Anda di halaman 1dari 2

Nomor : /MS/V/2019

Lampiran : Satu Bendel


Perihal : Laporan Tindak Lanjut Temuan Inspeksi BAPETEN

Kepada Yth.
Kepala Dinas Kesehatan D.I. Yogyakarta
Di tempat

Dengan ini, kami dari Rumah Sakit Umum Mitra Sehat membuat laporan
tindak lanjut atas temuan Inspeksi BAPETEN pada tanggal 20 Maret 2019. Ada
beberapa temuan Inspeksi BAPETEN, antara lain :
1. Terdapat 1 (satu) unit pesawat sinar-X Acoma (Toshiba), tipe : E7239, no.
Seri : 5D0569 yang tidak memiliki ijin pemanfaatan dari BAPETEN.
2. Terdapat 1 (satu) unit pesawat sinar-X Mednif, tipe : XD4-2, 9/100, no. Seri
: 0773, yang tercantum dalam ijin pemanfaatan no.
0082d64.1.204.00000.230512 telah habis masa berlakunya sejak 22 Mei
2014. Saat ini pesawat sinar-X sudah dilimpahkan ke pihak lain (PT
Aimed).
3. Pekerja radiasi yang bekerja saat ini tidak dilengkapi dengan Film Badge /
TLD.
4. Pemeriksaan kesehatan untuk setiap pekerja radiasi tidak dilakukan.

Rumah Sakit Umum Mitra Sehat sudah melakukan tindak lanjut tentang
hasil temuan Inspeksi BAPETEN, sebagai berikut :
1. Sudah dilakukan pengajuan permohonan ijin baru 1 (satu) unit pesawat
sinar-X Acoma (Toshiba), tipe : E7239, no. Seri : 5D0569 dengan No.
Permohonan : 108173.19, pada tanggal 24 April 2019. Saat ini kami sedang
menunggu proses evaluasi dari BAPETEN hingga tanggal 17 Mei 2019.
(Terlampir)
2. Sudah mendapat Surat Penetapan Penghentian pemanfaatan 1 (satu) unit
pesawat sinar-X Mednif, tipe : XD4-2, 9/100, no. Seri : 0773 dengan no.
KTUN Penghentian : 1901382.241.11.210319, pada tanggal 21 Maret 2019.
(Terlampir)
3. Pekerja radiasi yang saat ini bekerja di Rumah Sakit Umum Mitra Sehat
sudah menggunakan TLD Badge dengan rincian 4 buah TLD untuk 2 orang
radiografer. (Terlampir)
4. Pekerja radiasi yang saat ini bekerja di Rumah Sakit Umum Mitra Sehat
sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan pada tanggal 10 April 2019 untuk
radiografernya dan tanggal 24 Juli 2018 untuk dokter spesialis radiologinya.
(Terlampir)
5. Sudah dibuat Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Mitra Sehat
tentang penghentian sementara pemanfaatan pesawat sinar-X dan
pengalihan pemeriksaan radiologi ke RS PKU Muhammadiyah Gamping.
(Terlampir)

Demikiaan laporan yang kami buat berkaitan dengan temuan inspeksi


BAPETEN pada tanggal 20 Maret 2019.
Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Yogyakarta , Mei 2019


Direktur

dr. Sitti Aisyah, S Salam SU

Tembusan :
1. Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman
2. Arsip

Anda mungkin juga menyukai