kecewa. Daripada sekarang buat rencana tapi ujung-ujungnya nanti nggak
kesampaian kan malah buat kecewa to mbak. Kayak dulu pas aku SD, aku
termasuk anak yang dibilang pinter sama guru-guru dan teman-teman. Aku
pernah punya rencana untuk melanjutkan SMP dan seterusnya. Eh
kenyataan yang aku dapat malah mengecewakan. Yaudah sekarang aku
jadi males kalau disuruh buat rencana-rencana masa depan gitu.

211
Nama Subjek : Doni
Waktu pelaksanaan : 29 April 2012, pukul 13.00 – 17.00
Tempat : Sleman (Taman Kampus PTN Jogja)
Wawancara ke : 2
Permasalahan : Tahap pembentukan orientasi masa depan dan factor
yang mempengaruhi orientasi masa depan
Jalannya wawancara :

Aktivitas sehari-hari yang digeluti Doni apa?


Aktivitasku ya Cuma cari duit di perempatan lampu merah itu sama paling
ya main sama temen-temen.

Bagaimana pandangan Doni mengenai hidup yang telah dijalani?


Sebenernya ya aku kecewa sama hidupku mbak. Tapi mau gimana lagi.
Dari pada aku terus-terus kecewa ya mending aku jalani aja sekarang apa
adanya.

Mungkin ada pengalaman yang menyebabkan Doni tidak ingin memiliki tujuan
mengenai pendidikan dan pekerjaan?
Pengalaman yang membuat aku jadi nggak punya tujuan pendidikan dan
pekerjaan ya mbak? Ya pengalaman masa kecilku itu mbak. Aku dulu
dipaksa keluar dari sekolah sama ibuku sendiri dan disuruh ngemis di
jalanan. Uang hasil ngemiskupun harus diserahkan semua ke ibuku. Dari
kecil aku udah dibentuk jadi anbak jalanan kali sama ibuku. Hehe.
Sekarang aku lama-lama jadi ngerasa nyaman di jalanan. Pengennya ya
kayak gini terus aja. Menikmati hidupku sendiri, buat aku sendiri.

Keterampilan apa yang dimiliki Doni selama ini?


Nggak tau mbak keterampilanku apa. Keterampilanku ngemis kali mbak.
Hehehehe. Lha kerjaanku tiap hari ya itu. Kalau keterampilan lain aku
nggak tau. Nggak pernah dilatih kok.

Bagaimana sikap Doni jika menghadapi kegagalan?


Nggak aku pikirin mbak. Jalani hidup apa adanya aja lah. hehe

Bagaimana dukungan lingkungan Doni mengenai masa depan? Baik dukungan


emosi maupun fasilitas.
Nggak ada dukungan mbak. Apa lagi orang tuaku. Sejak cerai sama ibuku,
bapakku nggak tau pergi kemana. Dia masih hidup atau nggak aku juga
nggak tahu. Ibuku, mana peduli sama masa depanku. Malah dia yang
maksa aku berhenti sekolah terus dipaksa jadi pengemis di jalanan. Sejak
aku pergi dari rumah juga nggak pernah komunikasi lagi sama ibuku. Jadi
ya nggak ada dukungan sama sekali dari keluarga. Kalau dukungan dari

212
teman ya jelas nggak ada juga, teman-temanku itu sama aja kayak aku
kok.

Kalau pekerja sosial gitu?


Hmm.. Ada sih mbak. Dulu aku sempet diajakin tu tinggal di panti kan
critanya dulu kena razia gitu. Tapi aku nggak betah, terlalu banyak aturan.
Sebenere juga pernah ada yang katanya mau ngajak aku gitu. Nggak tau
kayaknya dari pemerintah, aku diajak ke kantor terus diarahkan buat ikut
program mereka gitu. Programnya macem-macem. Tapi aku juga nggak
mau, malah kabur. Hehe. Lha aku nggak tertarik kok mbak. Masa aku
disuruh ikut kursus potong rambut, lha wong aku nggak tertarik masalah
itu ya aku nggak mau. Nggak Tanya sih aku maunya apa. Langsung tiba-
tiba disuruh ikut gitu aja.

Bagaimana hubungan interaksi Doni dengan lingkungan sekitar? (keluarga,


teman, pengelola rumah singgah, masyarakat).
Keluarga jelas udah nggak ada interaksi sama sekali. Selama ini aku cuma
berhubungan sama teman-teman aja.

Bagaimana Doni mendapatkan informasi mengenai masa depan?


Nggak dapat informasi dari mana-mana mbak. Hmmm. Tapi aku pernah
sih mbak diajakin sama mas mas gitu, katanya sih dari lembaga sosial.
Yang aku critain tadi ngajak aku ikut programnya. Di situ sebenere juga
ngomongin masa depan. Tapi aku nggak tertarik. Lha aku nggak minat.

213
Lampiran 6. Hasil Observasi

HASIL OBSERVASI

Subjek : Miko (Nama Samaran)


Hari, tanggal : Senin, 19 Maret 2012
Waktu : 06.30 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah, Sekolah, Jalanan
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan interaksi dengan
lingkungan
Aspek yang diobservasi : Kegiatan pendidikan, pekerjaan, interaaksi dengan
lingkungan

Subjek mulai bersiap berangkat ke sekolah pada pukul 06.30. Ia berangkat


dari rumah singgah diantarkan oleh mobil Rumah Singgah ke sekolahnya, yakni
di SMK Muhammadiyah Gabusan, Bantul. Dalam mengikuti kegiatan di sekolah
subjek terlihat antusias. Hal ini terlihat dari perhatian yang diberikan oleh subjek
dalam setiap kegiatan belajar. Sekolah subjek masuk setiap hari senin sampai
dengan sabtu, sesuai jadwal yang ada di sekolah.

Interaksi subjek dengan teman-teman sekolah cukup baik, namun ketika


berbicara dengan teman wanita terlihat canggung. Sedangkan dengan guru kelas
subjek tidak begitu dekat hal ini terlihat dengan kurang adanya interaksi di luar
jam pelajaran. Ketika istirahat subjek memilih untuk berkunjung ke ruang BK
sekedar berdiskusi beberapa hal mengenai profesi teknisi komputer. Subjek
terlihat antusias menggali informasi dari guru BK. Terlihat ada kedekatan antara
subjek dengan Bapak guru BK dari interaksi yang terjai.

Sepulang daari sekolah subjek makan siang bersama di rumah singgah


kemudian istirahat. Sehabis sholah ashar berjama’ah, subjek bersama teman-
teman lain pergi untuk mengamen di salah satu perempatan di Kasihan, Bantul.
Subjek dan teman-temannya terlihat ceria dan saling bercanda dalam aktivitas
mereka.

214
Subjek : Miko (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Selasa, 20 Maret 2012
Waktu : 06.30 - 12.00
Tempat : Rumah Singgah, Sekolah
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan interaksi dengan
lingkungan
Aspek yang diobservasi : Kegiatan pendidikan, pekerjaan, interaaksi dengan
lingkungan

Seperti hari sebelumnya, subjek berangkat sekolah dari rumah singgah


pada pukul 06.30 bersama anak-anak lain diantar menggunakan mobil rumah
singgah. Dalam memngikuti pelajaran subjek terlihat antusias. Terutama dalam
kegiatan praktik. Kegiatan praktik subjek dilaksanakan di laboratorium komputer
milik sekolah.

Istirahat pertama subjek gunakan untuk pergi ke kantin bersama teman-


temannya, sedang itirahat kedua subjek gunakan untuk istirahat di kelas saja. Di
sekolah subjek terlihat kurang dekat dengan teman-teman putri. Subjek masih
terkesan malu-malu bila berinteraksi dengan lawan jenis. Hal ini terlihat ketika
berbicara dengan lawan jenis. Namun subjek sudah memiliki ketertarikan
terhadap lawan jenis. Hal ini dapat dilihat dari gerak-gerik dan tingkah laku
subjek dalam berinteraksi dengan salah seorang warga panti.

Waktu luang subjek di rumah singgah biasa digunakan untuk bermain


komputer dan gitar atau alat musik lain.

215
Subjek : Miko (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Rabu, 21 Maret 2012
Waktu : 14.30 - 19.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan biang kegiatan
yang diminati
Aspek yang diobservasi : Kegiatan pendidikan, pekerjaan, interaaksi dengan
lingkungan

Sepulang dari sekolah subjek makan siang bersama penghuni rumah


singgah yang lain kemudian bersantai di rumah singgah. Dari waktu santai subjek
dapat diketahui beberapa bidang yang diminati oleh subjek. Subjek memiliki
minat dalam kegiatan yang berhubungan dengan rekayasa program, komputer,
dan internet. Hal ini terlihat dari keseharian subjek yang sering mengoperasikan
komputer di rumah singgah. Subjek sangat antusias dalam melakukan kegiatan
ini, dapat diketahui dari intensitas subjek mempelajari sendiri hal-hal tersebut,
yaitu hampir setiap hari.

Selain itu, subjek juga sangat menggemari kegiatan di bidang seni. Yang
dibuktikan dengan keseriusannya berlatih memainkan gitar atau alat musik
lainnya setiap hari. Sehabis sholat Magrib subjek makan kemudian belajar
pelajaran sekolah. Terlihat interaksi subjek dengan ibunya saat ibunya menasehati
untuk terus belajar dengan baik. Hal ini menunjukkan adanya dukungan yang baik
dari ibu subjek terhadap pendidikan subjek.

216
Subjek : Miko (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Kamis, 22 Maret 2012
Waktu : 14.30 - 19.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan bidang kegiatan
yang diminati
Aspek yang diobservasi : Kegiatan dan keterampilan

Subjek memiliki kegiatan sehari-hari yang mendukung orientasi masa


depannya yaitu belajar rekayasa program atau teknisi komputer baik di sekolah
maupun secara otodidak ketika di rumah singgah. Subjek melakukan hal tersebut
hampir setiap hari. Subjek memiliki keterampilan dalam bidang seni musik, dan
teknik komputer khususnya rekayasa program dan teknisi komputer. Subjek
memiliki minat dan kemauan yang sangat tinggi dalam kedua hal tersebut. Bisa
dilihat dari intensitas subjek dalam memainkan alat musik dan belajar teknik
komputer secara otodidak serta ketika di Rumah Singgah terjadi masalah dengan
komputer warga rumah singgah memanggil subjek untuk menanganinya.

Pimpinan rumah singgah terihat mendukung keterampilah subjek dengan


memberikan motivasi dan menanyakan perkembanganmaupun hambatan yang
dialami oleh subjek.

217
Subjek : Miko (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Minggu, 25 Maret 2012
Waktu : 09.00 - 17.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan keterampilan yang
dimiliki
Aspek yang diobservasi : Kegiatan dan keterampilan

Kegiatan subjek ketika hari minggu adalah mengikuti kegiatan yang telah
diprogramkan oleh rumah singgah. Minggu ini rumah singgah mengadakan
kegiatan outbond. Dari kegiatan outbond, Subjek terlihat menjadi pribadi yang
dapat dipercaya ditunjukkan oleh sikap teman-teman subjek yang memberikan
kepercayaan pimpinan kelompok kepadanya. Subjek terlihat mudah bergaul dan
berusaha bersikap baik kepada siapapun.

Setelah melakukan outbond, subjek diminta oleh seorang warga panti untuk
membantu mengoperasikan komputer untuk mencetak pengumuman yang akan
ditempel. Kegiatan selanjutnya adalah istirahat dan sore hari dilanjutkan dengan
mengamen.

218
Subjek : Hendra (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Sabtu, 31 Maret 2012
Waktu : 09.00 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan bidang kegiatan
yang diminati
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari, interaksi sosial dan minat

Dalam selang waktu melakan wawancara dengan subjek, subjek melakukan


aktifitas sehari hari berupa beribadah dan berkumpul bersama warga rumah
singgah. Karena tanggung jawab sebbagai relawan bidang anak, ketika anak-anak
pulang dari sekolah dan tidak menemui orang tua mereka subjek mengajak anak-
anak untuk melalukan aktivitas bersama baik di perpustakaan maupun pendopo
rumah singgah.

subjek menemani anak-anak untuk belajar bersama si pendopo rumah


singgah. Kemudian setelah Ashar subjek pergi bersama teman-temannya untuk
mengamen. Subjek mengamen bersama teman-teman satu rumah singgah,
termasuk bersama Miko.

219
Subjek : Hendra (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Minggu, 1 April 2012
Waktu : 08.00 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan keterampilan yang
dimiliki
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari, keterampilan

Minggu ini diadakan kegiatan renang bagi anak-anak. Subjek membantu


mengatur anak-anak dan ikut serta pegi ke kolam renang di daerah bantul. Para
orang tua dari anak-anak terlihat berpesan untuk menjaga anak mereka. Hal ini
menunjukkan kepercayaan warga rumah singgah kepada Subjek untuk menjaga
anak-anak mereka. Di area kolam renang subjek terlihat akrab dan bermain
dengan anak-anak. Sepulang dari kolam renang mereka makan siang dan
beristirahat. Sore harinya subjek kembali berangkat mengamen bersama teman-
temannya di daerah malioboro. Interaksi subjek dengan pimpinan panti terlihat
baik. Subjek terlihat akrab bercerita dan menyampaikan masalah-masalah yang
dia hadapi.

Dari pengamatan tersebut subjek terlihat memiliki keterampilan alam


bidang sosial, khususnya dalam menangani anak-anak. Selain itu, subjek memiliki
keterampilan dalam bermusik terlihat dari kegiatan subjek ketika mengamen.

220
Subjek : Hendra (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Senin, 2 April 2012
Waktu : 08.00 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan bidang kegiatan
yang diminati
Aspek yang diobservasi : Kegiatan dan keterampilan

Hari ini subjek mengikuti kegiatan di rumah singgah lain di daerah


Banguntapan, Bantul yakni berupa kegiatan pelatihan pekerjaan sosial yang
dijadwalkan sampai hari selasa. Dalam mengikuti kegiatan tersebut subjek terlihat
sangat antusias. Sebelum berangkat pihak pimpinan panti memberikan semangat
dan nasehat untuk mengikuti kegiatan dengan serius. Antusias subjek terlihat
dalam proses kegiatan, subjek selalu bertanya dan menanggapi pembicara.

Subjek juga terlihat dekat dengan peserta lain dalam kegiatan tersebut.
Subjek terlihat berusaha akrab dengan siapapun.

221
Subjek : Hendra (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Selasa, 3 April 2012
Waktu : 16.00 - 19.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan biang kegiatan
yang diminati
Aspek yang diobservasi : Kegiatan dan keterampilan

Sepulang dari mengikuti kegiatan pelatihan, subjek menyempatkan diri


untuk mengumpulkan anak-anak agar mau mengikuti kegiatan les tambahan yang
diadaan pihak rumah singgah. Kemudian subjek beristirahat di kamarnya. Waktu
magrib subjek mengikuti Sholat berjamaah dan kemudian makan bersama. Dalam
kegiatan kumpul bersama, pimpinan rumah singgah dan warga rumah singgah lain
meminta subjek untuk menceritakan kegiatan selama dua hari mengikuti
pelatihan. Subjek terlihat antusias menceritakan diselingi dengan candaan.

Ketika berkumpul bersama subjek terlihat menggoda salah seorang gadis


penghuni rumah singgah itu pula. Meskipun bukan kekasihnya, namun hal ini
menunjukkan bahwa subjek memiliki ketertarikan terhadap lawan jenis.

222
Subjek : Hendra (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Rabu, 4 April 2012
Waktu : 08.00 - 14.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek, interaksi dengan
lingkungan, dan dukungan
Aspek yang diobservasi : Kegiatan dan interaksi maupun dukungan
lingkungan

Aktivitas subjek ketika pagi hari adalah membantu bapak-bapak warga


rumah singgah untuk mengurus kolam ikan dan rumah jamur yang dimiliki rumah
singgah. Dalam menjalankan aktifitas tersebut subjek terlihat dekat dengan warga
rumah singgah namun ada beberapa warga yang terlihat kurang cocok berinteraksi
dengan subjek dengan menghinari subjek. hal ini mungkin karena penampilan
subjek yang kurang rapi. Lebih tepatnya seperti preman dengan anting di telinga
dan terkadang ceplas-ceplos dalam berbicara.

Subjek terlihat lebih dekat dengan pimpinan rumah singgah dari pada warga
yang lain. Hal ini terlihat keika pimpinan rumah singgah datang, subjek langsung
menghampiri dan berbicara berbagai hal. Seperti sebelumnya, ketika anak-anak
pulng dari sekolah subjek lebih banyak melakukan tanggung jawabnya untuk
mengurus anak-anak. Subjek mengajak anak-anak bermain bersama agar anak-
anak tiak ikut mengamen atau mengemis orang tuanya. Hal ini terlihat didukung
oleh pimpinan rumah singgah, yakni ketika ada seorang anak yang akan ikut
orang tuanya ke jalanan pmpinan rumah singgah meminta subjek untuk
membujuk anak tersebut untuk tetap di rumah singgah.

223
Subjek : Hendra (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Kamis, 5 April 2012
Waktu : 08.00 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas sehari-hari subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Kegiatan subjek sama dengan hari sebelumnya, yakni setelah anak-anak


pergi ke sekolah, subjek membantu di kebun, kolam ikan, an rumah jamur miliki
rumah singgah. Selain itu di sela-sela kegiatan subjek terlihat membuka buku
pelajaran untuk persiapan mengikuti ujian kejar paket setelah diingatkan oleh
pihak pimpinan rumah singgah untu belajar. Setelah melakukan aktifitas bersama
anak-anak di siang hari, di sore hari sampai malam subjek mengamen lagi di
daerah malioboro dan alun-alun Yogyakarta.

224
Subjek : Haya (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Sabtu, 14 April 2012
Waktu : 08.00 - 19.00
Tempat : Rumah Singgah, Jetis, dann Alun-alun
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Subjek tidak lagi bersekolah. Kegiatan subjek adalah di rumah singgah


sekedar bermain HP. Ketika pagi hari subjek tidak memiliki kegiatan ia gunakan
untuk bermain bersama anjingnya. Ketika ditemui oleh penulis, subjek sedang
asik bermain hp. Menjelang siang, subjek mengajak penulis untuk menemui
pacarnya di daerah Jetis. Subjek dan sang pacar makan bersama. Mereka terlihat
mesra. Setelah kembali ke rumah singgah aktivitas yang dilakukan subjek hanya
bercengkrama dengan anak-anak lain. Subjek terlihat sebagai pribadi yang dingin
kepada orang yang belum dikenalnya. Hal ini terlihat ketika ada beberapa
mahasiswa dari salah satu Universitas di Yogyakarta datang berkunjung dan
memberikan kegiatan di sore hari subjek terlihat acuh bahkan tidak mau
menanggapi mereka. Beberapa orang terlihat menasehati untuk sopan namun
subjek tetap dingin. Setelah mengikuti kegiatan tersebut, subjek keluar untuk
mengamen bersama teman-temannya yag bukan merupakan warga rumah singgah
tempay subjek tinggal. Mereka bertemu di Alun-Alun Yogyakarta. Sampai
peneliti pamit untuk pulang, subjek masih berada di daerah Alun-alun bersama
engan teman-temannya.

225
Subjek : Haya (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Minggu, 15 April 2012
Waktu : 08.00 - 13.00
Tempat : Rumah Singgah
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Rumah singgah subjek memiliki grup Jathilan dan akan mengadakan


kegiatan latihan untuk menyambut tamu dari Jakarta. Awalnya subjek tidak mau
mengikuti latihan. Namun karena dinasehati oleh pimpinan rumah singgah,
akhrnya subjek mau mengikuti kegiatan latihan Jathilan tersebut. Dalam grup,
subjek berperan sebagai penari. Subjek terlihat menguasai tarian namun terlihat
kurang bersemangat pula. Dari pengakuan beberapa warga panti, subjek
sebenarnya memiliki keterampilan dalam bidang tari bahkan subjek juga yang
menciptakan kreasi tari yang mereka gunakan, namun subjek tidak begitu suka
menjadi tontonan. Setelah melakukan kegiatan latihan subjek memilih untuk
beristirahat dan tiur siang.

226
Subjek : Haya (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Senin, 16 April 2012
Waktu : 15.00 - 19.00
Tempat : Rumah Singgah, Alun-alun
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Ketika penulis tiba di rumah singgah, subjek baru pulang dari menemui
pacarnya. Subjek kemudian bersantai-santai dengan warga lain sambil tetap
memainkan HP, kemudian setelah Magrib subjek pergi ke daerah Alun-alun untuk
mengamen. Beberapa orang mencoba mengingatkan subjek untuk tidak keluar
malam namun subjek mengacuhkan. Ia hampir tidak pernah bertemu dengan
orang tuanya yang berjualan di angkringan tidak jauh dari rumah singgah.

227
Subjek : Haya (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Selasa, 17 April 2012
Waktu : 08.00 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah,
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan lingkungan sekitar
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari dan dukungan lingkungan
sekitar

Aktivitas subjek masih tetap sama dengan hari-hari sebelumnya. Namun


siang hari ketia waktu Dhuhur ibunya pulang ke rumah singgah. Subjek dan
ibunya justru bertengkar karena ibunya memarahi dia. Subjek mengungkapkan
kepada penulis bahwa ia merasa iri dengan anak-anak lain yang diberi perhatian
oleh ibunya, sedang ia tiap kali bertemu justru selalu dimarahi. Setelah bertengkar
dengan ibunya subjek keluar dan menemui teman-temnnya yang tiap waktu ada di
jalanan. Namun kali ini subjek tidak mengamen. Ia hanya bermain-main dan
bercerita banyak hal kepad penulis, termasuk mengenai hubungan dengan orang
tua dan kisah cinta sebelumnya yang ditentang oleh orang tuanya. Menjelang sore
subjek kembali ke rumah singgah dan beristirahat di kamarnya.

228
Subjek : Haya (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Rabu, 18 April 2012
Waktu : 08.00 - 16.00
Tempat : Rumah Singgah
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Subjek seharian berada di rumah singgah tanpa melakukan aktifitas apapun


kecuali bermain HP dan bercerita dengan penulis. Di sore hari yang biasanya ia
pergi untuk mengamen hari ini ia tidak berangkat. Subjek mengaku sedang malas
melakukan apapun dan hanya ingin santai. Di sore hari subjek bersantai bersama
warga rumah singgah lain di pendopo.

229
Subjek : Haya (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Jum’at, 20 April 2012
Waktu : 08.00 - 18.00
Tempat : Rumah Singgah
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Subjek hanya bersantai-santai di rumah singgah dan sesekali bermain


bersama anjing yang ada di kamarnya. Dari keterangan warga rumah singgah dan
pimpinan rumh singgah, kegiatan subjek sehari-hari memang tidak pasti dan
kebanyakan haanya bersantai-santai di rumah atau bertemu pacarnya. Hal ini
sesuai dengan hasil pengamatan penulis dalam beberapa hari.

230
Subjek : Doni (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Senin, 30 April 2012
Waktu : 08.00 - 18.00
Tempat : Perempatan Daerah Bulaksumur
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari

Aktifitas subjek dari pagi adalah bekerja sebagai pengelap kendaraan


bermotor di perempatan. Dari pagi subjek sudah mulai berangkat dan melakukan
aktivitas sampai dengan sore hari di perempatan tersebut. Ketika siang hari,
subjek beristirahat mencari makan bersama teman-temannya. Subjek tidak
memiliki kegiatan pendidikan sama sekali baik formal maupun nonformal. Semua
temannya adalah anak jalanan yang seusia dengannya yang semua berjenis
kelamin laki-laki, dan tidak ada seorangpun teman wanita. Doni hanya
berinteraksi dengan teman-temannya tersebut, tanpa berinteraksi dengan yang
lain.

231
Subjek : Doni (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Selasa, 1 Mei 2012
Waktu : 18.00 - 21.00
Tempat : Perempatan Daerah Bulaksumur
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan interaksi dengan
lingkungan
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari dan interaksi sosial

Di malam haripun subjek masih tetap berada di perempatan jalan tersebut


dengan aktivitas yang sama seperti aktivitas hari sebelumnya. Menjelang malam
hari, subjek menemui teman-temannya dan menuju tempat tinggal mereka di
dekat Jembatan Baru. Rata-rata hasil kerja subjek selama seharian berjumlah
sekitar Rp. 20.000,-. Hasil kerjanya itu ia gunakkan untuk membeli makanan dan
rokok bersama teman-temannya. Di hari kedua pengamatan, subjek tetap tidak
memiliki teman wanita. Subjek tidak berinteraksi dengan orang lain selain teman-
teman yang selalu bersamanya itu, termasuk pihak pekerja sosial. Subjek
termasuk pribadi yang keras dan sensitif, hal ini terlihat ketika seorang teman
mengejeknya, ia langsung marah dan berkata kasar serta memukul temannya
tersebut.

232
Subjek : Doni (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Rabu, 2 Mei 2012
Waktu : 15.00 - 16.30
Tempat : Perempatan Daerah Bulaksumur
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan interaksi dengan
lingkungan
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari dan interaksi sosial

Aktifitas subjek dari pagi adalah bekerja sebagai pengelap kendaraan


bermotor di perempatan. Dari pagi subjek sudah mulai berangkat dan melakukan
aktivitas sampai dengan sore hari di perempatan tersebut. Ketika siang hari,
subjek beristirahat mencari makan bersama teman-temannya. Subjek tidak
memiliki kegiatan pendidikan sama sekali baik formal maupun nonformal. Semua
temannya adalah anak jalanan yang seusia dengannya yang semua berjenis
kelamin laki-laki, dan tidak ada seorangpun teman wanita. Doni hanya
berinteraksi dengan teman-temannya tersebut, tanpa berinteraksi dengan yang
lain. Ketika datang seorang pekerja sosial dan menghampiri subjek, subjek
memilih untuk pergi dan tidak mau berurusan dengannya.

233
Subjek : Doni (Nama Samaran)
Hari, tanggal : Sabtu, 5 Mei 2012
Waktu : 16.00 - 20.30
Tempat : Perempatan Daerah Bulaksumur
Tujuan : Mengetahui aktifitas subjek dan lingkungan sekitar
subjek
Aspek yang diobservasi : Kegiatan sehari-hari dan dukungan lingkungan

Dari hasil pengamatan, aktifitas subjek tetap bekerja sebagai pengelap


kendaraan bermotor di perempatan. Selain itu subjek hanya melakukan kegiatan
bersama teman-teman yang bisa bersamanya. Hal ini sesuai dengan keterangan
teman-teman subjek. Mereka pergi bersama-sama untuk makan dan sekedar
merokok. Subjek termasuk orang yang menutup diri dengan lingkungan sekitar.
Ketika didatangi pekerja sosial, subjek mengacuhkan bahkan memilih untuk pergi
tanpa menghiraukan pekerja sosial tersebut. Subjek tidak lagi berhubungan
dengan keluarga maupun lembaga sosial manapun. Ia tinggal di jalanan bersama
teman-temannya.

234
Lampiran 7. Display Data

DISPLAY DATA
Hasil Focus Group Discussion
MACAM-MACAM ORIENTASI MASA DEPAN ANAK JALANAN

Macam-macam Orientasi Masa Depan


Subjek
Pendidikan Pekerjaan Pernikahan
Putra Memiliki orienasi Memiliki orientasi Memiliki orientasi
dalam pendidikan untuk bekerja dalam bidang
formal yakni menjadi seorang guru penikahan untuk
untuk melajutkan dengan tujuan ingin menikah di usia 26
kuliah di bidang memajukan setelah ia mapan
matematika pendidikan indonesia namun belum
dengan alasan merencanakkan
ingin menjadi secara matang.
seorang guru Dengan tujuan
matematika. membentuk keluarga
yang positif dengan
istri yang taat dan
memakai jilbab.
Aga Memiliki Memiliki orientasi Memiliki orientasi di
orientasi dalam pekerjaan menjadi bidang pernikahan
pendidikan formal seorang tentara untuk menikah di
yaitu untuk dapat karena tentara usia 26 tahun meski
lulus dari SMP terlihat gagah dengan belum direncanakan
dan melanjutkan tujuan agar dapat secara matang untuk
pendidikan militer membela negara membentu keluarga
karena ingin yang sakinah,
menjaddi seorang mawadah, wa
tentara rohmah. Istri yang
diinginkan adalah
yang baik luar dan
dalam.
Hari Memiliki Memiliki orientasi Memiliki orientasi
orientasi untuk pekerjaan untuk pernikahan untuk
mengikuti berwirauaha karena menikah di usia 27
pendidikan menganggap tahun, ingin
nonformal berupa wirausaha lebih enak membina keluarga
program kejar dan tidak terikat yang sederhanaa
paket agar dengan orang lain. dengan istri yang
memiliki ijazah Tujuannya adalah mau menerima ia apa
yang mungkin agar mendapatkan adanya.
akan dibutuhkan penghasilan sendiri
sewaktu-waktu dan tidak bergantung
pada orang lain
Siti Memiliki Memiliki orientasi Memiliki orientasi
orientasi untuk pekerjaan untuk dalam bidang

235
mengikuti menjadi seorang pernikahan untuk
pendidikan pekerja pabrik karena membina rumah
nonformal berupa ia merasa gaji yang tangga yang lebih
program kejar diperoleh tidak mapan dengan suami
paket agar terlalu mepet dan ada yang menyayangi
memiliki ijazah kesempatan hari dan bertanggung
untuk melamar libut. Tujuannya jawab
pekerjaan adalah untuk
menyiapkan masa
depan anak.
Nani Tidak memiliki Memiliki orientasi Sudah menikah,
orientasi dalam pekerjaan untuk namun tetap
pendidikan karena menjadi pedagang memiliki keinginan
merasa sudah tua karena terinspirasi untuk membina
oleh ibunya dan rumah tangga yang
keinginan untuk lebih mapan
membantu suami.
Tujuannya menjadi
pedagang adalah agar
memiliki tabungan
Wiwin Tidak memiliki Memiliki orientasi Sudah menikah,
orientasu dalam pekerjaan untuk namun tetap
pendidikan karena menjadi penjahit memiliki keinginan
merasa sudah tua karena pernah unuk membina
dan ingin bekerja mengikuti kursus keluarga yang lebih
saja menjahit. Tujuannya mapan dan harmonis
adalah agar dapat
membantu ekonomi
keluarga sekaligus
mengawasi anak di
rumah
Sari Tidak memiliki Tidak memiliki Sudah menikah
orientasi dalam orientasi pekerjaan
pendidikan karena dan hanya ingin
merasa sudah menjadi ibu rumah
merasa malas tangga karena ia
memilikirkan menganggap yang
pendidikan bertanggung jawab
untuk bekerja adalah
suami.
Miko Memiliki Memiliki orientasi Memiliki orientasi
orientasi pekerjaan untuk pernikahan untuk
pendidikan formal bekerja di kantor menikah di usia
yakni dapat lulus sesuai dengan sekitar 25 tahun jika
SMK dan jurusannya di SMK telah memiliki
berusaha dapat yakni di bidang pekerjaan, ingin

236
melanjutkan komputer. Tujuannya membina keluarga
kuliah jika sudah adalah agar terasa yang damai,
bekerja ringan dan tidak sejahtera, sederhana
terbebani. tapi nyaman bersama
istri yang setia,
mengerti dan bisa
menjaga dalam
rumah tangga.
Hendra Memiliki Memiliki orientasi Memiliki orientasi
orientasi untuk menjadi dalam bidang
pendidikan untuk pekerja sosial bidang pernikahan untuk
mengikuti pemberdayaan anak menikah di usia 27
pendidikan yang dilatar atau 28 tahun dengan
nonformal berupa belakangi oleh istri yang pengertian
program kejar pengalaman masa dan sholehah.
paket agar kecil yang kurang
memiliki ijazah menyenangkan.
dan pelatihan- Tujuannya adalah
pelatihan tentang untuk membantu
pekerja sosial memperjuangkan hak
yang menjadi anak-anak terutama
cita-citanya anak terlantar dan
jalanan
Haya Tidak memiliki Tidak memiliki Telah memiliki
orientasi di orientasi dalam orientasi di bidang
bidang bidang pekerjaan pernikahan untuk
pendidikan karena karena ia merasa menikah di usia lebih
merasa sudah lebih suka hidup dari 17 tahun, ingin
malas tanpa diatur. membina keluarga
memilikirkan yang bahagia
pendidikan bersama dengan
pacarnya yang orang
jawa.
Doni Idak memiliki Tidak memiliki Belum memiliki
orientasi dalam orientasi pekrjaan orientasi di bidaang
bidang karena merasa telah pernikahan karena
pendidikan karena nyaman berada di menganggap bahwa
merasa malas jalanan dan wanita hanya akan
memikirkan mendapatkan uang menyusahkannya.
pendidikan dan dari jalanan
sudah merasa
nyaman di jalanan

237
DISPLAY DATA
ORIENTASI MASA DEPAN ANAK JALANAN

Perkembangaan Memiliki Orientasi Masa Tidak Memiliki Orientasi


Orientasi Masa Depan Depan Masa Depan
Anak Jalanan Berusia Miko Hendra Haya Doni
Remaja
1. Macam- a. Orientasi Memiliki Memiliki Tidak Tidak
macam bidang orientasi orientasi untuk memiliki memiliki
orientasi pendidikan pendidikan mengikuti orientasi orientasi
masa formal untuk pendidikan bidang bidang
depan lulus SMK dan nonformal pendidikan pendidikan
melanjutkan berupa karena karena telah
kuliah setelah program kejar merasa telah malas dan
bekerja paket karena malas meraasa telah
ingin memikirkan nyaman di
mempunyai pendidikan jalanan
ijazah

b. Orientasi di Memiliki Memiliki Tidak Tidak


bidang orientasi untuk orientasi memiliki memiliki
pekerjaan bekerja pekerjaan orientasi orientasi
kantoran untuk menjadi dalam bidang pekrjaan
sesuai dengan pekerja sosial pekerjaan karena merasa
jurusannya bidang anak karena ia telah nyaman
dengan tujuan karena merasa lebih berada di
agar tidak dilatarbelakang suka hidup jalanan dan
berat dan tidak i pengalaman tanpa diatur. mendapatkan
terbebani masa lalu uang dari
karena dengan tujuan jalanan
merupakan membantu
jurusannya anak, terutama
anak terlantar
untuk
mendapatkan
haknya.

c. Orientasi di Memiliki Memiliki Telah Belum


bidang orientasi orientasi dalam memiliki memiliki
pernikahan pernikahan bidang orientasi di orientasi di
/ keluarga untuk menikah pernikahan bidang bidaang
di usia sekitar untuk menikah pernikahan pernikahan
25 tahun jika di usia 27 atau untuk karena
telah memiliki 28 tahun menikah di menganggap
pekerjaan, dengan istri usia lebih bahwa wanita
ingin membina yang dari 17 tahun, hanya akan
keluarga yang pengertian dan ingin menyusahkann
damai, sholehah. membina ya
sejahtera, keluarga
sederhana tapi yang bahagia
nyaman bersama
bersama istri dengan
238
yang setia, pacarnya
mengerti dan yang orang
bisa menjaga jawa.
dalam rumah
tangga.

2. Tahap a. Motivasion
pembentu al
kan 1) Bidang Berminat Memiliki minat Berminat Berminat dalam
Orientasi yang dalam bidang dalam bidang dalam bidang bidang musik
Masa diminati komputer sosial menri
Depan atau hobi yangs esuai
berkaitan dengan
dengan orientasi masa
orientasi depannya.
masa Selain itu juga
depan berminat dalam
bidang musik

2) Motiv Untuk menjadi Ingin Tidak punya Mendapatkan


dan seorang membantu tujuan uang tidak
tujuan programer anak-anak susah dari
memiliki terlantar umtuk jalanan
orientasi mendapatkan
tersebut haknya

b. Planning
1) Rencana Telah memiliki Telah memiliki Tidak Tidak
yang rencana untuk rencana untuk memiliki memiliki
dibuat Lulus SMK, mengikuti rencana dan rencana karena
untuk bekerja, pendidikan ingin tidak mau
mewujud melaanjutkan kejar paket, menjalani ambil pusing
kan kuliah mengikuti hidup apa masalah
orientasi pelatihan- adanya rencana hidup
yang pelatihan dan
dimiliki melanjutkan
kuliah di
bidang
pekerjaan
sosial

2) Tujuan Memiliki Mengikuti Tidak Tidak


jangka tujuan untuk program kejar memiliki memiliki
pendek memahami paket dan tujuan tujuan jangkka
semua pelatihan- jangkka pendek
pelajaran di pelatihan pendek
sekolah dan
dapat lulus

3) Tujuan Memiliki Memiliki Ingin Tidak


jangka tujuan untuk tujuan untuk menikah memiliki
panjang melanjutkan melanjutkan tujuan jangkka

239
kuliah kuliah pendek

4) Ketercapai Telah tercpai Telah tercapai - -


an rencana pada tahap pada tahap
yang telah sekarang telah
dijalani belajar di SMK mendaftar
jurusan program kejar
rekayasa paket yang
perangkat akan di
lunak laksanakan
pada bulan Juli
dan telah
menjadi
relawan bidan
anak di rumah
singgahnya

5) Aktifitas- Sekolah di Menjadi - -


aktifitas SMK jurusan relawan bidang
yang rekayasa pemberdayaan
digeluti perangkat anak di rumah
dalam lunak singgah
menunjang
ketercapaia
n orientasi
masa depan

c. Evaluating
Pandangan Merasa yakin Merasa yakin - -
tentang dapat dapat
kemungkin mencapai mencapai
an orienasi masa orientasinya
pencapaian depan karena karena selama
orientasi merasa telah ini telah
masa depan melaksanakan mendapatkan
rencana dan jalan dan
mendapatkan tinggal
dukungan dari dilanjutkan
orang sekitar

3. Faktor a. Faktor
yang individu
mempeng 1) Pengalam Memiliki Memiliki Memiliki Memiliki
aruhi an hidup pengalam pengalaman pengalaman pengalaman
pembentu pernah masa kecil yang kurang masa kecil
kan membantu sebagai anak mengenakkan yakni dianiaya
orientasi seorang teman yang dalam bidang oleh ibunya
masa membersihkan ditelantarkan pendidikan dan dipaksa
depan firus dari flash oleh orang tua yakni tidak untuk bekerja
disk dan dan tidak dapat di jalanan yang
berhasil mendapatkan melanjutkan hasilnya harus
sehingga haknya sebagai sekolah karena diserahkan ke
membuatnya anak sehingga tidak ibunya yang

240
merasa ingin membantu mempunyai pada akhirnya
tertarik. memperjuangka biaya dan ia membuat ia
n hak-hak anak tidak merasa
yang senasib memperoleh nyaman di
dengannya beasiswa pula. jalanan karena
Sedang dalam terbiasa dan
pekerjaan, dapat
pernah mendapatkan
mempunyai uang tanpa
pengalaman bekerja keras
diasingkan
dari
lingkungan
sosial dan
tidak boleh
bekerja karena
ia adalah anak
jalanan

2) Keteramp Keterampilah Keteranpilan Tidak Tidak


ilan yang di bidang sosial dan mengetahui mengetahui
dimiliki komputer dn kesabaran keterampilan keterampilan
bermusik dalam yang dimiliki yang dimiliki
menghadapi
anak-anak,
selain itu
memiliki
keterampilan
bermusik

3) Konsep Memiliki Memiliki Memiliki Memiliki


diri konsep diri konsep diri konsep diri konsep diti
yang positif yang positif yang negatif, yang negatif,
yakni menjadi yakni menjadi yakni telah yakni tidak
pribadi yang seseorang yang menjadi takdir memperdulika
optimis dan penyayang dan bahwa dirinya n lingkungan
bersemangat udah bergaul adalah anak dan masa
jalanan yang depan
miskin

4) Sikap Pantang Pantang Cuek dan Tidak mau


dalam menyerah menyerah dan tidak mau memikirkan
menghada meskipun juga terus berusaha miikirkan
pi merasa sedih
kegagalan jika
mengalami
kegagalan
b. Faktor
lingkungan
1) Dukungan Mendapatkan Mendapatkan Tidak Tidak
lingkungan dukungan yang dukungan yang mendapatkan mendapatkan
sekitar snagat bai dari sangat baik dukungan dukungan yang
(emosional ibu, berupa dari pimpinan yang baik baik dari pihak

241
maupun semangat, dari rumah singgah dari pihak keluarga, yakni
instrumenta pimpinan berupa keluarga, orang tuanya
l) rumah singgah tanggung yakni orang bersikap acuh
berupa jawab yang tuanya terhadap masa
dikembalikan diberikan bersikap acuh depannya,
ke sekolah dn untuk menjadi terhadap justru ibunya
dari koordinator masa yang memaksa
pemerintah relawan anak depannya menjadi anka
berupa dan dikirim jalanan.
beasiswa untuk
mengikuti
pelatihan-
pelatihan.
Selain itu,
warga rumah
singgah juga
banyak
memberikan
dukungan
moril berupa
semangat.

2) Interaksi Interaksi baik, Interaksi baik, Interaksi Jarang


sosial dan mudah dan mudah kurang baik berinteraksi
dengan bergaul bergaul. karena dengan orang-
lingkungan bersikap acuh orang di luar
(keluarga, terhadap “gank”nya.
teman, lingkungan
pengelola sekitar
rumah
singgah,
masyarakat

3) Dukungan Memperoleh Mendapat Mendapatkan Tidak


informasi dukungan dukungan informasi mendapatkan
informasi dari informasi yang dari pimpinan dukungan
pihak sekolah baik dari rumah informasi
dan dari pimpinan singgah karena
pimpinan rumah singgah namunia memang tidak
rumah singgah dan disalurkan abaikan berminat
langsung untuk mencari
mengikuti informasi
kegiatan- mengenai
kegiatan masa depan
pekerja sosial

242
Lampiran 8. Surat Ijin Penelitian

243
244
245

Anda mungkin juga menyukai